Anda di halaman 1dari 5

PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS) SEMESTER 1

TAHUN PELAJARAN 2022/2023


SEKOLAH DASAR NEGERI BAROS
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN TASIKMALAYA
Kelas : VI (Enam)
Muatan Pelajaran : PPKn
Hari :………….tanggal : Desember 2022 – Waktu : Pukul (120 menit)

A. Beri tanda silang (x) pada jawaban A, B, C atau D yang benar!

1. Perhatikan gambar berikut!


Sikap yang sesuai dengan pengamalan Pancasila yang
dilambangkan dengan gambar tersebut adalah…
A. tidak memaksakan kehendak terhadap orang lain
B. gotong-royong membuat jalan
C. menjenguk teman yang sakit
D. menghormati agama lain ketika sedang beribadah

2. Iwan, Budi, dan Danu sudah sepakat akan melihat pertandingan sepak bola di
lapangan. Iwan dan Budi menghampiri Danu di rumahnya. Sampai di rumah Danu,
ternyata Danu sedang melaksanakan ibadah. Sikap Iwan dan Budi adalah…
A. Menunggu Danu selesai melaksanakan ibadah dulu baru bersama-sama ke
lapangan.
B. Meninggalkan Danu karena takut terlambat melihat pertandingan sepak bola.
C. Memberitahukan adik Danu supaya nanti Danu diminta secepatnya menyusul
ke lapangan.
D. Meminta Danu untuk secepatnya menyelesaikan ibadahnya kemudian melihat
sepak bola.

3. Pada saat musyawarah jika ada peserta musyawarah sedang menyampaikan


pendapat sikap kita sebaiknya adalah...
A. Mendengarkan dan menyela jika ada pendapat yang tidak sesuai.
B. Mengacuhkan karena tidak sesuai pendapatnya.
C. Mendengarkan dengan baik sampai selesai baru kemudian bertanya.
D. Mendengarkan sambil berbincang-bincang dengan teman sebelahnya.

4. Andi sedang ikut ibunya membeli buah di sebuah kios di tepi jalan. Tak jauh dari
tempat mereka membeli buah, ada seorang kakek yang kesulitan menyeberang
jalan. Sebagai anak yang baik, Andi menolong kakek tersebut menyeberang jalan.
Perilaku yang dilakukan Andi merupakan wujud pelaksanaan Pancasila khususnya
sila yang berbunyi…
A. Ketuhanan Yang Maha Esa
B. Persatuan Indonesia
C. Kemanusiaan yang adil dan beradab
D. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
5. Perhatikan tabel berikut!

No Manfaat persatuan dalam kehidupan


1 Keluarga menjadi harmonis
2 Saling menghargai dan membantu sesama saudara
3 Tumbuhnya rasa persatuan yang kuat
4 Terwujudnya cita-cita sekolah
5 Tidak ada perpecahan

Pernyataan tentang manfaat persatuan dalam sekolah ditunjukkan oleh nomor…


A. 1, 2 dan 3 C. 3, 4 dan 5
B. 2, 3 dan 4 D. 2, 4 dan 5

6. Persatuan dan kesatuan merupakan hal yang sangat penting dalam kehidupan
berbangsa dan bernegara. Selain itu juga merupakan perwujudan dari identitas
kita sebagai bangsa Indonesia yang ber-Bhinneka Tunggal Ika
Berikut bukan manfaat adanya persatuan dan kesatuan bagi bangsa Indonesia
adalah…
A. Kita mampu maju dan berdiri teguh sebagai suatu bangsa dalam menghadapi
tantangan.
B. Kita dapat dengan mudah dihasut oleh pihak-pihak tertentu.
C. Kita semakin menghargai dan menghormati sesama di manapun kita berada.
D. Kita mampu menangkal aksi terorisme.

7. Perhatikan gambar berikut!

Gambar tersebut menunjukkan sikap…


A. Mencerminkan indahnya kebersamaan di
masyarakat.
B. Mencerminkan kebersamaan dalam
keluarga.
C. Mencerminkan kebersamaan di sekolah.
D. Tidak mencerminkan indahnya
kebersamaan.

8. Hidup rukun dalam perbedaan sudah menjadi tatanan kehidupan masyarakat


Indonesia sejak dulu. Hal tersebut juga ditunjukkan ketika masa perjuangan
memperebutkan kemerdekaan dari penjajah. Perbedaan bukan merupakan
hambatan dalam menjalin persatuan dan kesatuan bangsa.
Berikut ini upaya untuk menyikapi perbedaan tersebut adalah…
A. Bermain dengan teman yang memiliki persamaan suku, agama dan ras.
B. Melakukan kegiatan gotong royong dengan terpaksa.
C. Mengutamakan kepentingan pribadi diatas kepentingan bersama.
D. Kerendahan hati dan kesadaran sebagai makhluk sosial perlu diutamakan ke
dalam diri setiap manusia.

9. Berikut ini adalah kegiatan positif yang dilakukan dalam pelaksanaan kewajiban
seorang anak saat di rumah, kecuali…
A. Mematuhi perintah orang tua.
B. Melaksanakan pembagian pekerjaan rumah dengan tanggung jawab.
C. Dapat membagi waktu antara bermain dan belajar.
D. Meminta imbalan setelah melaksanakan perintah orang tua.
10. Jika hak sebagai warga negara mendapatkan Pendidikan tidak terpenuhi, maka
akan…
A. Terjadi konflik di masyarakat
B. Terbentuk persaingan antar sekolah
C. Terjadi tawuran antar pelajar
D. Banyak anak putus sekolah

11. Kewajiban menjaga lingkungan sekolah yang dapat kamu lakukan adalah…
A. Melaksanakan piket dengann penuh tanggung jawab
B. Melaksanakan tugas piket karena diperintah guru
C. Menerima pelajaran baik dari guru
D. Menjaga keamanan sepanjang hari

12. Pernyataan berikut yang menunjukan tanggung jawab terhadap hak, adalah…
A. merapikan tempat tidur apabila disuruh
B. mendengarkan musik dengan volume keras
C. mematikan televisi setelah selesai menonton
D. bermain tanpa memperhatikan waktu

13. Keluarga Lusi ingin berlibur ke pantai Bali. Jalan menuju pantai ditutup sementara
karena ada upacara hari raya nyepi. Keluarga Lusi memaklumi penutupan jalan
tersebut karena memang sudah tradisi di Bali.
Keluarga Lusi menunjukkan sikap saling menghargai dalam keberagaman…
A. Tingkat kesejahteraan C. Tingkat pendidikan
B. Sosial D. Agama

14. Sikap menghargai keberagaman ekononmi dalam masyarakat di lingkungan


sekitar dapat dilakukan dengan cara…
A. Memakan buah dari luar negeri
B. Membeli tas buatan luar negeri
C. Membeli produk kerajinan yang dibuat warga sekitar
D. bangga memakai produk luar negeri

15. Bagi seorang pelajar, perilaku dan semangat kebangsaan dalam mempertahankan
keberagaman budaya bangsa dapat dilaksanakan dengan…
A. Merasa bangga terhadap budaya bangsa lain
B. Mempelajari dan menguasai salah satu seni budaya sesuai dengan minat
C. Menerima semua budaya asing yang masuk ke Indonesia
D. Tidak peduli dengan keanekaragaman budaya Indonesia

16. Salah satu cara menghargai agama yang ada di Indonesia adalah…
A. Bermain dengan teman yang seagama saja
B. Bermain dengan teman yang berbeda agama saja
C. Bermain deegan teman yang berasal dari suku yang sama
D. Bermain dengan teman tanpa membeda-bedakan agama

17. Salah satu sifat seorang wirausahawan adalah disiplin. Sifat tersebut dapat
dibiasakan oleh seorang siswa dengan…
A. Tidak pernah terlambat tiba di sekolah
B. Aktif dalam diskusi kelompok
C. Menjadi pengurus kelas
D. Memiliki banyak teman
18. Berikut ini yang tidak termasuk bentuk keberagaman yang terjadi di Indonesia
adalah…
A. Suku bangsa
B. Kegiatan usaha
C. Bahasa nasional
D. Agama

19. Jenis wirausaha sekaligus sebagai upaya melestarikan budaya adalah…


A. Pembuatan batik
B. Mendirikan bengkel
C. Beternak ayam
D. Kerajinan mebel

20. Sikap yang baik terhadap teman yang ingin berwirausaha dalam bidang yang
sama dengan kita adalah…
A. Menghalanginya karena akan merugikan kita
B. Mendukung dan memberikan dorongan semangat
C. Tidak bisa melarangnya karena merupakan hak asasi
D. Menjadikannya saingan dan bukan kawan lagi

B. Isilah dengan jawaban yang tepat!

21. Perhatikan gambar berikut!

makna simbol pada gambar tersebut adalah…

22. Sila Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam


Permusyawaratan/Perwakilan, dalam perisai Burung Garuda disimbolkan dengan…

23. Membersihkan selokan di pinggir jalan merupakan contoh kerja sama di


lingkungan…

24. Semboyan Bangsa Indonesia yang sering didengungkan untuk meningkatkan


semangat persatuan dan kesatuan adalah…

25. Menjaga persatuan dan kesatuan bangsa merupakan tanggung jawab…

26. Indonesia terdiri berbagai suku, ras, budaya, dan adat istiadat. Hal tersebut tidak
menjadi suatu pemecah namun dijadikan keunikan bangsa kita. Sebagai salah
satu alat pemersatu bangsa, Indonesia memiliki dasar negeri, yaitu…

27. Keberagaman budaya merupakan warisan bangsa yang seharusnya kita ....

28. Kain buatan Indonesia yang sekarang sudah banyak dijumpai di luar negeri adalah
kain…

29. Salah satu manfaat cinta produk Indonesia diantaranya adalah…

30. Dalam wirausaha apabila belum berhasil kita tidak boleh…


C. Jawablah pertanyaan berikut ini!

31. Berikan 3 contoh perilaku atau sikap dalam kehidupan sehari-hari yang sesuai
dengan nilai-nilai sila kedua Pancasila !
__________________________________________________________________
__________________________________________________________________
__________________________________________________________________

32. Sebutkan 3 manfaat yang kita peroleh jika menerapkan nilai-nilai persatuan dalam
perbedaan di masyarakat!
__________________________________________________________________
__________________________________________________________________
__________________________________________________________________

33. Sebagai pelajar kita mempunyai hak dan kewajiban. Sebutkan 3 kewajiban
seorang pelajar di sekolah!
__________________________________________________________________
__________________________________________________________________
__________________________________________________________________

34. Tindakan apa yang dapat kamu lakukan sebagai wujud cinta produk Indonesia?
__________________________________________________________________
__________________________________________________________________
__________________________________________________________________

35. Tindakan apa saja yang harus dilakukan oleh seorang wirausaha agar usahanya
terus berkembang?
__________________________________________________________________
__________________________________________________________________
__________________________________________________________________

Anda mungkin juga menyukai