Anda di halaman 1dari 14

Tes Teori I

1. (Skor: 1,5)

Perhatikan gambar di bawah ini.

Mula-mula gelas (sebelah kiri) kosong. Jika gelas kemudian diisi


dengan air panas secara tiba-tiba maka gelas pun pecah. Mengapa
hal ini dapat terjadi?
Jawab:

Terjadi pemuaian yang tidak merata (1)

bagian dalam gelas memuai lebih cepat dibandingkan dengan bagian


luar gelas (1,5)

Bila jawaban: “terjadi pemuaian” saja skor (0,5)

2. (Skor: 1)

Budi bersepeda sejauh 2 km ke arah utara


selama 30 menit, selanjutnya ia berlari sejauh 1
km ke barat selama 15 menit, dan akhirnya ia
berlari sejauh 2 km ke arah selatan selama 15
menit. Berapa jauh perpindahan Budi dari posisi
awal ke posisi akhirnya?

1 dari 14 halaman
A. 5 km
B. 2 km
C. 3 km
D. 4 km
E. 1 km

1 km

2 km 2 km

Perpindahan =
1 km

3. (Skor: 1)

Jika kamu melihat truk pengangkut kontainer yang besar, maka


biasanya jumlah ban truk tersebut lebih banyak dari mobil biasa, atau
truk kecil. Terkait dengan konsep tekanan, mengapa truk besar perlu
memiliki jumlah ban yang banyak?

A. Agar tidak mudah tergelincir di jalan raya.


B. Agar tekanan truk ke jalan raya menjadi lebih kecil.
C. Agar truk dapat melaju lebih kencang.
D. Agar truk bisa berbelok dengan lebih mudah.
E. Agar tekanan pada truk besar sehingga lebih stabil.

2 dari 14 halaman
4. (Skor: 1 + 1)

Manakah di antara kedua benda pada pilihan-pilihan berikut yang cara


kerjanya berdasar pada prinsip yang serupa? Jelaskan prinsip yang
dimaksud pada kedua benda tersebut.

A. Pengungkit dan roda.


B. Perahu dayung dan kereta api.
C. Mesin uap dan sepeda.
D. Kapal selam dan balon udara (1).
E. Kapal selam dan pesawat terbang

Penjelasan:

Naik dan turunnya kapal selam dan balon udara menggunakan


prinsip mengubah massa jenis keseluruhan kapal selam/balon
udara dengan menambahkan air/gas ke dalam kapal/balon (1)

Alternatif lain: Adanya Gaya Archimedes (Gaya apung) (1)

Bila dijawab perubahan ruang pengapung (0,5)

5. (Skor: 1)

Ada dua buah tabung sebut saja P dan Q yang akan diisi dengan air.
Sebelum diisi dengan air, di bagian dalam dinding tabung P diolesi
minyak goreng, sedangkan pada tabung Q tidak dilakukan pengolesan
minyak. Manakah yang benar dari bentuk permukaan air di dalam
tabung P dan Q?

3 dari 14 halaman
A B C

Tabung P Tabung Q
Tabung P Tabung Q Tabung P Tabung Q

D E
A

Tabung P Tabung Q Tabung P Tabung Q

Jawab: D

6. (Skor: 1)

Berikut ini adalah cara untuk mengurangi gaya gesek antar dua benda,
kecuali ….
A. permukaannya dilapisi lilin
B. permukaannya diberi pelumas
C. permukaannya diberi bantalan bulat
D. permukaanya dibuat lebih kasar
E. permukaannya diberi air sabun

4 dari 14 halaman
7. (Skor: 1)

Berdasarkan gambar berikut ini kita dapat mengeluarkan gaya paling


besar yang untuk mengangkat benda jika menggunakan ....
A. katrol nomor 4
B. katrol nomor 3
C. katrol nomor 2
D. katrol nomor 1
E. katrol mana pun

8. (Skor: 1)

Manakah dari gambar di bawah ini yang menunjukkan lintasan cahaya


melewati kaca yang benar?

A B C

D E

Jawab: D

5 dari 14 halaman
9. (Skor: 1)

Pada sebuah uji coba mesin mobil,


sebuah mobil yang bergerak dengan
kecepatan tetap dapat menempuh jarak
10 meter dalam waktu 2 detik. Pada uji coba kedua, mobil tersebut
dapat menempuh jarak 20 meter namun dalam waktu setengahnya.

Dengan demikian kecepatan mobil pada uji coba kedua adalah ....:

A. dua kali lebih besar


B. empat kali lebih besar
C. setengah kali kecepatan semula
D. enam kali lebih besar
E. sama dengan kecepatan pada percobaan pertama

10 m
= 5 m/s
2 detik

20 m
= 20 m/s
1 detik

10. (Skor: 1 + 1,5)

Gas nitrogen oksida biasanya


dihasilkan dari emisi kendaraan
bermotor atau pabrik. Nitrogen
oksida merupakan salah satu gas
penghasil polusi.

6 dari 14 halaman
a. Apa yang akan terjadi dengan gas nitrogen oksida tersebut jika
turun hujan?
b. Tuliskan tiga pengaruh hujan tersebut bagi lingkungan.

Jawab:
a. Hujan bersifat asam (1).
b. (1) Tumbuhan rusak/mati (0,5)
(2) Berkurangnya air bersih atau air menjadi tercemar (0,5)
(3) hewan sakit/mati (0,5)
0,5 untuk tiap jawaban yang benar (selain jawaban di atas)

11. (Skor 1 + 1)

Perhatikan bagian ekor pesawat terbang berikut ini.

a. Jelaskan kegunaan bagian yang ditandai dengan anak panah.


b. Tuliskan satu alat transportasi lain yang menggunakan prinsip
yang sama.
Jawab:

a. Untuk membelokkan pesawat ke kiri atau kanan (1)

b. Kapal laut (1) (sirip kapal laut) atau perahu dengan


sirip/dayung

7 dari 14 halaman
12. (Skor: 1,5 + 1,5)

Dalam teknologi digital definisi 1 kilo adalah 1.024, bukan 1.000. Jadi
1 kilo byte (1 kB) = 1.024 byte dan 1 mega byte (1 MB) = 1.024 kB.

Jawab pertanyaan berikut ini:

a. Jika sebuah file memiliki ukuran 3,2 MB, apabila ditulis dalam
angka, berapa byte ukuran file tersebut?
b. Ketika melakukan unduh (download) sebuah gambar melalui
internet tampak bahwa kecepatan transfer data adalah 256
byte/s. Hitung berapa lama total waktu unduh yang dibutuhkan
jika ukuran gambar adalah 1,6 MB.
Jawab :
a. 3,2 x 1024 x 1024 = 3355443,2 byte  dibulatkan: 3.355.443
byte (1,5)
hanya menulis 3,2 x 1024 x 1024 juga (1,5)
b. 1,6 x 1024 x 1024 / 256 = 6553,6 detik = 109,2 menit = 1,82 jam
(1,5).
hanya menulis 1,6 x 1024 x 1024 / 256 juga (1,5)
Tanpa satuan (khusus detik) skor (1)

8 dari 14 halaman
13. (Skor: 1)
Perhatikan proses dibawah ini
I. Diafragma mengerut (kontraksi)
II. Diafragma mengembang (relaksasi)
III. Volume paru-paru meningkat
IV. Udara masuk kedalam paru-paru
Urutan proses yang benar ketika seorang bernapas memasukkan
udara ke dalam paru-paru.

A. I → III → IV
B. IV → III → I
C. II → III → IV
D. II → IV → III
E. III → IV → II

14. (Skor: 4 x 0,5)


Perhatikan gambar berikut ini.

Penyerbukan pada beberapa jenis bunga diatas terjadi dengan


perantara serangga. Hal ini diantaranya disebabkan karena bunga-
bunga tersebut memiliki ciri-ciri:
Jawab:
A. Mahkotanya besar (0,5)
B. Warnanya mencolok (0,5)
C. Mengeluarkan bau yang khas (0,5)
D. Menghasilkan nectar atau madu (0,5)
Jawaban lain: Serbuk sari lengket,

9 dari 14 halaman
15. (Skor: 2 x 0,5)
Kaktus dapat tumbuh di daerah padang pasir yang panas dan kering.
Untuk mengurangi penguapan air, maka kaktus memiliki:

a. Ciri-ciri batang yang bagaimana?


b. Ciri-ciri daun yang bagaimana?

Jawab:
c. Batang yang dilapisi kulit tebal (0,5)
Jawaban lain: Berlapiskan lilin; Berisi cadangan air.
d. Daun yang berbentuk duri (0,5)
Jawaban lain: daunnya sangat kecil

16. (Skor: 1)
Menangkap ikan dengan menggunakan bahan peledak dapat
mengganggu keseimbangan alam, karena menyebabkan ….
A. ikan-ikan mengandung racun
B. perubahan warna air
C. struktur batuan berubah
D. benih-benih ikan mati
E. air tercemar bahan peledak

10 dari 14 halaman
17. (Skor: 8 x 0,5)
Beri tanda () pada kolom yang memiliki korelasi antara informasi
yang terdapat pada kolom dan baris berikut
Jawaban :
Pada tiap baris bila ada centang yang salah maka baris tersebut salah.
Nilai 0,5 untuk tiap centang yang benar.
Pemakan
Jenis Burung Biji-bijian Serangga Buah-buahan Tikus
Kakatua V V
Elang V
Pelatuk V
Nuri V V
Kutilang V V

18. (Skor: 2)
Untuk membunuh kuman penyakit dalam makanan seperti bakteri, kita
dapat memanaskan makanan pada suhu tinggi. Sebelum dikemas,
minuman segar seperti susu dipanaskan beberapa menit pada suhu
sekitar 60˚C untuk membunuh kuman-kuman penyakit di dalamnya,
proses ini disebut Pasteurisasi.
a. Mengapa pemanasan harus dilakukan pada suhu 60˚C, bukan pada
suhu lebih tinggi?
b.Mengapa waktu pemanasan hanya beberapa menit bukan beberapa
jam?
Jawab :
a. Pemanasan pada 60˚C sudah dapat membunuh sebagian besar
kuman, dan jika dipanaskan pada suhu lebih tinggi dapat merusak
kualitas susu (1).
b. jika dipanaskan dengan waktu lebih lama maka dapat merusak
kualitas susu (1). Termasuk: susu pecah.

11 dari 14 halaman
19. (Skor: 4 x 1)
Perhatikan gambar dibawah ini:

Lina telah melakukan eksperimen tentang kecepatan respirasi pada


kecambah. Ia menggunakan sebanyak 50 g kecambah. Pergerakan
larutan sejauh 1cm menunjukkan volume udara berkurang 1ml. Dalam
tabung tersebut diletakkan juga sejumlah kalsium karbonat. Data hasil
eksperimen Lina disajikan pada tabel berikut ini.

No Waktu Jarak Rata-rata kecepatan


observasi Pergerakan respirasi (ml/menit)
(menit) Larutan (cm) Hitunglah rata-ratanya
1. 5 1,5
2. 10 3
…….
3. 15 4,5
4. 20 6

Pertanyaan:
a. Hitunglah rata-rata kecepatan respirasi (ml/menit).
b. Tunjukkan pada gambar dengan tanda panah arah pergerakan
larutan merah.
c. Apa fungsi dari kalsium karbonat?
d. Mengapa udara dalam tabung berkurang?

12 dari 14 halaman
Jawaban :
(A) 1.5ml/menit (0,5)
(B) (0,5) (atau ke kiri, atau menuju ke dalam
tangki atau jawaban sejenis)
(C) Mengikat CO2 (0,5)
(D) karena oksigen digunakan (0,5)

20. (Skor: 9)
Program latihan jangka pendek bagi penjaga hutan yang diadakan
oleh Flora Fauna Indonesia di Cagar Alam Jantho, Aceh memberikan
hasil yang mengejutkan. Selama tiga hari latihan menggunakan
kamera jebak, tim mendapatkan foto fauna langka yang tidak dikenali
oleh penjaga hutan dan ternyata hewan tersebut adalah luwak emas
atau Herpestes semitorquatus. Spesies luwak emas ini hanya terdapat
di Sumatera dan termasuk hewan langka.

13 dari 14 halaman
Jelaskan perbedaan antara
a. cagar alam
b. suaka margasatwa,
c. hutan lindung
d. taman nasional
(masing-masing skor 1)
e. Sebutkan 3 manfaat hewan luwak bagi kehidupan manusia
(skor 3) ?
f. Jelaskan tentang cara kerja kamera jebak (skor 2)?

Jawaban :
a. Cagar alam : wilayah yang seluruh komunitasnya dilindungi (1)
b. Suaka margasatwa : wilayah yang hewannya dilindungi (1)
c. Hutan lindung adalah hutan yang dilindungi oleh peraturan
pemerintah (1)
d. Taman nasional adalah wilayah yang telah ditetapkan karena
keunikannya (1)
Penjelasan definisi juga dibenarkan. Walaupun dibuat dalam
kesatuan (paragraph/tabel)

e. Masing-masing 1 untuk jawaban yang benar: Kopi luwak (1),


menangkap tikus (1), kotorannya untuk pupuk alami (1).
Pemencaran/penyebaran tanaman.
f. Sistem kamera jebak adalah kamera yang dapat memotret
secara otomatis (1) jika ada benda bergerak (1). Dan jawaban
yang sejenis/setara. Misal: cara kerja kamera dan sensor.

14 dari 14 halaman

Anda mungkin juga menyukai