Anda di halaman 1dari 4

MAJELIS ULAMA INDONESIA ( MUI )

KABUPATEN PESISIR SELATAN


WADAH MUSYAWARAH PARA ULAMA, ZU’AMA DAN CENDIKIAWAN MUSLIM
Sekretariat: Kompleks Islamic Centre Sago Hp : 081268123777 – 08126788894

Maklumat Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pesisir Selatan Menyikapi


Perkembangan Wabah Corona Virus Disease (COVID-19)
Nomor : 01/Maklumat-MUI P.S/III/2020

Menimbang : 1. Bahwa penyebaran Covid-19 di Kabupaten Pesisir Selatan semakin


meningkat dan mengkhawatir setelah ada warga yang dinyatakan
positif Covid-19.
2. Bahwa Kabupaten Pesisir Selatan sebagai salah satu destinasi
wisata yang sampai saat ini masih dikunjungi oleh orang yang
berasal dari luar daerah Kabupaten Pesisir Selatan.
3. Bahwa belum diindahkan himbauan Ketua Majelis Ulama
Indonesia Kabupaten Pesisir Selatan meniadakan Shalat Jumat
dengan menggantinya dengan shalat zhuhur dirumah masing-
masing.
4. Bahwa mesjid dan mushalla di Kabupaten Pesisir Selatan masih
seperti biasa menyelenggarakan kegiatan pengajian dan kegiatan
lainnya yang menghimpun orang banyak, termasuk Masjid di
bawah naungan pemerintah daerah Kabupaten Pesisir Selatan yang
seharusnya dapat dijadikan rujukan bagi Mesjid lainnya.
5. Bahwa oleh karena itu, Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Pesisir
Selatan memandang perlu menerbitkan maklumat tentang
penyelenggaraan ibadah dalam situasi yang semakin
mengkhawatirkan dari wabah penyebaran Covid-19 di Pesisir
Selatan.

Mengingat : 1. Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Nomor 14 Tahun 2020


tentang penyelenggaraan ibadah dalam situasi mewabahnya Covid-
19.
2. Maklumat Majelis Ulama Indonesia Provinsi Sumatera Barat
Nomor: 001/MUI/SB/III/2020 tanggal 20 Januari 2020 terkait sikap
dalam menghadapi wabah Covid-19.
3. Maklumat dan Taushiyah Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi
Sumatera Barat Nomor: 002/MUI-SB/III/2020.
4. Petunjuk syariat Islam terkait dengan antisipasi penyebaran wabah
penyakit yang perlu dijadikan oleh Majelis Ulama Indonesia
Kabupaten Pesisir Selatan sebagai dalil dan pedoman, diantaranya:
a. Firman Allah Swt:
MAJELIS ULAMA INDONESIA ( MUI )
KABUPATEN PESISIR SELATAN
WADAH MUSYAWARAH PARA ULAMA, ZU’AMA DAN CENDIKIAWAN MUSLIM
Sekretariat: Kompleks Islamic Centre Sago Hp : 081268123777 – 08126788894

‫واتقوا فتنة ال تصيبن الذين ظلموا منكم خاصة واعلموا أن هللا شديد‬
25 : ‫العقاب (األنفال‬
Dan peliharalah dirimu dari pada siksaan yang tidak khusus
menimpa orang-orang yang zhalim saja di antara kamu. Dan
ketahuilah bahwa Allah amat keras siksaan-Nya (Qs. Al-Anfal
[8]:25)

)195:‫ (البقرة‬.....‫وال تلقوا بأيديهم إلى التهلكة‬.......


.....dan janganlah kamu menjatuhkan dirimu sendiri ked lam
kebinasaan (Qs. Al-Baqarah [2]: 195)

..... ‫فاتَّقوا هللا ما استطعتم واسمعوا و أطيعوا و أنفقوا خي ًرا ألنفسكم‬


)16:‫(التغابن‬
Maka bertaqwalah kepada Allah menurut kesanggupanmu dan
dengarlah serta taatlah dan infkkanlah harta yang baik untuk
dirimu..... (Qs. Al-Taghabun [64]: 16)

)185:‫(البقرة‬......‫يريد هللا بكم اليسرى و ال يريد بكم العسرى‬....


....Allah menghendaki kemudahan bagimu, dan tidak
menghendaki kesukaran bagimu....(Qs. Al-Baqarah[2] : 185)

b. Hadits Rasulullah Saw antara lain:

‫طاعون‬ َّ ‫ سألت رسول هللا صلَّى هللا عليه وسلَّم عن ال‬:‫ أنَّها قالت‬،‫عن عائشة‬
‫ " أنَّه كان عذابًا يبعثه هللا على‬:‫؟ فأخبرني رسول هللا صلَّى هللا عليه وسلَّم‬
‫ فيمكث‬،‫طاعون‬ َّ ‫ فليس من رج ٍل يقع ال‬،‫ فجعله رحمةً للمؤمنين‬،‫من يشاء‬
‫في بيته صاب ًرا محتسبًا يعلم أنَّه ال يصيبه إ َّال ما كتب هللا له إ َّال كان له‬
َّ ‫مثل أجر ال‬
‫شهيد‬

‘’ dari Aisyah r.a, beliau bercerita: Saya bertanya kepada nabi


Muhammad saw tentang wabah tha’un. Beliau menjawab:
Sesunnguhnya Tha’un itu adzab Allah bagi siapa saja yang dia
kehendaki dan rahmat bagi orang-orang yang beriman. Tiada
orang yang pada saat musim wabah tha’un melanda dan dia
berdiam diri di rumah dengan sabar dan berharap pahala kepad
Allah, meyakini bahwa dia tidak akan terkena sesuatu bencan
kecuali sesuai dengan apa yang telah tertulis untuknya (di luh
mahfuzh), maka dia akan mendapatkan pahala seperti orang
yang syahi.’’(HR. Bukhari)

‫ "من سمع‬: ‫ قال رسول هللا صلَّى هللا عليه و سلَّم‬: ‫َّاس قال‬
ٍ ‫عن إبن عب‬
‫ف أو‬
ٌ ‫ " خو‬: ‫ وما العذر؟ قال‬:‫ قالوا‬."‫المنادى فلم يمنعه من إتباع عذ ٌر‬
)‫صَلة الَّتي صلَّى (رواه أبوداود‬
َّ ‫ض " لم تقبل منه ال‬
ٌ ‫مر‬
MAJELIS ULAMA INDONESIA ( MUI )
KABUPATEN PESISIR SELATAN
WADAH MUSYAWARAH PARA ULAMA, ZU’AMA DAN CENDIKIAWAN MUSLIM
Sekretariat: Kompleks Islamic Centre Sago Hp : 081268123777 – 08126788894

‘’dari Ibnu Abbas dia berkata : Rasulullah saw bersabda: ‘’


Barangsiapa yang mendengarkan adzan dan tidak punya alas
an sehingga tidak menjawabnya (tidak mendatanginya) para
sahabat bertanya. Apakah alas an (udzur) itu? Beliau
menjawab: takut dan sakit, maka tidak diterima shalat yang ia
kerjakan’’. (HR. Abu dawud)
Memutuskan:

I. Dalam kondisi seperti ini di Kabupaten Pesisir Selatan sudah terpenuhi Uzur Syar’i
untuk tidak melaksanakan shalat berjama’ah di mesjid/surau/mushalla dan tidak
melakukan kegiatan-kegiatan yang menghimpun umat. Maka dengan ini kami
sampaikan maklumat ini:
1. Tidak menyelenggarakan shalat jumat dan meminta jamaah untuk menggantinya
dengan shalat Zhuhur di rumah masing-masing.
2. Tidak menyelenggarakan shalat fardhu berjamaah di Mesjid/Surau/Mushalla dan
melaksanakannya di rumah masing-masing.
3. Tidak melaksanakan kegiatan pengajian dan kegiatan lainnya yang menghimpun
jamaah di Mesjid/Surau/Mushalla.
4. Menghimbau tetap mengumandangkan azan pada lima waktu shalat dengan
menambah di akhir azan SHALLU FII BUYUTIKUM.
5. Menghimbau seluruh umat Islam untuk membaca do’a qunut Nazilah pada setiap
shalat fardhu.
6. Menghimbau kepada da’i dan mubaligh untuk tidak melakukan aktifitas dakwah
yang menghimpun jamaah.
7. Maklumat ini berlaku sampai kondisi ini berakhir dengan dikeluarkannya
Maklumat dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pesisir selatan
berikutnya.
II. Merekomendasikan
1. Kepada seluruh Ormas Islam dan Pengurus Mesjid/Surau/Mushalla untuk
mendorong umat untuk saling peduli (ta’awun dan Takaful) menghadapi
penanggulangan wabah Covid-19 di wilayah Kabupaten Pesisir Selatan.
2. Menghimbau kepada Ninik Mamak, Alim Ulama, Cadiak Pandai dan Tokoh
Masyarakat Kabupaten Pesisir Selatan untuk mensosialisasikan maklumat ini.

Painan, 04 Sya’ban 1441 H


28 Maret 2020 M

Ketua Umum Sekretaris Umum

H. Asli Sa’an, S.H, M.H Aprinal


MAJELIS ULAMA INDONESIA ( MUI )
KABUPATEN PESISIR SELATAN
WADAH MUSYAWARAH PARA ULAMA, ZU’AMA DAN CENDIKIAWAN MUSLIM
Sekretariat: Kompleks Islamic Centre Sago Hp : 081268123777 – 08126788894

Anda mungkin juga menyukai