Anda di halaman 1dari 5

KEGIATAN RETREAT KOMUNITAS PECINTA ALAM DALAM

RANGKA MEMPERINGATI KEMERDEKAAN INDONESIA

TAHUN 2023

PROPOSAL

KOMUNITAS PECINTA ALAM

SMAN 17 BATAM

A. LATAR BELAKANG MASALAH

Kemerdekaan Indonesia merupakan peristiwa yang penuh dengan sejarah. Perjuangan para
pahlawan dalam mewujudkan kemerdekaan patut diapresiasi. Bentuk apresiasi yang dapat
dilakukan adalah dengan merayakan hari kemerdekaan Indonesia setiap tanggal 17 Agustus.
Selain melakukan upacara bendera, biasanya rakyat Indonesia melakukan kegiatan perlombaan
untuk memeriahkan hari kemerdekaan.

Dalam merayakan hari ulang tahun Negara Indonesia, kami anggota komunitas Pecinta Alam
ingin megadakan acara retreat sebagai bentuk rasa penghargaan untuk selalu mengingat jasa para
pahlawan.

B. RUMUSAN MASALAH

Rumusan masalah dalam kegiatan ini adalah sebagai berikut.


1. Apa saja kegiatan retreat yang akan dilaksanakan?

2. Berapa biaya yang dibutuhkan untuk acara yang akan dilaksanakan?

C. TUJUAN KEGIATAN

Tujuan masalah dalam kegiatan ini adalah sebagai berikut.

1. Mengetahui kegiatan retreat yang akan dilaksanakan.

2. Mengetahui biaya yang dibutuhkan untuk acara retreat.

D. MANFAAT KEGIATAN

Manfaat kegiatan ini adalah untuk meningkatkan rasa kebersamaan antar anggota komunitas,
juga diharapkan bermanfaat untuk para anggota dalam mengikat tali persaudaraan.

E. URAIAN KEGIATAN

1. Tema Kegiatan

Membangun rasa kebersamaan dan cinta tanah air.

2. Bentuk kegiatan

No Kegiatan Waktu Pelaksanaan


1 Lomba Bakiak 09:00 WIB – 09:30 WIB
2 Balap Karung 09:30 WIB – 10:10 WIB
3 Estafet Karet 10:10 WIB – 10:45 WIB
4 Makan Kerupuk 10:45 WIB – 11:20 WIB
5 Masukkan Paku ke dalam Botol 11:20 WIB – 12:15 WIB
6 Makan Siang 12:15 WIB – 14:00 WIB
7 Tarik Tambang 14:15 WIB – 14:50 WIB
8 Memecahkan Balon 14:50 WIB – 15:30 WIB
9 Pembagian Hadiah 15:30 WIB – 16.00 WIB

3. Hari dan Waktu Kegiatan

Retreat akan dilaksanakan pada:

Hari : Sabtu/ 25 Februari 2023

Pukul : 08:00 – Selesai

Tempat : Pantai Nongsa

Peserta : Seluruh anggota komunitas Pecinta Alam

4. Anggaran

No Nama Barang Harga Jumlah Total


1 Kerupuk Rp 6.000 3 Rp 18.000
2 Tali Rafia Rp 2.000 2 Rp 4.000
3 Balon Rp 5.000 5 Rp 25.000
4 Karet Rp 5.000 1 Rp 5.000
5 Pipet Rp 2.000 4 Rp 8.000
6 Transportasi Rp 1.000.000 1 Rp 1.000.000
7 Aula Rp 500.000 1 Rp 500.000
8 Catering Rp 10.000 58 Rp 580.000
Jumlah Rp 2.148.000

5. Susunan Panitia
Penanggung Jawab : Kiki Ariska, S.Pd.

Ketua Pelaksana : Andre Siregar

Sekretaris : Ayumada Lumbantoruan

Bendahara : Desri Simanjuntak

Koordinator Acara : Rosana Yanti

Anggota : Azlin Nurpadilha

Koordinator Lomba : Meliyani

Anggota : Rohani Jesicca, Aditia Marluas

F. PENUTUP

Demikian proposal ini dibuat. Besar harapan kami untuk mendapatkan dukungan dan partisipasi
pihak sekolah. Semoga dengan adanya acara ini dalam rangka memeriahkan HUT kemerdekaan
RI dapat terlaksana dan berjalan dengan baik seperti halnya yang kami harapkan. Terima kasih
atas perhatian dan dukungannya, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya.

Batam, Februari 2023

Penanggung jawab Ketua Pelaksana

Ilham Hapadean, S.pd. Reza Rahardian

Mengetahui,

Kepala SMAN 17 Batam

Jamal Dinata, S.pd.,MM

Anda mungkin juga menyukai