Anda di halaman 1dari 2

BUATLAH TIGA JENIS PARAGRAF/ TULISAN ( BERDASARKAN ISI ) KURANG LEBIH

100-150 KATA

1. PARAGRAF DESKRIPSI
Mobil ini merupakan salah satu jenis mobil diantara begitu banyak
jenis mobil yang ada di berbagai belahan dunia mobil ini dikenal dengan
mobil lamborgini. Pada gambar diatas terlihat mobil lamborgini merah
dengan memiliki tiga buah jendela yaitu satu disebelah kiri, satu disebelah
kanan, dan satu di bagian depan, selain itu mobil ini juga di lengkapi
dengan dua pintu yang terletak di bagian kiri maupun bagian kanan dari
mobil tersebut. Tak hanya itu mobil ini juga memiliki dua kaca spion yang
terletak disebelah kanan maupun sebelah kiri di setiap sisi pintu mobil
tersebut, selain itu mobil ini juga dilengkapi dengan dua tempat duduk yang
terletak di bagian depan dan tak lupa di lengkapi dengan empat ban mobil
yang terletak di setiap sisi dari mobil yang membuat mobil bisa bergerak
lebih cepat dan yang paling penting mobil ini cenderung lebih kecil dan
pendek hal inilah yang menjadi ciri khas tersendiri bagi mobil ini.

2. PARAGRAF EKSPOSISI
Bagi setiap orang yang baru belajar mengendarai sebuah mobil pasti
sangat menegangkan oleh karenanya butuh tips khusus untuk hal tersebut
yaitu seperti mencari posisi nyaman saat berkendara yaitu dengan
memastikan jok kursi serta kaca spion mobil sudah sesuai agar lebih
nyaman saat mengemudi, selain itu fokus berkendara dan abaikan hal yang
tidak penting karena pada saat mengemudi memerlukan konsentrasi yang
tinggi sehingga dapat menghindari dari kecelakaan dan yang paling penting
tidak berkendaraan dengan kecepatan tinggi dan selalu jaga jarak tips ini
tidak kalah penting untuk bagi pemula untuk tidak berkendara dengan
kecepatan tinggi walaupun di jalan yang dilalui sedang sepi dan tak lupa
untuk selalu menjaga jarak antara mobil yang satu dengan yang lain untuk
menghindari dari hal yang tidak diinginkan. Oleh sebab itu baik pemula
maupun yang sudah mahir, harus selalu berhati – hari dan memperhatikan
tips yang telah dibagikan supaya tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

3. PARAGRAF ARGUMENTASI
Memiliki mobil merupakan salah satu hal yang diidamkan oleh banyak
orang. Saat ini mobil tak hanya memiliki manfaat untuk kemudahan
transportasi, namun juga sebagai gaya hidup yang harus ditunjang. Tetapi,
karena hal ini banyak yang memiliki mobil namun tak mengerti bagaimana
cara merawatnya. Berbagai hal simpel seperti melakukan servis rutin dan
ganti oli, sering kali banyak dijumpai masalah pada mobil dikarenakan
kurangnya perhatian pemilik mobil untuk melakukan servis mobil maupun
mengganti oli mobil tersebut hal ini mungkin terlihat biasa saja dan
seringkali menjadi hal yang sering ditunda untuk dilakukan, namun tanpa
sepengetahuan pemilik mobil hal ini bisa mempengaruhi mobil tersebut
mulai dari penurunan kerja mesin mobil hingga bisa menyebabkan oli
menjadi kental dan menyebabkan mesin kering dan pada akhirnya
membuat mobil menjadi rusak. Perawatan kecil seperti inilah yang banyak
pemilik mobil tidak perhatikan dengan baik sehingga dapat menyebabkan
mobil rusak. Oleh karena itu sebaiknnya memiliki mobil untuk memenuhi
dan membantu kebutuhan transport bukan hanya untuk memenuhi gaya
hidup.

Anda mungkin juga menyukai