Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH PROVINSI MALUKU

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SMA NEGERI 5 MALUKU TENGAH
Jln. Raya Tulehu Km. 23 Ambon Kode Pos 97582
Email : smansa_salahutu@yahoo.com Telp.09113869226

UJIAN AKHIR SEMESTER


TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia


Kelas : XII
Program : IPA / IPS
Waktu : 120 Menit

Pilihlah salah satu jawaban yang dianggap paling benar !


Cermati judul karangan berikut.
Siswa membaca buku yang berjudul,sejuta pesona yang menanti di gunung bromo.
1. Perbaikan penulisan judul dalam kalimat tersebut, yang benar adalah…
A. Sejuta pesona yang Menanti di gunung Bromo
B. Sejuta pesona yang menanti di gunung Bromo
C. Sejuta Pesona Yang Menanti Di Gunung Bromo
D. Sejuta Pesona yang Menanti di Gunung Bromo
E. Sejuta Pesona Yang Menanti di gunung Bromo

Cermati paragraf berikut.


Seorang secertaris handal, sepatutnya mampu merancang management kerja yang mempuni. Sikap
profesional, disiplin, loyalitas, dan tanggung jawab, merupakan factor penunjang cariernya.
2. Perbaikan kata serapan yang tercetak miring pada paragraf tersebut adalah…
A. sekertaris, menejemen, faktor, karir D. sekertaris, manajemen, paktor, karir
B. sekretaris, manajemen, faktor, karier E. sekretaris, menejemen, paktor, karier
C. sekretaris, menejemen, faktor, karir

Perhatikan data buku ini!


No Judul Buku Penulis Tahun Terbit Penerbit Tempat
1 TATA BAHASA PROF. DR. GORYS 1993 NUSA INDAH ENDE
INDONESIA KERAF
3. Susunan daftar pustaka menurut sistem baru berdasarkan tabel di atas adalah….
A. Keraf, Gorys, Prof. Dr. Tata Bahasa Indonesia. Nusa Indah : Ende. 1993.
B. Keraf, Gorys. Tata Bahasa Indonesia. Ende: Nusa Indah. 1993.
C. Keraf, Gorys. Tata Bahasa Indonesia. Nusa Indah: Ende.
D. Keraf, Gorys. 1993. Tata Bahasa Indonesia. Ende: Nusa Indah.
E. Prof. Dr. Keraf, Gorys1993. Tata Bahasa Indonesia. Ende : Nusa Indah.

Cermatilah paragraf berikut.


(1) Buku ini memiliki beberapa keunggulan. (2) Perwajahannya menarik karena disertai gambar
berwarna. (3) Kertas yang digunakan berkualitas tinggi. (4) Sayangnya kebenaran konsepnya belum
teruji. (5) Namun, upaya pemasarannya terus ditingkatkan.
4. Kalimat yang mengungkapkan keunggulan buku adalah....
A. (1), (3), (5). C. (3), (4), (5). E. (1), (2), (3).
B. (2), (3), (4). D. (4), (5), (1).

Perhatikan cuplikan drama berikut untuk menjawab soal no 5 dan 6.


Herman : Heh, cari barang rongsokan, ya?
Yanti : (Terkejut) Ah, Herman, jadi terkejut aku!
Herman : Jalan, kok, menunduk saja, sedang mencari barang-barang bekas?
Yanti : Ah, ada-ada saja kamu. Masak iya jalanku seperti orang mencari barang-
barang bekas? Kalau begitu, tolong, Her, ambilkan keranjang untuk
rongsokan. (Tertawa riang) Hi…..hi….hi!
5. Sesuai cuplikan di atas, karakter Herman adalah….
A. suka marah C. suka menghina E. suka melucu
B. suka bercanda D. suka memuji
6. Karakter Yanti sesuai cuplikan teks drama di atas adalah….
A. tidak mudah tersinggung C. suka memuji E. suka melucu
B. suka bergaul D. suka marah

Cermatilah kutipan berikut ini.


Dari sebuah kantung di dalam keranjang, Wak Katok mengeluarkan daun ramu-ramuan. Mereka
membersihkan luka-luka Pak Balam dengan air panas dan Wak Katok menutup luka besar di betis
dengan sobekan kain sarung Pak Balam.
7. Nilai yang diungkapkan melalui kutipan di atas adalah….
A. Kebersamaan C. Kesetiakawanan E. Ramuan daun-daunan
B. Pengobatan tradisional D. Saling menolong
8. Kalimat di bawah ini yang paling santun untuk menyanggah pendapat seseorang ketika
berdiskusiadalah . . . .
A. Kalian harus tahu bahwa saya tidak suka dengan semua pendapat saudara Tina.
B. Saudara Tina, saya sependapat dengan usulan anda karena membangun jembatan penghubung
antardesa memang sangat diperlukan penduduk.
C. Untuk apa kita memperdebat masalah ini karena sejak tadi belum ada keputusan yang jelas.
D. Sejak tadi, dia selalu mengajukan usul yang tidak masuk akal. Kita semua bosan mendengarnya.
E. Maaf saudara Tina, menurut saya, usulan Anda untuk membangun jembatan penghubung
antardesa kurang tepat untuk direalisasikan saat ini.

Bacalah kutipan artikel berikut dengan saksama.


Para remaja kurang peduli terhadap kebersihan lingkungan. Hal ini terlihat dari sikap apatis
mereka. Kita dapat melihat coretan- coretan tangan mereka di tembok – tembok pagar, dinding rumah,
dinding sekolah, jembatan, papan nama, daan papan penunjuk arah bus kota. Coret- coretan itu sangat
mengganggu keindahan dan kebersihan lingkungan. Selain itu, mereka juga tidak peduli dengan sampah
yang berserakan di sekitar mereka. Mereka membiarkan sampah berserakan dimana- mana. Padahal,
mereka sudah mendapat penyuluhan di sekolah maupun di rumah agar selalu menjaga kebersihan
lingkungan.
9. Masalah yang terdapat dalam kutipan teks tersebut adalah . . . . .
A. Bimbingan kepada para remaja yang tidak mencintai lingkungan.
B. Penyuluhan tentang keindahan dan kebersihan lingkungan .
C. Kurangnya kepedulian remaja terhadap kebersihan lingkungan.
D. Para remaja sangat menyadari arti kebersihan di lingkungan tempat tinggal mereka.
E. Para remaja sangat peduli terhadap kebersihan di lingkungan tempat tinggal mereka.

Ilustrasi berikut untuk soal 10 dan 11.


“Kenyataannya, dalam kehidupan sehari-hari sudah menunjukan dengan tegas dan jelas bahwa
membuang sampah di sungai sudah menjadi kebiasaan warga yang bertempat tinggal di pinggiran
sungai. Padahal sudah cukup jelas bahwa salah satu penyebab banjir adalah tersumbatnya aliran air
sungai karena sampah menumpuk. Kesadaran masyarakat kita dalam menjaga kelestarian dan kebersihan
lingkungan masih kurang.”
10. Peserta diskusi tersebut menyatakan.....
A. Persetujuan C. Saran E. Simpulan
B. Ketidaksetujuan D. Tanggapan
11. Inti informasi yang diungkapkan oleh peserta diskusi adalah...
A. Sampah menyebabkan banjir.
B. Masyarakat pinggir sungai suka membuang sampah di sungai.
C. Membuang sampah di sungai dapat mengakibatkan banjir karena aliran air tersumbat.
D. Tumpukan sampah mengganggu kesehatan masyarakat.
E. Sampah di sungai menyebabkan peningkatan suber penyakit.
Bacalah cuplikan biografi tokoh di bawah ini.
Willibrordus Surenda Broto Rendra lahir di Solo, 7 November 1935. Ia penyair ternama yang kerap
dijuluki sebagai “ Burung Merak”. Ia mendirikan Bengkel Teater di Yogyakarta pada tahun 1967 dan juga
Bengkel Teater Rendra di Depok. Semenjak masa kuliah, ia sudah aktif menulis cerpen dan esai di
berbagai majalah.
12. Cuplikan tersebut menceritakan .....
A. Latar belakang W.S Rendra D. W.S Rendra penyair dari Yogyakarta
B. Kehidupan seorang penyair E. W.S. Rendra, seorang penyair yang kuliahan
C. Perjalanan awal W.S. Rendra

Sudah gaharu, cendana pula.


Sudah tahu, bertanya pula.
13. Nasihat yang terkandung di dalam gurindam di atas adalah....
A. Banyak bertanya itu baik
B. Bertanyalah sewaktu-waktu saja
C. Sebaiknya bisa menahan diri kalau sudah banyak tahu
D. Jangan angkuh dengan banyaknya pengetahuan
E. Bertanya itu penting kalau memang kita tidak tahu

Bacalah paragraf berikut.


Pak Joko adalah seorang karyawan swasta. Penghasilan beliau setiap bulannya mencapai Rp.
4.000.000,- Untuk makan sehari-harinya, Pak Joko mengeluarkan kocek sebesar Rp. 3.000.000,-.
Kebutuhan sekolah anak-anaknya bisa menghabiskan biaya Rp. 2.000.000,-. Kebutuhan istri Pak Joko
mencapai Rp. 2.000.000,-. Pak Joko tak mampu menanggumg beban keluarga. Hutang pun silih beganti
dilaluinya. Istrinya pun tak berniat bekerja untuk membantu perekonomian keluarga.
14. Peribahasa yang tepat untuk menggambarkan paragraf di atas adalah…
A. Berakit-rakit ke hulu, berenang-renang ke tepian
B. Ada udang di mbalik batu
C. Bagaikan air di daun talas
D. Pagar makan tanaman
E. Besar pasak daripada tiang

Cermati kutipan berikut.


Lantaran dilanda kekecewaan yang besar atas tidak patuh ketiga amaknya, Pak Burhan menaruh
harapan besar pada si bungsu. Namun sialnya, si bungsu telah menunjukkan tanda-tanda kenakalannya
sejak SD. Disuruh belajar, tidak mau, bahkan dimarahi pun tidak dipedulikan. Diancam tak gentar,
dinasehati juga melawan. Sepatah kata dari ayahnya, dibalas dengan sejumlah bahasa yang
membangkang.
15. Ungkapan yang sesuai untuk menggambarkan keadaan anak bungsu Pak Burhan adalah...
A. biang kerok C. kambing hitam E. sakit hati
B. besar kepala D. kepala batu

Cermatilah paragraf di bawah ini.


(1) Gempa Turki 7,8 sr, meluluh-lantahkan gedung-gedung tinggi. Kondisi ini sungguh memilukan
hati. (2) Rakyat Turki sungguh merasakan penderitaan. (3)Kita sebagai masyarakat Indonesia, secara
kemanusiaan ikut peduli merasakan penderitaan mereka. (4) rasa kepedulian kita bisa kita
implementasikan melalui pemberian bantuan dan doa untuk mereka. (5) Turki, kota yang indah telah
berubah menyedihkan.
16. Kalimat berisi fakta terdapat pada nomor....
A. (5) C. (3) E. (1)
B. (4) D. (2)

Bacalah penggalan surat lamaran kerja berikut ini.


SAYA YANG BERTANDA TANGAN DI BAWAH INI,
NAMA : AGUNG SAPUTRA
ALAMAT : JALAN JAGA KARSA, NO. 2 JAKARTA.
UMUR : 19 TAHUN
JENIS KELAMIN : LAKI-LAKI
BERMAKSUD MENGAJUKAN LAMARAN KERJA DI PERUSAHAAN YANG BAPAK PIMPIN.
17. Perbaikan penulisan surat lamaran kerja yang tepat adalah....
A. Saya yang bertanda tangan di bawah ini,
Nama : Agung Saputra
Alamat : Jalan Jaga Karsa. No. 2 Jakarta.
Umur : 23 Tahun
Jenis Kelamin : Laki-laki
Bermaksud mengajukan lamaran kerja di perusahan yang bapak pimpin.

B. Saya yang bertanda tangan di bawah ini,


nama : Agung Saputra
alamat : Jalan Jaga Karsa, No.2 Jakarta.
jenis kelamin : laki-laki
bermaksud mengajukan lamaran kerja di perusahaan yang bapak pimpin.

C. saya yang bertanda tangan di bawah ini,


nama : agung saputra
alamat : jalan jaga karsa, no.2 Jakarta.
jenis kelamin : laki-laki
bermaksud mengajukan lamaran kerja di perusahaan yang bapak pimpin.

D. saya yang bertanda tangan di bawah ini,


nama : Agung Saputra
alamat : Jalan Jaga Karsa, No.2 Jakarta.
jenis kelamin : Laki-laki
Bermaksud mengajukan lamaran kerja di perusahaan yang bapak pimpin.

E. Saya yang bertanda tangan di bawah ini,


Nama : agung saputra
Alamat : jalan Jaga Karsa, No.2 Jakarta.
Jenis kelamin : laki-laki
Bermaksud mengajukan lamaran kerja di perusahaan yang bapak pimpin.

Cermatilah kalimat rumpang di bawah ini.


Curah hujan tinggi dapat…..banjir. Hal ini sering terjadi ….. aliran sungai meluap. Korbanbanjir
dievakuasi menggunakan perahu boat….. penanganan lebih cepat terlaksana.
18. Konjungsi yang tepat untuk melengkapi kalimat kalimat rumpang di atas adalah…
A. menyebabkan, akibat, sampai D. ketika, maka, karena
B. mengakibatkan, karena, sehingga E. melainkan, ketika, tetapi
C. karena, sehingga, sampai

Kutipan biografi berikut untuk soal nomor 19 dan 20.


Muhammad Fudoli adalah tokoh muslim yang lebih dikenal sebagai cerpenis beraliran Sufisme.
Sebagian besar karyanya mendapat penghargaan dari berbagai instansi, antara lain, penerbit majalah
Horisan. Selain itu, dia berani melemparkan kritik tajam dengan kemasan bahasa yang halus dan
memikat sehingga kriik tajam itu tidak terasa lagi bagi pembaca. Dia dikenal sebagai penulis yang sangat
teliti, sabar, dan halus dalam mengungkapkan permasalahan yang terkesan singkat, tetapi pada akhir
cerita mengejutkan pembaca karena menampilkan adegan tragis sehingga cerita tersebut mengesankan
pembaca. Kekuatan cerita Fudoli terlihat dalam kesederhanaan tokoh yang mengajak pembaca untuk
bertobat dan meningkatkan keyakinannya kepada Tuhan YME.
19. Sikap positif hidup Muhammad Fudoli yang sesuai dengan kutipan biografi tersebut adalah...
A. Muhammad Fudoli membuat karya besar bernafaskan Islam.
B. Hasil karya Muhammad Fudoli sering diterbitkan di majalah Horison.
C. Muhammad Fudoli berani menampilkan adegan tragis.
D. Muhammad Fudoli memiliki semangat pantang menyerah.
E. Dalam karyanya Muhammad Fudoli mengajak pembaca untuk bertobat dan meningkatkan
keyakinan kepada Tuhan YME.
20. Perilaku-perilaku yang dapat diteladani dari tokoh berdasarkan kutipan tersebut adalah...
A. Cerpen Muhammad Fudoli mendapatkan penghargaan dari berbagai instansi.
B. Muhammad Fudoli berani melemparkan kritik tajam dengan kemasan bahasa yang halus dan
memikat.
C. Muhammad Fudoli adalah penulis yang dikenal teliti, tetapi tidak sabar.
D. Muhammad Fudoli sering mengejutkan pembaca dengan menampilkan adegan tragis.
E. Muhammad Fudoli tidak melakukan pekerjaan apapun

Untuk menjawab soal nomor 21dan 22 perhatikan paragraf berikut


Selokan itu kotor. Rumput liar dan rimbun memenuhi mulut selokan. Air
limbah dari beberapa pabrik mengalir tenang. Aairnya menyengat hidung.
Nyamuk tenang bersarang dan beranak pinak di sana. Maka bersihkan selokan
tersebut agar tidak terjangkit penyakit demam berdarah.

21. Ditinjau dari sisi isi, paragraf di atas adalah....


A. Narasi C. Argumentasi E. Persuasi
B. Eksposisi D. Deskripsi
22. Tujuan paragraf tersebut adalah...
A. Menginformasikan tentang selokan kotor D. Mengajak membersihkan selokan
B. Meyakinkan adanya kekotoran selokan E. Menceritakan keadaan selokan
C. Menggambarkan selokan kotor
23. Buah pikir RA. Kartini memberikan inspirasi perempuan Indonesia masa kini.
Makna ungkapan buah pikir adalah....
A. cita-cita C. tujuan, sasaran E. pendapat, ide, gagasan
B. keinginan, harapan D. obsesi, impian

Bacalah panggalan cerita berikut ini untuk soal No 24 - 27


Prabu Adi Darma sangat terpesona melihat kecantikan Dewi Nawangwulan. Disuruhlah jin raksasa
kepercayaannya untuk mengangkat Dewi Nawangwulan yang sedang tidur. Ketika Dewi terbangun
terkejutlah ia dan bertanya mengapa ia sampai di sini ? Prabu Adi Darma menjawab karena ia
mempunyai suling sakti. Lewat suling itu saya dipanggil raksasa untuk memindahkan Dewi. Dengan
lemah lembut Dewi ingin melihat suling sakti itudan saat diberikan Dewi langsung meniup serta
datanglah kembali raksasa itu. Dewi minta raksasa mengembalikan Dewipulang kembali.
24. Nilai yang dominan dalam petikan cerita tersebut adalah....
A. Agama C. Pendidikan E. Budaya
B. Moral D. Sosial
25. Amanat yang terkandung dalam petikan cerita tersebut adalah.......
A. Perbuatan jahattidak akan kekal.
B. Carilah seruling sakti jika ingin terkabul permintaanya.
C. Janganlah minta tolong kepada raksasauntuk kesehatan.
D. Mintalah tolong kepada raksasa jika kesulitan.
E. Sebaiknya jangan bekerja sama dengan raksasa.
26. Inti petikan cerita tersebut berkisar pada.....
A. Kelicikan Prabu Adi Darma D. Kejengkelan Nawangwulan
B. Kesedihan Nawangwulan E. Kelicikan Nawangwulan
C. Kecintaan Prabu Adi Darma
27. Cerita rakyat tersebut berisi tentang....
A. Ajaran agama C. Ajaran bersosialisasi E. Ajaran moral
B. Ajaran masyarakat D. Ajaran berkomunikasi

Cermati paragraf berikut untuk soal nomor 28-31.


(1) Gempa berskala besar mengakibatkan banyak rumah, gedung, dan infrastruktur rusak. (2) Tak pelak,
korban jiwa pun berjatuhan. (3) Rusaknya pertokoan, pasar tradisional, swalayan, perkantoran, dan
perumahan warga berdampak kerugian material yang fantastik. (4) Puing-puing reruntuhan
berserakan. (5) Tenda-tenda sebagai pemukiman darurat berbaris di dataran tinggi.
28. Kalimat utama paragraf tersebut terdapat pada kalimat nomor…
A. (1) C. (3) E. (5)
B. (2) D. (4)
29. Makna istilah infrastruktur pada teks tersebut adalah…
A. Situasi C. Prasarana E. Keadaan
B. Kondisi D. Sarana
30. Majas yang digunakan pada nomor (5), paragraf tersebut adalah…
A. Hiperbola C. Personifikasi E. Litotes
B. Alegori D. Ironi
31. Paragraf tersebut merupakan jenis paragraf…
A. Argumentasi C. Eksposisi E. Narasi
B. Deskripsi D. Persuasi

Cermati teks berikut untuk soal nomor 32-34.


(1) Masyarakat Tulehu pada umumnya memiliki beragam sumber mata pencaharian. (2) Dari pekerjaan
becocok tanam, nelayan, padagang, pegawai, hingga berwiraswasta. (3) Multi karya ini merupakan
bagian dari dinamika kehidupan. (4) Banyak dijumpai pedagang-pedagang, yang muntah memenuhi
sepanjang jalan Negeri Tulehu. (5) Begitu pula dengan pekerja wiraswasta yang gigih
mengumpulkan pundi-pundi rupiah.
32. Kalimat penjelas yang tidak padu terdapat pada kalimat nomor…
A. (1) C. (3) E. (5)
B. (2) D. (4)
33. Sinonim dari kata gigih adalah…
A. bersemangat, sunguh-sungguh D. mampu
B. karya E. menyerah
C. kreativitas
34. Majas yang tergambar dalam kalimat nomor (4) adalah…
A. Alegori C. Peresonifikasi E. Ironi
B. Litotes D. Hiperbola
35. Setiap Warga Negara Indonesia berhak …… pendidikan.
Penggunaan kata berawalan me yang tepat untuk melengkapi pasal 31m di atas adalah….
A. mengetahui C. mendapatkan E. menjangkau
B. memperoleh D. menggapai
36. BPJS sangat membantu dalam mengatasi biaya perawatan kesehatan.
Kepanjangan BPJS pada kalimat di atas adalah……
A. Badan Penyelenggara Jaminan Sakit D. Badan Penyelenggara Jaminan Sosial
B. Badan Penyelenggara Jantung Sehat E. Badan Perhitungan Jaminan Sehat
C. Badan Perhitungan Jaminan Sakit
37. Berikut ini yang tidak termasuk unsur-unsur surat lamaran pekerjaan yaitu….
A. alamat pengirim C. alamat perusahaan E. amplop surat
B. tanggal surat D. salam pembuka
38. Fungsi dari teks editorial yang paling tepat yaitu ……
A. Mampu memberikan penilaian kritis terhadap suatu peristiwa atau
B. Mampu mendeskripsikan suatu objek dengan detail
C. Mampu meyakinkan dan memengaruhi pembaca
D. Mengingatkan kepada generasi bangsa untuk selalu mengenang sejarah
E. Mampu mendeskripsikan secara detail mengenai biografi seseorang
39. “Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak/Ibu, Saya ucapkan terima kasih,”
Bagian tersebut adalah……surat lamaran pekerjaan.
A. Argumentasi C. Pengantar E. Pembuka
B. Isi D. Penutup
40. Tanggapan penolakan yang tepat adalah…..
A. Saya tidak sependapat dengan Anda yang tidak masuk akal.
B. Maaf, hal itu tidak dapat diterima.
C. Saya tidak setuju sebab hal itu tidak benar.
D. Wah, pendapat itu tidak benar.
E. Maaf, Saya kurang sependapat dengan Bapak.

“SELAMAT BEKERJA”

Anda mungkin juga menyukai