Anda di halaman 1dari 3

PEMELIHARAAN ALAT KESEHATAN

No. Dokumen :

No. Revisi :
SOP
Tanggal Terbit :

Halaman :1/3

Wiwit Novita, A.Md. Kep


PUSKESMAS TANJUNG NIP. 199511152019032008
MAS MAKMUR

1. Pengertian Pemeliharaan alat kesehatan adalah Kegiatan dari setiap tindakan


untuk menjaga suatu alat kesehatan agar dapat menjamin suatu
alat dapat berfungsi secara normal dan optimal sesuai dengan
yang diinginkan.
2. Tujuan 1. Tercapainya kinerja efektif, efisien dan cepat dalam melakukan
penjadwalan pemeliharaan alat kesehatan di Puskesmas Tanjung Mas
Makmur.
2. Mengefektifkan dan mengefisiensikanmasa pakai peralatan kesehatan
di Puskesmas Tanjung Mas Makmur.
3. Menjamin kesiapan alat medis agar dapat menunjang pelayanan
kesehatan kepada pasien Puskesmas Tanjung Mas Makmur

3 Kebijakan Surat Keputusan Kepala Tanjung Mas Makmur No. 440/


113/PKM.BTKL / I / 2018 Tentang Keamanan Lingkungan
Fisik

4. Referensi Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor


1428/MENKES/SK/XII/2006 tentang Pedoman
Penyelenggaraan Lingkungan Puskesmas

5. Prosedur/ 1. Pelaksana adalah PJ alat kesehatan.


Langkah-langkah 2. Lakukan kontrol keliling ke tiap ruangan sesuai jadwal pemeliharaan
yang telah disusun dan ditetapkan untuk melakukan pemeliharaan
terencana.
a. Pemeliharaan Preventif yaitu : pemeliharaan yang dilakukan
selang waktu tertentu yang bertujuan untuk mengurangi
kemungkinan bagian alat kesehatan (sparepart) tidak memenuhi
kondisi yang dapat diterima .
b. Pemeliharaan korektif yaitu : pemeliharaan yang dilakukan untuk
memperbaiki suatu bagian alat atau seluruh alat termasuk
penyetelan, penggantian komponen yang telah rusak untuk
memenuhi kondisi yang dapat diterima.
3. Kemudian lakukan tes fungsi alat kesehatan untuk pengoperasian
selanjutnya oleh user/operator alat bersangkutan.
4. Lakukan perbaikan kecil (pemeliharaan tidak terencana ) apabila
terdapat bagian dari alat kesehatan yang rusak dan dapat ditangani di
tempat dalam waktu singkat.
5. Lakukan pemeliharaan alat kesehatan sesuai dengan petunjuk
pemeliharaan alat kesehatan yang telah disusun sesuai waktunya
sehingga lifetime alat dapat maksimal.
6. Buat laporan hasil pelaksanaan pemeliharaan alat kesehatan dan
Laporkan kepada Kepala Puskesmas Tanjung Mas Makmur.
7. Lakukan kalibrasi pada setiap alat kesehatan yang ditetapkan wajib
kalibrasi melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Mesuji untuk melakukan
proses kalibrasi.

6. Diagram Alir Kemudian lakukan tes


Pelaksana/PJ alkes fungsi alat kesehatan
melakukan control untuk pengoperasian
ke setiap ruangan selanjutnya oleh
sesuai jadwal user/operator alat
bersangkutan.

Lakukan pemeliharaan alat Lakukan perbaikan kecil


kesehatan sesuai dengan petunjuk (pemeliharaan tidak
pemeliharaan alat kesehatan yang terencana ) apabila
telah disusun sesuai waktunya terdapat bagian dari alat
kesehatan yang rusak dan
dapat ditangani di tempat
dalam waktu singkat

Buat laporan hasil pelaksanaan


pemeliharaan alat kesehatan dan
Laporkan kepada Kepala
Puskesmas Tanjung Mas
Makmur

Lakukan kalibrasi pada setiap alat


kesehatan yang ditetapkan wajib
kalibrasi melalui Dinas Kesehatan
Kabupaten Mesuji untuk melakukan
proses kalibrasi

7. Unit Terkait Bagian Penunjang Medis/Bagian Pelayanan Medis/ Bidang


Keperawatan/Bagian Rumah Tangga/ Teknisialatkesehatan.

8. Hal- hal yang -


harus
Diperhatikan
9. Dokumen terkait -

10. Rekaman Historis NO Yang Isi Perubahan Tgl Mulai


Perubahan Diubah Diberlakukan

Anda mungkin juga menyukai