Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK TIMUR

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS LABUHAN LOMBOK
Jalan Raya Pelabuhan Kayangan, Desa Labuhan Lombok Kecamatan Pringgabaya,
Kabupaten Lombok Timur, Kode Pos 83655 – Telp. (0376) 23395 - E-Mail : sigappuslalom@gmail.com)

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS LABUHAN LOMBOK


NOMOR : …/ …/…/…/…/2023

TENTANG
PENETAPAN RENCANA PELAKSANAAN KEGIATAN TAHUNAN DAN BULANAN
PUSKESMAS LABUHAN LOMBOK

KEPALA PUSKESMAS LABUHAN LOMBOK

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka terlaksanya kegiatan penyusunan rencana pelaksanaan


kegiatan di puskesmas Labuhan Lombok;
b. Bahwa untuk menjamin terlaksananya kegiatan perlu kebijakan penyusunan RPK;
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan tersebut huruf a dan b, perlu menetapkan
Keputusan Kepala Puskesmas Labuhan Lombok tentang Penyusunan Rencana
Pelaksanaan Kegiatan (RPK) Puskesmas Labuhan Lombok;

Mengingat : 1. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 44 Tahun 2016 tentang
Pedoman Manajemen Puskesmas;
2. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2019 tentang
Pusat Kesehatan Masyarakat;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 34 Tahun 2022 tentang Akreditasi
Puskesmas, Klinik, Labratorium Kesehatan, Unit Transfusi Darah, Tempat Praktik
Mandiri Dokter dan Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS LABUHAN LOMBOK TENTANG


PENYUSUNAN RENCANA PELAKSANAAN KEGIATAN (RPK) PUSKESMAS DI
PUSKESMAS LABUHAN LOMBOK.
KESATU : RPK di Puskesmas Labuhan Lombok sebagaimana tercantum dalam lampiran
merupakan bagian yang tidak dapat terpisahkan dari surat keputusan ini.
KEDUA : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan dengan ketentuan apabila
dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam keputusan ini, akan diadakan perbaikan
kembali sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Labuhan Lombok


Pada tanggal : Januari 2023
Kepala Puskesmas Labuhan Lombok

Ns.H.Suhandi, S.Kep.,MM
NIP. 19731231 199401 1 007
LAMPIRAN : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS LABUHAN LOMBOK
NOMOR : …/…/…/…/…/2023
TENTANG : PENYUSUNAN RENCANA PELAKSANAAN KEGIATAN (RPK)
TAHUNAN DAN BULANAN PUSKESMAS DI PUSKESMAS
LABUHAN LOMBOK

PENYUSUNAN RENCANA PELAKSANAAN KEGIATAN (RPK) PUSKESMAS

Tahap Penyusunan Perencanaan Tingkat Puskesmas


1. Tahap Persiapan
a. Tahap ini mempersiapkan staf Puskesmas yang terlibat dalam proses penyusunan Perencanaan
Tingkat Puskesmas agar memperoleh kesamaan pandangan dan pengetahuan untuk
melaksanakan tahap-tahap perencanaan. Tahap ini dilakukan dengan cara;
b. Kepala Puskesmas membentuk Tim Penyusun Perencanaan Tingkat Puskesmas yang
anggotanya terdiri dari staf Puskesmas.
c. Kepala Puskesmas menjelaskan tentang pedoman Perencaan Tingkat Puskesmas kepada tim
agar dapat memahami pedoman tersebut demi keberhasilan penyusunan Perencanaan Tingkat
Puskesmas.
2. Tahap Analisis Situasi
Tahap ini dimaksudkan untuk memperoleh informasi mengenai keadaan dan permasalahan yang
dihadapi Puskesmas melalui proses analisis terhadap data yang dikumpulkan.
3. Tahap Penyusunan Rencana Usulan Kegiatan (RUK)
Penyusunan Rencana Usulan Kegiatan (RUK), dilaksanakan dengan memperhatikan beberapa hal,
yaitu bahwa penyusun Rencana Usulan Kegiatan bertujuan untuk mempertahankan kegiatan yang sudah
dicapai pada periode sebelumnya dan memperbaiki program yang masih bermasalah serta untuk
menyusun rencana kegiatan baru yang disesuaikan dengan kondisi kesehatan diwilayah tersebut dan
kemampuan Puskesmas.
4. Tahap Peyusunan Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK) Tahunan dan Bulanan
Tahap penyusunan Rencana Pelaksaan Kegiatan dilaksanakan secara bersama, terpadu dan
terintegrasi. Adapun langkah-langkah penyusunan RPK adalah:
a. Membandingkan alokasi kegiatan yang disetujui dengan Rencana Usulan Kegiatan (RUK) yang
diusulkan dan situasi pada saat penyusunan RPK.
b. Menyusun rancangan awal, rincian dan volume kegiatan yang akan dilaksanakan serta sumber daya
pendukung menurut bulan dan lokasi pelaksanaan.
c. Membuat RPK yang telah disusun dalam bentuk matriks.
d. RPK Tahunan dan Bulanan mencakup RPK Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) esensial dan
pengembangan, Upaya Kesehatan Perorangan (UKP) dan Administrasi.

Ditetapkan di Labuhan Lombok


Pada tanggal : Januari 2023
Kepala Puskesmas Labuhan Lombok

Ns.H.Suhandi, S.Kep.,MM
NIP. 19731231 199401 1 007

Anda mungkin juga menyukai