Anda di halaman 1dari 23

PETUNJUK PELAKSANAAN RANGKAIAN LOMBA LOMBA OLAHRAGA

DALAM RANGKA HUT RI KE – 78 TAHUN 2023


PEMERINTAH KABBUPATEN BREBES

A. PENDAHULUAN
1. Latar belakang
Dalam rangka meningkatkan rasa cinta tanah air dan mengenang kembali
jasa-jasa para pahlawan perjuangan kemerdekaan RI, kami panitia
peringatan HUT RI ke-78 bermaksud menyelenggarakan rangkaian acara
peringatan HUT RI ke - 78 dengan kegiatan lomba-lomba.
78 tahun bukan waktu yang cukup singkat untuk berkembang, dapat
dipahami bahwa pasca kemerdekaan sifat nasionalisme rakyat Indonesia harus
dipertahankan dalam rangka mencegah perpecahan sesama rakyat Indonesia
yang berada dalam satu Bhineka Tunggal Ika. Nasionalisme yang tinggi telah
menjadi citra Bangsa Indonesia yang bergitu kompleks dengan perbedaan. Untuk
itulah Pemerintah Kabupaten Brebes melaksanakan lomba-lomba yang akan
diikuti oleh masyarakat Kabupaten Brebes untuk mempererat persatuan dan
kesatuan.

2. Maksud dan Tujuan


a. Maksud
Kegiatan lomba ini bermaksud untuk memeriahkan peringatan Hari Ulang
Tahun ke 78 Republik Indonesia tingkat Kabupaten Brebes tahun 2023.
b. Tujuan
Tujuan kegiatan ini adalah:
1) Menanamkan rasa cinta tanah air bagi masyarakat Kabupaten Brebes;
2) Mengimplementasikan nilai Pancasila bagi masyarakat Kabupaten Brebes;
3) Memasyarakatkan olahraga, dan mengolahragakan masyarakat;
4) Ajang kreatifitas dan wadah bakat masyarakat Kabupaten Brebes.

3. Tema Kegiatan
“Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”
B. JENIS PERLOMBAAN
1. PERTANDINGAN TENIS MEJA
A. WAKTU PERTANDINGAN
Hari/ Tanggal : Sabtu, 12 Agustus 2023
Waktu : Pukul 07.30 WIB s.d selesai
Tempat : GOR Sasana Kridha Adhi Karsa Brebes
Pakaian : Seragam Olahraga

B. JENIS PERTANDINGAN
Pertandingan yang akan dipertandingan adalah Ganda Putra

C. SISTEM PERTANDINGAN
- Sistem Pertandingan Menggunakan Sistem Gugur
- Undian Menggunakan Seeded ditentukan panitia
- Pertandingan menggunakan sistem terbaru dengan Rally Point game 11,
dengan the three wining set (tiga kali kemenangan).
- Pendaftaran dimulai tanggal 5 – 11 Agustus 2023
- Technical Meeting dilaksanakan Jum’at 11 Agustus 2023 Pukul 08.00 di Aula
DINDIKPORA

D. KATEGORI PESERTA
1. PNS/PPPK di Instansi/Dinas/OPD diwilayah Kabupaten Brebes
2. Masyarakat umum ber KTP Kabupaten Brebes atau yang bekerja di
Kabupaten Brebes

E. PERSYARATAN PESERTA
1. Untuk PNS/PPPK yang bekerja pada Dinas / OPD di wilayah Pemerintah
Kabupaten Brebes menyerahkan SK CPNS/PNS/PPPK
2. Mengirimkan fotocopy KTP untuk Kategori Masyarakat Umum dan
mengirimkan surat keterangan kerja dari pimpinan (untuk yang bekerja di
wilayah kab Brebes)
3. Untuk Dinas/OPD/Instansi mengirimkan maksimal 3 Pasang (6 Orang
Peserta) dan Minimal 1 Pasang (2 Orang Peserta)
4. Untuk Masayarakat Umum, pasangan/Ganda Putra harus berasal dari
Kecamatan Yang Sama, kemudian setiap kecamatan maksimal 3 Pasang
(6 Orang Peserta) dan Minimal 1 Pasang (2 Orang Peserta)
5. Melakukan pendaftaran ke kontak person yang tertera pada petunjuk teknis
F. TATA TERTIB PESERTA
a. Peserta wajib memakai pakaian seragam olahraga
b. Peserta harus hadir 15 menit sebelum pertandingan dimulai
c. Jika waktunya pertandingan dimulai, pemain belum datang maka akan
dilakukan pemanggilan untuk sebanyak 3 (tiga) kali, dan apabila panggilan
ke 3 (tiga) kalinya telah lewat, maka kemenangan WO bagi lawannya,
dengan skor 3-0.
d. Setiap peserta dimohon mempelajari peraturan dan jadwal pertandingan.
e. Contak Person
 Kusriyanto, S.Pd 085868031182
 Bambang, S.Pd 085943433064

G. HADIAH KEJUARAAN
Putra Kategori Dinas/Intsansi/OPD
Mendapatkan Piala dan Uang Pembinaan
Putra Kategori Umum
Mendapatkan Piala dan Uang Pembinaan
2. PERTANDINGAN TENIS LAPANGAN
A. WAKTU PERTANDINGAN
Hari/ Tanggal : Sabtu, 12 Agustus 2023
Waktu : Pukul 07.30 WIB s.d selesai
Tempat : Lapangan Tenis Komplek GOR
Pakaian : Seragam Olahraga

B. JENIS PERTANDINGAN
Pertandingan yang akan dipertandingan adalah
1. Ganda Perorangan Putra AB
2. Ganda Perorangan Putra CD

C. PESERTA & PENDAFTARAN


Peserta adalah Masyarakat Umum/Dinas/Instansi (Putra)
Pendaftaran : 4 s.d 11 Agustus 2023
Technical Meeting : Jum’at, 11 Agustus 2023
Pukul 08.00 Aula Dindikpora Kab. Brebes

D. ATURAN PERTANDINGAN
1. Pemain adalah warga Kabupaten Brebes yang dibuktikan dengan KTP
atau Pemain dari luar Kabupaten Brebes yang bekerja di instansi atau
BUMD Di Kabupaten Brebes dengan menunjukkan surat keterangan dari
pimpinan atau kepala
2. Pertandingan Adalah Ganda Perorangan Putra
3. Pemain dikelompokan AB dan CD untuk Putra
4. Panitia berhak mengganti atau menolak jika pasangan tersebut tidak
sesuai dengan kategori
5. Pertadingan dilakukan dengan system gugur

6. Pendaftaran dimulai tanggal 4 agustus – 11 agustus 2023

7. Technical meeting dilakukan tanggal 11 agustus 2023

8. Pertandingan dilaksanakan pada hari sabtu tanggal 12 Agustus 2023


9. Pertandingan dilaksanakan di lapangan tenis Komplek GOR Brebes
10. Pertandingan Tidak di Pungut Biaya
11. Pendaftaran bisa menghubungi kontak person yang tertera di bawah ini
Kontak Person:
1. Siswoyo, M.Pd (SMPN 2 Songgom) (0856 2673 750)
2. Taufiq, S.Pd (SDN SLATRI 01) 0856 4261 53
E. HADIAH KEJUARAAN
Kategori Putra AB dan CD Mendapatkan Piala dan Uang Pembinaan
3. LOMBA OLAHRAGA TRADISIONAL
A. HADANG/GOBAKSODOR
 WAKTU PERTANDINGAN
Hari/ Tanggal : Senin, 14 Agustus 2023
Waktu : Pukul 07.30 WIB s.d selesai
Tempat : Komplek GOR Sasana Krida Adhi Karsa Brebes

 JENIS PERTANDINGAN
Pertandingan yang akan dipertandingan adalah
1. Beregu Putra
2. Beregu Putri
Setiap regu terdiri dari 8 orang pemain dengan rincian 5 orang pemain inti
dan 3 pemain cadangan
 SERAGAM PEMAIN
1. Setiap regu diharuskan memakai kostum bernomor dada atau
punggung dari nomor 1 - 8.
2. Kapten regu diberi tanda lengan kanan berbentuk pita melingkar
 PESERTA & PENDAFTARAN
Peserta adalah masyarakat umum yang bekerja pada
Dinas/Instansi/OPD/BUMD diwilayah Pemerintah Kabupaten Brebes
Pendaftaran dimulai : 4 s.d 12 Agustus 2023 Maksimal Pukul 12.00
Technical Meeting : Jum’at, 11 Agustus 2023
Pukul 08.00 Di Aula Dindikpora

 SISTEM PERTANDINGAN
1. Lapangan
Bentuk Lapangan empat persegi panjang berpetakpetak. Ukuran :
 Panjang 15 meter dan lebar 9 meter. Dibagi 6 petak masing-masing
4,5 X 5 meter
 Lapangan permainan ditandai dengan garis selebar 5 cm.
 Garis pembagi lapangan menjadi 2 bagian memanjang disebut garis
tengah.

2. Lamanya Permainan
a. Permainan berlangsung 2 x 10 menit bersih.
b. Waktu Time Out jam/stop watch dimatikan.
c. Time Out satu kali untuk satu regu, masing-masing 1 (satu) menit
selama pertandingan.
d. Time out diberikan atas permintaan pelatih/manajer kepada petugas
meja
e. Waktu time out posisi di catat. Setelah time out posisi pemain seperti
sebelum time out.

3. Petugas Pertandingan
a. Setiap pertandingan dipimpin oleh 2 (dua) orang wasit, keduanya
mempunyai tugas dan kewenangan yang sama. Wasit memberikan
tanda dengan membunyikan peluit.
b. Setiap pertandingan ada 2 (dua) hakim garis/pengawas garis
membantu wasit dengan memberi tanda
mengangkat/mengacungkan bendera menunjuk pada pemain
penyerang yang terkrna sentuhan penjaga.
c. 2 (dua) orang pencatat nilai ditempatkan di sudut garis depan dan 2
(dua) orang di sudut garis belakang. Petugas pencatat atau memberi
nilai pada penyerang yang telah berhasil melewati garis belakang
dan garis di depan.
4. Jalannya Pertandingan
a. Sebelum permainan dimulai diadakan undian regu, yang menang
sebagai penyerang dan yang kalah sebagai penjaga ;
b. Regu penjaga menempati garis jaganya masing-masing dengan
kedua kaki berada di atas garis, sedangkan regu penyerang siap
untuk masuk;
c. Permainan dimulai setelah wasit membunyikan peluit ;
d. Penyerang berusaha melewati garis di depannya dengan
menghindari tangkapan atau sentuhan dari penjaga;
e. Setiap pemain penyerang yang telah berhasil melewati seluruh garis,
Dari garis depan sampai garis belakang, dan dari garis belakang
sampai garis depan langsung dapat melanjutkan permainannya
seperti semula. Demikian seterusnya permainan berjalan tanpa
berhenti, kecuali kalau diberhentikan oleh wasit karena penyerang
tersentuh/tertangkap , waktu istirahat, pemain membuat kesalahan
dan waktu time out ;
f. Kaki penyerang tidak boleh keluar dari garis samping kiri atau kanan.
Jika salah satu kaki penyerang keluar dari garis tersebut dinyatakan
mati;
g. Kaki penyerang yang telah menginjak garis di depannya harus
melangkah maju, apabila menarik kaki dari garis yang diinjaknya
yang telah dilaluinya dinyatakan salah atau mati;
h. Penyerang yang telah dinyatakan salah atau mati oleh wasit, maka
permainan harus dihentikan, penyerang menjadi penjaga ;
i. Penjaga dalam berupaya menyentuh/menangkap penyerang dengan
tangan terbuka dan jari – jari tangan tidak boleh mengepal, dalam
posisi kedua kaki berpijak diatas garis jaga ;
j. Penjaga tidak boleh menyentuh/menangkap penyerang yang telah
melewati garis jaganya;
k. Penjaga tidak boleh menyentuh/menangkap penyerang dalam posisi
badan menghadap kedepan, sedangkan telapak tangannya
menghadap kebelakang ;
l. Penjaga dapat menyentuh penyerang dengan menjatuhkan badan
dengan posisi kedua kaki diatas garis;
m. Penjaga dinyatakan sah menyentuh/menangkap penyerang yang
telah melewati garis dalam satu lintasan kejaran penjaga
n. Penjaga garis tengah atau sodor sentuhan/tangkapannya sah hanya
berlaku pada garis awal sampai garis belakang;
o. Pergantian pemain diadakan pada saat permainan berhenti istirahat,
time out. Tiap regu diberikan paling banyak 2 ( dua ) kali pergantian
pemain selama pertandingan
p. Penggantian regu penyerang menjadi regu penjaga atau sebaliknya
ditentukan oleh wasit dengan membunyikan peluit setelah :
1) Penjaga menyentuh / menangkap penyerang
2) Kaki penyerang keluar dari garis samping kiri atau kanan
3) Penyerang berbalik masuk petak dibelakang yang telah
dilaluinya
4) Penyerang yang telah menginjak garis didepannya dan
menarik kembali kakinya;
5) Jika kuncian habis selama 1 (satu) menit ;

q. Istirahat

Apabila permainan telah berjalan 10 menit wasit membunyikan peluit


tanda istirahat, dan posisi pemain dicatat. Permainan babak kedua
dilanjutkan, posisi pemain sama seperti babak pertama dihentikan.
Waktu istirahat 3 (tiga) menit;

 PELANGGARAN DAN HUKUMAN :

1. Bagi Penjaga apabila :


a. Menyentuh/menangkap penyerang dengan tangan dikepal atau
meninju penyerang;
b. Mendorong penyerang dengan sengaja;
c. Menyerang wasit dan membuat keributan;
2. Bagi Penyerang apabila :
a. Mengait kaki penjaga;
b. Mengganggu penjaga yang telah dilalui;
c. Menyerang dan membuat keributan;
Apabila penjaga atau penyerang melakukan pelanggaran, permainan
dihentikan dan yang melakukan pelanggaran ditegur atau
diperingatkan. Jika masih melakukan pelanggaran berikutnya di beri
kartu merah dan nilai dikurangi 1 (satu).
 NILAI
 Pemain yang telah berhasil melewati garis depan sampai garis
belakang diberi nilai 1 ( satu ).
 Pemain yang berhasil melewati garis belakang sampai garis depan
diberi nilai 1 ( satu )

 PENENTUAN PEMENANG
a. Pemenang ditentukan dari besarnya nilai setelah pertandingan berakhir
selama 2 x 10 menit
b. Apabila kedua regu memperoleh nilai yang sama (draw),maka
penentuan pemenang ditentukan dari regu yang memperoleh nilai yang
tertinggi pada jumlah nilai di GARIS DEPAN.
c. Dan apabila masih sama atau draw ditentukan melalui undian.
 ABA ABA PERMAINAN
a. WASIT :
Peluit dibunyikan pada saat dimulainya pertandingan, pelanggaran
pemain, dan berakhirnya permainan.
1. Peserta dikumpulkan untuk memperoleh penjelasan, peluit dibunyikan
2 (dua) kali diikuti kedua telapak tangan melambai kedalam;
2. Permainan di mulai, peluit dibunyikan 1(satu) kali diikuti tangan kiri lurus
menunjuk kedalam/ke lapangan;
3. Penjaga menyentuh penyerang, peluit dibunyikan 1(satu) kali diikuti
kedua lengan menggulung didepan dada dan diakhiri kedua lengan
mengarah ke awal garis lintasan;
4. Kaki penyerang eluar garis samping kiri/kanan lapangan, tangan kiri
menunjuk penyerang yang dimaksud peluit dibunyikan 1(satu) kali lalu
diikuti gerakan lengan seperti nomor c;
5. Penyerang berbalik masuk petak di belakang yang telah dilaluinya, atau
penyerang yang telah menginjak garis didepannya dan menarik lagi
kakinya, perlakuan sama seperti diatas;
6. Kuncian 1 (satu) menit. Apabila tidak ada perubahan posisi Penyerang
1 (satu) menit kemudian, maka dinyatakan oleh wasit ganti jaga, peluit
dibunyikan 1 (satu) kali diikuti satu jari tangan kiri keatas dan kedua
lengan menggulung dua kali didepan dada, kemudian kedua tangan
menunjuk ke awal permainan.
b. Hakim garis/pengawas garis.
Mengibarkan bendera pada saat kejadian :
1. Penjaga menyentuh/menangkap penyerang, bendera merah
diacungkan keatas, dan bendera hijau menunjuk penyerang yang
terkena sentuhan/tangkapan.
2. Penjaga merasa menyentuh penyerang, sentuhan tidak signifikan dan
dianggap tidak sah, bendera merah dan hijau dikibarkan berlawanan
di bawah 2 (dua) kali.
3. Permainan berakhir, kedua bendera di silangkan di depan dada.

 CONTAC PERSON
Arif Bahtiar Faza : 085712864187
B. TEROMPAH PANJANG/BAKIAK
 WAKTU PERTANDINGAN
Hari/ Tanggal : Senin, 14 Agustus 2023
Waktu : Pukul 07.30 WIB s.d selesai
Tempat : Komplek GOR Sasana Krida Adhi Karsa Brebes

 JENIS PERTANDINGAN
Pertandingan yang akan dipertandingan adalah
1. Beregu Putra
2. Beregu Putri
Setiap regu terdiri dari 4 orang pemain dengan rincian 3 orang pemain inti
dan 1 pemain cadangan
 SERAGAM PEMAIN
Setiap regu diharuskan memakai kostum/seragam yang sama

 PESERTA & PENDAFTARAN


Peserta adalah masyarakat umum yang bekerja pada
Dinas/Instansi/OPD/BUMD diwilayah Pemerintah Kabupaten Brebes.
Pendaftaran dimulai : 4 s.d 12 Agustus 2023 Maksimal Pukul 12.00
Technical Meeting : Jum’at, 11 Agustus 2023
Pukul 08.00 Di Aula Dindikpora

 SISTEM PERTANDINGAN
a. Menggunakan Sistem Gugur.
b. Setiap grub terdiri atas 3 orang + 1 orang Cadangan untuk masing
masing regu.
c. Setiap regu mendapat nomor wajib menggunakan kaos tim
d. Peserta wajib mengenakan sepatu olahraga.
e. Peserta membawa peralatan masing-masing sesuai spesifikkasi
yang telah ditentukan.
f. Panjang jarak lintasan lomba 50 meter, dengan lebar 4,5meter yang
dibagi menjadi 3 lintasan (masing – masing lintasan 1,5 meter)
g. Start dibelakang garis dan peserta berada disamping Terumpah.
h. Berjalan sesuai dengan lintasan masing-masing.
i. Jarak tempuh yaitu, 50 meter.
j. Pada saat jalan kemudian salah satu kaki menginjak tanah maka
dinyatakan diskualifikasi.
k. Pada saat masuk finish, seluruh bagian tarumpah harus sudah
melewati garis finis.
141 CM

 LAIN LAIN
a. Protes dilakukan oleh kapten Regu atau pelatih pendamping resmi yang
terdaftar dalam nama pemain
b. Proses diajukan 5 menit setelah pertandingan bersangkutan selesai
c. Keputusan hasil protes tidak dapat digangu gugat dan akan
disampaikan kepada regu yyang bersangkutan
d. Setiap peserta harus memperhatikan jadwal pertandingan dan hal – hal
yang belu tercantum dalam ketentuan ini akan disampaikan pada
pertemuan teknik.
 CONTAC PERSON
Ingga Nizar Sandria, S.SI 0895411666900
C. TARIK TAMBANG
 WAKTU PERTANDINGAN
Hari/ Tanggal : Senin, 14 Agustus 2023
Waktu : Pukul 07.30 WIB s.d selesai
Tempat : Komplek GOR Sasana Krida Adhi Karsa Brebes
 JENIS PERTANDINGAN
Pertandingan yang akan dipertandingan adalah
1. Beregu Putra
2. Beregu Putri
Setiap regu terdiri dari 6 orang pemain dengan 5 pemain inti dan 1 pemain
cadangan
 SERAGAM PEMAIN
Setiap regu diharuskan memakai kostum/seragam yang sama

 PESERTA & PENDAFTARAN


Peserta adalah Masyarakat umum/Dinas/Intansi/OPD/BUMD Diwilayah
Pemerintah Kabupaten Brebes.
Pendaftaran dimulai : 4 s.d 12 Agustus 2023 Maksimal Pukul 12.00
Technical Meeting : Jum’at, 11 Agustus 2023
Pukul 08.00 Di Aula Dindikpora
 PERATURAN PERTANDINGAN
1. Setiap tim yang bertanding berjumlah 5 orang.
2. Wasit berjumlah 3 terdiri dari 1 Wasit Utama dan 2 Juri.
3. Satu pertandingan terdiri dari 3 kali kesempatan .
4. Jika kedudukan sudah 2-0 tidak ada penarikan ketiga, dilanjutkan
dengan pertandingan selanjutnya.
5. Jeda istirahat tiap pertandingan adalah 1 menit.
6. Untuk menghindari kaki lecet, diwajibkan memakai training.
7. Para pemain harus sudah berkumpul dan melapor setelah
pengumuman, dan akan diberi kompensasi telat sampai maksimal 10
menit, jika sesudah 10 menit para pemain belum sampai / lengkap
akan dinyatakan WO.
8. Tidak diperbolehkan melakukan pergantian pemain pada saat
pertandingan berlangsung kecuali salah satu pemain cedera.
9. Pemain / tim yang mengeluarkan kata-kata kasar akan diberi
peringatan pertama.
10. Jika setelah peringatan pertama telah diberikan, pemain / tim tetap
mengeluarkan kata-kata kasar, maka pemain / tim akan
didiskualifikasi.
11. Jika ada salah satu pemain tim yang terdiskualifikasi, pertandingan
akan tetap dilanjutkan oleh sisa pemain dari tim yang bersangkutan.
12. Keputusan wasit tidak dapat diganggu gugat. Sistem Pertandingan
menggunakan sistem gugur.
13. Jarak antar tim yang bertanding ditandai dengan selotip di lapangan
(3 buah). A. Satu ditengah B. Lainnya sejajar dengan selotip bagian
tengah dengan jarak kira- kira 1-1,5 meter dari titik tengah (selotip
batas).
14. Kaki pemain tiap tim harus berada di belakang (selotip batas) masing
masing tim.
15. Sebelum pertandingan berlangsung, tali tambang harus dalam
keadaan tidak ditarik, para pemain tiap tim hanya menggenggam tali
tetapi belum boleh ditarik, dengan bagian tengah tali menyentuh tanah
sampai (selotip batas) masing-masing tim.
16. Jika ada 1 tim yang menarik tali sebelum bunyi peluit, maka tim
tersebut akan mendapat 1 kali peringatan, dan jika tim yang mendapat
peringatan mengulanginya lagi, maka akan dinyatakan kalah 1 poin
akan diberikan kepada lawan.
17. Pada masing-masing tim hanya diperbolehkan 1 orang yang melilitkan
tali ke bagian tubuh (tangan, perut) yaitu pemain yang berada paling
belakang.
18. Tim dinyatakan kalah apabila (selotip batas) tim atau bagian tubuh
peserta telah melewati garis tengah lapangan.

 CONTAC PERSON
Devita Oktavia Khastulistiwa : 0896-0193-3041
4. LOMBA GERAK JALAN VARIASI DAN KREASI
A. WAKTU PERTANDINGAN
Hari/ Tanggal : Senin, 28 Agustus 2023
Waktu : Pukul 07.30 WIB s.d selesai
Tempat : Rest Area Banjaratma Kecamatan Bulakamba

B. JENIS PERTANDINGAN
Pertandingan yang akan dipertandingan adalah
1. Beregu Putra
2. Beregu Putri

C. KATEGORI PESERTA
a. Pelajar SMP/MTs Putra
b. Pelajar SMP/MTs Putri
c. Pelajar SMA/SMK/MA Putra
d. Pelajar SMA/SMK/MA Putri
e. Masyarakat Umum/Dinas/Instansi/BUMD Putra
f. Masyarakat Umum/Dinas/Instansi/BUMD Putri

D. PENDAFTARAN
Pendaftaran : 4 s.d 23 Agustus 2023
Pendaftaran dapat dilakukan dengan cara menghubungi kontak person
dibawah ini
a. Kategori Pelajar SMP/MTS (0895411666900) Ingga Nizar S, S.Si
b. Kategori Pelajar SMA/SMK/MA (089601933041) Devita Oktavia K, S.Pd
c. Kategori Umum/Dinas/Instansi/BUMD (085712864187) Arif Bahtiar Faza, S.Or

E. KRITERIA PENILAIAN
a. KREATIFITAS
b. VARIASI
c. KERAPIAN

F. KETENTUAN GERAK JALAN VARIASI DAN KREASI


1. UMUM
a) Nama kegiatan ini adalah “LOMBA GERAK JALAN VARIASI DAN
KREASI”
b) Lomba ini dilaksanakan dalam rangka memperingati dan memeriahkan
Hari Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke – 78 tahun
2023
c) Maksud dan Tujuan kegiatan ini adalah untuk memberikan kesempatan
kepada segenap warga Kabupaten Brebes untuk berpartisipasi dalam
memeriahkan HUT RI Ke - 78 Tahun 2023 lewat kegiatan gerak jalan
variasi dan kreasi sekaligus usaha dalam meningkatkan kualitas fisik
yang merupakan bagian dari usaha peningkatan sumber daya
masyarakat.
d) Sasaran peserta adalah masyarakat umum, karyawan/karyawati,
Pelajar Pelajar SMA/SMK/MA dan Pelajar SMP/MTs di lingkungan
Kabupaten Brebes

2. KHUSUS
a) TEKNIS LOMBA
 Nomor yang dilombakan adalah Gerak Jalan Variasi dan Kreasi
 Tiap regu berjumlah 8 orang termasuk Pemimpin Regu (tanpa
cadangan)
 Formasi barisan 2 berbanjar dengan pemimpin regu di penjuru depan
kanan.
 Setiap regu harus mengenakan seragamnya masing-masing
 Setiap regu tidak diperkenankan membawa cadangan

b) PERATURAN LOMBA
 Setiap peserta wajib melewati garis start dan garis finish
 Regu peserta menggunakan nomor dada yang telah disediakan oleh
panitia
 Peserta tidak diijinkan menggunakan pakaian yang melanggar
Undang undang Pornografi, berbau Sara / Melecehkan Instansi
Pemerintah atau tertentu
 Peserta tidak diperkenankan membunyikan petasan yang dapat
membahayakan keamanan peserta/penonton
 Peserta tidak diperbolehkan membawa Senjata tajam
 Peserta wajib melalui rute yang sudah di tetapkan panitia
 Peserta dilarang membuang sampah sembarangan di sepanjang Rute
yang dilalui
 Diperbolehkan membawa megaphone/ pengeras suara
 Properti yang digunakan dibawa sendiri oleh masing masing peserta
dan tidak boleh dibantu oleh orang lain
 hal hal yang belum tercantum dalam ketentuan dan peraturan ini akan
diatur dan diputuskan pada saat technical meeting
FORM PENDAFTARAN LOMBA GOBAK SODOR
HUT RI KE – 78 TAHUN 2023

NAMA TIM/REGU/KELOMPOK :

ASAL INSTANSI/ORGANISASI :

KATEGORI* : a. GOBAK SODOR PUTRA

b. GOBAK SODOR PUTRI

NAMA OFFICIAL :

NO HP OFFICIAL :

DAFTAR NAMA ANGGOTA REGU/TIM/KELOMPOK


NO NAMA TTL KETERANGAN

1 Kapten

2 Anggota

3 Anggota

4 Anggota

5 Anggota

6 Anggota

7 Anggota

8 Anggota

Brebes, Agustus 2023

(Official)
FORM PENDAFTARAN LOMBA TEROMPAH PANJANG/BAKIAK
HUT RI KE – 78 TAHUN 2023

NAMA TIM/REGU/KELOMPOK :

ASAL INSTANSI/ORGANISASI :

KATEGORI* : a. TEROMPAH PANJANG PUTRA

b. TEROMPAH PANJANG PUTRI

NAMA OFFICIAL :

NO HP OFFICIAL :

DAFTAR NAMA ANGGOTA REGU/TIM/KELOMPOK


NO NAMA TTL KETERANGAN

1 Kapten

2 Anggota

3 Anggota

4 Anggota

Brebes, Agustus 2023

(Official)
FORM PENDAFTARAN LOMBA TARIK TAMBANG
HUT RI KE – 78 TAHUN 2023

NAMA TIM/REGU/KELOMPOK :

ASAL INSTANSI/ORGANISASI :

KATEGORI* : a. TARIK TAMBANG PUTRA

b. TARIK TAMBANG PUTRI

NAMA OFFICIAL :

NO HP OFFICIAL :

DAFTAR NAMA ANGGOTA REGU/TIM/KELOMPOK


NO NAMA TTL KETERANGAN

1 Kapten

2 Anggota

3 Anggota

4 Anggota

5 Anggota

6 Anggota

Brebes, Agustus 2023

(Official)
FORM PENDAFTARAN
LOMBA GERAK JALAN KREASI DAN VARIASI
HUT RI KE – 78 TAHUN 2023

NAMA INSTANSI :

ALAMAT :

KATEGORI* : a. Kategori Umum/Dinas/Intansi Putra

b. Kategori Umum/Dinas/Intansi Putri

c. Kategori SMA/SMK/MA Putra

d. Kategori SMA/SMK/MA Putri

e. Kategori SMP/MTS Putra

f. Kategori SMP/MTS Putri

KETUA KELOMPOK :

NO HP KETUA KELOMPOK :

NAMA ANGGOTA KELOMPOK : 1.

2.

3.

4.

5.

6.

7.

8.

* Pilih salah satu

Brebes, Agustus 2023

Nama Official

Anda mungkin juga menyukai