Anda di halaman 1dari 2

UNIVERSITAS INDRAPRASTA PGRI

(UNINDRA)
FAKULTAS TEKNIK DAN ILMU KOMPUTER
SOAL UJIAN TENGAH SEMESTER
SEMESTER GASAL 2021/2022

Program Studi : TEKNIK INFORMATIKA SORE


Mata Kuliah : Sistem Berbasis Pengetahuan
Hari/ Tanggal : Selasa, 16 November 2021
Waktu : -
Sifat Ujian : -

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar dilengkapi dengan langkah


pengerjaannya!
1. Sistem pakar merupakan program yang dapat menggantikan keberadaan seorang
pakar. Ada dua bagian utama didalam sistem pakar yaitu lingkungan konsultasi dan
lingkungan pengembangan. Jelaskan menurut pendapat anda mengenai kedua
lingkungan tersebut! [Bobot: 15]
2. Berikut merupakan penjelasan mengenai penyakit yang disebabkan oleh nyamuk:
Demam berdarah (DBD) memiliki gejala demam tinggi, sakit kepala, nyeri sendi,
ruam pada kulit. Malaria memiliki gejala demam tinggi, nyeri sendi, berkeringat terus
menerus, diare. Cikungunya memiliki gejala demam tinggi, nyeri otot, pembengkakan
sendi, ruam pada kulit. Zika memiliki gejala demam tinggi, ruam pada kulit, mata
merah, nyeri pada bagian punggung bawah. Penderita yang mengalami diare ditandai
dengan perut terasa mulas, feses cair, dehidrasi. Berdasarkan penjelasan tersebut
buatlah rulenya! [Bobot: 25]
3. Buatlah jaringan semantik dari kasus berikut, kemudian buatlah framenya
(minimal 2) berdasarkan objek-objek pada jaringan semantik yang terbentuk: [Bobot:
25]
Ani bekerja sebagai pegawai pada Bank XYZ, Ani merupakan lulusan program studi
ekonomi. Ani memelihara Anggora berwarna cokelat. Ani mempunyai adik bernama
Andi, dalam kesehariannya Andi menggunakan sepeda motor. Sepeda Motor Andi
berwarna cokelat. Andi adalah mahasiswa program studi ekonomi. Andi memiliki
tabungan pada Bank XYZ.
4. Buatlah representasi pengetahuan menggunakan Script (Scene dan Hasil), untuk
kasus berikut: [Bobot: 25]
Script : Membuat rekening Bank
Jalur(track) : Bank A
Role(peran) : Calon Nasabah, Satpam, Customer Service, Teller
Prop(pendukung): KTP, Kartu Keluarga, Uang, Pulpen, Formulir
Input : Calon Nasabah memiliki Uang, Calon Nasabah belum memiliki
rekening pada Bank A
5. Berdasarkan RDR disamping,
tentukan jalur inferensi untuk kasus
(d,e,f,i,k)! [Bobot: 10]

Anda mungkin juga menyukai