Anda di halaman 1dari 3

Nama : Shafira Diya Nurmaharani

NIM : G223600387
Kelas : 3A

Job Description Mandor

1. Mandor Panen

 Melakukan apel pagi dan memberikan arahan-arahan seputar areal dan


ancak masing-masing anggota panen.
 Mengontrol proses pemanenan TBS (Tandan Buah Segar) sawit.
 Mengawasi jalan proses para pekerja Panen sesuai Prosedur dan Target yang
sudah ditetapkan oleh Atasan.
 Membantu asisten lapangan dalam melaporakan hasil panen buah kelapa
sawit.

2. Mandor Pupuk

 Memimpin apel pagi untuk memberikan pengarahan kepada karyawan.


 Membuat perencanaan blok yang akan dipupuk atas persetujuan Asisten
Afdeling.
 Mengawasi pengambilan pupuk di gudang.
 Mengikuti dan mengawasi distribusi pupuk dari gudang ke lapangan, hingga
pelaksanaan kegiatan pemupukan serta mengawasi kinerja anggota
pemupukan dilapangan.

3. Mandor Perawatan

 Mengontrol perawatan tanaman kelapa sawit.


 Membawahi pekerja perawatan secara langsung yang melakukan pekerjaan
perawatan seperti pemotongan lalang/rumput, pembersihan piringan
tanaman, membabat gawangan, pemangkasan (pruning).

4. Mandor Cemis

 Mengerahkan anggota pemeliharaan untuk melakukan pemberantasan hama.


 Mmeberi pengaraha kepada karyawan semprot mengenai pelaksaan teknis
penyemprotan.
 Menentukan blok mana yang akan disemprot sesuai rencana kerja yang telah
dibuat.
 Mengawasi penuh pekerjaan semprot di lapangan, mengisi buku monitoring
penyemprotan serta pemakaian bahan dan membuat laporan inventaris alat-
alat semprot.

5. Mandor pembibitan

 Mengawasi dan mengarahkan bagaimana melakukan teknik pembibitan


dengan benar.
 Menentukan daerah yang akan ditanami bibit.
 Mengatur berbagai kegiatan penanaman kelapa sawit.

6. Mandor transport

 Memastikan kebutuhan transportasi selalu tersedia sesuai kebutuhan


produksi dalam kondisi baik dan layak pakai.
 Mengawasi pemeliharaan alat berat, mesin, dan kendaraan sesuai dengan
program kerja.
 Membuat dan mengatur jadwal keluar masuk kendaraan dan supirnya.
 Membuat laporan perjalanan kendaraan.
Job Description Krani

1. Krani Panen

 Membantu mandor panen dalam pencatatan penerimaan buah (TBS) yang di


panen pada hari tersebut.
 Mengawasi mutu buah yang ada di lapangan sesuai dengan kriteria matang
panen yang telah ditetapkan oleh perusahaan.
 Mencatat data total buah yang dipanen oleh pemanen, selain itu juga
mencatat total buah yang masak, buah mentah, buah busuk dan buah
abnormal yang dipanen oleh setiap pemanen.

2. Krani Pupuk

 Membuat laporan data pemupukan, rencana dan realisasi pemupukan.


 Melakukan permintaan alat dan bahan terkait dengan kebutuhan pupuk.

3. Krani Perawatan
 Melakukan input data perawatan/pemeliharaan berkaitan dengan pekerjaan
pemeliharaan.
 Melakukan pencatatan/pelaporan mengenai pemakaian alat.

4. Krani afdeling

 Merangkum kegiatan dari BKM (Buku Kerja Mandor).


 Melakukan pencatatan dan laporan pengupahan karyawan afdeling dan
biaya-biaya operasional afdeling.
 Membuat laporan-laporan hasil kerja pemanenan, pemeliharaan, dan
melakukan penginputan ke sistem.

Anda mungkin juga menyukai