Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK BARAT

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS MENINTING
Jalan Raya Senggigi KM 05 Dusun Montong,Desa MenintngKecamatan Batulayar,Kode Pos 83355
Telp. (0370) 7506205,085945399667,E-mail:pkmmenintingbatulayar@gmail.com
Website : https://puskesmasmeninting-dikes.lombokbaratkab.go.id/

KERANGKA ACUAN
PENDAMPINGAN DAN SKRINING PADA CATIN

I. PENDAHULUAN
Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) di Indonesia masih tinggi.Dalam
upaya menurunkan AKI dan AKB,Indonesia masih menghadapi berbagai tantangan seperti masalah
akses,kualitas, dan disparitas dalam pelayanan kesehatan Ibu dan Bayi baru lahir. Sebagian besar
kematian disebabkan oleh penyebab langsung yaitu perdarahan, infeksi, dan hipertensi dalam
kehamilan.Sedangkan status gizi yang buruk dan penyakit yang diderita ibu merupakan penyebab tidak
langsung kematian ibu.

Dewasa ini,masalah kesehatan reproduksi dan seksual pada remaja belum ditangani
sepenuhnya.Halini terlihat dengan masih tingginya perkawinan usia dini dan masih tingginya kelahiran
pada usia remaja..Pengetahuan remaja mengenai kesehatan reproduksi dan seksual juga masih rendah
dan kejadian kehamilan pada usia remaja masih tinggi. Melihat kenyataan ini maka selain pada kelompok
remaja,pemberian pengetahuan tentang kesehatan reproduksi dan seksual perlu diberikan kepada usia
dewasa muda/ calon pengantin yang akan memasuki gerbang pernikahan melalui
Konseling.Imformasi,dan Edukasi (KIE) kesehatan reproduksi danseksual,diharapkan calon pengantin
dapat mempersiapkan diri menjalani kehidupan berkeluarga termasuk merencanakan kehamilan yang
sehat sehingga dapat melahirkan generasi penerus yang berkualitas

I. LATAR BELAKANG
Sebelum terjadinya suatu pernikahan terlebih dahulu kedua belah
pihak yang akan melangsungkan pernikahan memepersiapkan diri secara mental dan spiritual ,disamping
itu juga perlu melakukan pemeriksaan kesehatan agar kedua pasangan betul –betul dalam keadaan yang
sehat. Melalui pemberian Konseling,Informasi dan Edukasi Kesehatan Reproduksi dan seksual bagi calon
Pengantin diharapkan calon pengantin dapat mempersiapkan diri menjalani kehidupan berkeluarga
termasuk merencanakan kehamilan yang sehat sehingga dapat melahirkan generasi penerus yang
berkualitas.
Dengan demikian sangat perlu dilakukan pendampingan pada catin baik dilakukan oleh KUA
untuk mendapatkan pendampingan pernikahan dan penfampingan oleh tenaga kesehatan tentang
kesehatan catin dan skrining kesehatan pada catin di wilayahnkerja Puskesmas Meninting

II. TUJUAN
1. UMUM
Menurunkan Angka Kematian Ibu Dan Bayi serta menurunkan jumlah bayi dan balita stunting
.
2. KHUSUS
a. Meningkatkan pengetahuan pada catin tentang kesehtan kesehatan reproduksi dan seksual bagi
calon pengantin.
b. Terlaksananya pemeriksaan kesehatan bagi calon pengantin termasuk pemberian pelayanan
imunisasi Tetanus Toxoid (TT) kepada calon pengantin perempuan
III. KEGIATAN

No Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan


A Persiapan Menentukan jadwal,surat undangan,dan materi
B Proses Pemaparan materi kesehatan reproduksi pada
catin
C Diskusi Pemecahan masalah kesehatan reproduksi pada
catin
D Melakukan srining Melakukan skrining pemeriksaan catin
D catpor Membuat pencatatan dan pelaporan

IV. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


1. Petugas melakukan persiapan
2. Petugas membuat surat undangan pertemuan
3. Petugas menyiapkan materi yang akan dibahas
4. Petugas melakukan pendampingan pada catin
5. Petugas melakukan skrining kesehatan pada catin
6. Petugas melakukan pencatatan dan pelaporan

TATA NILAI

a. Ramah dan sopan santun terhadap semua pelanggan : ramah dan sopan santun dalam penyampaian
materi
b. Bekerja atas dasar niat yang tulus dan iklas dalam menolong sesame : menjalin kerjasama yang baik
dengan dengan KUA/Tokoh Agama /Tokoh Organisasi Agama
c. Disiplin ,proaktis,professional dan sadar akan tugasnya : meningkatkan tanggung jawab terhadap tugas
dan tanggungjawab yang ada
d. Edukasi yang dilaksanakan secara kekeluargaan dan kebersamaan guna memuaskan pelanggan:
membuat inovasi untuk meningkatkan kerjasama dengan lintas sector untuk dapat menurunkan stanting
pada bayi dan balita

V. SASARAN
Calon pengantin

VI. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


Pendampingan pada catin dilakukan 1 tahun sekali

VII. PERAN DAN TUGAS LINTAS PROGRAM DAN LINTAS SEKTOR


KUA : Ikut bersama-sama memberikan pendampingan pada cain pengantin

VIII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


Evaluasi pelaksanaan kegiatan dilakukan 1 kali setahun

IX. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


Pencatatan ,pelaporan dan evaluasi kegiatan dilakukan setiap bulan

Mengetahui PJ UKM
Kepala UPT Puskesmas Meninting

Ns H.Rusman .S.Kep Ns Fatimah.S.Kep


NIP : 1975100620011003. Nip.197112311993032025

Anda mungkin juga menyukai