Anda di halaman 1dari 7

MAKALAH

SENI TARI SAMAN

Disusun Oleh:
Kelompok 2
1. Auni Sabrianti
2. Yesa Isabela
3. Velisa
4. Heru Marcelino N
5. Sakila Mutiara
6. Yanda Pratama
Kelas: XI D
Mapel: Seni Budaya
SMA NEGERI 1 SIMPANG HILIR
2023/2024
5. Pola Lantai Tari Saman
Gerakan tari saman juga tergolong sulit sehingga dibutuhkan
konsentrasi tinggi serta latihan yang sering untuk bisa menguasainya
dengan baik. Tari saman menggunakan pola lantai vertikal, horizontal,
diagonal dan garis melengkung.
1. Pola lantai horizontal
Pola lantai garis lurus yang sejajar secara horizontal pada Tari
Saman dapat dilihat dari pandangan penonton.
Pola lantai ini menempatkan posisi penari duduk bersimpuh. Berat
badan ditumpukan pada kedua kaki yang terlipat. Penari merapat
hingga bahu saling bersentuhan.
Pola ruang pada tari Saman juga terbatas pada level, yakni
ketinggian posisi badan. Dari posisi duduk bersimpuh berubah ke
posisi berdiri diatas lutut, yang merupakan level yang paling tinggi.
Sedang level yang paling rendah adalah apabila penari
membungkukkan badan ke depan sampai sekitar 90 derajat dengan
badan sejajar dengan kedua paha, atau membalik ke belakang, sampai
sekitar 60 derajat.
2. Pola lantai vertikal

Selain horizontal, Tari Saman juga memiliki pola lantai vertikal.


Pada pola ini, penari membentuk garis lurus dari depan ke belakang.
Pola lantai ini memiliki makna yang dalam pada tiap gerakan Tari
Saman, yakni menunjukkan hubungan antara manusia dengan Tuhan
Yang Maha Esa sebagai pencipta alam semesta.
3. Pola lantai diagonal
Pola lantai Tari Saman satu ini memberi posisi bagi penari untuk
membentuk barisan yang lurus dan agak menyudut ke kanan atau ke
kiri. Pola lantai ini juga memiliki makna yang dalam yakni, kesan
kekuatan bersama yang dinamis.

4. Pola garis melengkung

Sesuai namanya, pola lantai garis melengkung dalam Tari Saman


memberi posisi kepada penari untuk berbaris membentuk barisan
yang melengkung.
Pola garis melengkung ini memiliki beberapa tipe pola, diantaranya
garis lingkaran, lengkung ular, dan angka delapan
Pola Tari Saman ini memiliki makna tentang kelenturan atau bisa
dikatakan tiap gerakannya melambangkan kesan lemah lembut dan
memiliki keserasian.
6. Tampilan Properti atau Aksesoris Pakaian
Tari Saman menggunakan beberapa properti khas yang akan
digunakan oleh setiap penari.
Properti yang digunakan oleh penari saman adalah sebagai berikut:
1. Bulung Teleng

Semacam penutup kepala berwarna hitam dengan hiasan sulaman


benang.
2. Baju kerawang
Yaitu baju adat khas Suku Gayo dan celana panjang yang berhias
sulaman.

3. Sarung dengan motif batik Gayo


Yang dililitkan di bagian pinggang di luar celana panjang.

4. Stagen untuk mengencangkan baju agar tidak mengendur.


5. Sabuk untuk menutupi stagen yang melingkari pinggang penari.

6. Topong gelang dan sapu tangan yang dikenakan di masing-


masing pergelangan tangan sang penari.

Anda mungkin juga menyukai