Anda di halaman 1dari 5

10 Soal Bahasa Indonesia kelas 3 SD pilihan ganda dan jawabannya

Teks untuk soal nomor 1-4

Senyum Ayahku

Ayah selaku bangun pagi. Setelah bersiap-siap, dia berjalan tanpa henti. Dengan sigap
aku berlari mengikuti. Di sawah, kami saling bantu. Ayah mencangkul tanah berlumpur.
Aku mencabuti rumput di pesemaian. Ayahku petani. Lengannya kuat, berkilat bagai
besi. Senyumnya seterang matahari.

1. Apa yang Ayah lakukan ketika di sawah?

A. Menjemur
B. Mencangkul
C. Menyiram
D. Memanen

Kunci jawaban: B. Mencangkul

2. Apakah profesi Ayah berdasarkan teks tersebut?

A. Petani
B. Nelayan
C. Penggembala
D. Supir

Kunci jawaban: A. Petani

3. Aku mencabuti rumput di pesemaian. Kata pesemaian artinya adalah...

A. Tempat menyimpan padi


B. Tempat menyiram tanaman
C. Tempat menyemai bibit pohon
D. Tempat memanen hasil tanaman

Kunci jawaban: C. Tempat menyemai bibit pohon


4. Dengan sigap aku berlari. Kata sigap memiliki persamaan dengan kata...

A. Lambat
B. Kuat
C. Gerak
D. Tangkas

Kunci jawaban: D. Tangkas

5. Ilham menaruh apel di dalam kulkas. Kalimat tersebut jika diubah menjadi bentuk
kalimat pasif maka kalimat yang benar adalah...

A. Apel ditaruh ilham di dalam kulkas


B. Ilham ditaruh apel ke dalam kulkas
C. Apel menaruh ilham di dalam kulkas
D. Di dalam kulkas ilham menaruh apel

Kunci jawaban: A. Apel ditaruh ilham di dalam kulkas

6. Sebelum mulai memasak, Edo membaca buku .... milik ibunya. Kata yang tepat untuk
mengisi kalimat tersebut adalah...

A. Novel
B. Resep
C. Cerita
D. Pelajaran

Kunci jawaban: B. Resep


Teks untuk soal nomor 7-10

Di Mana Aku?

Pukul 09.00 aku dan Ibu sampai di stasiun tujuan. Ketika Ibu menata barang bawaan,
aku meminta izin ke kamar kecil. Kuikuti petunjuk arah berupa tanda panah dan tulisan
“Toilet”. Oh, ternyata aku harus berbelok beberapa kali. Setelah selesai buang air kecil,
aku mencuci tangan dan segera kembali. Kuingat-ingat belokan yang tadi kulewati. Aku
menoleh ke kanan dan kiri, tetapi Ibu tidak terlihat. Bagaimana ini? Di mana aku?
Dadaku mulai berdebar-debar. Mungkin aku salah belok, mungkin aku tersesat!

7. Apa yang terjadi pada tokoh setelah buang air kecil?

A. Dia terjatuh
B. Dia tidak menemukan ibunya
C. Dia sakit perut
D. Dia tidak menemukan toilet

Kunci jawaban: B. Dia tidak menemukan ibunya

8. Di manakah latar tempat kejadian dari teks tersebut?

A. Pasar
B. Rumah
C. Jalan raya
D. Stasiun

Kunci jawaban: D. Stasiun

9. Dadaku mulai berdebar-debar.


Dari kalimat tersebut menunjukkan perasaan tokoh sedang...

A. Sakit perut
B. Tenang
C. Panik
D. Lega

Kunci jawaban: C. Panik


10. Ketika Ibu menata barang bawaan, aku meminta izin ke kamar kecil.
Persamaan dari kata menata adalah...

A. Menyusun
B. Membawa
C. Melihat
D. Menggendong

Kunci jawaban: A. Menyusun

10 Soal Bahasa Indonesia kelas 3 SD essay dan jawabannya

Susunlah kata-kata di bawah ini menjadi kalimat yang tepat! Perhatikan penggunaan
tanda baca dan huruf kapital!

1. hari - lagi - memasak - sekolah - dua - ada - acara - di

Kunci jawaban: Dua hari lagi ada acara memasak di sekolah.

2. diantar - ini - pasar - hari - aku - ke - kakakku - pergi

Kunci jawaban: Hari ini aku pergi ke pasar diantar Kakakku.

3. berangkat - aku - sepeda - dan - kakakku - naik

Kunci jawaban: Aku dan kakakku berangkat naik sepeda.

4. tiba - kulupakan - aku - tiba - ada - merasa - yang

Kunci jawaban: Tiba-tiba aku merasa ada yang kulupakan.

5. yang - apa - kubawa - seharusnya

Kunci jawaban: Apa yang seharusnya kubawa?

6. belanja - membawa - lupa - aduh - aku - kantung

Kunci jawaban: Aduh! aku lupa membawa kantung belanja.


Teks untuk soal nomor 7-9

Di Stasiun Kereta Api

Aku melangkah lebih cepat, kugenggam tangan Ibu erat-erat. Di sekelilingku, orang-
orang berjalan tergesa-gesa. Mereka terus-menerus melihat arloji atau papan
pengumuman. “Ayo, Nina. Ini gerbong kita,” ajak Ibu. Kami segera naik, mencari nomor
kursi sesuai tiket, lalu duduk. Tak lama kemudian, aku merasakan hentakan perlahan.
Kereta mulai bergerak ... kian cepat ... kian cepat .... Aku dan Ibu tersenyum lega
karena kami tidak terlambat

7. Menurutmu, mengapa Nina melangkah lebih cepat?

Kunci jawaban: Karena Nina dan Ibunya sedang terburu-buru untuk naik kereta.

8. Mengapa Nina menggenggam tangan Ibunya erat-erat?

Kunci jawaban: Karena Nina tidak ingin terpisah dengan Ibunya lalu tersesat.

9. Mereka terus-menerus melihat arloji atau papan pengumuman. Persamaan dari kata
arloji adalah?

Kunci jawaban: Jam tangan.

10. Angkat gagang, kemudian pencet nomor yang akan dituju. Dekatkan gagang ke
mulut dan telinga. Sebut kata "halo" dan mulailah bicara. Uraian di atas adalah petunjuk
menggunakan alat yang disebut?

Kunci jawaban: Telepon.

Anda mungkin juga menyukai