Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN KEBUMEN

DINAS KESEHATAN
UPTD UNIT PUSKESMAS AYAH II
Alamat : Jl. Logending Km. 10 Telp. - KEBUMEN 54364

KEPUTUSAN
KEPALA UNIT PELAKSANA TEKNIS DINAS KESEHATAN UNIT PUSAT
KESEHATAN MASYARAKAT AYAH II
Nomor : 449.1/VII/SK.7/IV/17

TENTANG
HAK DAN KEWAJIBAN PASIEN DI
UNIT PELAKSANA TEKNIS DINAS KESEHATAN
UNIT PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT AYAH II

KEPALA UNIT PELAKSANA TEKNIS DINAS KESEHATAN UNIT PUSAT


KESEHATAN MASYARAKAT AYAH II,

Menimbang : a. bahwa pelayanan di Pusat Kesehatan Masyarakat Ayah II


perlu memperhatikan hak dan kewajiban pasien;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
dalam huruf a perlu disusun kebijakan tentang hak dan
kewajiban di Unit Pelaksana Teknis Dinas Kesehatan Unit
Pusat Kesehatan Masyarakat Ayah II;

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun


2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
2. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 44 Tahun
2009 tentang Rumah Sakit;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
75 tahun 2014, tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
46 tahun 2015, tentang Akreditasi Puskesmas, Klinik
Pratama, Tempat Praktek Mandiri Dokter dan Tempat
Praktek Mandiri Dokter Gigi;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia nomor
43 tahun 2016 tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang
Kesehatan;
MEMUTUSKAN
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UNIT PELAKSANA TEKNIS DINAS
KESEHATAN UNIT PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT AYAH II
TENTANG HAK DAN KEWAJIBAN PASIEN DI UNIT
PELAKSANA TEKNIS DINAS KESEHATAN UNIT PUSAT
KESEHATAN MASYARAKAT AYAH II
Kesatu : Kewajiban pasien di Unit Pelaksana Teknis Dinas Kesehatan
Unit Pusat Kesehatan Masyarakat Ayah II meliputi;
1. Membawa kartu identitas (KTP/SIM) atau mengetahui
alamat dengan jelas untuk kunjungan pertama kali.
2. Membawa kartu berobat :
a. Pengguna layanan kartu BPJS membawa kartu
BPJS/KIS/ASKES yang masih berlaku
b. Pengguna layanan umum yang sudah pernah
berkunjung membawa kartu berobat
3. Mengikuti alur pelayanan puskesmas.
4. Mentaati aturan pelayanan dan mematuhi nasehat
serta petunjuk pengobatan
5. Memberikan informasi yang benar dan lengkap
tentang masalah kesehatanya kepada tenaga
kesehatan di puskesmas.

Kedua : Hak pasien di Unit Pelaksana Teknis Dinas Kesehatan Unit


Pusat Kesehatan Masyarakat Ayah II meliputi;
1. Memperoleh informasi mengenai tata tertib dan
peraturan pelayanan yang berlaku di puskesmas
2. Mendapatkan informasi atas:
1) Penyakit yang diderita
2) Tindakan medis yang akan dilakukan dan
kemungkinan penyulit sebagai akibat tindakan
tersebut, cara mengatasinya dan alternatif lainnya.
3) Upaya pencegahan agar penyakit tidak kambuh lagi
atau pencegahan agar anggota keluarga/orang lain
tidak menderita penyakit yang sama
3. Meminta konsultasi medis
4. Menyampaikan pengaduan, saran, kritik dan keluhan
berkaitan dengan pelayanan.
5. Memperoleh layanan yang bermutu, aman, nyaman,
adil, jujur dan manusiawi
6. Hasil pemeriksaan yang meliputi diagnosis dan tata
cara tindakan, tujuan tindakan, alternatif tindakan,
resiko, biaya dan komplikasi yang mungkin terjadi dan
prognosis terhadap tindakan yang dilakukan
dikomunikasikan.
7. Memberikan persetujuan atau menolak atas tindakan
yang akan dilakukan oleh tenaga kesehatan terhadap
penyakit yang dideritanya kecuali untuk kasus KLB dan
kasus yang dapat membahayakan masyarakat.
8. Menolak untuk melanjutkan pengobatan dan mendapat
informasi tentang konsekuensi dan tanggung jawab jika
menolak atau tidak melanjutkan pengobatan.
9. Keluarga dapat mendampingi saat menerima pelayanan
kesehatan

Ketiga : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan


ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan
diadakan perbaikan/perubahan sebagaimana mestinya;

Ditetapkan di Ayah
Pada Tanggal 6 April 2017

KEPALA UNIT PELAKSANA TEKNIS


DINAS KESEHATAN UNIT PUSAT
KESEHATAN MASYARAKAT AYAH
II,

SUGITO

Anda mungkin juga menyukai