Anda di halaman 1dari 4

Soal Analogi Verbal atau Padanan Suku Kata:

Iklan untuk Anda: Kalender 2024 Daftar Hari Libur Nasional Resmi dari SKB 3 Menteri,
Tentukan Hari Liburan Sekarang!
Advertisement by

1. KOSONG : HAMPA = ….

a. Ubi : Akar
b. Ribut : Serak
c. Penuh : Sesak
d. Siang : Malam
e. Cair : Encer

Jawaban: E

Pembahasan: KOSONG : HAMPA (kosong bersinonim dengan hampa). Analogi verbal yang
sesuai; Cair : Encer (cair sinonimnya encer).

2. SUAP : POLITIK = …..


a. Menteri : Presiden
b. Cabai : Pedas
c. Generik : Paten
d. Contek : Ujian
e. Pemilu : Legislatif

Jawaban: D

Pembahasan: SUAP : POLITIK (dalam politik dilarang suap). Analogi verbal yang sesuai;
Contek : Ujian (dalam ujian dilarang contek).

3. MATAHARI : BUMI

Gravitasi: ….

a. Gravitasi
b. Bulan
c. Planet
d. Matahari
e. Bintang

Jawaban: B

Pembahasan: MATAHARI : BUMI (bumi mengelilingi matahari). Analogi verbal yang sesuai;
Bumi : Bulan (bulan mengelilingi bumi).
4. TEMBAKAU : ROKOK : ISAP = ….

a. Gandum : Roti : Makan


b. Kulit : Sepatu : Kaki
c. Plastik : Sisir : Rambut
d. Beras : Nasi : Jemur
e. Teh : Susu : Minum

Jawaban: A

Pembahasan: TEMBAKAU : ROKOK : ISAP


(tembakau adalah bahan baku rokok. Rokok dinikmati dengan cara diisap)
Analogi verbal yang sesuai;
Gandum: Roti: Makan (gandum adalah bahan baku roti. Roti dinikmati dengan cara dimakan)

5. JANJI : BUKTI = ….

a. Ucapan : Tindakan
b. Maling : Penjara
c. Materi : Soal
d. Harta : Kendaraan
e. Tuan : Tuhan

Jawaban: A

Pembahasan: JANJI : BUKTI (janji harus disertai/ perlu bukti). Analogi verbal yang sesuai;
Ucapan : Tindakan (ucapan harus disertai tindakan)

6. MATAHARI : TERANG = ….

a. Mendidih : Air
b. Membeku : Dingin
c. Lampu : Sinar
d. Air : Hujan
e. Api : Panas

Jawaban: E

Pembahasan: MATAHARI : TERANG (ada matahari menjadikan terang). Analogi verbal yang
sesuai; Api : Panas (ada api menjadikan panas)

7. SISWA : BELAJAR = ….

a. Santri : Garam
b. Ayah : Ibu
c. Ilmuwan : Meneliti
d. Guru : Murid
e. Karyawan : Bekerja

Jawaban: C

Pembahasan: SISWA : BELAJAR (siswa tugas utamanya belajar). Analogi verbal yang sesuai;
Ilmuwan : Meneliti (ilmuwan tugas pokoknya meneliti)

8. APOTEKER : OBAT = ….

a. Pesawat : Penyakit
b. Koki : Masakan
c. Montir : Rusak
d. Mentor : Dril
e. Psikiater : Ide

Jawaban: B

Pembahasan: APOTEKER : OBAT (apoteker membuat resep obat). Analogi verbal yang sesuai;
Koki : Masakan (koki membuat resep masakan).

9. GELOMBANG : OMBAK = ….

a. Gunung : Bukit
b. Berenang : Lari
c. Danau : Laut
d. Nusa : Pulau
e. Nadir : Zenit

Jawaban: A

Pembahasan: GELOMBANG : OMBAK (gelombang besar, jika kecil disebut ombak). Gunung:
Bukit
(gunung besar, yang lebih kecil namanya bukit).

10. PENGHORMATAN : JASA


Insentif : …

a. Piagam
b. Pensiun
c. Hadiah
d. Prestasi
e. Lembur

Jawaban: D
Pembahasan: PENGHORMATAN : JASA (mempunyai jasa akan diberikan penghormatan).
Analogi verbal yang sesuai; Insentif : Prestasi (mempunyai prestasi akan diberi insentif).

Anda mungkin juga menyukai