Anda di halaman 1dari 4

LAPORAN MINGGUAN MAHASISWA

PROGRAM KAMPUS MENGAJAR ANGKATAN 6 TAHUN 2023

Nama : Yudhit Rizkayanti Tueno


NIM : 151420092
Asal PT : Universitas Negeri Gorontalo
NPSN Sekolah : 40501420
Sekolah Penempatan : SDN NO. 84 SIPATANA
Nama DPL : Bertu Rianto Takaendengan, S.Pd., M.Pd
Laporan Minggu ke- : 10

Dalam mengisi laporan mingguan di MBKM, mahasiswa diminta melakukan refleksi diri dan
refleksi program selama satu minggu ke belakang dengan bercerita menggunakan metode
STAR. Silakan ceritakan satu pengalaman paling berkesan selama satu minggu ke
belakang.

Situation (Situasi)
Silahkan ceritakan situasi yang terjadi dengan detail selama kegiatan berlangsung

Senin, 16 Oktober 2023 saya dan teman-teman mengikuti upacara bendera, petugas
upacara kali ini adalah kelas 5, beberapa pelaksana petugas upacara sudah baik, yaitu
doa dan janji siswa yang bertugas tanpa melihat teks, namun pada pengerek bendera ada
sedikit kekurangan. Setelah seluruh siswa masuk kelas, saya dan teman teman masuk
kekelas sesuai jadwal, dan saya memiliki tanggung jawab untuk masuk kelas 4 setelah
jam istirahat dengan jadwal pelajaran pendidikan pancasila. setelah proses pembelajaran
selesai saya melakukan bimbingan belajar membaca bagi kelas 4.

Selasa, 17 Oktober 2023 saya dan teman-teman mengikuti apel pagi, setelah apel pagi
pembiasaan numerasi kali ini adalah dengan menggunakan media papan kalender.
Dimana siswa kelas rendah diberikan soal pengurangan penjumlahan dan kelas tinggi
mendapatkan soal perkalian. Nah sebelum masuk siswa juga diberikan pertanyaan setiap
orang akan menjawab satu pertanyaan contoh 7-2=5 dan 4+3= 7. Setelah seluruh siswa
masuk ke dalam kelas, saya dan teman-teman masuk ke dalam kelas sesuai jadwal dan
saya mendapat tugas untuk masuk dikelas 2dengan jadwal pelajaran bahasa indonesia.
Setelah proses pembelajaran selesai saya melakukan bimbingan belajar membaca bagi
kelas 4.

Rabu, 18 Oktober 2023 saya dan teman-teman sebelum apel, membagikan buku bacaan
kepada siswa, dan bagi siswa yang belum bisa membaca kami menggunakan media flash
card dimana kami meminta siswa untuk membaca beberapa kata yang kami tunjukkan.
Setelah seluruh siswa masuk kedalam kelas, saya dan teman-teman masuk ke dalam
kelas sesuai jadwal, saya masuk dikelas 5 dengan jadwal pelajaran bahasa indonesia.
Setelah proses pembelajaran selesai, Saya dan teman-teman memberikan ekskul tari
kepada siswa pada jam 2 siang sesuai dengan tanggung jawab yang dibagi perkelas.

Kamis, 19 Oktober 2023 saya dan teman-teman sebelum apel, mengatur dan
mengarahkan siswa untuk melaksanakan senam pagi yaitu senam pompa. Saya masuk di
kelas 3 bersama wilan setelah jam istirahat dengan materi pembelajaran mengembun.
Setelah proses pembelajaran selesai, saya dan teman-teman meminta siswa balik
sekolah pada jam 2 siang untuk mengikuti ekstrakulikuler pramuka kepada seluruh siswa
kelas 3, kels 4, kelas 5, dan kelas 6.
Jum’at, 20 Oktober 2023 saya dan teman mengikuti dzikir bersama, dan mengawasi siwa
dalam pelaksanaan sholat duha. Setelah apel , seluruh siswa masuk kedalam kelas, saya
dan teman-temn masuk kelas sesuai jadwal. Saya masuk dikelas 3 setelah jam istirahat
dengan materi siti membantu petugas kebersihan. Setelah itu, saya dan teman-teman
lainnya memberikan latihan kepada petugas upacara yaitu kelas 4 sebagai pelaksana
upacara.

Task (Tugas)
Silakan ceritakan tugas dan tanggung jawab yang dilakukan pada situasi tersebut

Senin, 16 Oktober 2023 saya memiliki tanggung jawab untuk masuk di kelas
menyesuaikan jadwal yaitu dikelas 4 dengan jadwal pelajaran pendidikan pancasila materi
diskusi tentang tata tertib sekolah ( tata tertib tertulis dan tidak tertulis), setelah seluruh
proses pembelajaran selesai juga memiliki tugas untuk bisa memberikan bimbingan
kepada siswa kelas 4 yang belum lancar membaca.

Selasa, 17 Oktober 2023 saya memiliki tanggung jawab untuk masuk dikelas dan jadwal
saya di kelas 2 dengan jadwal pelajaran bahasa indonesia materi teks menenun alos,
setelah proses pembelajaran memiliki tugas untuk memberikan bimbingan belajar kepada
siswa yang belum lancar membaca.

Rabu, 18 Oktober 2023 saya memiliki tugas untuk masuk dikelas 5, dengan jadwal
pelajaran bahasa indonesia materi mengasah minat dan bakat dan setelah proses
pembelajaran saya dan teman-teman memiliki tugas untuk memberikan ekskul tarian
kepada siswa pada jam 2 siang.

Kamis, 19 Oktober 2023 saya memiliki tugas untuk mauk kelas 3 bersama wilan dengan
materi pelajaran memngembun. Setelah itu saya dan teman-teman memiliki tanggung
jawab untuk memberikan ekskul pramuka kepada siswa pada jam 2 siang.

Jumat, 20 Oktober 2023 saya memiliki tanggung jawab untuk masuk dikelas 3 dengan
materi pelajaran siti membantu petugas kebersihan . Dan memberikan latihan tari pada
siswa kelas 5.

Action (Aksi)
Silakan ceritakan aksi yang dilakukan untuk menghadapi situasi tersebut

Senin 16 Oktober 2023 saya masuk dikelas 4 setelah jam istirahat dengan jadwal
pelajaran pendidikan pancasila. pada pembelajaran kali ini, menyesuaikan dengan buku
teks yaitu melakukan diskusi kelompok yang dibagi oleh guru untuk membahas tata tertib
sekolah baik yang tertulis maupun tidak. Saya meminta siswa untuk berhitung 1-4. Siswa
yang mendapat nomor 1 adalah kelompok 1 dan begitu seterusmya sehingga terbentuk 4
kelompok yang beranggotakan 4 orang. Pada setiap kelompok saya menentukan satu
ketua kelompok untuk maju didepan melihat tata tertib sekolah kemudian menulis minimal
5 tata tertib diselembaran kertas. Saat telah selesai siswa kembali ke kelompok
kemudian melanjutkan untuk menuliskan 5 tata tertib tidak tertulis disekolah. Setelah itu
saya meminta siswa untuk mendiskusikan secara bersama-sama mengenai bagaimana
contoh penerapan tata tertib sekolah disesuaikan dengan jumlah tata tertib (10 tata tertib)
dan juga siswa menuliskan apa hukuman yang akan didapati ketika melanggar tata tertib.
Setelah seluruh siswa pulang, beberapa orang siswa kelas 4 yang tidak lancar membaca
masih saya berikan bimbingan, sudah dua siswa yang mulai fasih dalam membaca,
sedangkan siswa lainnya masih dalam tahapan mengeja.

Selasa 17 Oktober 2023 saya masuk dikelas 2 setelah apel pagi dengan jadwal pelajaran
bahasa indonesia dengan materi teks menenun alos . sebelum memulai pembelajaran,
guru perwalian kelas 2 memimpin siswa untuk melakukan ice breaking yaitu tepuk
konsentrasi dan tepuk jari untuk berdoa. Saya meminta siswa untuk menuliskan teks
menenun alos, dan memberikan reward berupa bagi 10 orang pertama yang selesai akan
mendapatkan nilai 100, dan 10 orang tahap dua akan mendapat 90, begitu seterusnya,
sehingga siswa lebih antusias dan bertekad untuk menyelesaikan catatan. Setelah siswa
selesai, siswa akan diminta untuk membaca teks yang dipandu oleh saya dan fitriyani
serta bagi siswa yang belum bisa membaca akan dipandu untuk mengeja beberapa
barisan. Disela waktu pembelajaran untuk mencegah kebosanan dan kericuhan siswa,
saya dan guru wali kelas berkoordinasi dimana guru kelas meminta untuk siswa dipandu
enyanyikan lagu ice breaking “kata ajaib”. Setelah seluruh peserta didik pulang, saya
kembali lagi memberikan bimbingan membaca bagi siswa kelas 4 yang belum lancar
membaca, masih dalam tahap mengeja bacaan, ada dua siswa yang sudah mulai fasih,
namun sayangnya ada juga siswa yang masih sangat susah dan sering keliru dalam
pelafalan.

Rabu 18 Oktober 2023 saya masuk dikelas 5 dengan jadwal bahasa indonesia materi
mengasah minat dan bakat, dimana membahas mengenai kosakata baru dan informasi
pada teks. Saya meminta siswa untuk mencatat teks bacaan yaitu teks minat & bakat
eben, yang terdapat beberapa kosakata yang digaris bawahi. Namun sayangnya siswa
tidak membawa kamus, sehingga kesulitan dalam pengartian kosakata, maka saya
hanaya meminta siswa untuk membaca teks bacaan dengan pelafalan yang tepat.
Setelah seluruh proses pembelajaran berakhir Siswa balik kembali ke sekolah pada jam 2
siang untuk melakukan ekskul tarian, dimana saya dan ismi sebagai penanggung jawab
dikelas 5. Saya dan ismi meminta siswa per 5 orang untuk melakukan latihan gerakan
tarian wonderland.

Kamis 19 Oktober 2023 saya masuk dikelas 3 setelah jam istirahat bersama wilan dengan
materi pelajaran mengembun. Wilan menjelaskan mengenai materi mengembun, setelah
itu siswa diminta untuk mengisikan 3 kotak, yang terdapat pengertian mengembun, contoh
peristiwa mengembun. Saya membimbing siswa yang kesulitan untuk mencari jawaban,
dimana meminta siswa untuk membaca kembali teks sebelumnya untuk bisa menemukan
jawaban yang tepat. Siswa balik kesekolah pada jam 2 siang untuk melaksanakan
ekstrakulikuler pramuka pada siswa kelas 3, kelas 4, kelas 5, dan kelas 6. Kami
memberikan materi mengenai semafor.

Jumat 20 Oktober 2023 saya masuk dikelas 3 dengan materi pelajaran teks siti membantu
petugas kebersihan, saya meminta siswa untuk menuliskan terlebih dahulu teks mengenai
siti membantu petugas kebersihan. Saya menjelaskan mengenai bagaimana pengertian
tugas serta peran, setelah itu meminta siswa untuk melanjutkan dengan menggambar
tabel yang berisikan peran serta tugas. Yang akan dikerjakan dan didiskusikan bersama
teman sebangku. saya menyebutkan bahwa 12 orang yang pertama mengantar akan
mendapatkan seratus, sedangkan selanjutnya akan dikurangi 5 poin. Hal itu untuk bisa
meningkatkan kefokusan siswa seingga siswa tidak banyak bermain, dan berebutan untuk
menyelesaikan tugas, namun tetap saja masih ada beberapa siswa yang sulit untuk
beradaptasi dalam menyelesaikan tugas, ketika siswa lainya sudah banyak yang selesai,
dan siswa merasa jenuh, sehingga mengajak siswa untuk bermain games melempar bola
kertas dengan lagu garuda pancasila, bagi siswa yang mendapat kertas terakhir dia akan
maju kedepan dan membacakan teks yang sudah ditulis.
Result (Hasil)
Silakan ceritakan hasil yang didapatkan setelah melakukan aksi pada situasi tersebut

Senin, 16 Oktober 2023 saya sudah menyelesaikan tanggung jawab untuk masuk dikelas
4 dengan jadwal pelajaran pendidikan pancasila materi diskusi tentang tata tertib tertulis
dan tidak tertulis disekolah, seluruh 4 kelompok mampu menyelesaikan diskusi dan
memperoleh hasil yang memuaskan karena telah menjawab dengan benar dan tepat.
Dan bagi siswa kelas 4 yang belum lancar membaca masih dalam tahapan latihan agar
bisa lebih lancar dalam membaca.

Selasa,17 Oktober 2023 saya sudah menyelesaikan tanggung jawab untuk masuk dikelas
2 dengan jadwal pelajaran bahasa indonesia materi teks menenun alos. Seluruh siswa
sangat antusias dalam menyelesaikan catatan untuk bisa mendapatkan nilai 100, siswa
juga telah melakukan literasi berupa membaca teks bacaan yang telah ditulis, serta bagi
siswa yang belum lancar membaca lebih terlatih lagi untuk membaca karena adanya
bimbingan. Dan bagi siswa kelas 4 sudah melakukan latihan agar lebih lancar dan fasih
dalam membaca.

Rabu 18 Oktober 2023 saya sudah menyelesaikan tanggung jawab untuk masuk dikelas 5
bersama wilan dengan jadwal pelajaran bahasa indonesia materi mengasah minat dan
bakat sehingga siswa telah melakukan litersi yaitu dengan berusaha membaca teks minat
dan bakat eben dengan pelafalan yang tepat. Serta bagi siswa kelas 5 dalam
pelaksanaan ekstrakulikuler tari, telah melakukan latihan sehingga bisa lebih lancar dan
hafal terhadap gerakan tari, khususnya tarian wonderland yang sudah ditentukan.

Kamis 19 oktober 2023 saya sudah menyelesaikan tanggung jawab untuk masuk dikelas
3 bersama wilan dengan materi pelajaran mengembun sehingga siswa mengetahui dan
bisa memberikan contoh peristiwa mengembun. Serta siswa telah mengikuti
ekstrakulikuler pramuka, dan sudah mengetahui dan menerima materi semafor.

Jumat 20 Oktober 2023 saya sudah menyelesaikan tanggung jawab untuk masuk dikelas
3 dengan materi siti membantu petugas kebersihan, sehingga siswa dapat mengetahui
apa peran dan tugas yang ada disekolah seperti kepala sekolah, guru kelas, guru
perpustakaan, petugas kebersihan, serta guru olahraga.

Anda mungkin juga menyukai

  • LP 9 Yudhit
    LP 9 Yudhit
    Dokumen4 halaman
    LP 9 Yudhit
    Yudhit Rizkayanti Tueno
    Belum ada peringkat
  • LP Minggu 8 Fix
    LP Minggu 8 Fix
    Dokumen4 halaman
    LP Minggu 8 Fix
    Yudhit Rizkayanti Tueno
    Belum ada peringkat
  • LP Minggu 7
    LP Minggu 7
    Dokumen3 halaman
    LP Minggu 7
    Yudhit Rizkayanti Tueno
    Belum ada peringkat
  • LP 6 Yudhit
    LP 6 Yudhit
    Dokumen3 halaman
    LP 6 Yudhit
    Yudhit Rizkayanti Tueno
    Belum ada peringkat
  • PLHH Yudit
    PLHH Yudit
    Dokumen2 halaman
    PLHH Yudit
    Yudhit Rizkayanti Tueno
    Belum ada peringkat