Anda di halaman 1dari 1

Analisa Bahan Ajar KB1 (Jurnal 1) Strategi Dakwah Islam di Nusantara

1. Konsep

Wali songo diantaranya: Maulana Malik Ibrahim adalah yang tertua. Sunan Ampel adalah
anak Maulana Malik Ibrahim. Sunan Giri adalah keponakan Maulana Malik Ibrahim yang
berarti juga sepupu Sunan Ampel. Sunan Bonang dan Sunan Drajad adalah anak Sunan
Ampel. Sunan Kalijaga merupakan sahabat sekaligus murid Sunan Bonang. Sunan Muria anak
Sunan Kalijaga. Sunan Kudus murid Sunan Kalijaga. Sunan Gunung Jati adalah sahabat para
Sunan lain, kecuali Maulana Malik Ibrahim yang lebih dahulu meninggal .. adapun peran
mereka dalam menyebarkan Islam diantaranya:

a. Bidang Pendidikan: Pendirian Pesantren oleh Sunan Ampel, Sunan Giri, dan Sunan Bonang

b. Bidang Politik: Di antara mereka menjadi penasehat Raja (Sunan Kalijaga juga menjadi
penasehat kesultanan Demak Bintoro), bahkan ada yang menjadi raja, yaitu Sunan Gunung
Jati. Sunan Ampel sangat berpengaruh dikalangan istana Majapahit. Sunan Kalijaga juga
menjadi penasehat kesultanan Demak Bintoro.

c. Bidang Da’wah: sarana yang dipergunakan dalam dakwah berupa pesantren-pesantren yang
dipimpin oleh para Walisongo dan melalui media kesenian, seperti wayang dll.

2. kontekstualisasi atas pemaparan materi dalam bahan ajar dengan realitas sosial

Strategi dakwah Islam di Nusantara sering kali mencerminkan toleransi agama dan
keragaman budaya. Ini bisa menjadi kesempatan untuk membahas nilai-nilai toleransi
agama dan multikulturalisme dalam konteks sejarah dan sosial yang lebih luas.

3. Merefleksikan hasil kontekstualisasi materi bahan ajar dalam pembelajaran bermakna

siswa dapat mengembangkan pemahaman yang lebih baik tentang keragaman budaya dan
agama di wilayah Nusantara. Mereka dapat melihat bagaimana strategi dakwah telah
beradaptasi dengan budaya-budaya yang berbeda.

Anda mungkin juga menyukai