Anda di halaman 1dari 6

Lonceng 3x, jemaat disilahkan berdiri

Melagukan Ny.GPM. No.37 : 1,2 “Saat yang Indah”

Saat yang indah kami rasakan datang bersujud menyembahMu

Tinggalkan s’gala hasrat duniawi kami mencari hadiratMu

Hadirlah Tuhan di tempat ini datang di hati Roh suciMu

Supaya kami tiada ragu berjalan dalam t’rang firmanMu

VOTUM DAN SALAM

PF :
Kebaktian ini berlangsung dalam

Nama Allah, Pencipta Langit dan Bumi.

J :
Amin

PF :
Yesus Kristus yang menebus dan menyelamatkan

J :
Amin.

PF :
Roh Kudus yang membarui dan menghidupkan

J :
Amin

PF :
Damai Sejahtera Allah menyertai jemaat.

Melagukan Ny. GPM No. 222


"Kasih Karunia Tuhan Yesus Kristus"

Kasih karunia Tuhan Yesus Kristus

Menyertai kami, amin.

NAS PEMNIMBING

Melagukan Ny. GPM. No. 32 : 1, 2 “Pujilah Tuhan Dengan Tifa Gong”

Pujilah Tuhan dengan tifa dan gong, nyanyikan lagu merdu bagiNya

Angkat hatimu dengan rasa syukur, dendangkan lagu haleluya, Amin.

Sambil menari kita Puji Tuhan, agungkan namaNya yang mulia

Saksikan kuasaNya yang amat ajaib, dendangkan lagu haleluya, Amin.

--JEMAAT DISILAHKAN DUDUK--

UMAT YANG MENGAKU DOSA


Pnt :
Ya Tuhan, Allah kami,

Di tengah kenyataan hidup ini, kami mengaku bahwa

Kami sering tidak setia kepada-Mu.

J :
Pikiran kami sering merancang yang jahat daripada yang baik;

Pnt :
Kata-kata kami sering menyakiti daripada menghibur.

J :
Perbuatan kami sering mencelakai daripada menyelamatkan

Melagukan Ny. GPM No. 50 : 1

Tuhan, ampunilah dosa kami

Sucikanlah hati kami

Tuhan ampunilah kami

Pnt :
Kami sering merusak daripada memelihara lingkungan hidup kami

J :
Ya Allah, ampunilah kesalahan dan dosa kami.

Baruilah roh dan batin kami,

Agar pikiran, perkataan dan perbuatan kami, semakin bermutu;

Dan pengabdian kami semakin bermakna bagi seluruh ciptaan.

Pnt :
Demi nama-Mu ya Yesus Tuhan kami.

Pnt+J :
Amin.

Melagukan Ny. GPM No. 51 : 1 "Tuhan, Kau Tahu"

Tuhan, Kau tahu diriku lemah menempuh jalanMu.

Betapa berat beban hidupku, hilang arah tujuanku.

Hapuskan kesalahanku, sucikan s’gala dosaku.

Hatiku s’lalu bersyukur, Kau sumber hidupku

BERITA ANUGERAH PENGAMPUNAN DOSA

Melagukan Ny. GPM No. 47 : 1 “Ku Datang, Tuhan”

Ku datang Tuhan, dalam doaku aku bersalah kar’na dosaku.


Hidup yang lama penuh derita namun Kau buat jadi baru.

Tuhan, dengarlah Tuhan, ubah hidupku

Kudatang Tuhan, bawa hidup ini yang mengharapkan ampunanMu.

--JEMAAT DISILAHKAN BERDIRI--

PETUNJUK HIDUP BARU

Melagukan Ny. GPM No. 174 : 1, 2 “Sungguh Besar Kasih Allah”

Sungguh besar kasih Allah dalam Yesus Anak tunggalNya.

Sungguh besar, sungguh besar, tak terbanding besar kasihNya.

Kasih Allah bagi dunia yang berdosa diampuniNya.

Sungguh besar, kasih Allah manusia hidup bahagia

--JEMAAT DISILAHKAN DUDUK--

EPIKLESE

Melagukan Ny. GPM. 73. “Ya Roh Kudus, Barui Hati Kami”

Ya Roh Kudus, barui hati kami, agar kami mengerti firmanMu.

Ya Roh Kudus, barui hati kami, agar kami mengerti firmanMu.

Ya Roh Kudus, Amin.

Nyanyian Aklamasi :
Haleluya, Haleluya, Haleluya

--SAAT TEDUH--

Melagukan Ny. GPM. No. 71. “Tuhan Buka Hati Kami”

Tuhan, buka hati kami memahami sabdaMu

Kami berjalan dengan suka menyaksikan kasihMu.

Ya Tuhan tuntunlah kami di dalam dunia penuh cobaan

Dan tunjukkanlah jalanMu s’lamanya agar kami tak sesat.

PENGAKUAN IMAN

PERSEMBAHAN SYUKUR

ANJURAN

Melagukan Ny. GPM. No. 169 : 1, dst “Kami Bawa Persembahan Ini”

Kami bawa persembahan ini

Dan s’luruh hidup di kaki salib Tuhan


Kar’na Engkau persembahan yang Agung,

Tulus dan suci, Penebus dosa kami.

Reff : Terimalah Tuhan hidup kami.

Terimalah Tuhan cinta kami.

Terimalah persembahan kami bagi pelayananMu di dunia.

Apa arti hidup kami ini

Jika berjalan tanpa pertolonganMu

Bila cobaan datang silih berganti

Hanya Tuhanlah sandaran bagi kami.

Reff : Terimalah Tuhan hidup kami.

Terimalah Tuhan cinta kami.

Terimalah persembahan kami bagi pelayananMu di dunia.

Kami sadar dalam hidup ini

Hanyalah Tuhan pertolongan selalu

Berkat karunia Tuhan tiada batasnya

Seperti sungai yang tak henti mengalir

Reff : Terimalah Tuhan hidup kami.

Terimalah Tuhan cinta kami.

Terimalah persembahan kami bagi pelayananMu di dunia.

Jika harus bersyukur s'lamanya

Hanya Tuhan wadah persembahan kami

Kar'na hidup dan karya sudah dib'rikan

T'rimalah Tuhan doa dan syukur ini

Reff : Terimalah Tuhan hidup kami.

Terimalah Tuhan cinta kami.

Terimalah persembahan kami bagi pelayananMu di dunia.

DOA PERSEMABAHAN
(Secara Bersama-Sama)

Semua yang kami terima, asalnya dari padaMu ya Allah,

Semua yang kami harapkan, berasal dari kasihMu ya Kristus,


Semua yang kami nikmati, terjadi menurut tuntunan-Mu ya Roh Kudus.

Mampukanlah kami hidup untuk mengalirkan

Kasih dan berkat bagi seluruh ciptaan-Mu. Amin

--JEMAAT DISILAHKAN DUDUK--

PERSIAPAN DIRI UNTUK PERJAMUAN KUDUS

DOA SYAFAAT

--JEMAAT DISILAHKAN BERDIRI--

Melagukan Ny. GPM No. 223. “Mari Katong Mem'britakan”

Mari katong memb’ritakan firman Tuhan,

Di dalam katong pung hidop hari-hari

Katong b’ritakan bukan hanya dengan kata

Tetapi juga dengan perbuatan.

Mari katong memb’ritakan firman Tuhan,

Dalam kata dan perbuatan.

Mari katong memb’ritakan firman Tuhan,

Dalam kata dan perbuatan

PENGUTUSAN DAN JANJI PENYERTAAN

J :
(Melagukan)
Amin, amin, amin.

--SAAT TEDUH--

Anda mungkin juga menyukai