Anda di halaman 1dari 2

Kode Dok.

KBI/5S/PO-001
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR
No. revisi 00
Halaman 1 dari 2
5S SEIRI SEITON SEISO SEIKETSU SHITSUKE
Tanggal Berlaku 15 Juli 2019

A. TUJUAN:
Prosedur pelaksanaan 5S seiri seiton seiso seiketsu shitsuke ini disusun sebagai pedoman
yang pasti dan jelas untuk memastikan budaya industri 5S berjalan sesuai standar operasional
prosedur.
B. RUANG LINGKUP:
1. Pelaksanaan 5S seiri seiton seiso seiketsu shitsuke dijalankan oleh semua unit kerja
sekolah dengan disiplin dan konsisten.
2. Pelaksanaan 5S seiri seiton seiso seiketsu shitsuke dijalankan oleh semua warga sekolah.
3. PIC pada unit kerja, bagian unit kerja atau sistem tertentu memastikan 5S berjalan sesuai
SOP.
4. Komite budaya industri melakukan monitoring secara berkala untuk memasikan 5S
berjalan sesuai SOP.
5. Bilamana ada penyimpangan pelaksanaan 5S, ketua pelaksana komite budaya industri
dapat memberi teguran, rekomendasi dan atau peringatan kepada pihak yang melakukan
penyimpangan terhadap pelaksanaan 5S.
6. Ketua pelaksana komite budaya industri wajib melaporkan hasil monitoring kepada ketua
komite budaya industri.
C. DEFINISI:
1. Memastikan budaya kerja 5S berjalan sesuai SOP.
2. Memastikan peningkatan kualitas budaya kerja 5S dengan terencana dan sistematis.
D. REFERENSI:
1. Komite budaya industri.
2. Panitia pelaksana program Pintar Bersama Daihatsu.
E. PENANGGUNG JAWAB:
Komite budaya industri, panitia program Pintar Bersama Daihatsu (PBD) dan PIC.
F. PROSEDUR :
1. Memilah barang yang dipakai dan barang yang tidak dipakai.
2. Membuang barang yang tidak dipakai.
3. Menempatkan barang yang sering dipakai dan jarang dipakai dengan rapi bersih dan
memberi labelisasi.
4. Memastikan semua barang, alat, tempat dalam kondisi bersih, rapi sesuai standar.
5. Memasang marking area dan rambu atau tanda sesuai SOP.
6. Membuat kartu kendali atau cek list perawatan untuk memastikan 5S berjalan sesuai SOP.
7. Komite budaya industri melakukan pengawasan dan monitoring secara berkala atau paling
lama setiap dua bulan sekali, untuk memastikan 5S berjalan sesuai SOP.
Kode Dok. KBI/5S/PO-001
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR
No. revisi 00
Halaman 2 dari 2
5S SEIRI SEITON SEISO SEIKETSU SHITSUKE
Tanggal Berlaku 15 Juli 2019

8. Budaya kerja 5S dipastikan berjalan dengan komitmen tinggi, disiplin, dan menjadi
budaya kerja sekolah.
9. Memastikan peningkatan pelaksanaan budaya 5S dengan terencana dan sistematis.

Anda mungkin juga menyukai