Anda di halaman 1dari 4

PANITIA

TURNAMEN BOLA VOLI SAMONTANA CUP I


DESA SUMBEREJO KEC. WADASLINTANG
Sumberejo, 26 Juli 2023
Nomor : 04/KT/III/2023 Kepada Yth:
Lampiran : 3 Lembar
……………………
Perihal : Undangan Tim Peserta
Di
Tempat

Assalamu’alaikum Wr.Wb
Dalam rangka memeriahkan Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia
ke- 78, Kami bermaksud mengundang tim voli saudara dalam acara Turnamen
Samontana Cup I yang akan dilaksanakan pada :
Hari / Tanggal : Sabtu, 26 Agustus 2023 – Selesai
Waktu : 20.00 WIB – Selesai
Tempat : Lapangan Volly OutDoor Desa Sumberejo
Acara : Turnamen Samontana Cup I

Merupakan suatu kehormatan dan kebahagian bagi kami apabila tim voli saudara
berkenan menjadi peserta dalam acara tersebut. Atas keikutsertaan tim saudara kami
ucapkan terimakasih.
Wasalamu’alaikum Wr.Wb
Ketua Panita

Hendrik Prastyo
Nb: Ketua Karang Taruna
Manager Tim Bola Voli
PERATURAN DAN SISTEM PERTANDINGAN BOLA VOLI
TURNAMEN BOLA VOLI SAMONTANA CUP I
TAHUN 2023

A. Waktu, Tempat Pertandingan dan Batas Pendaftaran


• Pertandingan akan dilaksanakan mulai pada tanggal 26 Agustus – 17 September
2023 bertempat di lapangan voli outdoor Desa Sumberejo Pukul 20.00 WIB –
Selesai.
• Batas waktu pendaftaran sampai dengan tanggal 18 Agustus 2023 – saat
dilaksanakan Technical Meeting.
• Technical Meeting dilaksanakan pada tanggal 18 Agustus 2023 pukul 14.00 Wib
di GOR Desa Sumberejo.

B. Syarat Pendaftaran
• Mengisi Formulir Pendaftaran,
• Mengisi Surat Pernyataan.
• Melakukan Registrasi Pendaftaran Transfer/Cash.

C. Peraturan Pertandingan
• Jumlah pemain maksimal 12 (dua belas) pemain dan 2 (libero).
• Peraturan permainan yang digunakan adalah peraturan bola voli internasional
yang sedang berlaku dan disahkan oleh pengurus pusat PBVSI.

D. Sistem Permainan
• Pertandingan dilaksanakan dengan sistem gugur.
• Akan dilakukan Seeded dengan melihat pertandingan Samontana Cup I.

E. Memulai Pertandingan
• Pertandingan dimulai sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan dan di sepakati.
• Apabila sarana dan prasarana belum siap, maka kedua regu yang bertanding harus
menunggu.

F. Pemimpin Pertandingan
Pemimpin pertandingan terdiri atas wasit berlisensi nasional dari PBVSI Jawa Tengah.
G. Walk Out (WO)
WO dijatuhkan apabila:
• Peserta tidak hadir sesuai jadwal dan ketentuan yang telah ditentukan.
• Apabila peserta datang terlambat melebihi batas yang ditentukan akan dikenakan
sanksi pertandingan yang berlaku dan disetujui semua peserta ;
➢ 45 Menit kalah satu set pertandingan.
➢ 90 Menit kalah dua set pertandingan.
➢ 120 Menit peserta terkena Walk Out
• Sanksi tim yang terkena Walk Out Rp. 5.000.000,-
• Jika pemain keluar area pertandingan dan tidak mau melanjutkan permainan
dianggap kalah.

H. Bola
• Bola yang digunakan untuk pertandingan adalah bola panitia.
• Untuk melakukan pemanasan, diharapkan menggunakan bola sendiri.

I. Pakaian
• Setiap pemain diwajibkan berseragam olahraga bola voli sesuai peraturan yang
berlaku.
• Seragam tim harus bernomor punggung dan nomor dada.
• Seragam libero harus berwarna kontras dengan seragam timnya.

J. Peserta Pertandingan
• Peserta pertandingan wajib menggunakan tiga putra desa dan tiga bebas.
• Peserta bebas mendatangkan pemain baik dalam negeri maupun luar negeri (
Open 3 )
• Jumlah satu tim maksimal terdiri atas 12 pemain, dan 2 libero serta tiga orang
official.
• Satu pemain hanya dapat mengikuti satu tim peserta dalam satu turnamen.
• Setiap tim harus membawa kartu identitas.
• Peserta diperbolehkan cross check sebelum pertandingan dimulai apabila sudah
dimulai dilarang cross check kembali.

K. Protes
• Protes diajukan secara tertulis kepada panitia dengan data yang lengkap.
• Protes dilakukan sebelum dan saat pertandingan dimulai dan hasil keputusan akan
dimusyawarahkan oleh pemimpin pertandingan dan pengawas pertandingan.
L. Kejuaraan

Juara I : Rp. 9.000.000,-


Juara II : Rp. 6.000.000,-
Juara III : Rp. 3.000.000,-
Juara IV : Rp. 2.000.000,-

M. Penutup
Hal-hal yang belum tercantum dalam ketentuan ini akan ditentukan pada saat Technical
Meeting.

Ketua Panitia

Hendrik Prastyo

Anda mungkin juga menyukai