Anda di halaman 1dari 5

KETERAMPILAN MEMBACA

1. Membaca Nyaring
Teknik penilaian :
a. Tes tulis :
Bacalah teks dibawah ini di dalam hati!
Dua Ekor Kambing yang Sombong
Pada suatu hari yang panas di suatu pegunungan yang curam, ada
dua ekor kambing yang sombong sedang berjalan dari dua arah yang
berlawanan, satu kambing dari utara, yang satu lagi dari selatan.
Kebetulan kedua kambing tersebut tiba bersamaan di tepi jurang yang
dibawahnya mengalir air sungai yang sangat deras. Tidak ada jembatan
distu, yang ada hanya ada sebuah pohon yang jatuh dan sangat kecil
yang bisa dijadikan jembatan untuk menyebrangi jurang tersebut.
Pohon yang dijadikan jembatan tersebut tidak dapat dilalui secara
bersamaan oleh dua ekor tupai dengan selamat, apalagi jika dilalui oleh
dua ekor kambing.
Hewan-hewan yang ingin menyebrang tidak ada yang berani
melewati jembatan pohon tersebut. Tetapi kedua kambing yang
sombong tersebut dengan kesombonganya tetap menyebrangi jembatan
tersebut. Kedua kambing tersebut tidak mau saling mengalah.
Kambing yang pertama menapakkan kakinya ke jembatan itu, kambing
yang satunya lagi pun tidak mau mengalah dan juga menapakkan
kakinya ke jembatan tersebut.
Akhirnya kedua kambing tersebut bertemu di tengah-tengah
jembatan. Keduanya tetap sombong dan tidak mau mengalah.
Akhirnya kedua kambing tersebut saling mendorong menggunakan
tanduk mereka dan akhirnya kedua kambing tersebut jatuh ke dalam
jurang dan hilang di arus air yang deras

Kerjakanlah soal di bawah ini!


 Siapa saja tokoh yang ada dalam cerita di atas? ( 2 ekor kambing)
 Dimanakah tempat cerita itu? (pegunungan yang curam, tepi
jurang)

b. Non Tulis : Bacalah Teks berjudul “Dua Ekor Kambing yang


Sombong” dengan suara yang nyaring dan intonasi yang tepat! ( siswa
membaca bersuara di depan kelas. Saat tanda titik berhenti agak lama,
saat tanda koma berhenti sebentar. )

c. Non Tes ( Perfomance) : Peragakan peran kambing sesuai cerita


tersebut ! ( 2 siswa berperan sebgai kambing yang sombong. Mereka
memperagakan 2 kambing yang hendak melewati jembatan arah yang
berbeda. Saat samapai di tengah jembatan mereka saling mendorong
satu sama lain sehingga mereka terjatuh ke dalam jurang. ) guru
menilai kesungguhan sisawa dalam memperagakan cerita tersebut dan
kesesuaian alur.

2. Menjawab dan mengajukan pertanyaan dari wacana tulis.


a. Tes tulis :
Bacalah wacana di bawah ini!
JUMPA ARTIS CILIK
Dela seorang artis cilik. Penggemarnya banyak. Suaranya
bagus. Gaya menyanyinya menarik. Oleh karena itu, banyak anak-
anak yang menyukainya. Minggu lalu, Dela menyanyi di alun-alun
kota. Penontonnya banyak. Dalam acara tersebut, ia didampingi oleh
ayahnya. Para penonton selalu bertepuk tangan setiap kali Dela selesai
menyanyikan sebuah lagu. Pada saat akan menyanyikan lagu
berikutnya, tiba-tiba ia menjerit,” Hi, cicak ... cicak! Ayah,
tolong ..!” Dela kaget karena ada cecak di bajunya. Ayahnya segera
memeriksa baju Dela. Oh, ternyata cicak mainan. Hm, berarti ada
yang usil. Karena masih terkejut, Dela belum mau tampil di
panggung. ”Ayo, siapa tadi yang melempar cicak plastik ini ?
Kalau tidak ada yang mengaku, Dela tidak mau menyanyi lagi,”
kata ayah Dela. Seorang gadis cilik sebaya Dela tiba-tiba naik ke
panggung. Ia pun mendekati Dela.
” Maaf ya, Del....Aku menyesal. Habis ...aku ingin sekali
bersalaman dengan kamu!” Ujarnya lirih.
Dela mengangguk dan tersenyum.
“ Ya, tapi lain kali jangan begitu, ya! Oya, siapa
namamu?” tanya Dela sambil mengulurkan tangannya.
Gadis cilik itu lalu menyambar dan mencium tangan Dela.
”Saya Heni ”kata anak itu.
Ah, betapa sennagnya Heni bisa berkenalan langsung dengan artis
kesayangannya.
(Dikutip dari :Bina Bahasa dan Sastra Indonesia, Erlangga)
Jawablah pertanyaan di bawah ini!
 Apa judul wacana di atas? (JUMPA ARTIS CILIK)
 Siapa nama artis cilik dalam wacana di atas? ( Dela)
Buatlah 2 buah pertanyaan yang sesuai dengan wacana di atas!
( siswa membuat 2 pertanyaan misal: (i). Dimana Dela menyanyi
seminggu yang lalu? (di alun- alun kota) (ii). Siapa nama anak yang
melempar ciciak mainan ke arah Dela? ) (Heni).

b. Non Tulis: Guru mengamati sikap siswa selama mengerjakan tugas.


Siswa mengerjakan sendiri, mengerjakan bersama teman, atau tidak
mengerjakan.

c. Non Tes (Produk) : guru meminta siswa untuk mencari wacana di


majalah bobo atau majalah anak yang lainnya.

3. Mengisi Wacana Rumpang


a. Tes tulis :
(Wacana utuh)
Si Bodoh Yang Manjur
Lumbricus Rubellus sering disebut cacing bodoh. Tak seperti
kebanyakan cacing lainnya, cacing ini bergerak sangat lamban.
Jika ayam, bebek atau tikus memangsanya, ia tidak berusaha
menghindar. Tetapi, dibalik kelemahannnya, cacing yang panjangnya 6
cm ini memiliki khasiat yang luar biasa. Ia tidak pernah sakit dan
tahan serangan bakteri. Karena kekuatannya inilah, maka si Bodoh
sangat manjur untuk obat berbagai penyakit. Selain itu, si Bodoh ini
dapat dibuat pupuk tanaman yang sangat baik. Si bodoh yang manjur
ini memiliki kekhasan. Pada tubuhnya terdapat sebuah cincin.
Ekornya tumpul berwarna kuning. Perkembangannya sangat cepat.
Dalam satu minggu, seekor cacing biasa menghasilkan 12 ekor anak.
Sayangnya, jenis cacing ini di Indonesia susah ditemukan.

Lengkapilah wacana rumpang di bawah ini! (Wacana rumpang)

Si Bodoh Yang Manjur


Lumbricus Rubellus sering disebut cacing bodoh. Tak seperti
kebanyakan ....... lainnya, cacing ini bergerak ……lamban. Jika
ayam, bebek atau tikus …….ia tidak berusaha menghindar..
Tetapi, dibalik ……, cacing yang panjangnya 6 cm ini ……
khasiat yang luar biasa. Ia ……pernah sakit dan tahan …….bakteri.
Karena kekuatannya inilah, maka …..sangat manjur untuk
obat…….penyakit. Selain itu, si Bodoh ini …….dibuat pupukB
tanaman yang sangat baik. Si bodoh yang manjur ini ….. kekhasan.
Pada tubuhnya terdapat ….. cincin. Ekornya tumpul berwarna
kuning. Perkembangannya …... cepat. Dalam satu minggu, ……
cacing biasa menghasilkan 12 ekor …... Sayangnya, jenis cacing ini di
Indonesia susah ditemukan.
b. Non Tulis : Guru mengamati sikap siswa selama mengerjakan tugas.
Siswa mengerjakan sendiri, mengerjakan bersama teman, atau tidak
mengerjakan
c. Non Tes : Tulislah kembali wacana rumpang yang telah kamu kerjakan
di kertas Karton dan berilah hiasan sesuai kreativitasmu! ( Sis
mengerjakan tugas tersebut di rumah)

Anda mungkin juga menyukai