Anda di halaman 1dari 4

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

KABUPATEN BONE BOLANGO


KELOMPOK KERJA GURU (KKG)
GUGUS “HANDAYANI” KECAMATAN BULANGO SELATAN

PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT)


TAHUN PELAJARAN 2022/2023
Muatan Pelajaran : PPkn
Kelas / Semester : III / II
Hari / Tanggal :
Waktu :
I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat pada pilihan A, B, C dan D di bawah ini!

1. Bangsa Indonesia yang ber-Bhinneka Tunggal Ika dapat membina kerja sama dalam kehidupan
bermasyarakat dan bernegara karena ….
A. sebangsa dan setanah air
B. mempunyai tujuan dan cita-cita yang sama
C. mempunyai budaya yang sama
D. persamaan hak dan kewajiban
2. Keanekaragaman budaya menjadi kekayaan bangsa Indonesia. Semua budaya memberikan
kebanggaan bagi bangsa Indonesia. Sumber budaya nasional adalah ....
A. budaya daerah
B. bahasa daerah
C. budaya asing
D. suku bangsa
3. Ketika ada pertunjukkan kebudayaan daerah lain di sekolahmu, sikap kamu sebagai siswa sekolah
tersebut yang berlainan budaya adalah ....
A. melihat pertunjukkan sambil mengkritik
B. tidak mau melihat pertunjukkan budaya tersebut
C. melihat pertunjukkan tersebut sebagai bentuk apresiasi
D. mengajak teman untuk tidak melihat pertunjukkan budaya tersebut
4. Menghargai budaya Indonesia menjadi siakewajiban seluruh bangsa. Sikap yang dapat kita lakukan
adalah ....
A. bangga terhadap budaya diri sendiri
B. melestarikan nilai-nilai budaya yang ada di masyarakat
C. menjelekkan budaya daerah lain
D. sekadar menghormati
5. Perhatikan bentuk kebudayaan berikut!
(1) Adat istiadat.
(2) lImu pengetahuan.
(3) Kesenian.
(4) Peraturan.
Bentuk kebudayaan berupa gagasan ditunjukkan oleh nomor ....
A. (1), (2), dan (3)
B. (2), (3), dan (4)
C. (1), (2), dan (4)
D. (1), (3), dan (4)
6. Dengan adanya sikap saling tolong menolong akan tercipta ....
A. kerukunan
B. persaingan
C. dendam
D. iri
7. Terhadap teman sekelas yang memiliki ciri fisik berbeda dengan kita, sikap kita adalah ....
A. tidak mau menyapa
B. tetap berteman
C. menjaga jarak
D. memusuhi
8. Berikut ini yang tidak termasuk contoh budaya di negara Indonesia adalah ….
A. kerja bakti
B. tolong menolong
C. kegiatan balap sepeda
D. kegiatan gotong royong
9. Sikap yang sebaiknya dilakukan ketika melihat teman berbeda agama sedang beribadah adalah ....
A. mengajak bermain
B. mengajak bercanda
C. mengajak berbicara
D. tidak mengganggu
10. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!
(1) Saling mengunggulkan diri.
(2) Saling bertanya kekurangan daerah lain.
(3) Saling menghargai daerah lain.
(4) Saling memojokkan daerah lain.
Cara yang tepat agar dapat hidup rukun dalam keberagaman adat istiadat ditunjukkan oleh nomor ...
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
11. Meskipun olahraga kesukaan berbeda, tetapi kita tetap harus ....
A. Rukun
B. Bermusuhan
C. Berjauhan
D. Menghindar
12. Tugas kelompok harus dibagi secara ... agar dapat selesai dengan baik.
A. Sepihak
B. Sendiri
C. Merata
D. Berbeda
13. Sikap yang menunjukkan cara menjaga persatuan dan kesatuan bangsa adalah …
A. Membeda-bedakan teman yang berbeda suku
B. Meninggalkan budaya sendiri dan mempelajari budaya negara lain
C. Tidak mendengarkan teman yang sedang menyampaikan pendapat
D. Menghormati teman yang beribadah
14. Teman kita berbeda suku. Perbedaan suku dapat menjadi pemicu konflik apabila kita tidak
menerapkan sikap …
A. Saling menghargai dan bekerjasama
B. Bekerjasama dan membeda-bedakan teman
C. Tanggung jawab dan tidak menghargai
D. Menghargai dan memusuhi teman
15. Berani mengakui kesalahan menunjukkan sikap ....
A. Pesimis
B. Jujur
C. Optimis
D. Sopan
16. Made baru pindah ke Jawa. Bambang mengajaknya berbicara dengan ahasa Jawa. Susi melihat Made
kebingungan karena tidak paham yang dikatakan Bambang. Sikap Susi sebaiknya...
A. Menertawan Made yang kebingungan
B. Membantu menerjemahkan untuk Made
C. Menyalahkan Bambang karena memakai bahasa daerah
D. Pergi meninggalkan Made dan Bambang
17. Salah satu cara menghargai keberagaman budaya adalah …
A. Mempelajari dan melestarikan budaya lain
B. Tidak mau mengakui budaya lain
C. Menganggap budaya sendiri yang paling baik
D. Merendahkan budaya lain
18. Jika ada temanmu yang berasal berbagai daerah, sebaiknya berkomunikasi dengan menggunakan
bahasa .....
A. Kalimantan
B. Indonesia
C. Gorontalo
D. Jawa
19. Salah satu sikap yang baik dalam permainan sepakbola adalah ....
A. Bermain sesuka hati
B. curang
C. Egois
D. Kerjasama
20. Supaya pekerjaan cepat selesai maka sikap kita ketika kerja kelompok adalah ....
A. Bekerja sendiri
B. Berbagi waktu
C. Saling membantu
D. Acuh

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar !

1. Fiona, Jaka, dan Hanif berasal dari wilayah yang berbeda. Meskipun dari daerah yang berbeda
mereka harus saling ...
2. Tiara dianugeragi hidung mancung, kulit kuning, dan berbadan tinggi, berarti Tiara mempunyai
keragaman ....
3. Dengan teman berbeda suku, kita harus ....
4. Dengan adanya kerja sama, pekerjaan akan terasa lebih ....
5. Jika saran yang kita berikan ditolak, kita sebaiknya ....

III.Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar !


1. Sebutkan bentuk keragaman yang ada di Indonesia !
2. Mengapa keberagaman dapat menjadi sebuah tantangan?
3. Apa yang menyebabkan Indonesia memiliki keberagaman?
4. Sebutkan 3 sikap yang harus kita miliki demi menjaga persatuan!
5. Tuliskan bunyi sila ketiga Pancasila !
Jawaban PPKN

I. PG
1. a. sebangsa dan setanah air
2. a. budaya daerah
3. c. melihat pertunjukkan tersebut sebagai bentuk apresiasi
4. b. melestarikan nilai-nilai budaya yang ada di masyarakat
5. c. (1), (2), dan (4)
6. a. kerukunan
7. b. tetap berteman
8. c. kegiatan balap sepeda
9. d. tidak mengganggu
10. c. (3)
11. A
12.C
13.D
14.A
15.B
16.B
17.A
18.B
19.D
20.C

II. ISIAN
1. Menghormati
2. Keberagaman fisik
3. Rukun
4. Ringan
5. Menerimanya

III.Essay
1. keragaman suku bangsa, bahasa, agama, adat istiadat, dan kebudayaan
2. karena dengan adanya banyak suku, budaya dan ras dapat memicu konflik yang bisa
mengakibatkan perpecahan
3. kondisi negara yang terdiri dari beribu-ribu pulau
4. Saling menghormati dan menghargai
Rukun dengan teman
Peduli terhadap teman
5. Kemanusian yang adil dan beradab

Anda mungkin juga menyukai