Anda di halaman 1dari 2

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, Puji Syukur kita panjatkan kepada Allah SWT karena dengan
rahmat dan karunia-Nya, Direktorat KSKK Madrasah telah berhasil menyusun
project proposal program peningkatan mutu madrasah dalam rangka memenuhi Standar
Nasional pendidikan (SNP) dan penerapan Standar Pelayanan Minimal (SPM) periode
tahun 2020. Beberapa langkah telah ditempuh dalam penyusunan proposal ini
yangdimulai dengan studi pendahuluan, telaah terhadap dokumen Renstra
Kementerian Agama dan Direktorat Jenderal Pendidikan Islam tahun 2018-2022,
laporan monitoring dan evaluasi program-program bantuan sarana prasarana
madrasah tahun 2022. Penyusunan renstra ini mengacu terhadap ketentuan yang
ditetapkan dalam Peraturan Pemerintah Nomor32 tahun 2013 tentang perubahan atas
Peraturan Pemerintah nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2013 Nomor 71, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5410)

Dokumen project proposal Program Pembangunan Gedung Workshop dan Mes


Guru Tahun Angaran 2024 ini disusun dalam rangka mendapatkan tambahan anggaran
dari pemerintah pusat dalam rangka akselerasi program peningkatan mutu madrasah
dalam rangka memenuhi Standar Nasional Pendidikan (SNP) dan penerapan Standar
Pelayanan Minimal (SPM) serta penguataan pencitraan layanan pendidikan madrasah
yang berkualitas pada satuan kerja Madrasah di Lingkungan Direktorat Kurikulum
Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah.

Banyak pihak yang terlibat dalam penyelesaian Dokumen project proposal


Program Pembangunan Gedung Asrama dan Mes Guru dalam rangka memenuhi Standar
Nasional Pendidikan (SNP) dan penerapan Standar Pelayanan Minimal (SPM) Tahun
Anggaran 2021. Untuk itu, ucapan terimakasih dan penghargaan kami sampaikan
kepada Tim PMU Sub Direktoratsarana dan prasaran Direktorat KSKK Madrasah atas
kerja keras mereka.
Akhirnya, semoga project proposal ini mendapatkan persetujuan dan direalisasikan
dengan harapan Program Pembangunan Gedung Workshop dan Mes Guru dapat
terwujud pada periode tahun anggaran 2024, sehingga upaya Direktorat KSKK
Madrasah melalui satuan kerja madrasah untuk menciptakan ilmuwan-ilmuwan muslim
yang handal dibidang sains untuk berkontribusi dalam pembangunan SDM Indonesia
seutuhnya guna mewujudkan generasi emas yang mandiri, berdaulat, berkarakter dan
berkepribadian berlandaskan gotong royong dapat terwujud dengan baik. Semoga para
stakeholder bangsa yang mempunyai kepedulian dalam mewujudkan layanan
pendidikan Madrasah yang berkualitas senantiasa dilimpahkan rahmat dan lindungan
oleh Allah SWT. Dan usaha kerasini menjadi amal saleh yang akan dibalas surga di
akhirat nanti.Amiiiin ya robbal alaamiin.

Cilegon, Desember 2022

Kepala Madrasah

Anda mungkin juga menyukai