Anda di halaman 1dari 14

METODE ANALISIS NUMERIK

“Interpolasi Polinom Beda Terbagi Newton”

Dosen Pengampu Mata Kuliah Metode Analisis Numerik

Ehda Farlina, M.Pd. dan Rifa Rizqiyani, M.Pd.

DISUSUN OLEH:

Kelompok 13

Qaila Arinda Alfaren S NIM. 1202050093

Rifa Sabila Husna NIM. 1202050100

Rifqi Abdullatif Alkhoiri NIM. 1202050102

KELAS: 6C

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA

JURUSAN PENDIDIKAN MIPA

FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN

UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG

2023
INTERPOLASI POLINOM BEDA TERBAGI NEWTON

A. PENDAHULUAN
1. Motivasi
Motivasi penggunaan interpolasi beda terbagi Newton, karena dalam interpolasi
Lagrange terdapat kelemahan yang menjadikan interpolasi Lagrange kurang disukai
dalam praktek dengan alasan sbagai berikut.
a. Jumlah polinom yang dibutuhkan untuk satu kali interpolasi adalah besar. Interpolasi
untuk nilai 𝑥 yang lain memerlukan jumlah komputasi yang sama karena tidak ada
bagian bentuk polinom sebelumnya yang digunakan.
b. Jika jumlah titik data meningkat atau menurun, maka bentuk polinom sebelumnya
tidak dapat digunakan. Hal ini tentu akan merepotkan karena setiap adanya perubahan
kuantitas titik data harus dicari bentuk polinom dari awal lagi.
Oleh kaena itu, diperlukan inovasi/solusi untuk mengatasi kelemahan tersebut.
Salah satunya dengan menggunakan interpolasi beda terbagi Newton.

2. Kelebihan Interpolasi Beda Terbagi Newton


Kelebihan interpolasi beda terbagi Newton menurut Munir (2015) di antaranya:
a. Karena interpolasi beda terbagi Newton dibentuk dengan menambahkan satu suku
tunggal dengan polinom derajat yang lebih rendah, maka memudahkan perhitungan
polinom derajat yang lebih tinggi dalam program yang sama. Oleh karena itu,
interpolasi beda terbagi Newton sering digunakan khususnya pada kasus derajat
polinomnya yang tidak diketahui sebelumnya.
b. Penambahan suku-suku polinom secara beruntun dapat dijadikan kriteria untuk
menentukan tercapainya titik berhenti, yaitu apakah penambahan suku-suku yang
lebih tinggi tidak lagi secara berarti memperbaiki nilai interpolasi atau mahalan
menjadi lebih buruk.
c. Tabel selisih terbagi atau beda terbagi dapat dipakai berulang-ulang untuk
memperkirakan nilai fungsi pada nilai 𝑥 yang berlainan. (Manaqib, 2020)

3. Konsep Dasar
Konsep dasar dalam interpolasi beda terbagi Newton sebagai berikut.
a. Polinom orde-𝑛 membutuhkan titik data sebanyak 𝑛 + 1 titik.

2|Page
b. Semakin banyak titik data yang dilibatkan, maka hasilnya semakin teliti (galatnya
kecil).
c. Dalam interpolasi beda terbagi Newton terdapat interpolasi polinom linear dan
interpolasi polinom kuadrat.

B. INTERPOLASI POLINOM BEDA TERBAGI NEWTON


1. Pembentukkan Polinom Beda Terbagi Newton
Perhatikan polinom linear berikut.
(𝑦 −𝑦 )
𝑃1 (𝑥) = 𝑦0 + (𝑥1−𝑥0) (𝑥 − 𝑥0 ) (1)
1 0

𝑃1 (𝑥) = 𝑎0 + 𝑎1 (𝑥 − 𝑥0 ) (2)
di mana,
𝑎0 = 𝑦0 = 𝑓(𝑥0 )
𝑦 −𝑦 𝑓(𝑥1 )−𝑓(𝑥0 )
𝑎1 = 𝑥1−𝑥0 = = 𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ]
1 0 𝑥1 −𝑥0

Bentuk ini disebut selisih terbagi (devided difference) atau beda terbagi.
Setelah polinom linear, polinom kuadrat dapat dinyatakan dalam bentuk sebagai
berikut.
𝑃2 (𝑥) = 𝑎0 + 𝑎1 (𝑥 − 𝑥0 ) + 𝑎2 (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 ) (3)
di mana,
𝑃1 (𝑥) = 𝑎0 + 𝑎1 (𝑥 − 𝑥0 )
maka diperoleh,
𝑃2 (𝑥) = 𝑃1 (𝑥) + 𝑎2 (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 ) (4)
Persamaan (4) memperlihatkan bahwa 𝑃2 (𝑥) dapat dibentuk dari polinom sebelumnya,
yaitu 𝑃1 (𝑥). Nilai 𝑎2 dapat ditentukan dengan mensubstitusikan nilai 𝑥 = 𝑥2 ke
persamaan (3), sehingga diperoleh
𝑃2 (𝑥2 ) = 𝑎0 + 𝑎1 (𝑥2 − 𝑥0 ) + 𝑎2 (𝑥2 − 𝑥0 )(𝑥2 − 𝑥1 ) (5)
di mana
𝑃2 (𝑥2 ) = 𝑓(𝑥2 )
diperoleh
𝑓(𝑥2 ) = 𝑎0 + 𝑎1 (𝑥2 − 𝑥0 ) + 𝑎2 (𝑥2 − 𝑥0 )(𝑥2 − 𝑥1 ) (6)
Untuk nilai 𝑎2
𝑎2 (𝑥2 − 𝑥0 )(𝑥2 − 𝑥1 ) = 𝑓(𝑥2 ) − 𝑎0 − 𝑎1 (𝑥2 − 𝑥0 ) (7)

3|Page
di mana
𝑎0 = 𝑓(𝑥0 )
diperoleh
𝑎2 (𝑥2 − 𝑥0 )(𝑥2 − 𝑥1 ) = 𝑓(𝑥2 ) − 𝑓(𝑥0 ) − 𝑎1 (𝑥2 − 𝑥0 ) (8)
𝑓(𝑥2 )−𝑓(𝑥0 )−𝑎1 (𝑥2 −𝑥0 )
𝑎2 = (𝑥2 −𝑥0 )(𝑥2 −𝑥1 )
(9)

di mana,
𝑓(𝑥 )−𝑓(𝑥 )
𝑎1 = 𝑥1 −𝑥 0
1 0

diperoleh
𝑓(𝑥1 )−𝑓(𝑥0 )
𝑓(𝑥2 )−𝑓(𝑥0 ) (𝑥2 −𝑥0 )
𝑥1 −𝑥0
𝑎2 = (𝑥2 −𝑥0 )(𝑥2 −𝑥1 )
− (𝑥2 −𝑥0 )(𝑥2 −𝑥1 )
𝑓(𝑥1 )−𝑓(𝑥0 )
𝑓(𝑥2 )−𝑓(𝑥0 ) 𝑥1 −𝑥0
𝑎2 = (𝑥2 −𝑥0 )(𝑥2 −𝑥1 )
− (𝑥2 −𝑥1 )
𝑓(𝑥2 )−𝑓(𝑥0 ) 𝑓(𝑥1 )−𝑓(𝑥0 )
(𝑥 −𝑥1 )
(𝑥2 −𝑥0 )(𝑥2 −𝑥1 ) 2 𝑥1 −𝑥0
𝑎2 = (𝑥2 −𝑥1 )
− (𝑥2 −𝑥1 )
𝑓(𝑥2 )−𝑓(𝑥0 ) 𝑓(𝑥1 )−𝑓(𝑥0 )

𝑥2 −𝑥0 𝑥1 −𝑥0
𝑎2 = (10)
𝑥2 −𝑥1

Dengan melakukan utak-atik aljabar, persamaan (10) diperoleh


𝑓(𝑥2 )−𝑓(𝑥1 ) 𝑓(𝑥1 )−𝑓(𝑥0 )

𝑥2 −𝑥1 𝑥1 −𝑥0
𝑎2 = (11)
𝑥2 −𝑥0
𝑓[𝑥2 ,𝑥1 ]−𝑓[𝑥1 ,𝑥0 ]
𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ] = (12)
𝑥2 −𝑥0

Demikian seterusnya, untuk membentuk polinom beda terbagi Newton secara bertahap
polinom berderajat n dibentuk dari polinom derajat (𝑛 − 1), diperoleh bentuk
polinomnya sebagai berikut.
𝑃𝑛 (𝑥) = 𝑎0 + 𝑎𝑛−1 (𝑥 − 𝑥0 ) + 𝑎𝑛 (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 ) … (𝑥 − 𝑥𝑛−1 ) (13)
Nilai 𝑎𝑛 dapat ditentukan dengan mensubstitusikan nilai 𝑥 = 𝑥𝑛 ke persamaan (13),
sehingga diperoleh
𝑃𝑛 (𝑥𝑛 ) = 𝑎0 + 𝑎𝑛−1 (𝑥𝑛 − 𝑥0 ) + 𝑎𝑛 (𝑥𝑛 − 𝑥0 )(𝑥𝑛 − 𝑥1 )…(𝑥𝑛 − 𝑥𝑛−1 ) (14)
di mana,
𝑃𝑛 (𝑥𝑛 ) = 𝑓(𝑥𝑛 )
diperoleh
𝑓(𝑥𝑛 ) = 𝑎0 + 𝑎𝑛−1 (𝑥𝑛 − 𝑥0 ) + 𝑎𝑛 (𝑥𝑛 − 𝑥0 )(𝑥𝑛 − 𝑥1 ) … (𝑥𝑛 − 𝑥𝑛−1 ) (15)
Untuk nilai 𝑎2
𝑎𝑛 (𝑥𝑛 − 𝑥0 )(𝑥𝑛 − 𝑥1 ) … (𝑥𝑛 − 𝑥𝑛−1 ) = 𝑓(𝑥𝑛 ) − 𝑎0 − 𝑎𝑛−1 (𝑥𝑛 − 𝑥0 ) (16)

4|Page
di mana,
𝑎0 = 𝑓(𝑥0 )
diperoleh
𝑎𝑛 (𝑥𝑛 − 𝑥0 )(𝑥𝑛 − 𝑥1 ) … (𝑥𝑛 − 𝑥𝑛−1 ) = 𝑓(𝑥𝑛 ) − 𝑓(𝑥0 ) − 𝑎𝑛−1 (𝑥𝑛 − 𝑥0 ) (17)
𝑓(𝑥𝑛 )−𝑓(𝑥0 )−𝑎𝑛−1 (𝑥𝑛 −𝑥0 )
𝑎𝑛 = (𝑥 (18)
𝑛 −𝑥0 )(𝑥𝑛 −𝑥1 )…(𝑥𝑛 −𝑥𝑛−1 )

di mana,
𝑓(𝑥 )−𝑓(𝑥 )
𝑎𝑛−1 = 𝑥𝑛−1 −𝑥 0
𝑛−1 0

diperoleh
𝑓(𝑥𝑛−1 )−𝑓(𝑥0 )
𝑓(𝑥𝑛 )−𝑓(𝑥0 ) (𝑥𝑛 −𝑥0 )
𝑥𝑛−1 −𝑥0
𝑎𝑛 = (𝑥𝑛 −𝑥0 )(𝑥𝑛 −𝑥1 )…(𝑥𝑛 −𝑥𝑛−1 )
− (𝑥
𝑛 −𝑥0 )(𝑥𝑛 −𝑥1 )…(𝑥𝑛 −𝑥𝑛−1 )

𝑓(𝑥𝑛−1 )−𝑓(𝑥0 )
𝑓(𝑥𝑛 )−𝑓(𝑥0 ) 𝑥𝑛−1 −𝑥0
𝑎𝑛 = (𝑥𝑛 −𝑥0 )(𝑥𝑛 −𝑥1 )…(𝑥𝑛 −𝑥𝑛−1 )
− (𝑥𝑛 −𝑥1 )…(𝑥𝑛 −𝑥𝑛−1 )
𝑓(𝑥𝑛 )−𝑓(𝑥0 ) 𝑓(𝑥𝑛−1 )−𝑓(𝑥0 )
(𝑥 −𝑥1 )…(𝑥𝑛 −𝑥𝑛−1 )
(𝑥𝑛 −𝑥0 )(𝑥𝑛 −𝑥1 )…(𝑥𝑛 −𝑥𝑛−1 ) 𝑛 𝑥𝑛−1 −𝑥0
𝑎𝑛 = (𝑥𝑛 −𝑥1 )…(𝑥𝑛 −𝑥𝑛−1 )
− (𝑥𝑛 −𝑥1 )…(𝑥𝑛 −𝑥𝑛−1 )
𝑓(𝑥𝑛 )−𝑓(𝑥0 ) 𝑓(𝑥𝑛−1 )−𝑓(𝑥0 )

𝑥𝑛 −𝑥0 𝑥𝑛−1 −𝑥0
𝑎𝑛 = (𝑥𝑛 −𝑥1 )…(𝑥𝑛 −𝑥𝑛−1 )
(19)

Dengan melakukan utak-atik aljabar, persamaan (19) diperoleh


𝑓(𝑥𝑛 )−𝑓(𝑥1 ) 𝑓(𝑥𝑛−1 )−𝑓(𝑥0 )

𝑥𝑛 −𝑥1 𝑥𝑛−1 −𝑥0
𝑎𝑛 = (20)
𝑥𝑛 −𝑥0
𝑓[𝑥𝑛 , … ,𝑥1 ]−𝑓[𝑥𝑛−1 ,… ,𝑥0 ]
𝑓[𝑥𝑛 , 𝑥𝑛−1 , … , 𝑥1 , 𝑥0 ] = (21)
𝑥𝑛 −𝑥0

Dengan demikian, polinom beda terbagi Newton dapat ditulis dalam hubungan
rekursif sebagai berikut.
(i) Rekurens:
𝑃𝑛 (𝑥) = 𝑃𝑛−1 (𝑥) + 𝑎𝑛 (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 ) … (𝑥 − 𝑥𝑛−1 )𝑓[𝑥𝑛 , … , 𝑥0 ]
(ii) Basis:
𝑃0 (𝑥) = 𝑓(𝑥0 )
Dalam bentuk polinom yang lengkap sebagai berikut.
𝑃𝑛 (𝑥) = 𝑓(𝑥0 ) + (𝑥 − 𝑥0 )𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] + (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ]
+(𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 ) … (𝑥 − 𝑥𝑛−1 )𝑓[𝑥𝑛 , 𝑥𝑛−1 , … , 𝑥1 , 𝑥0 ] (22)
di mana,
𝑃𝑛 (𝑥) = 𝑓(𝑥)

5|Page
diperoleh
𝑓(𝑥) = 𝑓(𝑥0 ) + (𝑥 − 𝑥0 )𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] + (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ]
+(𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 ) … (𝑥 − 𝑥𝑛−1 )𝑓[𝑥𝑛 , 𝑥𝑛−1 , … , 𝑥1 , 𝑥0 ] (23)

2. Skema dan Tabel Pembentukan Polinom BedaTerbagi Newton


Perhatikan skema pembentukkan polinom beda terbagi Newton berikut.
𝑃1 (𝑥) = 𝑃0 (𝑥) + 𝑎1 (𝑥 − 𝑥0 )
= 𝑎0 + 𝑎1 (𝑥 − 𝑥0 )
𝑃2 (𝑥) = 𝑃1 (𝑥) + 𝑎2 (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )
= 𝑎0 + 𝑎1 (𝑥 − 𝑥0 ) + 𝑎2 (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )
𝑃3 (𝑥) = 𝑃2 (𝑥) + 𝑎3 (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )(𝑥 − 𝑥1 )\
= 𝑎0 + 𝑎1 (𝑥 − 𝑥0 ) + 𝑎2 (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 ) + 𝑎3 (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )(𝑥 − 𝑥2 )
.
.
.
𝑃𝑛 (𝑥) = 𝑃𝑛−1 (𝑥) + 𝑎𝑛 (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 ) … (𝑥 − 𝑥𝑛−1 )
Nilai selisih terbagi atau beda terbagi dapat disajikan dalam bentuk tabel sebagai
berikut.
Tabel untuk n buah titik data
𝒊 𝒙𝒊 𝒇(𝒙𝒊 ) 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 ] 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 , 𝒙𝒏−𝟐 ] 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 , 𝒙𝒏−𝟐 , 𝒙𝒏−𝟑 ] … 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 , … , 𝒙𝟏 , 𝒙𝟎 ]
0 𝑥0 𝑓(𝑥0 ) 𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] 𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ] 𝑓[𝑥3 , 𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ] 𝑓[𝑥𝑛 , 𝑥𝑛−1 , … , 𝑥1 , 𝑥0 ]
1 𝑥1 𝑓(𝑥1 ) 𝑓[𝑥2 , 𝑥1 ] 𝑓[𝑥3 , 𝑥2 , 𝑥1 ]
2 𝑥2 𝑓(𝑥2 ) 𝑓[𝑥3 , 𝑥2 ]

3 𝑥3 𝑓(𝑥3 )
… … …
𝑛 𝑥𝑛 𝑓(𝑥𝑛 ) 𝑓[𝑥𝑛 , … , 𝑥0 ]

Jadi, bentuk polinom beda terbagi Newton adalah


𝑃𝑛 (𝑥) = 𝑓(𝑥0 ) + (𝑥 − 𝑥0 )𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] + (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ]
+(𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 ) … (𝑥 − 𝑥𝑛−1 ) 𝑓[𝑥𝑛 , 𝑥𝑛−1 , … , 𝑥1 , 𝑥0 ]
Atau
𝑓(𝑥) = 𝑓(𝑥0 ) + (𝑥 − 𝑥0 )𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] + (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ]
+(𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 ) … (𝑥 − 𝑥𝑛−1 )𝑓[𝑥𝑛 , 𝑥𝑛−1 , … , 𝑥1 , 𝑥0 ].

6|Page
3. Algoritma Interpolasi Beda Terbagi Newton
Algoritma interpolasi beda terbagi Newton sebagai berikut.
a. Menentukan jumlah titik 𝑛 yang diketahui.
b. Tentukan nilai 𝑥 dari titik yang akan dicari.
c. Hitung nilai 𝑦 = 𝑓(𝑥𝑖 ) dari titik yang dicari.
d. Hitung selisih terbagi atau beda terbagi.
e. Membuat tabel untuk 𝑛 buat titik data.
f. Hitung polinom beda terbagi Newton (𝑃𝑛 (𝑥)) dengan menggunakan rumus:
𝑃𝑛 (𝑥) = 𝑓(𝑥0 ) + (𝑥 − 𝑥0 )𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] + (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ]
+(𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 ) … (𝑥 − 𝑥𝑛−1 ) 𝑓[𝑥𝑛 , 𝑥𝑛−1 , … , 𝑥1 , 𝑥0 ]
g. Akar persamaan diperoleh.

C. CONTOH SOAL
1. Diberikan titik-titik data berikut.
𝑥 8,0 9,0 9,5
ln 𝑥 2,0794 2,1972 2,2513

Tentukan nilai dari ln(9,2) dengan interpolasi beda terbagi Newton orde 2 (Susila, 1993)
Jawab :
Dik : 𝑓(𝑥) = ln(𝑥) ; 𝑥 = 9,2
𝑥 8,0 9,0 9,5
ln 𝑥 2,0794 2,1972 2,2513

Dit : Nilai dari ln(9,2) dengan interpolasi beda terbagi Newton orde 2
Solusi :
a. Menghitung nilai 𝑓(𝑥𝑖 )
𝑓(𝑥0 ) = 𝑓(8,0) = ln(8,0) = 2,0794
𝑓(𝑥1 ) = 𝑓(9,0) = ln(9,0) = 2,1972
𝑓(𝑥2 ) = 𝑓(9,5) = ln(9,5) = 2,2513
b. Menghitung selisih terbagi atau beda terbagi orde 1 atau nilai 𝑓[𝑥𝑛 , 𝑥𝑛−1 ]
𝑓(𝑥1 )−𝑓(𝑥0 ) (2,1972)−(2,0794)
𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] = 𝑥1 −𝑥0
= (9,0)−(8,0)
= 0,1178
𝑓(𝑥2 )−𝑓(𝑥1 ) (2,2513)−(2,1972)
𝑓[𝑥2 , 𝑥1 ] = 𝑥2 −𝑥1
= (9,5)−(9,0)
= 0,1082

Menghitung selisih terbagi atau beda terbagi orde 2 atau nilai 𝑓[𝑥𝑛 , 𝑥𝑛−1 , 𝑥𝑛−2 ]
𝑓[𝑥2 ,𝑥1 ]−𝑓[𝑥1 ,𝑥0 ] (0,1082)−(0,1178)
𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ] = = (9,5)−(8,0)
= −0,0064
𝑥2 −𝑥0

7|Page
c. Membuat tabel untuk 3 buah titik data
𝒊 𝒙𝒊 𝒇(𝒙𝒊 ) 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 ] 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 , 𝒙𝒏−𝟐 ]
0 8,0 2,0794 𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] = 0,1178 𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ] = −0,0064
1 9,0 2,1972 𝑓[𝑥2 , 𝑥1 ] = 0,1082
2 9,5 2,2513

d. Bentuk interpolasi beda terbagi Newton orde 2 adalah


𝑃2 (𝑥) = 𝑓(𝑥0 ) + (𝑥 − 𝑥0 )𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] + (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ]
Karena 𝑥 = 9,2 sehingga diperoleh
𝑃2 (9,2) = 2,0794 + (9,2 − 8,0)(0,1178) + (9,2 − 8,0)(9,2 − 9,0)(−0,0064)
= 2,0794 + 0,1414 − 0,0015
𝑃2 (9,2) = 2,2193
Jadi, nilai dari ln(9,2) dengan interpolasi beda terbagi Newton orde 2 adalah 2,2193.

2. Bentuklah interpolasi beda terbagi Newton derajat satu, dua, dan tiga yang menghampiri
dengan fungsi 𝑓(𝑥) = cos 𝑥 di dalam selang [0,0 ; 3,0] dan jarak antar titik adalah 1,0.
(Manaqib, 2020)
Jawab :
Dik : 𝑓(𝑥) = cos 𝑥 ; = 0 ; [𝑎, 𝑏] = [0,0 ; 3,0] ; jarak antar titik = 1,0
𝑥 0,0 1,0 2,0 3,0
Cos 𝑥 1,0000 0,5403 −0,4161 −0,9900

Dit : Bentuk interpolasi beda terbagi Newton derajat satu, dua, dan tiga
Solusi :
a. Menghitung nilai 𝑓(𝑥𝑖 )
𝑓(𝑥0 ) = 𝑓(0,0) = Cos(0,0) = 1,0000
𝑓(𝑥1 ) = 𝑓(1,0) = Cos(1,0) = 0,5403
𝑓(𝑥2 ) = 𝑓(2,0) = Cos(2,0) = −0,4161
𝑓(𝑥3 ) = 𝑓(3,0) = Cos(3,0) = −0,9900
b. Menghitung selisih terbagi atau beda terbagi
Orde 1 atau nilai 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 ]:
𝑓(𝑥1 )−𝑓(𝑥0 ) (0,5403)−(1,0000)
𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] = = (1,0)−(0,0)
= −0,4597
𝑥1 −𝑥0
𝑓(𝑥2 )−𝑓(𝑥1 ) (−0,4161)−(0,5403)
𝑓[𝑥2 , 𝑥1 ] = = (2,0)−(1,0)
= −0,9564
𝑥2 −𝑥1
𝑓(𝑥3 )−𝑓(𝑥2 ) (−0,9900)−(−0,4161)
𝑓[𝑥3 , 𝑥2 ] = = (3,0)−(2,0)
= −0,5739
𝑥3 −𝑥2

8|Page
Orde 2 atau nilai 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 , 𝒙𝒏−𝟐 ]:
𝑓[𝑥2 ,𝑥1 ]−𝑓[𝑥1 ,𝑥0 ] (−0,9564)−(−0,4597)
𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ] = = (2,0)−(0,0)
= −0,2484
𝑥2 −𝑥0
𝑓[𝑥3 ,𝑥2 ]−𝑓[𝑥2 ,𝑥1 ] (−0,5739 )−(−0,9564)
𝑓[𝑥3 , 𝑥2 , 𝑥1 ] = = (3,0)−(1,0)
= 0,1913
𝑥3 −𝑥1

Orde 3 atau nilai 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 , 𝒙𝒏−𝟐 , 𝒙𝒏−𝟑 ]:


𝑓[𝑥3 ,𝑥2 ,𝑥1 ]−𝑓[𝑥2 ,𝑥1 ,𝑥0 ] 0,1913−(−0,2484)
𝑓[𝑥3 , 𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ] = = (3,0)−(0,0)
= 0,1466
𝑥3 −𝑥0

c. Membuat tabel untuk 4 buah titik data


𝒊 𝒙𝒊 𝒇(𝒙𝒊 ) 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 ] 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 , 𝒙𝒏−𝟐 ] 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 , 𝒙𝒏−𝟐 , 𝒙𝒏−𝟑 ]
0 0,0 1,0000 𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] = −0,4597 𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ] = −0,2484 𝑓[𝑥3 , 𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ] = 0,1466

1 1,0 0,5403 𝑓[𝑥2 , 𝑥1 ] = −0,9564 𝑓[𝑥3 , 𝑥2 , 𝑥1 ] = 0,1913


2 2,0 −0,4161 𝑓[𝑥3 , 𝑥2 ] = −0,5739
3 3,0 −0,9900

d. Bentuk interpolasi beda terbagi Newton


Orde 1:
𝑃1 (𝑥) = 𝑓(𝑥0 ) + (𝑥 − 𝑥0 )𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ]
Karena 𝑥 = 0,0 sehingga diperoleh
𝑃1 (0,0) = 1,0000 + (0,0 − 1,0)(−0,4597) = 1,4597
Orde 2:
𝑃2 (𝑥) = 𝑓(𝑥0 ) + (𝑥 − 𝑥0 )𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] + (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ]
Karena 𝑥 = 0,0 sehingga diperoleh
𝑃2 (0,0) = 1,0000 + (0,0 − 1,0)(−0,4597) + (0,0 − 0,0)(0,0 − 0,1)(−0,2484)
= 1,0000 + 0,4597 + 0,0
𝑃2 (0,0) = 1,4597
Orde 3:
𝑃3 (𝑥) = 𝑓(𝑥0 ) + (𝑥 − 𝑥0 )𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] + (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ]
+(𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )(𝑥 − 𝑥2 )𝑓[𝑥3 , 𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ]
Karena 𝑥 = 0,0 sehingga diperoleh
𝑃3 (0,0) = 1,0000 + (0,0 − 1,0)(−0,4597) + (0,0 − 0,0)(0,0 − 0,1)(−0,2484)
+(0,0 − 0,0)(0,0 − 0,1)(0,0 − 0,2)(0,1466)
= 1,0000 + 0,4597 + 0,0 + 0,0
𝑃3 (0,0) = 1,4597
Jadi, bentuk polinomial beda terbagi Newton orde satu, dua, dan tiga adalah
𝑃1 (𝑥) = 𝑃2 (𝑥) = 𝑃3 (𝑥) = 𝑓(𝑥0 ) + (𝑥 − 𝑥0 )𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] = 1,4597.

9|Page
D. PERCOBAAN MENGGUNAKAN EXCEL
Contoh Soal 1
Diberikan titik-titik data berikut.
𝑥 8,0 9,0 9,5
ln 𝑥 2,0794 2,1972 2,2513

Tentukan nilai dari ln(9,2) dengan interpolasi beda terbagi Newton orde 2 (Susila, 1993)
Penyelesaian :
• Langkah pertama, buka aplikasi Excel
• Kemudian tuliskan apa yang diketahui dan ditanyakan seperti pada gambar di bawah
ini.

• Selanjutnya, membuat tabel iterasi untuk 3 buah titik data dan subtitusi nilai-nilai yang
diketahui.

• Untuk mendapatkan nilai 𝑓[𝑥𝑛 , 𝑥𝑛−1 ] maka dengan menggunakan rumus seperti pada
gambar di bawah ini dan untuk nilai di iterasi ke-2 tinggal drag kebawah.

10 | P a g e
• Untuk mendapatkan nilai 𝑓[𝑥𝑛 , 𝑥𝑛−1 , 𝑥𝑛−2 ] maka dengan menggunakan rumus seperti
pada gambar di bawah ini.

11 | P a g e
• Setelah mendapatkan semua nilai 𝑓[𝑥𝑛 , 𝑥𝑛−1 ]dan 𝑓[𝑥𝑛 , 𝑥𝑛−1 , 𝑥𝑛−2 ]kita akan mencari
nilai P2(x) dengan rumus seperti di bawah ini.

E. LATIHAN
Tentukan nilai sin 𝑥 untuk 𝑥 = 0,785398 dengan mengguakan metode interpolasi beda
terbagi Newton berdasar pada data sin 0 = 0; sin 0,523599 = 0,5; sin 1,0472 =
0,866027; sin 1,5708 = 1. (Purwati & Erawati, 2020)
Jawab :
Dik : 𝑓(𝑥) = sin 𝑥 ; 𝑥 = 0,785398
𝑥 0 0,523599 1,0472 1,5708
Sin 𝑥 0 0,5 0,866027 1

Dit : Nilai hampiran dari sin 0,785398


Solusi :
a. Menghitung nilai 𝑓(𝑥𝑖 )
𝑓(𝑥0 ) = 𝑓(0) = Sin(0) = 0

12 | P a g e
𝑓(𝑥1 ) = 𝑓(0,523599) = Sin(0,523599) = 0,5
𝑓(𝑥2 ) = 𝑓(1,0472) = Sin(1,0472) = 0,866027
𝑓(𝑥3 ) = 𝑓(1,5708) = Sin(1,5708) = 1
b. Menghitung selisih terbagi atau beda terbagi
Orde 1 atau nilai 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 ]:
𝑓(𝑥1 )−𝑓(𝑥0 ) (0,5)−(0)
𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] = = (0,523599)−(0) = 0,954929
𝑥1 −𝑥0
𝑓(𝑥2 )−𝑓(𝑥1 ) (0,866027)−(0,5)
𝑓[𝑥2 , 𝑥1 ] = 𝑥2 −𝑥1
= (1,0472)−(0,523599) = 0,699057
𝑓(𝑥3 )−𝑓(𝑥2 ) (1)−(0,866027)
𝑓[𝑥3 , 𝑥2 ] = 𝑥3 −𝑥2
= (1,5708)−(1,0472) = 0,255869

Orde 2 atau nilai 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 , 𝒙𝒏−𝟐 ]:


𝑓[𝑥2 ,𝑥1 ]−𝑓[𝑥1 ,𝑥0 ] (0,699057 )−(0,954929)
𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ] = = (1,0472)−(0)
= −0,244339
𝑥2 −𝑥0
𝑓[𝑥3 ,𝑥2 ]−𝑓[𝑥2 ,𝑥1 ] (0,255869 )−(0,699057)
𝑓[𝑥3 , 𝑥2 , 𝑥1 ] = 𝑥3 −𝑥1
= (1,5708)−(0,523599)
= −0,423210

Orde 3 atau nilai 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 , 𝒙𝒏−𝟐 , 𝒙𝒏−𝟑 ]:


𝑓[𝑥3 ,𝑥2 ,𝑥1 ]−𝑓[𝑥2 ,𝑥1 ,𝑥0 ] −0,423210−(−0,244339)
𝑓[𝑥3 , 𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ] = = (1,5708)−(0)
= −0.113873
𝑥3 −𝑥0

c. Membuat tabel untuk 4 buah titik data


𝒊 𝒙𝒊 𝒇(𝒙𝒊 ) 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 ] 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 , 𝒙𝒏−𝟐 ] 𝒇[𝒙𝒏 , 𝒙𝒏−𝟏 , 𝒙𝒏−𝟐 , 𝒙𝒏−𝟑 ]
0 0 0 𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] = 0,954929 𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ] = −0,244339 𝑓[𝑥3 , 𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ] = −0.113873
1 0,523599 0,5 𝑓[𝑥2 , 𝑥1 ] = 0,699057 𝑓[𝑥3 , 𝑥2 , 𝑥1 ] = −0,423210
2 1,0472 0,866027 𝑓[𝑥3 , 𝑥2 ] = 0,255869
3 1,5708 1

d. Bentuk interpolasi beda terbagi Newton orde 3 adalah


𝑃3 (𝑥) = 𝑓(𝑥0 ) + (𝑥 − 𝑥0 )𝑓[𝑥1 , 𝑥0 ] + (𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )𝑓[𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ]
+(𝑥 − 𝑥0 )(𝑥 − 𝑥1 )(𝑥 − 𝑥2 )𝑓[𝑥3 , 𝑥2 , 𝑥1 , 𝑥0 ]
Karena 𝑥 = 0,785398 sehingga diperoleh
𝑃3 (0,785398) = 0 + (0,785398 − 0)(0,954929 ) + (0,785398 − 0)(0,785398 − 0,523599)(−0,244339)
+(0,785398 − 0)(0,785398 − 0,523599)(0,785398 − 1,5708)(−0.113873)
= 0,749999 + (−0,050240) + 0,018388
𝑃3 (0,785398) = 0,718147

Jadi, nilai hampiran dari sin 0,785398 dengan interpolasi beda terbagi Newton adalah
0,718147.

13 | P a g e
F. DAFTAR PUSTAKA
Munir, Rinaldi. (2003). Metode Numerik. Bandung: Informatika; Manaqib, Muhammad.
(2020). Metode Numerik: Interpolasi Polinomial Newton. Link:
https://youtu.be/s9xLuqio0_8 diakses pada 20 April 2023.
Purwati, Ni Kadek Rini & Erawati, Ni Ketut. (2020). Pengantar Metode Numerik.
Lumajang: Klik Media.
Real Matika. (2021). Interpolasi Beda Terbagi Newton: Cara Cepat Mudah. Link:
https://youtu.be/5xV-gLS_ggQ diakses pada 20 April 2023.
Setiawan. Erwan. (2020). Interpolasi Newton. Link: https://youtu.be/99AAud5XH6k
diakses pada 20 April 2023.
Susila, I Nyoman. (1993). Dasar-Dasar Metode Numerik. Bandung: Departemen
Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Proyek
Pembinaan Tenaga Kependidikan Pendidikan Tinggi.

14 | P a g e

Anda mungkin juga menyukai