Anda di halaman 1dari 4

ACARA IBADAH KONTEKSTUAL STT HKBP

Jumat, 13 Maret 2020


Tema: Hidup dalam Kasih Setia Allah

1. Pre Ludeum: Adoremuste Jesu Christe

2. Panggilan beribadah (L: Liturgis J: Jemaat)


L: Saudara/i yang terkasih di dalam nama Tuhan Yesus Kristus, layaklah hari ini kita
bersyukur kepada Tuhan serta memuliakan namaNya karena Dia tetap menyertai
setiap langkah hidup kita. Kita juga patut bersukacita sebab Tuhan tetap setia
menyertai kita dalam menjalani berbagai kegiatan di tempat ini. Kini kita berkumpul
di tempat ini untuk beribadah sebagai ungkapan syukur atas penyertaan Tuhan dalam
kehidupan kita di persemaian ini
J: Ya Tuhan, bukalah bibirku supaya mulutku memberitakan puji-pujian kepadaMu!

3. Bernyanyi dari KJ. 17: 1-2 “Tuhan Allah Hadir”


 Tuhan Allah hadir pada saat ini
Hai sembah sujud di sini
Diam dengan hormat, tubuh serta jiwa, tunduklah menghadap Dia
Marilah, umatNya, hatimu serahkan dalam kerendahan
 Tuhan Allah hadir, Yang dimuliakan
Dalam sorga siang-malam
“Suci, suci, suci” untuk selamanya, dinyanyikan malak sorga
Ya Allah, t’rimalah, pujian jemaat beserta malaikat (jemaat diundang untuk berdiri)

4. Votum-Introitus-Doa
L: Pertolongan kita adalah dalam nama TUHAN, yang menjadikan langit dan bumi
J: Amin
L: Ingatlah akan rahmatMu dan kasih setiaMu, ya Tuhan, sebab semuanya itu sudah ada
sejak purbakala. Janganlah musuh-musuhku beria-ria atas aku. KepadaMu ya Tuhan,
kuangkat jiwaku. Janganlah kiranya aku mendapat malu. Hosianna.
Kita berdoa: Ya Bapa kami yang Mahapengasih! Allah sumber kebahagiaan kami.
Pada masa-masa ini kami mengingat dan merenungkan penderitaan dan kematian
Tuhan Yesus Kristus, Tuhan kami. Kuduskanlah dan pusatkanlah hati kami, agar
kami sanggup merasakan semua penderitaan dan kesengsaraan yang telah diderita
AnakMu, Tuhan Yesus. Tunjukkanlah kepada kami dosa yang telah kami lakukan
yang harus kami tinggalkan, dan tolonglah kami mengalahkan keinginan-keinginan
daging; kuatkan kami melakukan perbuatan-perbuatan yang sesuai dengan kehendak
Penebus Kami, Tuhan Yesus Kristus, Tuhan kami
L+J: Amin (jemaat dipersilahkan
duduk)

5. Bernyanyi dari BE. 9: 1+3 “Hupuji Holong ni RohaMu”


 Hupuji holong ni rohaMu, o Tuhan Jesus, Rajangki
Tu Ho hulehon ma tondingku, ai i do pinangidoMi
Huhalupahon ma diringku, mamingkir holong ni rohaMu
 Huhilala ingkon martuhan, ingkon mangolu au di Ho
Ndang jumpang au be hangoluan aut unang dipatupa Ho
Sai Ho do paradiananhu, sai gok di Ho nama langkangku
6. Renungan Situasional
L: Ya, Allah sumber kasih, kami merenung dan menyadari bahwa di tempat ini banyak
pergumulan yang kami hadapi. Kami menyadari bahwa hidup kami adalah milikMu
seutuhnya. Kiranya Engkau yang selalu menyertai kami dalam menjalani proses
pertumbuhan spiritual, ilmu dan karakter di tempat ini. Kiranya kasihMu yang
senantiasa hadir dan bertumbuh di tengah-tengah Civitas Akademika STT HKBP
ini, sehingga seluruh orang yang ada di tempat ini, dari tingkatan yang tertinggi
sampai terendah mampu dan hanya menyebarkan kasih kepada sesama
J: Kami memohon kepadaMu, ya Allah, hadirlah Engkau senantiasa dalam
pergumulan hidup kami dan ajarilah kami untuk selalu mengasihi sesama kami
seperti Engkau yang selalu mengasihi kami
L: Ya, Allah sumber pengetahuan, Engkau mengetahui bahwa dalam minggu ini kami
mengadakan ujian mid semester. Kiranya Engkau yang selalu mengisi pikiran kami
dengan pengetahuan. Berikan kami kekuatan, ketekutan serta sukacita dalam
mempelajari berbagai materi perkuliahan yang telah kami terima. Ajari kami untuk
selalu bersikap jujur dalam menjawab berbagai ujian yang kami hadapi. Kiranya
hasil ujian kami dapat menjadi motivasi bagi kami untuk belajar lebih giat lagi, dan
kiranya kami memperoleh nilai yang sesuai dengan usaha kami
J: Kami memohon kepadaMu, ya Allah, hadirlah Engkau senantiasa dalam
pergumulan hidup kami dan ajarilah kami untuk selalu mengasihi sesama kami
seperti Engkau yang selalu mengasihi kami
L: Ya, Allah sumber kesembuhan dan penghiburan, Engkau mengetahui bahwa
belakangan ini kami sering bersedih dan berduka karena penyakit yang diderita oleh
orang-orang yang kami kasihi dan karena Engkau telah memanggil kembali orang-
orang yang kami kasihi ke hadapanMu. Kami memohon kepadaMu, kiranya Engkau
yang memberi kesembuhan kepada sesama kami yang sedang sakit sehingga
kesedihan yang mereka rasakan berubah menjadi sukacita. Engkau juga kiranya
yang selalu memberikan penghiburan bagi sesama kami yang telah ditinggalkan
oleh orang-orang yang mereka kasihi sehingga mereka dapat merasakan
pengharapan dari Engkau di hari-hari yang mendatang. Juga ajari kami, ya Allah,
untuk selalu mengasihi sesama kami di dunia ini dan selalu menjadi sumber
sukacita bagi sesama kami
J: Kami memohon kepadaMu, ya Allah, hadirlah Engkau senantiasa dalam
pergumulan hidup kami dan ajarilah kami untuk selalu mengasihi sesama kami
seperti Engkau yang selalu mengasihi kami

7. Bernyanyi dari KJ. 27: 1 “Meski ‘Tak Layak Diriku”


Meski ‘tak layak diriku, tetapi karena darahMu
dan karena Kau memanggilku
‘ku datang, Yesus, padaMu (Jemaat diundang berdiri)

8. Doa Memohon Pengampunan Dosa


L: Saudara/i yang terkasih dalam Nama Tuhan Yesus Kristus! Pada saat ini kita berdiri di
hadirat Allah yang kudus. Marilah kita menundukkan kepala di hadapan Allah
memohon pengampunanNya atas dosa-dosa pelanggaran yang kita lakukan.
Ya Tuhan, Allah Bapa kami yang di surga. Engkau Maha Pengasih dan Penyayang
bagi orang-orang berdosa dan yang mengetahui dosa pelanggaran kami. Kami
mengaku betapa banyak dosa dan pelanggaran kami di hadapan-Mu. Dosa itu
membuat kami gelisah, tidak sejahtera dan dihantui oleh rasa ketakutan. Kami tidak
tahan memikul akibatnya, ampuni dan hapuskanlah ya Tuhan segala dosa pelanggaran
kami.
J: Kasihanilah aku, ya Allah, menurut kasih setia-Mu. Hapuskanlah pelanggaranku
menurut rahmat-Mu yang besar!
L: Ya Tuhan, kami sering gagal mempertahankan kesucian hati, pikiran, roh serta hidup
kami walaupun kami berusaha untuk itu. Ucapan kata-kata kami sering membuat
orang disekitar kami tersinggung; hawa nafsu, amarah, emosi, iri hati, kesombongan
kecemburuan, kedengkian dan kemunafikan selalu muncul dalam perlakuan kami
sehari-hari.
J: Bersihkanlah aku seluruhnya dari kesalahanku, dan tahirkanlah aku dari dosaku!
L: Ya, Roh Kudus, iman kami sering rapuh, lemah dan tidak berdaya menghadapi
berbagai cobaan. Kami kehilangan sukacita, damai sejahtera; hidup kami gersang,
iman kami kerdil tanpa kuasa Allah. Isilah hidup kami ya Roh Kudus dan berilah
kami kemenangan atas segala dosa, pencobaan dan segala kelemahan kami.
J: Jadikanlah hatiku tahir, ya Allah, dan perbaharuilah batinku dengan roh yang teguh.
Janganlah membuang aku dari hadapan-Mu, dan janganlah mengambil Roh-Mu
yang kudus dari padaku!
L: Saudara/i yang terkasih, karena kita telah mengaku dengan sejujurnya dosa dan
pelanggaran kita dihadapan Tuhan. Oleh karena itu marilah kita mendengarkan janji
Tuhan tentang pengampunan dosa kita:
“Berbahagialah orang yang diampuni pelanggarannya, yang dosanya ditutupi.
Berbahagialah manusia yang kesalahannya tidak diperhitungkan Tuhan dan yang
tidak berjiwa penipu”.
J: Kemuliaan bagi Bapa, dan Anak, dan Roh Kudus, seperti pada permulaan, s’karang,
s’lalu, dan dari kekal hingga kekal. Amin
L: Bersama dengan teman seiman di segala abad dan tempat marilah kita mengaku
iman kepercayaan kita
L+J: Aku percaya kepada Allah……….
(Jemaat dipersilahkan duduk)

9. Bernyanyi dari KJ. 57: 1 “Yesus, Lihat UmatMu”


Yesus, lihat umatMu yang mendamba Kau berfirman
dan arahkan padaMu hati dan seluruh indra
hingga kami yang di dunia Kau dekatkan pada sorga

10. Pembacaan Alkitab: Keluaran 16: 9-21


L: Demikianlah Firman Tuhan.
J: Syukur bagi Allah!

11. Bernyanyi dari BE. 214: 1 “Sonang di Lambung Jesus”


Sonang di lambung Jesus, sonang na ro tusi
Unang be ho mabiar lao mandapothon i
Tongtong dijouhon Jesus: “Sai ro ma ho tu Au
Tadinghon haholomon jala haposi Au”
Sonang di lambung Jesus, sonang na ro tusi
Unang be ho mabiar lao mandapothon i

12. Khotbah: Heber 11: 11

13. Bernyanyi dari BE. 697: 1+2 “Molo Ho do Huihuthon”


Molo Ho do huihuthon dame sonang rohangki
Sai horas jala martua nasa nahinophopMi
Ho tongtong ihuthononhu, Jesus na palua au
Ho sambing do oloanhu ala nii martua au
Na rade do au manaon mangasahon padanMi
Molo Ho na margogoihon talu haholomon i
Ho tongtong ihuthononhu, Jesus na palua au
Ho sambing do oloanhu ala nii martua au

14. Doa Syafaat + Doa Bapa Kami

15. Bernyanyi KJ. 350: 1-2


 O berkati kami dan lindungi kami; Tuhan b’rilah rahmatMu oleh sinar wajahMu!
 Wajah-Mu kiranya, ramah bercahaya, pada kami b’rikanlah damai dan sejahtera

16. Post Ludeum: Jesus Remember Me

Pengkotbah: Eberiel Hutasoit


Liturgis: Bobi Sianturi
Pendoa: Bella Lumbangaol

Anda mungkin juga menyukai