Anda di halaman 1dari 2

Juknis Cabang Olahraga E-Sport ML

A. Regulasi Umum
1. Peserta adalah mahasiswa aktif dari tiap prodi (mahasiswa FIB
angkatan 2020-2023), perwakilan legend (mahasiswa FIB angkatan
2016-2019), alumni
(lulusan FIB).
2. Setiap tim yang mendaftar, wajib membayar biaya
registrasi sejumlah, Rp. 15.000
3. Sistem registrasi peserta :
a. Peserta mendaftar melalui link google form yang tersedia
b. Setelah mendaftar, leader tim akan dimasukkan kedalam grup
khusus untuk teknis lebih lanjut
4. Timeline kegiatan :
a. Registrasi akan dibuka pada tanggal 8-14 November 2023
b. Technical meetin dilakukan pada tanggal 15 November 2023
c. Pertandingan diselenggarakan dalam 1 hari, 17 November 2023,
Beyond caffe, Purwokerto (On Stage)
5. Regulasi penonton/Supporter :
a. Penonton/Supporter sangat diperbolehkan untuk mendukung tim-nya
b. DILARANG KERAS TAUNTING secara berlebihan (Sara,Rasis,Hinaan
Membawa orang tua dan agama,) demi mencegah terjadi hal-hal yang
tidak diinginkan
c. Dilarang memancing keributan baik sesama penonton maupun
antar penonton dengan pemain
6. Tim wajib berada di tempat pertandingan 15 menit sebelum match dimulai
7. Setiap tim Terdiri dari 5 pemain dan satu atau dua cadangan (maks
7 orang)
8. Untuk pelaporan dan segala informasi yang dibutuhkan silakan
langsung hubungi wasit ataupun panitia setempat
9. Dilarang keras untuk menggunakan program ilegal seperti maphack,
drone map view, maupun bug ataupun Script.
10. Semua peserta wajib mematuhi tata tertib dan peraturan kompetisi yang
di tentukan Panitia.
11. Apabila salah satu rules dilanggar akan Langsung di diskualifikasi.
12. Semua keputusan panitia tidak bisa diganggu Gugat.
13. Sistem yang akan digunakan adalah sistem Eliminasi, pembagian grup
akan dibagikan setelah pendaftaran ditutup.
14. Dilarang Keras membawa segala jenis makanan dan minuman ke
tempat perlomaan

B. Pre-Match Rules
1. Batas maksimal keterlambatan 15 menit setelah match dimulai,
apabila melebihi, otomatis pihak lawan memenangkan pertandingan.
2. Kendala jaringan, server dan device bukan tanggung jawab panitia
3. Pastikan jaringan aman, tidak ada rematch dalam babakkualifikasi.
4. Semua jenis perangkat pendungkung seperti Fan Cooler, Bedak,
Terminal, Dsb. Ditanggung pemain

C. In-Game Rules
1. Match mode kualifikasi menggunakan CUSTOM DRAFT PICK BAN 3
2. Babak kualifikasi & Semifinal (BO1) ,
3. GRAND FINAL (BO3).
4. Setiap tim mendapatkan jatah pause 3x dalam satu pertandingan
dengan durasi pause Max 3 menit setiap satu kali pause
5. Koneksi dan smartphone menjadi tanggung jawab peserta
6. Skin : ON, Chat Team : ON, Chat All : Off,Emoticon/Spray : ON.
7. Taunting dipersilahkan
8. Kesalahan ban pick, swap hero, emblem atau spell, permainan tetap lanjut
9. Dilarang meminta PAUSE disaat WAR
10. Leader team pemenang wajib screenshot hasil match dan
melaporkan dengan mengirimkan kepada panitia (088215558728 /
baim)
11. Tidak ada rematch apabila pertandingan telah selesai.

Anda mungkin juga menyukai