Anda di halaman 1dari 2

NAMA : VALENCIA AMAND LIMIN

NIM : 33229121

JAWABAN UTS ESSAY BAHASA INDONESIA

1. Jelaskan bahwa proposal penelitian adalah sebuah genre!


Jawab : Proposal penelitian adalah sebuah genre hal ini dikarenakan jenis atau ragam teks
tersebut mempunyai hubungan dengan proposal. Secara sempit genre adalah jenis teks,
sehingga genre berorientasi pada tujuan yang di capai bertahap. Tahapan tahapan itu tidak lain
adalah tahapan tahapan pada struktur teks. Jika tidak ada genre maka proposal tersebut tidak
memiliki jenis teks yang jelas.
Seperti saat kita ingin membuat novel tapi tidak memiliki tema cerita.
2. Silahkan menjawab pertanyaan berikut sesuai dengan tugas ulasan buku ditelah diberikan
pada pertemuan 5):
a. Tulislah identitas buku referensi yang Anda gunakan dalam perkuliahan di IBI KKG! (5)
Jawab :
Judul Buku : Kewirausahaan
Pengarang : Drs. Leonardus Saiman, M.Sc.
Penerbit : Salemba Empat
Tahun terbit beserta cetakannya: 2014 1 jilid, 414 halaman
Dimensi buku : 19x26 cm
Harga Buku : Rp 30.000.

b. Salah satu genre mikro yang digunakan dalam merealisasikan tahapan orientasi adalah
eksposisi. Mengapa tahapan orientasi ulasan buku referensi Anda menggunakan genre
eksposisi? Tulislah kalimat berdasarkan ulasan buku referensi Anda yang menunjukkan
genre eksposisi!
Jawab :
- Tahapan orientasi ulasan buku referensi saya selalu menggunakan genre ekposisi karena
berfungsi untuk merealisasikan tahapan Orientasi dan juga berfungsi retoris yang ada
pada setiap tahapan dan stuktur teks ulasan.
- Buku ini sangat berguna dan perlu dimiliki oleh para pengampu pendidikan bukan hanya
karena kekayaan data, tetapi juga karena solusi nyata yang ditawarkan.
c. Mengapa dalam tahapan evaluasi Anda menggunakan genre diskusi? Tunjukkan satu kalimat
dari ulasan buku Anda yang menggunakan genre diskusi! (10)
Jawab :
- Tahapan evaluasi saya menggunakan genre diskusi karena untuk menyampaikan
penilaian terhadap buku yang diulas dalam berbagai hal dengan menunjukkan
keunggulan dan kelemahannya. Dan juga karena setiap evaluasi di dasari oleh
argumentasi yang kuat, untuk menentangkan berbagai sudut pandang yang dijadikan
dasar evaluasi. Oleh karena itu genre yang paling cocok digunakan ada diskusi.
- Banyak sekali keunggulan yang terkandung dalam buku ini. Di antaranya ialah buku
ditulis berdasarkan sumber yang jelas. Akan tetapi, buku ini juga bukan tanpa
kelemahan. Satu hal yang kurang yaitu daftar pustaka yang tidak ada pada buku.

Anda mungkin juga menyukai