Anda di halaman 1dari 12

CASE METHOD

“Mesin Gergaji”

OLEH :
NAMA: MUHAMMAD SYAHRIL
NIM: 210203602011
MATA KULIAH: KERJA MESIN

PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN (D4)


FAKULTAS TEKNIK
JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK OTOMOTIF
UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
TAHUN 2023
Kata Pengantar
Puji syukur kami ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena telah
memberikan rahmat dan karunia-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan case
method yang berjudul “Mesin Gergaji”.
Makalah ini kami buat untuk melengkapi tugas individu mata kuliah “Kerja
Mesin”. Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu
dalam penyusunan tugas ini. Dan saya juga menyadari pentingnya akan sumber
bacaan dan referensi jurnal yang telah membantu dalam memberikan informasi yang
akan menjadi bahan case method ini. Saya menyadari masih banyak kekurangan
dalam penulisan case method ini sehingga kami mengharapkan kritik dan saran yang
bersifat membangun demi penyempurnaan tugas kami. Saya mohon maaf jika di
dalam case method ini terdapat banyak kesalahan dan kekurangan. Dan saya juga
berharap makalah ini dapat berguna dan bermanfaat bagi kami dan seluruh pembaca.

Makassar, 12 Oktober 2023

Penulis

i
Daftar Isi
Kata pengantar...................................................................................................i
Daftar isi............................................................................................................ii
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar belakang.............................................................................................. 1
B. Rumusan masalah......................................................................................... 1
C. Tujuan ..........................................................................................................1
BAB II PEMBAHASAN
A. Pengertian dan prinsip kerja mesin Gergaji................................................. 2
B. Bagian-bagian mesin Chainsaw ...................................................................3
C. Jenis-jenis mesin Gergaji beserta kelebihan dan kelemahannya.................. 5
BAB III PENUTUP
A. Kesimpulan...................................................................................................8
B. Saran ............................................................................................................ 9
Daftar pustaka................................................................................................... 9

ii
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Seiring berkembangnya zaman, semakin banyak pula penemuan
terhadap alat baru terutama di bidang permesinan. Kebutuhan dan
ketergantungan manusia akan alat pun semakin meningkat. Menumpuknya
pekerjaan merupakan salah satu faktor penghambat tingkat produktivitas
seseorang dalam menyelesaikan pekerjaannya. Salah satu peralatan yang
digunakan dalam industri mebel adalah gergaji. Pada awalnya pemotongan
kayu dilakukan secara manual dengan memanfaatkan tenaga manusia
kemudian berubah menggunakan mesin gergaji. Dengan perkembangan zaman
yang semakin maju, penggunaan gergaji tangan sudah mulai jarang digunakan
dan beralih ke mesin gergaji. Dilihat dari sisi waktu, pemotongan kayu
menggunakan mesin gergaji akan meningkatkan efisiensi dibanding
menggunakan gergaji tangan.
Hal ini dikarenakan pekerja dapat melakukan pekerjaan lain sambil
menunggu proses pemotongan selesai. Mesin gergaji pada umumnya hanya
mempunyai satu mata potong untuk memotong benda kerja. Hal ini sangat
membatasi kapasitas produksi dari mesin gergaji. Dalam dunia perindustrian
mebel, tentu saja hal ini dapat memotong kapasitas produksi pemotongan kayu
dan menurunkan efisiensi pekerja. Jumlah mata potong dapat ditingkatkan
untuk meningkatkan kapasitas produksi dari mesin gergaji ini. Maka dari itu,
mesin gergaji radial empat arah ini sangat berguna untuk meningkatkan
efisiensi dan meminimalkan waktu kerja.
B. Rumusan Masalah
1) Apa itu mesin gergaji dan bagaimana prinsip kerja mesin tersebut ?
2) Sebutkan bagian-bagian mesin Chainsaw ?
3) Sebutkan jenis-jenis mesin gergaji beserta kelebihan dan kelemahannya ?
C. Tujuan
1) Untuk mengetahui pengertian dan prinsip kerja mesin gergaji.
2) Untuk mengetahui bagian-bagian mesin gergaji Chainsaw.
3) Untuk mengetahui jeni-jenis mesin gergaji beserta kelebihan dan
kelemahannya.


BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian dan Prinsip Kerja Mesin gergaji
Gergaji merupakan salah satu perkakas yang terbuat dari besi tipis
bergigi tajam yang digunakan untuk membelah atau memotong kayu maupun
benda lainnya. Alat ini tentunya dengan mudah kita temui di bidang
pertukangan. Gergaji ada yang model konvensional yang mungkin teman-
teman sering lihat digunakan oleh tukang, namun ada juga gergaji mesin yang
bergeraknya secara otomatis.
Gergaji merupakan alat yang digunakan untuk memotong suatu benda
kerja. Pada gergaji, terdapat logam pemotong yang keras atau kawat dengan
tepi kasaruntuk memotong bahan yang lebih lunak. Tepi logam pemotong
terlihat bergerigi atau kasar. Mata gergaji berbentuk gerigi, dan bentuk gigi
gergaji tergantung pada bahan yang dipotong, misalnya kayu atau logam.
Gergaji dapat digunakan dengan tangan atau didukung listrik.
Daun gergaji dibuat dari baja bermutu tinggi yang sangat keras,
sehingga ketajaman gerigi tidak selalu diruncingkan kembali. Untuk
mengetahui spesifikasi gergaji, dapat dilihat pada daun gergaji di dekat
tangkai pegangan, yang menyebutkan jumlah gigi perkepanjangan 25 mm.
Mesin gergaji adalah alat perkakas listrik yang digunakan untuk
memotong bahan seperti kayu, besi, atau bahan lainnya. Mesin gergaji terdiri
dari beberapa bagian utama, seperti :
1. Motor listrik, yang menyediakan energi untuk menggerakkan mesin
gergaji.
2. Sabuk atau rantai, yang digunakan untuk menggerakkan pisau gergaji.
3. Pisau gergaji, yang digunakan untuk memotong bahan.
4. Tombol atau trigger, yang digunakan untuk menyalakan atau mematikan
mesin gergaji.
5. Grip atau pegangan, yang digunakan untuk mengontrol mesin gergaji
saat digunakan.
Terdapat beberapa jenis mesin gergaji, seperti mesin gergaji kayu,
mesin gergaji besi, mesin gergaji potong, mesin gergaji jigsaw, mesin gergaji
circular saw, mesin gergaji sabuk. Setiap jenis mesin gergaji memiliki fungsi


dan kegunaan yang berbeda sesuai dengan jenis pekerjaan atau aktivitas yang
akan dilakukan.
 Prinsip Kerja Mesin Gergaji
Prinsip kerja dari mesin gergaji adalah menggunakan energi listrik
yang dihasilkan oleh motor listrik untuk menggerakkan pisau gergaji melalui
sabuk atau rantai. Motor listrik mengubah energi listrik menjadi energi
mekanik yang digunakan untuk menggerakkan pisau gergaji.
Saat tombol atau trigger ditekan, maka motor listrik akan menyalakan
dan menggerakkan sabuk atau rantai yang terpasang pada pisau gergaji.
Gerakan pisau gergaji yang berputar dengan kecepatan tinggi akan
menyebabkan pisau gergaji memotong bahan yang akan dikerjakan. Saat
tombol atau trigger dilepaskan, maka motor listrik akan mati dan pisau gergaji
berhenti berputar.
Beberapa mesin gergaji juga dilengkapi dengan fitur tambahan seperti
pengaturan kecepatan, pengaturan daya, dan lain-lain yang dapat digunakan
untuk menyesuaikan dengan jenis bahan dan ukuran potongan yang akan
dibuat.
B. Bagian-bagian Mesin Gergaji
Bagian – Bagian Mesin Chainsaw Dan Fungsinya:

Berikut ini adalah bagian-bagian yang ada di dalam mesin chainsaw dan
fungsinya masing-masing :
1. Bar Studs, merupakan bagian yang berfungsi sebagai dudukan guide bar
(bilah batang chainsaw) serta bertugas untuk menghubungkan chain sprocket
pada dudukannya.


2. Front and Side Chain Tensioner, berfungsi untuk menyetel ketegangan rantai
yang berada pada guide bar agar tidak kendor.
3. Chain Sprocket, bertugas sebagai roda gigi yang putarannya mengikuti
putaran mesin chainsaw.
4. Chain Brake, berfungsi untuk menghentikan putaran rantai chainsaw. Jika
chain brake di di tekan, maka rantai tidak dapat digerakan.
5. Guide Bar, merupakan bagian mesin chainsaw yang berfungsi sebagai rel
mata rantai.
6. Clutch, berfungsi untuk mentransimisikan putaran mesin ke rantai chainsaw.
7. Chain Catcher, bertugas untuk mencegah resiko mesin chainsaw bersentuhan
langsung dengan penggergaji apabila rantai putus atau terlepas dari guide bar.
8. Recoil Starter, bertugas untuk menghidupkan mesin. Recoil starter ini berupa
gagang tarikan yang akan kembali ke tempatnya setelah mesin berhasil
dinyalakan.
9. Bumper Spikes, merupakan bagian yang berfungsi untuk mengaitkan mesin
gergaji dengan kayu yang ditebang ketika mesin beristirahat.
10. Handlebar, berfungsi sebagai pemegang mesin bagian depan.
11. Hand Guard, bertugas menggerakan dan menghendtikan rantai, serta
mencegah tangan bersentuhan langsung dengan rantai gergaji.
12. Gunning Marks, berfungsi untuk menentukan arah jatuhnya pohon yang
ditebang berdasarkan pemotongan kayu bagian bawah.
13. Throtle Bandle, berfungsi sebagai gagang pemegang mesin pada bagian
belakang.
14. Throttle Trigger, bertugas untuk mengatur kecepatan mesin (pengontrol gas).
15. Throttle Interlock, berfungsi untuk mengunci kecepatan mesin dan mencegah
terjadinya tuas gas (throttle) bergerak secara tiba-tiba.
16. Switch On/off , untuk menghubungkan atau memutuskan kabel massa
(menghidupkan dan mematikan mesin chainsaw).
17. Choke, berfungsi untuk membantu mesin melakukan start awal.
18. Air Filter Cover, bertugas sebagai pengunci saringan udara pada dudukannya
dan menutup karburator.
19. Air Filter, berfungsi untuk menyaring udara dari kotoran, debu, dan serbuk
gergaji agar tidak masuk ke dalam karburator.


20. Oil and Fuel Caps, berfungsi sebagai penutup tangki oli pelumas dan tangki
bahan bakar.
21. Muffler, berfungsi sebagai saluran pembuangan gas pembakaran mesin dan
dapat mengurangi kebisingan suara mesin.
22. Spark Arrester, berfungsi untuk menghilangkan percikan bunga api yang
keluar dari muffler.
23. Spark Plug, berfungsi untuk memercikan bunga api sebagai proses
pembakaran di dalam mesin.
24. Carburetor, merupakan bagian yang bertugas menyuplai udara dan bahan
bakar ke dalam ruang bakar.
25. Carburetor Adjustments, berfungsi sebagai penyetel karburator agar dapat
stabil ketika mesin melakukan penggergajian.
26. Chain, berfungsi sebagai alat potong yang langsung bergesekan dengan kayu.
C. Jenis-jenis Mesin Gergaji
Ada dua jenis gergaji dengan tenaga listrik yang sering kita jumpai
yaitu Gergaji Jigsaw dan Gergaji Circular. Dari prinsip kerja, kedua mesin ini
berbeda di mana mata gergaji jigsaw bergerak naik turun saat memotong
sedangkan gergaji circular menggunakan mata berupa piringan yang berputar
ketika memotong.
1) Jig Saw
Jig Saw seringkali disebut gergaji ukir, karena jig saw merupakan
sebuah alat yang dapat digunakan untuk memotong atau menggergaji
(kebanyakan kayu)dengan bentuk apa saja mulai dari bentuk kurva yang
melengkung-lengkung hingga yang lurus-lurus. Jadi, kelebihan Jig saw adalah
dapat memotong dengan pola yang tidak lurus karena gergaji lain rata-
rata hanya dapat memotong lurus-lurus saja.Bentuknya kecil dan dapat
dipegang dengan satu tangan. Mata gergajinya bergerak bolak-balik (naik-
turun). Mesin gergaji ini umumnya memiliki pisau gergaji dengan panjang
antara 300 mm sampai 900 mm dengan ketebalan 1,25mm sampai 3 mm
dengan jumlah gigi rata-rata antara 1 sampai 6 gigi iper inchi dengan material
HSS. Karena gerakkan yang bolak-balik, maka waktu yang digunakan untuk
memotong adalah 50%.
Kelebihan dari Jig Saw ini diantaranya:
1. Dapat bergerak ke kiri-kanan atau zigzag dan melingkar.


2. Daya listrik mesin umumnya lebih kecil dibandingkan gergaji circular.
3. Selain untuk kayu dapat juga digunakan untuk memotong material
lain seperti : besi, PVC, akrilik, dan lain-
lain, tergantung dari jenis mata pisau yang digunakan.
4. Umumnya memiliki berat yang relatif lebih ringan dibandingkan
gergaji circular.
5. Posisi benda kerja tidak harus hanya di meja kerja yang datar saja,
sehingga masih memungkin digunakan untuk memotong benda di tempat
atau posisi yang lain.
Kelemahan dari Jig saw ini diantaranya:
1. Bila digunakan untuk memotong secara lurus dan cukup panjang,
dan berulang-ulang maka penggunaan mesin ini memakan waktu yang
lebih lama di bandingkan circular.
2. Mata pisau lebih cepat mudah patah, sehingga frekuensi penggantian
mata lebih cepat dibandingkan dengan gergaji circular.
2) Circular Saw
Circular Saw merupakan salah satu jenis mesin perkakas yang
kadangdisebut Arm Saw. Pada mesin gergaji jenis ini, proses pemotongan
dilakukan dengan kondisi benda kerja tetap, blade atau alat potongnya
berputar pada sumbu horizontal dengan kecepatan tertentu untuk
menghasilkan kecepatan pemotongan,kecepatan pemakanan juga dihasilkan
dari gerakan mendatar dari perkakas potong, ini dihasilkan dengan mendorong
handle pemakanan yang terikat pada rumah spindle.
Diameter piringan gergaji dapat mencapai 200 sampai 400 mm dengan
ketebalan 0,5 mm dengan ketelitian gerigi pada keliling piringan memiliki
ketinggian antara 0,25 mm sampai 0,50 mm. pada proses penggergajian ini
selalu digunakan cairan pendingin. Toleransi yang dapat dicapai antara kurang
lebih 0,5mm sampai kurang lebih 1,5 mm.
Kelebihan Gergaji Circular ini diantaranya:
1. Biasanya hanya digunakan dan tentunya lebih nyaman digunakan untuk
memotong secara lurus dan panjang.
2. Mata pisau circular relatif lebih lama pergantiannya dibandingkan mata
pisau jigsaw.
Kelemahan Gergaji Circular ini diantaranya:


1. Tidak dapat bergerak ke kiri – kanan atau zigzag dan melingkar.
2. Daya listrik mesin umumnya lebih besar dibandingkan gergaji jigsaw
3. Selain untuk kayu, mesin ini hanya dapat digunakan untuk memotong
material alumunium, dengan menggunakan mata pisau yang sesuai.
4. Umumnya memiliki berat yang relatif lebih berat dibandingkan gergaji
jigsaw.


BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
Gergaji merupakan salah satu perkakas yang terbuat dari besi tipis
bergigi tajam yang digunakan untuk membelah atau memotong kayu maupun
benda lainnya. Alat ini tentunya dengan mudah kita temui di bidang
pertukangan. Gergaji ada yang model konvensional yang mungkin teman-
teman sering lihat digunakan oleh tukang, namun ada juga gergaji mesin yang
bergeraknya secara otomatis.
Gergaji merupakan alat yang digunakan untuk memotong suatu benda
kerja. Pada gergaji, terdapat logam pemotong yang keras atau kawat dengan
tepi kasaruntuk memotong bahan yang lebih lunak. Tepi logam pemotong
terlihat bergerigi atau kasar. Mata gergaji berbentuk gerigi, dan bentuk gigi
gergaji tergantung pada bahan yang dipotong, misalnya kayu atau logam.
Gergaji dapat digunakan dengan tangan atau didukung listrik.
Mesin gergaji adalah alat perkakas listrik yang digunakan untuk
memotong bahan seperti kayu, besi, atau bahan lainnya. Mesin gergaji terdiri
dari beberapa bagian utama, seperti :
1. Motor listrik, yang menyediakan energi untuk menggerakkan mesin
gergaji.
2. Sabuk atau rantai, yang digunakan untuk menggerakkan pisau gergaji.
3. Pisau gergaji, yang digunakan untuk memotong bahan.
4. Tombol atau trigger, yang digunakan untuk menyalakan atau mematikan
mesin gergaji.
5. Grip atau pegangan, yang digunakan untuk mengontrol mesin gergaji
saat digunakan.
Ada dua jenis gergaji dengan tenaga listrik yang sering kita jumpai
yaitu Gergaji Jigsaw dan Gergaji Circular. Dari prinsip kerja, kedua mesin ini
berbeda di mana mata gergaji jigsaw bergerak naik turun saat memotong
sedangkan gergaji circular menggunakan mata berupa piringan yang berputar
ketika memotong.
B. Saran
Adapun saran yang dapat diberikan yaitu dalam pembuatan makalah ini yaitu
perlu lagi untuk menambahkan sumber-sumber lain yang lebih akurat.


DAFTAR PUSTAKA
Anonim. 2011. Gergaji Tangan pada Kerja Bangku.
Anonim. 2011. Pengertian Gergaji.
Dewanto, Rudi. 2008. Gergaji Mesin
https://tehnikmesin.com/2019/11/bagian-bagian-mesin-chainsaw-dan-fungsinya.html
http://rumahcahaya.com/mesin-gergaji
https://semualiputan.com/fungsi-dan-prinsip-kerja-mesin-gergaji/

Anda mungkin juga menyukai