Anda di halaman 1dari 3

1. Jumlah elektron valensi dari unsur dengan konfigurasi elektron 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 adalah ….

(10)

2. Deret bilangan kuantum yang sesuai untuk elektron pada orbital 3d7 adalah …. (20)

3. Jika atom C mempunyai tiga isotop yaitu 6C-12; 6C-13; dan 6C-14. Jika jumlah masing-masing isotop
tersebut di alam berturut-turut adalah 60%, 10%, dan 30%, maka massa atom relatif unsur C …. (30)

4. Partikel penyusun atom adalah …. (10)

5. Setelah elektron menempati subkulit 6s, maka elektron menempati subkulit …. (20)

6. Unsur dengan nomor atom 43 dalam sistem periodik terletak pada …. (30)

7. Isotop dari suatu unsur memiliki kesamaan pada jumlah …. (10)

8. Ion X2+ mempunyai konfigurasi elektron 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6. Harga bilangan kuantum elektron terakhir
dari atom unsur X adalah …. (20)

9. Diketahui nomor atom unsur-unsur (bukan sebenarnya) yaitu P = 11, Q = 16, R = 17, S = 19, dan T =
20, maka kelompok unsur yang bersifat logam adalah …. (30)

10. Bilangan kuantum spin menurut teori atom mekanika kuantum menentukan …. (20)

11. Unsur A mempunyai 10 proton dan 12 neutron, sedangkan unsur B mempunyai nomor massa 23 dan
nomor atom 10. Kedua unsur tersebut termasuk …. (10)

12. Banyaknya elektron yang tidak berpasangan dalam atom 28X adalah …. (30)
18 +2
13. Jumlah proton, neutron, elektron, golongan, dan periode 8O berturut-turut adalah …. (20)

14. Empat elektron dalam suatu atom mempunyai bilangan-bilangan kuantum sebagai berikut:
K : n = 3, l = 1, m = +1, s = -1/2
L : n = 3, l = 1, m = -1, s = +1/2
M : n = 3, l = 2, m = -1, s = +1/2
N : n = 3, l = 2, m = -1, s = -1/2
Urutan tingkat energi elektron yang benar adalah ….
a. M < L b. K > M c. M > N d. K < L e. N > L (30)

15. Ilmuwan yang menemukan elektron adalah …. (10)

16. Mengapa jika akan memperbaiki gangguan listrik, kaki tidak boleh basah dan harus bersepatu karet?
Tuliskan jawaban yang ilmiah! (30)

17. Suatu unsur berada dalam golongan VA dan periode 3. Unsur tersebut memiliki nomor atom …. (20)

18. Konfigurasi elektron dari atom Ca adalah …. (10)

19. Bagaimana pendekatan Kimia Hijau dapat membantu dalam pertanian berkelanjutan sertai contoh?
(30)

20. Bagaimana konsep "reduce, reuse, recycle" (3R) dapat diterapkan dalam konteks Kimia Hijau untuk
mengelola limbah industri dengan lebih efisien? (30)

21. Senyawa yang berperan dalam meningkatkan global warming dan penipisan lapisan ozon …. (10)

22. Rumus kimia ozon …. (10)


23. Hujan asam dapat terjadi akibat reaksi antara air hujan dengan seperti SO 3 dan NO2 membentuk H2SO4
dan HNO3. Nama senyawa yang terbentuk dari reaksi tersebut adalah …. (20)
24. Jelaskan apa yang dimaksud dengan "Kimia Hijau" dan berikan contoh aplikasinya dalam industri atau
kehidupan sehari-hari! (20)

25. Ungkapan teori atom Bohr yang benar adalah ….


a. Elektron mengelilingi inti pada daerah kebolehjadian adanya elektron
b. Elektron mengelilingi inti yang bermuatan negatif
c. Elektron dapat berpindah dari tingkat energi satu ke tingkat energi lain
d. Atom merupakan bola yang bermuatan positif dan terdapat elektorn pada tempat-tempat tertentu
e. Atom tidak dapat dibagi-bagi lagi menjadi bagian yang terkecil (20)

26. Asal mula istilah atom serta penemu istilah tersebut yaitu …. (10)

27. Analisislah peran Kimia Hijau dalam pengembangan energi terbarukan. Jelaskan bagaimana teknologi
ini dapat membantu mengatasi krisis energi global! (30)

28. Evaluasi dampak penggunaan bahan bakar fosil dalam industri dan transportasi terhadap perubahan
iklim. Bagaimana Kimia Hijau dapat membantu mengatasi masalah ini? (30)

29. Penembakan sinar alfa pada lempengan emas tipis merupakan eksperimen yang dilakukan oleh ….
(10)

30. Tuliskan unsur-unsur yang berada pada golongan alkali, alkali tanah, dan gas mulia! (20)

Anda mungkin juga menyukai