Anda di halaman 1dari 1

RESUME KEGIATAN BELAJAR 1

ISLAM RADIKAL
1. Pengertian Islam Radikal

 Radikalisme artinya adalah pemikiran atau sikap yang ditandai oleh sikap tidak mau
menghargai pendapat orang lain, sikap egois, dan sikap tertutup dan selalu
menggunakan kekerasan dalam mencapai tujuan.
 Dalam bhs. Arab istilah radikalisme yaitu, Al-Unf, At-Thataruf, Al-Gulluw, al-Irhab.
 Menurut Azyumardi Azra bahwa Radikalisme adalah bentuk ekstreem dari
revivalisme.
 Dengan demikian Islam Radikal adalah sekelompok orang yang menggunakan,
memperjuangkan idealisme dan ideologi dengan cara-cara kekerasan, termasuk
dengan cara bunuh diri.

2. Indikator Islam Radikal ; Takfīri dan Walā wa al-Bara

 Takfīri adalah sebutan bagi seorang muslim yang menuduh muslim lainnya sebagai
kafir murtad.
 Sebagian ulama membagi kekufuran menjadi dua kategori yaitu : kufur akbar ( kufur
yang mengeluarkan dari agama ) dan kufur shogir ( kufur yang tidak mengeluarkan
dari agama ).
 Al-Walā dalam bhs. Arab disebut al-muawwalah yang artinya menolong dan
mencintai, lawannya adalah al-‘aduwwu yang artinya musuh.
 Al-Walā menurut istilah adalah penyesuaian diri seorang hamba terhadap apa yang
dicintai dan diridhoi Allah.
 Al-Bara menurut istilah artinya yaitu penyesuaian diri seorang hamba terhadap apa
yang dibenci dan dimurkai oleh Allah.
 Jadi Walā al-Barra yaitu bagian dari makna kalimat tauhid yaitu berlepas diri dari
segala sesuatu yang diibadahi selain Allah.
 Dengan demikian akidah wala al-Bara yaitu orang yang berada dalam jamaahnya
maka harus didekati dan dicintai.demikan pula sebaliknya, siapapun yang berada
diluar jamaahnya maka berhak dimusuhi dan dijauhi.

3. Bom Bunuh Diri

 Serangan bunuh diri adalah suatu serangan yang dilakukan para penyerangnya
dengan maksud untuk membunuh orang lain dan bermaksud untuk turut mati dalam
proses penyerangannya.
 Q.S An-Nisa ayat 29 menerangkan bahwa kita dilarang oleh Allah untuk saling bunuh
membunuh.
 Aksi bom bunuh diri yang dilakukan oleh sebagian orang dengan mengatasnamakan
jihad adalah sebuah penyimpangan atau pelanggaran syariat.
 Firman Allah surat Al-Isra ayat 33 menjelaskan yang artinya :”dan janganlah kalian
membunuh jiwa yang Allah haramkan kecuali dengan cara yang benar “
 Ulama Ahlussunah tidak merestui aksi terorisme dalam bentuk apapun, dan tidak
ada satu pun ulama yang merestuinya. Adapun yang difatwakansebagian ulama
mengenai boleh nya melakukan aksi bunuh diri itui dalam kondisi peperangan atau di
medan perang melawan kuffar.

Anda mungkin juga menyukai