Anda di halaman 1dari 9

BANK SOAL PPPK LATIHAN 1

1. Bacalah teks di bawah ini!

“Belakangan ini gempa bumi menjadi buah bibir di kalangan masyarakat Indonesia. Sepanjang

sejarah umat manusia, gempa selalu saja menimbulkan kerugian baik materil ataupun korban
jiwa.

Tidak berlebihan rasanya jika dikatakan bahwa fenomena gempa bumi adalah peristiwa yang

berdampak secara langsung kepada makhluk hidup tak terkecuali manusia. Hal tersebut
menjadikan

gempa bumi sebagai salah satu bencana alam yang ditakuti oleh setiap orang.”

Teks eksplanasi di atas termasuk ke dalam bagian …

Select one:

a. Kronologis (urutan peristiwa)

b. Pengenalan obyek

c. Sebab

d. Akibat

e. Simpulan

2. Cermati petunjuk kerja berikut!

Budi Daya Tanaman Anggur

(1) Kalau berhasil, anggur akan bersemi, (mengeluarkan tunas baru) berbunga lalu berbuah.
Kalau belum berhasil, ulangi lagi setelah daun pulih seperti semula.

(2) Siram secara teratur tiap hari dan berikan pupuk kandang sebulan sekali.

(3) Setelah berumur 8 bulan, paculah untuk berbuah dengan cara memangkas pucuk‐ pucuk
tangkai yang muda sampai batas yang tua hingga semua habis. Ingat, semua ujung tangkai dan
daun harus habis.

(4) Siapkan polybag, isi dengan tanah gembur (separuh saja).


(5) Pilih batang yang tua, potong sepanjang kira‐kira 20 cm.

(6) Bibit yang sudah berumur satu bulan ditanam di tanah yang gembur dan subur. Waktu
menanam, jangan lupa membuka polybag‐nya.

(7) Masukkan batang anggur ke polybag, tambahkan tanah ke polybag hingga

hampir penuh, siram secara teratur pagi dan sore hingga bibit tumbuh.

Urutan proses budi daya tanaman anggur yang benar adalah ....

A. (4), (5), (2), (7), (6), (3), dan (1)

B. (4), (5), (7), (2), (6), (3), dan (1)

C. (4), (5), (6), (2), (3), (7), dan (1)

D. (4), (5), (7), (6), (2), (3), dan (1)

E. (4), (6), (5), (7), (2), (3), dan (1)

3. Perhatikan kerangka teks eksplanasi berikut!

(1) Proses terjadinya gempa bumi

(2) Penyebab terjadinya gempa bumi

(3) Definisi gempa bumi

(4) Akibat gempa bumi

(5) Simpulan gempa bumi

Jika dikembangkan menjadi sebuah teks eksplanasi, urutan kerangka yang tepat adalah...

A. (3), (1), (2), (4), (5)

B.(1), (2), (3), (4), (5)

C.(3), (4), (1), (5), (2)

D.(2), (4), (5), (1), (3)


4. Teks 1

Pagi itu hujan lebat mengguyur Kota Bandar Lampung, Lampung. Hujan yang terjadi mulai
pukul 04.30 WIB tadi membuat jalan menuju Stasiun Tanjung Karang, tepatnya Jalan Raden
Intan, terendam banjir. Pada malam hari kejadian genangan udara sekitar 40 cm mengakibatkan
kemacetan cukup panjang.

Teks 2

Ribuan rumah terendam banjir bandang di tiga kecamatan di Kabupaten Banggai, Provinsi
Sulawesi Tengah. Para korban mengungsi ke daerah yang lebih aman. Kondisi itu terjadi pada
Minggu pukul 03.00 WITA

Perbedaan pola penyajian kedua teks tersebut adalah ....

A. Teks 1: urutan waktu

Teks 2: urutan tempat

B. Teks 1: urutan waktu

Teks 2: urutan sebab-akibat

C. Teks 1: urutan sebab-akibat

Teks 2: urutan waktu

D. Teks 1: urutan tempat

Teks 2: urutan waktu

E. Teks 1: urutan tempat

Teks 2: urutan sebab-akibat

5.

1) Pagi hari yang cerah itu dikejutkan oleh pekikan keras seorang wanita

2) Mobil yang dikendarai pemuda itu melarikan diri tanpa menghiraukan korbannya

3) Hari baru pukul tujuh pagi

4) Ternyata ada mobil menabrak seorang nenek

Agar menjadi paragraf yang padu, urutan yang tepat kalimat-kalimat acak di atas
adalah....

A. 1-3-2-4

B. 1-2-3-4

C. 1-3-4-2

D. 3-1-4-2

E. 3-1-2-4

6.

1. Perhatikan istilah berikut ini!

1) Nyamuk dewasa

2) Telur

3) Pupa

4) Jentik

5) Nyamuk muda

Urutan daur hidup nyamuk yang benar adalah ..

A. 1, 3, 5, 4, 2

B. 2, 4, 3, 5, 1

C. 2, 3, 4, 5, 1

D. 4, 1, 3, 2, 5

7. Contoh hewan yang tidak mengalami metamorfosis sempurna adalah ...

A. kupu-kupu

B. nyamuk

C. lalat

D. capung
8. Urutan daur hidup kecoak yang benar adalah ....

A. Telur dalam selubung-kecoa dewasa-tempayak

B. Telur dalam selubung-tempayak-kecoa dewasa

C. Tempayak-telur dalam selubung-kecoa dewasa

D. Kecoa dewasa-tempayak-telur dalam selubung

9. Pada daur hidup nyamuk, jentik akan berubah menjadi ....

A. telur

B. jentik

C. pupa

D. nyamuk muda

10. Pada daur ulang kupu-kupu, ulat kemudian akan berubah menjadi ....

A. telur

B. kepompong

C. Ulat

D. kupu-kupu muda

11. Ulat yang justru dimanfaatkan oleh manusia sebagai bahan tekstil adalah ....

A. Ulat pisang

B. Ulat Padi

C. Ulat sawah

D. Ulat Sutera
12. Tahapan yang tepat tentang daur hidup hewan ditunjukan pada huruf ....

A. Belalang --> larva --> imago --> nimfa.

B. Capung --> telur --> imago --> capung dewasa.

C. Telur --> katak berekor --> berudu --> katak dewasa.

D. Telur --> larva --> pupa --> lalat dewasa.

13. Sebagai ideologi terbuka, Pancasila mengandung tiga nilai. Ketiga nilai tersebut meliputi
nilai dasar, nilai instrumental, dan nilai praksis. Di bawah ini merupakan pernyataan yang tepat
untuk nilai instrumental adalah .....

A. Nilai Ketuhanan Yang Maha Esa dijelaskan lebih terperinci dalam pasal 28E dan pasal
29, UUD NRI Tahun 1945.

B. Pancasila terdiri atas lima nilai, yaitu ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, kerakyatan, dan
keadilan.

C. Menjaga ketenangan saat hari raya Nyepi merupakan wujud perilaku sesuai nilai Ketuhanan
Yang Maha Esa.

D. Pelaksanaan pemilihan umum presiden dan wakil presiden secara serentak merupakan
implementasi nilai kerakyatan.

E. Penyelenggaraan pemerintahan yang bersih merupakan perwujudan nilai pancasila dan


ketentuan dalam UUD NRI Tahun 1945

14. Krisis moneter pernah terjadi di Indonesia pada tahun 1997. Krisis itu memukul
perekonomian dan usaha di Indonesia. Diambil dari buku Monetary Policy Strategy (2007) karya
Frederic S Mishkin, krisis moneter adalah krisis yang berhubungan dengan keuangan suatu
negara. Krisis Moneter yang dialami Indonesia sejak tahun 1997-1998, ditandai dengan
melemahnya nilai tukar rupiah yang sangat drastis. Disebabkan oleh?

A. Kurs Dollar

B. Fundamental yang lemah

C. Faktor internal dan eksternal

D. Gejolak Politik
E. Defisit transaksi berjalan Indonesia cenderung membesar dari tahun ke tahun

15. Peristiwa Bandung Lautan Api adalah peristiwa kebakaran besar yang terjadi di kota
Bandung, provinsi Jawa Barat, Indonesia pada 23 Maret 1946. Dalam waktu tujuh jam, sekitar
200.000 penduduk Bandung membakar rumah mereka, meninggalkan kota menuju pegunungan
di daerah selatan Bandung. Hal ini dilakukan untuk mencegah tentara Sekutu dan tentara NICA
Belanda untuk dapat menggunakan kota Bandung sebagai markas strategis militer dalam Perang
Kemerdekaan Indonesia. Peristiwa yang tidak menjadi Latar belakang terjadinya Bandung
Lautan Api adalah.....

A. Tuntutan pada masyrakat Bandung dari Brigade Mac Donald untuk menyerahkan
semuasenjata dari hasil melucuti senjata tentara Jepang pada pihak sekutu.

B. Ultimatum dari sekutu dengan perintah untuk mengosongkan kota Bandung Utaraselambat
lambatnya tanggal 29 November 1945.

C. Tentara sekutu membagi kota Bandung menjadi dua yakni utara dan selatan

D. Rencana untuk membangun ulang markas sekutu di kota Bandung.

E. Terjadinya kesenjangan Ekonomi pada Warga Bandung pada masa itu

16. Sumpah Pemuda adalah satu tonggak utama dalam sejarah pergerakan kemerdekaan
Indonesia. Ikrar ini dianggap sebagai kristalisasi semangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya
negara Indonesia.

Yang dimaksud dengan "Sumpah Pemuda" adalah keputusan Kongres Pemuda Kedua yang
diselenggarakan dua hari, 27-28 Oktober 1928 di Batavia (Jakarta). Keputusan ini menegaskan
cita-cita akan ada "tanah air Indonesia", "bangsa Indonesia", dan "bahasa Indonesia". Keputusan
ini juga diharapkan menjadi asas bagi setiap "perkumpulan kebangsaan Indonesia" dan agar
"disiarkan dalam berbagai surat kabar dan dibacakan di muka rapat perkumpulan-perkumpulan".
Tujuan Sumpah Pemuda adalah:

A. Membuat kokoh dan tebal rasa persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.

B. Membuat rasa kesukuan kuat

C. Rapat kemerdekaan

D. Mengajukan petisi ke Belanda

E. Memperkokoh suku jawa


17. Indonesia dan China kembali bersitegang. Kapal perang Republik Indonesia (KRI) milik TNI
Angkatan Laut melepas rentetan tembakan peringatan di perairan Natuna, Laut China
Selatan,yang salah satunya diklaim China mengenai kapal nelayan, tindakan tegas TNI ini sesuai
dengan pengamalan sila ke....

A. Satu

B. Dua

C. Tiga

D. Empat

E. Lima

18. Tokoh yang mengusulkan agar yang menandatangani naskah proklamasi cukup Soekarno dan
Hatta atas nama bangsa Indonesia adalah....

A. B.M. Diah

B. Ahmad Subarjo

C. Chairul saleh

D. Sukarni

E. Sayuti Melik

19. Yang menyatakan bahwa Indonesia adalah negara kesatuan yang berciri nusantara
terkandung pada pasal ...

A. Pasal 18 UUD 1945

B. Pasal 6A ayat (3) UUD 1945

C. Pasal 25A UUD 1945

D. Pasal 26 ayat (1) UUD 1945

E. Pasal 29 ayat (2) UUD 1945


20. Lambang Negara Indonesia adalah Garuda Pancasila. Garuda Pancasila pertama diresmikan
pada tanggal …

A. 15 Februari 1950

B. 14 Februari 1950

C. 13 Februari 1950

D. 12 Februari 1950

E. 11 Februari 1950

Anda mungkin juga menyukai