Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN LINGGA

DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK


DAN KELUARGA BERENCANA
PUSKESMAS DABO LAMA
Jln. Raja Ali Haji Kel.Dabo Lama Kec.Singkep
Email:puskesmasdabolama@gmail.com KodePos 29871

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS DABO LAMA


NOMOR : 037/KPTS/PKM/III/2017
TENTANG
KEWAJIBAN MENGIKUTI PROGRAM ORIENTASI BAGI PENANGGUNG JAWAB
DAN PELAKSANA YANG BARU UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT
DI PUSKESMAS DABO LAMA

KEPALA PUSKESMAS DABO LAMA

Menimbang : a. bahwa dalam rangka mengoptimalkan tugas pokok dan fungsi


Puskesmas dalam mendukung penyelenggaraan pembangunan
kesehatan diperlukan adanya orientasi bagi penanggung jawab
dan pelaksanaan program yang baru ditugaskan agar dapat
memahami program yang menjadi tanggung jawab mereka;

b. bahwa sehubungan dengan hal tersebut perlu ditetapkan


kebijakan Puskesmas tentang kewajiban mengikuti program
orientasi.

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;

2. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor : 951/Menkes/SK


/VI/2000 tentang Upaya Kesehatan Dasar di Puskesmas;

3. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga


Kesehatan;

4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor : 75 Tahun 2014 tentang


Pusat Kesehatan Masyarakat.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS TENTANG KEWAJIBAN MENGIKUTI


PROGRAM ORIENTASI BAGI PENANGGUNG JAWAB DAN PELAKSANA
YANG BARU UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT DI PUSKESMAS DABO
LAMA.

KESATU : Setiap Penanggung jawab dan pelaksana Upaya Kesehatan Masyarakat yang
baru wajib mengikuti program orientasi;

KEDUA : Program orientasi sebagaimana dimaksud pada diktum kesatu dimaksudkan


agar penanggung jawab dan pelaksana yang baru Upaya Kesehatan
Masyarakat memahami tugas pokok dan fungsi di Puskesmas Dabo Lama;

KETIGA : Program orientasi sebagaimana dimaksud pada diktum kesatu dilaksanakan


dengan didampingi oleh Kepala Puskesmas atau penanggung jawab Upaya
Kesehatan Masyarakat. Kegiatan orientasi dilaksanakan minimal 2 minggu;

KEEMPAT : Segala biaya yang dikeluarkan sebagai akibat pelaksanaan surat keputusan ini
dibebankan pada anggaran Puskesmas Dabo lama;

KELIMA : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan
apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan diadakan perbaikan /
perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Dabo Singkep


Pada tanggal : 23 Maret 2017

Kepala Puskesmas Dabo Lama

dr. Yan Cahyadi Anas


Penata Tk.I
NIP.19790111 200701 1 005

Anda mungkin juga menyukai