Anda di halaman 1dari 5

TATA KEBAKTIAN MINGGU PENCANANGAN PEKAN BINA KELUARGA GPM

MINGGU, 27 AGUSTUS 2023

Doa Konsistori
Warta Jemaat

I. MENGHADAP TUHAN
Lonceng 3x, jemaat berdiri sambil menyanyikan Nyanyian Masuk (Introitus) NJ.GPM No. 37 bait 1 dan 2 ”Saat Yang Indah”
sementara itu para pelayan memasuki ruang ibadah .

Saat yang indah kami rasakan datang bersujud menyembahMu


tinggalkan sgala hasrat duniawi kami mencari hadiratMu

Hadirlah Tuhan di tempat ini, datang di hati Roh suciMu


Supaya kami tiada ragu berjalan dalam trang FirmanMu

VOTUM DAN SALAM


P : Pertemuan yang indah ini hanya dapat terjadi oleh karena kasih dan pertolongan Allah: Bapa, Anak, dan Roh Kudus!!!
J : Amin. Segala puji dan Hormat hanya bagi Allah !
P : Maka damai Sejahtera Allah menyertai saudara-saudari!
J : Damai-Nya menyertaimu juga!

NATS PEMBIMBING (disesuaikan)

(Duduk)
PUJIAN BAGI TUHAN
P : Jemaat Tuhan, kita patut memuji kebesaran Tuhan yang begitu melimpah dan tiada batasnya bagi kita semua, baik sebagai
pribadi, keluarga maupun jemaat. Seperti kata pemazmur: “Orang yang rendah hati akan makan dan kenyang, orang yang
mencari TUHAN akan memuji-muji Dia; biarlah hatimu hidup untuk selamanya! (Maz 22:27)
J : Ya TUHAN semesta alam, berbahagialah manusia yang percaya kepadaMu!

Menyanyikan NJ. GPM No. 14. ”Ku Slalu Ingin Memuji-Mu”

Ku slalu ingin memujiMu sebagaimana hidupku


Karna cinta kasih setiaMu menuntun di setiap waktu
Bagai rusa rindu airMu begitu juga jiwaku,
Dawai cinta mengalun syahdu, getarkan seluruh hidupku
Kicau burung menyambut sang surya, hangat cahya kemuliaan
Kuncup bunga di taman lestari, sebarkan aroma cintaMu
Ombak samudra riuh menderu memuji keagunganMu
Ya Tuhan b’ri kekuatan, ku mau bersaksi bagiMu
Madahkan tahtaMu, ‘kan abadi selama-lamanya

PENGAKUAN DOSA
Pnt : Jemaat, kita tahu bahwa tak ada yang tersembunyi bagi Allah, termasuk juga setiap pelanggaran dan dosa-dosa kita. Oleh
sebab itu, patutlah kita tunduk di hadapan Allah dan mengakui dosa-dosa kita kepada-Nya. Mengawalinya, marilah sejenak
masing-masing orang mengakui dosa-dosanya secara pribadi. Jujurlah di hadapan-Nya karena berbahagialah manusia, yang
kesalahannya tidak diperhitungkan TUHAN, dan yang tidak berjiwa penipu! (Maz 32:2)
.......Instumen musik mengiringi dengan lembut untuk membangun suasana .....
Pnt : Di hadapan keagungan-Mu Ya Tuhan Allah, kami masing-masing hendak mengaku segala dosa-dosa kami... Dengarkanlah Ya
Tuhan !

Pengakuan Dosa secara Pribadi (masing-masing orang berkesempatan mengaku dosanya secara pribadi, diiringi instrumen musik)
Setelah akta pengakuan pribadi dirasa cukup pelayan melanjutkan dengan akta pengakuan bersama
Pnt : Ya Tuhan Allah, ampunilah segala dosa-dosa pelanggaran kami, dalam kata dan perbuatan yang menyakiti sesama dan
ciptaan-Mu yang lain; dalam hati yang menyimpan amarah dan dendam; dalam pikiran yang kotor dan penuh rencana
kejahatan; serta dalam kekuatiran dan ketakutan yang melemahkan iman kami... Kasihanilah kami Tuhan!

J : Jemaat spontan menyanyikan Ny.GPM 45” Di KakiMu Kami Bertelut ”

Di KakiMu kami bertelut,


sembah Malu karna salah dan dosa
mohon pengampunan dariMu,
Tuhan Kristus kasihani kami
Pnt : Tuhan......,kami pun mengakui bahwa dari sekian banyak masalah dalam rumah tangga dan keluarga kami, ada yang dipicu
oleh ulah kami sendiri sehingga rumah tangga dan keluarga kami tidak menjadi tempat yang nyaman bagi hadirnya cinta
kasih, teladan, harapan dan masa depan. Ampunilah kami Tuhan, selamatkanlah rumah tangga dan keluarga kami !
J : Spontan menyanyikan Ny. GPM 45” Di KakiMu Kami Bertelut”
Di KakiMu kami bertelut,
sembah Malu karna salah dan dosa
mohon pengampunan dariMu,
Tuhan Kristus kasihani kami
Pnt : Tuhan....., dari bibir mulut kami yang mengaku... Engkau mengetahui kejujuran kami... Demi kasih-MU yang besar, kami
mohon ampunilah dan hapuskanlah pelanggaran kami oleh rahmat da anugerah-Mu. Tuntunlah kami untuk mengerti betapa
kasih-Mu yang tak memandang muka lebih besar dari segala keangkuhan kami..
J : Spontan Menyanyikan : Nyanyian GPM No. 47 ”Ku Datang Tuhan”
Ku datang Tuhan, dalam doaku
Aku bersalah karna dosaku
Hidup yang lama penuh derita
namun Kau buat jadi baru
Tuhan, dengarlah Tuhan ubah hidupku
kudatang Tuhan bawa hidup ini
yang mengharapkan ampunanMu

ANUGERAH PENGAMPUNAN DOSA


PF : Saudara-saudari, Jika kita mengaku dosa kita, maka Tuhan adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa
kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan. Oleh darah Kristus kita beroleh penebusan dosa menurut kekayaan kasih
karunia-Nya. Jadi sambutlah anugerah itu dan nyatakanlah dalam hidupmu dengan cara mengasihi seorang terhadap yang
lain, dan ampunilah seorang akan yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain, sama seperti Tuhan
telah mengampuni kamu, kamu perbuat jugalah demikian.
J : Menyanyikan : Nyanyian GPM No. 249 “Yesus Mengajak “
Yesus mengajak datang mendekat marilah yang berdosa dan tersesat
Tuhan mengajak dengan kasih-Nya. Tinggalkan dosa dan kesia-siaan
Kembalilah kau yang terhilang sambutlah karunia dan ampunan-Nya
Gapai uluran tangan kasih-Nya trimalah keslamatan yang ditawarkan-Nya
Yesus mengajak mari datanglah

PETUNJUK HIDUP BARU


(Berdiri)
PF : Saudara-saudari, pertobatan akan menjadi sempurna bila disertai dengan kesiapan untuk membarui hidup menurut
kehendak Tuhan, seperti yang tertulis dalam Alkitab: “Hendaklah kamu selalu rendah hati, lembah lembut, dan sabar.
Tunjukanlah kasihmu dalam hal saling membantu dan berusahalah memelihara kesatuan Roh oleh ikatan damai sejahtera.
(Efesus 4:2-3)
J : Menyanyikan Nyanyian GPM. 260 bait 1 dan 2 “Bernyanyi Pujilah Tuhanmu” Dinyanyikan secara responsoris (solo dan
jemaat)

Solo : Bernyanyi pujilah Tuhan-Mu bersorak pujilah kuasaNya,


Jemaat : Karna kasih-Nya besar kita selamat,
Solo : Bersujudlah di hadapan-Nya akui dosa-dosamu
Jemaat : Bertobat dan berubahlah demi KasihNya
Refrein Semua : Dilepaskan-Nya Semua belenggu umatNya, Dihapuskan semua dosa
Solo : Tuhan janjikan hidup yang kekal
Jemaat : Tuhan janjikan surga yang baka
Semua : bagi orang percaya karna kasihNya
Bait 2 Dinyanyikan secara antifonis (berbalasan laki-laki dan perempuan)
Perempuan : Kasihilah sesamu, kasihilah musuh-musuhmu
Laki-laki : Karna pengasihanNya teladan kita
Perempuan : Bersandarlah pada Firmannya, berjalanlah turut jalanNya
Laki-laki : Bertobat dan berubahlah demi kasihNya
Refrein semua : DilepaskanNya semua belenggu umatnya dihapuskan semua dosa
Perempuan : Tuhan janjikan hidup yang kekal
Laki-laki : Tuhan janjikan surga yang baka
Semua : Bagi orang percaya karena kasihNya
II. PELAYANAN FIRMAN
Epiklese : (Oleh Penatua)
Pembacaan Alkitab : Kidung Agung 8:5-7 (oleh seorang Lektor/lektris)
Nyanyian Aklamasi : PKJ 295 ”Haleluya, Pujilah Tuhanmu”
Haleluya, haleluya pujilah Tuhanmu slamanya Haleluya
Nyanyi dan soraklah, agungkan nama-Nya
Pujilah Tuhanmu slamanya haleluya
Khotbah : Oleh Pelayan Firman
Saat Teduh

III. RESPONS
Nyanyian Respons : NJ.GPM 273 “Tak Ada yang Lebih Indah “
Tak ada saat yang lebih indah bila berada di rumah-Mu Tuhan
Umat-Mu rindu untuk mendengarkan berita firman yang disabdakan
Refrein: O Tuhan Yesus tuntun umat-Mu bimbing selalu pada jalanMu
Ajari kami untuk memahami kasih abadi yang Engkau beri

Betapa indah bersama Tuhan jauh lebih indah di tempat ramai


Walau sehari di bait Tuhan namun naungan-Nya beri kedamaian
Refrein: O Tuhan Yesus tuntun umat-Mu bimbing selalu pada jalanMu
Ajari kami untuk memahami kasih abadi yang Engkau

PENGAKUAN IMAN RASULI


(Berdiri/duduk)
PERSEMBAHAN PUJIAN : VG/PS/SOLO/DLL.

PERSEMBAHAN SYUKUR :

Anjuran oleh Diaken :


Saudara-saudari, mari kita bawa persembahan syukur kita sebagai tanda syukur atas pertolongan Tuhan yang telah berkorban bagi
kita sekaligus menyatakan kesiapan kita untuk mempersembahkan hidup sebagai pelayan dan utusan Kristus di sepanjang hidup
kita (sambil persembahan syukur dijalankan, jemaat menyanyikan NJ.GPM No. 173 Bait 1-3 ”Kami Syukurkan Berkat-Mu”
Kami syukurkan berkatMu yang mengalir tiada akhir
Bagaikan derasnya sungai bangkitkan girang hati
Kami tak mampu b’ri ganti membalas kasihMu
Hanyalah ungkapan hati muliakan kasihMu

KasihMu bagai mentari bersinar masuk di hati


Tak harapkan ada ganti malah Kau b’rikan lebih
Yesus, Kau pujaan hati Kau Maha murah dan baik
PengorbananMu sejati kemenangan kami

Biarpun maut dihadapi tiada kurang kasihMu


Asal meyakinkan janji yang Kau takkan ingkari
Bahwa Yesus datang nanti untuk kedua kali
Mengangkat orang percaya sesuai firmanMu

Persembahan Syukur dibawa ke meja persembahan, jemaat Berdiri.


Persembahan syukur diletakkan di atas meja kemudian diikuti dengan Doa Persembahan: Oleh Diaken
(Duduk)
PERSEMBAHAN PUJIAN : VG/PS/SOLO/DLL.

AKTA PENCANANGAN PEKAN BINAAN KELUARGA GPM

PF : Jemaat kekasih Kristus, keluarga adalah anugerah Allah yang indah yang harus tetap kita jaga dan rawat sebaik-baiknya.
Gereja hadir dan berkarya di tengah-tengah dunia karena ditopang oleh keluarga-keluarga yang hidup sebagai keluarga
Allah, yakni jemaat dari Allah yang hidup, tiang penopang dan dasar kebenaran. Oleh sebab itu hari ini akan dicanangkan
Pekan Bina Keluarga GPM tahun 2023 demi melaksanakan tanggung jawab gereja untuk bersama-sama merawat keutuhan
keluarga dengan kekuatan cinta sebagai satu keluarga Allah. Tuhan memberkati keluarga-keluarga Kristen di seantero
wilayah pelayanan GPM, dan lebih khusus Tuhan memberkati keluarga-keluarga di Jemaat GPM Sumber Kasih.
Para pelayan musik spontan melagukan NJ.GPM NO. 278 ”Gandong e…”

Gandonge katong satu keluarga e yang dipimpin dan diatur oleh Yesus Kristus e
Gandong e katong satu keluarga e yang diikat dalam kasih Yesus Kristus Tuhan e
Satu keluarga Allah bukan keluarga siapa bukan keluarga apa tapi keluarga Allah
Satu keluarga Allah tanpa batas suku bangsa tanpa batas daerah itu keluarga Allah
Gandong e, gandonge jadi keluarga Allah sungguh manis lawange
Gandong e, gandonge jadi keluarga Allah sungguh manis lawange

Sementara lagu dinyanyikan, Ketua Majelis Jemaat mengambil tempat di depan meja persembahan (posisi sejajar mimbar), PHMJ
masuk sambil memegang Alkitab, tampa garam, dan Piring natsar kemudian mengambil posisi di samping kiri dan kanan Ketua
Majelis Jemaat.
KMJ : Alkitab adalah Firman Tuhan yang selalu menuntun kehidupan keluarga kita dalam cinta kasih Kristus; Tampa garam
melambangkan persekutuan cinta kasih yang harmonis dalam keluarga; Piring natsar melambangkan relasi dengan Tuhan
dan sesama serta ciptaan lainnya yang dibangun atas dasar iman, pengharapan dan kasih.

Saudara-saudari, hanya dengan kekuatan cinta kasih yang terpancar dari setiap bilik rumah tangga, akan membuat setiap
orang beroleh terang dari pengetahuan tentang kemuliaan Allah yang nampak pada wajah Kristus. Setiap orang yang hidup
dengan kekuatan cinta kasih dalam takut akan Tuhan, maka orang itu sendiri akan menetap dalam kebahagiaan dan anak
cucunya akan mewarisi bumi (Maz 25:13). Mari hidupkan dan teruskan kekuatan cinta kasih yang telah diwariskan turun-
temurun, yang kini hampir pudar di dalam keluarga kita agar keutuhan keluarga tetap terjaga dan terawat sebagai keluarga
Allah selama-lamanya.

(Jemaat Berdiri)
KMJ : Untuk mewujudkannya, maka pada hari ini, Minggu 27 Agustus 2023, sebagai Pelayan Kristus yang ditugaskan menjadi
Ketua Majelis Jemaat GPM Sumber Kasih, bersama Majelis jemaat dan seluruh perangkat pelayan, disaksikan warga
jemaat yang hadir di saat ini, saya canangkan dimulainya Pekan Bina Keluarga GPM di tahun 2023, dalam nama Allah:
Bapa, Anak dan Roh Kudus. Tuhan memberkati kita semua!

(Jemaat, dipandu singers, spontan menyanyikan bagian refrein NJGPM 278 (Satu keluarga Allah...)
Satu keluarga Allah bukan keluarga siapa bukan keluarga apa tapi keluarga Allah
Satu keluarga Allah tanpa batas suku bangsa tanpa batas daerah itu keluarga Allah
Gandong e, gandonge jadi keluarga Allah sungguh manis lawange
Gandong e, gandonge jadi keluarga Allah sungguh manis lawange

Sementara itu KMJ menyerahkan Alkitab, tampa garam dan piring natsar kepada satu keluarga (bapak, ibu ,anak (anak-) sebagai
tanda setiap keluarga akan meneruskan dan memperkuat warisan nilai-nilai cinta kasih itu dalam kehidupannya.
Setelah akta selesai, semua kembali ke tempat.
(Jemaat Duduk)
DOA SYAFAAT: (Diakhiri dengan DOA BAPA KAMI)

IV. PENGUTUSAN DAN BERKAT


(Berdiri)
PF : Misi gereja di tengah-tengah dunia adalah untuk memberitakan kabar baik kepada segala makhluk. Oleh sebab itu, pergilah
dan jadilah saksi-saksi yang meneladani cinta kasih Kristus. Mulailah dari dalam keluarga masing- masing, teruskanlah
kepada sesama, dan juga ciptaan-Nya yang lain.

Nyanyian Pengutusan: NJ. GPM 218 bait 1 dan 2 “Ale deng Beta”

Ale deng Beta Tuhan suru maso ka dalam dunia


Jadi trang e ator langka bae-bae jang sampe cilaka e
Refrein:
Jang tinggal diam mari katong baku gandeng
Dalam satu hati, satu jantong gandong dalam Tuhan e

Toma maju e lawan aros dunia yang su ancor e


Jang undur e mari minta Tuhan Yesus kasi kuat par katong
Refrein:
Jang tinggal diam mari katong baku gandeng
Dalam satu hati, satu jantong gandong dalam Tuhan e
Berkat

PF : Untuk tugas pengutusan ini, arahkanlah hati dan pikiranmu kepada Tuhan dan terimalah berkat-Nya:
TUHANLAH PENJAGAMU, TUHANLAH NAUNGANMU DI SEBELAH TANGAN KANANMU. MATAHARI TIDAK
MENYAKITI ENGKAU PADA WAKTU SIANG, ATAU BULAN PADA WAKTU MALAM. TUHAN AKAN MENJAGA ENGKAU
TERHADAP SEGALA KECELAKAAN; IA AKAN MENJAGA NYAWAMU. TUHAN AKAN MENJAGA KELUAR MASUKMU,
DARI SEKARANG SAMPAI SELAMA-LAMANYA.

Jemaat : Menyanyikan Kj.478b. Amin, amin, amin.

Anda mungkin juga menyukai