Anda di halaman 1dari 1

DEBAT BAHASA INGGRIS

First speaker : Sita


Second speaker : Yonah
Third speaker : Fanie
1. Learning foreign language is not important
 Affirmative team
First speaker :
Para dewan juri dan hadirin yang terhormat, kami dari tim affirmative menyatakan bahwa
kami setuju dengan mosi ini. Belajar Bahasa asing itu tidak penting karena seperti yang kita
tau bahwa tidak semua orang ingin melanjutkan sekolahnya di luar negeri atau ingin bekerja
di luar negeri. Menurut kami, belajar Bahasa asing itu tidak penting, karena Bahasa asing
bukanlah sebuah kunci kesuksesan. Ada banyak sekali pekerjaan yang bisa anda ciptakan
sendiri tanpa memerlukan sebuah keahlian berbahasa asing. Misalnya anda bisa membuka
kios, toko ataupun bengkel. Pekerjaan-pekerjaan ini bisa anda lakukan tanpa memerlukan
kemampuan berbahasa asing pastinya. Selain hal ini, ada banyak orang yang memilih tidak
melanjutkan studinya ke luar negeri, jadi mengapa belajar Bahasa asing itu perlu? Jika
seseorang memilih untuk bekerja dan bersekolah di negara asal mereka, lantas mengapa
belajar Bahasa asing itu perlu? Belajar Bahasa asing bukanlah sesuatu hal yang diperlukan.
Sseseorang bisa menjadi ahli tanpa mengenal Bahasa asing. Dalam hal ini, lebih baik
menghabiskan waktu anda untuk meningkatkan kemampuan dan skill kalian.

Second speaker :
Di masa sekarang, kita bisa memanfaatkan peluang yang ada dengan kemampuan yang kita
miliki. Hidup di masa sekarang bukan hanya memerlukan kemampuan otak, kemampuan
bebahasa, tetapi yang paling penting adalah kekreatifan seseorang. Jika seseorang bisa
menciptakan sesuatu tanpa memerlukan kemampuan Bahasa asing, lantas mengapa
kemampuan Bahasa asing itu penting? Kita mengambil contoh nyata yang terjadi di dunia ini
yaitu ayahnya Jeff Bezos “Miguel Bezos”. Beliau merupakan ayah dari Jeff Bezos yang mana
merupakan orang terkaya ke-4 di dunia (12 Jan 2023). Miguel Bezos merupakan seorang
imigran yang datang dari Santiago, Kuba saat beliau berusia 16 tahun. Beliau tidak bisa
berbahasa Inggris dan mengalami pengalaman yang cukup sulit saat itu. Akan tetapi karena
kegigihan dan kerja kerasnya pada akhirnya beliau bisa sukses dan pada tahun 2022
dianugerahi “2022 Statute of Liberty-Ellis Island Award” karena dinilai mempunyai semangat
dalam dunia pendidikan. Hal ini membuktikan bahwa seseorang bisa sukses di tanah rantau
tanpa harus mempelajari Bahasa yang digunakan di negara terserbut. Dalam hal ini adalah
Bahasa asing. Ini membuktikan bahwa asalkan kita mempunyai kegigihan dan kemauan,
tanpa mempelajari Bahasa asing pun kita bisa bertahan hidup dan bisa sukses.
Berdasarkan jurnal yang ditulis oleh Hariya Harlina dan Fazri Nur Yusuf yang berjudul
“Challenges of Learning English in Rurral School” mengatakan bahwa pembelajaran Bahasa
Inggris di sekolah pedesaan mempunyai kendala yang lebih besar dibandingkan dengan
sekolahh di perkotaan. Hal ini dikarenakan

Anda mungkin juga menyukai