Anda di halaman 1dari 13

1. Paragraf berikut yang merupakan bagian dari teks deskripsi adalah ….

A. Koko bingung melihat tingkah saudara kembarnya itu. Dia segera mencari tahu apa
penyebabnya. Ternyata ada seekor ulat bulu yang merayap di lengan Kiko.
Bukannya menolong, Koko justru menertawakan Kiko.
B. Harimau siap menerkam Kancil. Namun, Kancil menghentikannya. Ia merayu
Harimau agar tidak memakannya. Kancil malah menawarkan kepada Harimau untuk
melihat Gong Sulaiman. Harimau pun tertarik.
C. Simbiosis mutualisme adalah hubungan yang saling menguntungkan pada dua
organisme. Misalnya, tanaman dengan hewan penyerbuk seperti serangga, kupu-
kupu, ngengat, dan kelelawar. Tanaman mendapat keuntungan karena hewan
penyerbuk membantu penyerbukan dan reproduksinya. Sementara itu, hewan
diuntungkan karena mendapat makanan dari tanaman tersebut.
D. Panggung dengan ukuran yang cukup luas berdiri di tepi sebuah lapangan. Para
penonton sudah tumpah ruah memenuhi lapangan. Namun, suasana panggung masih
gelap. Ratusan lampu penerang belum dinyalakan. Dari tengah lapangan, para
penonton terdengar riuh memanggil sebuah nama penyanyi yang akan tampil dalam
konser di lapangan itu.

2. Bacalah penggalan teks deskripsi berikut!


Kemolekan pantai serasa sempurna di sore hari. Kita bisa melihat matahari terbenam
yang merupakan saat sangat istimewa. Lukisan alam yang sungguh memesona. Semburat
warna merah keemasan di langit dengan kemilau air pantai yang tertimpa matahari sore
menjadi pemandangan yang memukau. Rasa hangat berbaur dengan lembutnya embusan
angin sore melingkupi seluruh tubuh. Kita seperti tersihir saat menyaksikan secara
perlahan matahari seolah-olah masuk ke dalam hamparan air laut.
Topik yang digambarkan dalam penggalan teks deskripsi di atas adalah ….
A. Wisatawan yang menikmati keindahan Pantai Parangtritis
B. Keindahan Pantai Parangtritis pada sore hari
C. Pemandangan Pantai Parangtritis saat matahari terbit
D. Perjalanan menuju Pantai Parangtritis pada sore hari

3. Bacalah penggalan teks deskripsi berikut!


Iwan memiliki Kucing yang diberi nama Koko. Kucing itu pemberian Om Rian.
Kucing ini tingkahnya lucu. Warna bulunya putih bersih. Kucing ini memiliki ekor yang
panjang yang sering digerak-gerakkan.
Objek yang digambarkan dalam penggalan teks deskripsi di atas adalah ….
A. Iwan
B. Kucing
C. Keluarga Iwan
D. Rian
Bacalah penggalan teks deskripsi berikut!
Rumah Kecilku
Aku memiliki rumah yang terletak di pinggir kota. Tempatnya dekat dengan sawah
sehingga udaranya masih terasa segar. Meskipun di pinggir kota dan dekat dengan sawah,
jarak rumah ke pusat kota tidaklah terlalu jauh. Jaraknya hanya 8 kilometer dan bisa
ditempuh sekitar 10 menit dengan menggunakan sepeda motor. Rumahku tidak terlalu
luas. Ukurannya hanya 6 x 6 meter dan berdiri di atas tanah seluas 72 meter persegi.
Di bagian depan rumah terdapat teras kecil yang hanya muat diisi dua kursi dan satu
meja kecil. Di samping teras, terdapat garasi berukuran 3 x 4 meter yang hanya bisa
memuat mobil kecil atau city car. Di depan teras ada sisa tanah yang difungsikan sebagai
taman bunga. Bunga yang ditanam di antaranya bunga kertas, mawar, dan lidah mertua.
Ada juga pagar yang bercat hijau sebagai pembatas antara rumah dan jalan.
Rumah kecilku dibagi menjadi 5 ruangan, yaitu 1 ruang tamu, 2 kamar tidur, 1
dapur, dan 1 kamar mandi yang juga berfungsi sebagai WC. Ruang tamu di rumahku tidak
terlalu luas. Ukurannya hanya 3 x 3 meter. Di sana terdapat kursi sofa dan televisi. Selain
untuk menerima tamu, ruang tamu juga difungsikan sebagai ruang keluarga. Kamar tidur
utama memiliki ukuran 3 x 3,5 meter, sedangkan kamar tidur kedua memiliki ukuran 9
meter persegi. Kamar mandi berukuran 1,5 x 1,5 meter dan bersebelahan dengan ruang
tamu dan dapur. Sementara itu, dapur di rumahku memiliki ukuran 2 x 3 meter.

4. Teks di atas termasuk teks deskripsi karena ….


A. menceritakan suatu peristiwa secara berurutan
B. berisi suatu pendapat tentang suatu objek
C. menggambarkan suatu objek secara detail
D. menjelaskan suatu kejadian secara rinci

5. Pernyataan yang sesuai dengan isi paragraf pertama teks deskripsi adalah ….
A. luas rumah adalah 72 meter persegi
B. jarak rumah dengan pusat kota sangat jauh
C. letak rumah berada di tengah kota, tetapi udaranya masih segar
D. rumah terletak di pinggir kota dan dekat dengan sawah

6. Apa saja yang terdapat di bagian depan rumah?


A. teras, garasi, kolam, dan pagar
B. teras, garasi, ruang santai, dan pagar
C. teras, garasi, halaman, dan pagar
D. teras, garasi, taman bunga, dan pagar

7. Salah satu ciri isi paragraf deskripsi adalah ….


A. bahasanya rumit
B. penjelasan berisi langkah-langkah
C. objek digambarkan secara rinci
D. ada alur cerita dan watak tokoh
8. Berapa ukuran kamar mandi?
A. 1,5 x 1,5 meter
B. 3 x 3 meter
C. 3 x 4 meter
D. 6 x 6 meter

9. Rumah tersebut memiliki… ruangan.


A. 3
B. 5
C. 6
D. 4
10. Bacalah kalimat yang diambil dari penggalan teks deskripsi berikut!
Saat perjalanan menuruni tangga, kita disuguhkan pemandangan yang cukup asri.
Banyak monyet yang bergelantungan di dahan pohon.
Penggambaran objek di atas melibatkan citraan ….
A. perasaan
B. penciuman
C. penglihatan
D. pendengaran

11. Bacalah kalimat hasil penggalan teks deskripsi berikut!


Di tengah malam hanya terdengar suara serangga malam.
Pendeskripsian objek dalam kalimat di atas melibatkan citraan ….
A. perasaan
B. pendengaran
C. penciuman
D. penglihatan

12. Bacalah kalimat hasil penggalan teks deskripsi berikut!


Gudeg Jogja memiliki rasa manis yang khas.
Pendeskripsian objek dalam kalimat di atas melibatkan citraan ….
A. pendengaran
B. penciuman
C. penglihatan
D. pencecapan

13. Berikut yang termasuk kata umum adalah ….


A. pohon
B. mahoni
C. jati
D. cemara

14. Berikut yang termasuk kata khusus adalah ….


A. warna
B. bentuk
C. gaya
D. putih

15. Mukanya bulat dengan alis tipis seperti semut beriring.


Majas yang digunakan dalam kalimat yang diambil dari teks deskripsi tersebut adalah ….
A. Simile
B. Personifikasi
C. Metafora
D. Paradoks

16. Burung-burung menyanyi menghibur hati. Majas yang digunakan dalam kalimat di atas
adalah ….
A. Metafora
B. Paradoks
C. Simile
D. Personifikasi

17. Ayahku orang yang tangguh. Beliau adalah tulang punggung keluarga. Majas yang
digunakan dalam kalimat di atas adalah ….
A. Metafora
B. Personifikasi
C. Simile
D. Paradoks

18. Kalimat yang menggunakan majas hiperbola adalah ….


A. Gerakannya lincah seperti kelinci.
B. Cita-citaku setinggi langit.
C. Wisatawan suka membeli buah tangan di sekitar Malioboro.
D. Sinar bulan menemani pengunjung yang makan di restoran itu.

19. Perhatikan kalimat-kalimat berikut!


I. Kamar ini selalu menemani kesepianku.
II. Di puncak ini tidak terasa sengatan sang raja siang.
III. Mata para pengujung terpaku seperti dihipnotis oleh seorang pesulap.
IV. Daun kelapa melambai-lambai menambah indah pemandangan Pantai Parangtritis.
Kalimat di atas yang menggunakan majas personifikasi adalah ….
A. I dan II
B. I dan III
C. I dan IV
D. II dan III

20. Penggunaan kata berimbuhan MeN- dalam kalimat yang tepat adalah ….
A. Para pengunjung suka mempandang hamparan kebun teh yang luas.
B. Pemandangan Kebun Teh Kemuning sangat memukau wisatawan.
C. Pengunjung mempusatkan perhatiannya ke arah panggung pertunjukan.
D. Anak-anak sedang mensaksikan film animasi 3D di bioskop mini.

21. Kalimat yang menggunakan kata depan “di” adalah ….


A. Para pengunjung asyik duduk di tepi pantai.
B. Wisatawan disarankan tidak berenang ke tengah laut.
C. Batu karang itu semakin kecil karena dihantam ombak terus-menerus.
D. Butiran pasir lembut disapu ombak.

22. Kalimat yang menggunakan tanda baca yang tepat adalah ….


A. Jenis bunga yang ditanam adalah melati, mawar dan kamboja.
B. Jenis bunga yang ditanam adalah melati, mawar, dan kamboja.
C. Jenis bunga yang ditanam adalah melati mawar dan kamboja.
D. Jenis bunga yang ditanam adalah melati, mawar, dan, kamboja.

23. Kalimat berikut yang menggunakan huruf kapital secara tepat adalah ….
A. Pulau Jawa dan Sumatra dipisahkan oleh selat Sunda.
B. Pulau Jawa dan Sumatra dipisahkan oleh Selat Sunda.
C. Pulau jawa dan sumatra dipisahkan oleh Selat Sunda.
D. Pulau Jawa dan Sumatra dipisahkan oleh selat sunda.

24. Rumah makan “Nyampleng” .... di sebelah selatan alun-alun Kota Malang.
Kata yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah ….
A. menghadap
B. dikunjungi
C. terletak
D. arahnya

25. Danau toba terletak di Pulau Sumatra.


Analisis kesalahan penulisan ejaan kalimat tersebut adalah ….
A. penulisan kata toba salah karena tidak diawali huruf kapital
B. penulisan kata Pulau salah karena diawali huruf kapital
C. penulisan kata Sumatra salah karena diawali huruf kapital
D. penulisan kata di seharusnya disambung dengan kata Pulau

26. Puisi rakyat adalah sastra lisan berupa puisi terikat yang berkembang pada masyarakat
tradisional. Berikut ini yang bukan merupakan jenis puisi rakyat yaitu ...
a. Pantun
b. Gurindam
c. Mantra
d. Prolog
27. Puisi rakyat yang terdiri dari empat baris, rima akhiran berpola a-b-a-b, baris pertama dan
kedua sampiran dan baris ketiga dan keempat isi adalah ...
a. Gurindam
b. Pantun
c. Mantra
d. Syair

28.
Perhatikan teks berikut ini!

Berakit-rakit ke hulu
Berenag-renang ketepian
Bersakit-sakit dahulu
Bersenang-senang kemudian
Isi dari pantun tersebut terdapat pada baris ke ...
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 3 dan 4
d. 2 dan 4

29. Berikut ini mmerupakan ciri-ciri dari gurindam yang tepat kecuali ...

a. Setiap bait terdiri dari atas dua baris/larik


b. Setiap larik terdiri atas 8 - 14 suku kata
c. Larik pertama merupakan syarat, larik kedua merupakan jawaban
d. Rima akhirannya berpola a-b-a-b

30.

Perhatikan pernyataan berikut!

1. Rima akhirannya berpola a-b-a-b


2. Mementingkan keindahan permainan bunyi
3. Mengandung rayuan dan perintah
4. Isinya berhubungan dengan kekuatan gaib
Ciri-ciri dari puisi rakyat jenis mantra yang tepat yaitu ...
a. 1, 2 dan 3
b. 2, 3 dan 4
c. 1, 3 dan 4
d. 1, 2, 3 dan 4

31. Contoh teks yang bukan gurindam…


A. Cari olehmu akan sahabat yang boleh dijadikan obat
B. Cari olehmu akan guru yang boleh tahukan tiap seteru
C. Ke mana hendak ke mana selalu kunanti engkau bersabda
D. Jika hendak mengenal bangsa lihat kepada budi dan Bahasa
32.
Cermatilah puisi rakyat di bawah ini!
Barang siapa mengenal diri,
Maka telah mengenal Tuhan yang bahri.
Struktur yang tepat dari puisi rakyat tersebut adalah ….
A. Rima akhirnya berpola a-b, terdiri atas sampiran dan isi
B. Rima akhirnya berpola a-b, keseluruhannya berupa isi
C. Rima akhirnya berpola a-a, terdiri atas syarat dan jawaban
D. Rima akhirnya berpola a-b, keseluruhannya berupa jawaban

33. Dengan anak janganlah lalai, supaya boleh naik ke tengah balai.
Kata lalai mengandung makna….
A. lengah
B. santai
C. malas
D. lemah

34. Bacalah kutipan syair di bawah ini!


Carilah ilmu bermanfaat
Janganlah menyerah sampai kau dapat
Gunakanlah ilmu secara tepat
Agar berguna bagi masyarakat
Pesan apa yang terkandung dalam syair tersebut?
A. terus belajar supaya mendapat ilmu bermanfaat bagi semua
B. tak ada kata menyerah untuk mencari ilmu sampai akhir hayat
C. carilah ilmu sampai ke liang lahat
D. gunakanlah ilmu untuk mencari kekayaan yang banyak

35.
Perhatikan kaidah kebahasaan puisi rakyat di bawah ini!
(1) kalimat perintah
(2) kalimat tanya
(3) kalimat larangan
(4) kalimar pengumuman
Unsur kebahasaan puisi rakyat ditandai oleh nomor...
A. (1) dan (3)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)

36. Faras sangat gembira, sepeda yang ia impikan selama ini menjadi kenyataan. Sepeda itu,
hadiah dari Ibu karena ia mendapat peringkat di kelas.
Pantun yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah...
A. Kota Jambi kota beradat
Tempat tinggal sanak saudara
Mari kita belajar giat
Supaya kelak tidak sengsara
B. Raja buah si raja pisang
Sedap disantap di kala senja
Riang hati bukan kepalang
Sepeda impian di depan mata
C. Buah duku buah durian
Dibeli ibu di pasar kenari
Senang hati dapat undian
Seperti mimpi siang hari
D. Ke Selat beli ikan selar
Beli juga tempoyak durian
Jika kita rajin belajar
Prestasi tinggi mudah diraih
37. Buah cempedak buah durian
Pergi ke pekan naik sepeda
[…] (1)
[…] (2)
Larik yang tepat untuk melengkapi pantun tersebut adalah...
A. Jangan ragu berbuat baik
Senyum saja sudah ibadah
B. Pikir dulu sebelum bertindak
Menyesal kemudian tiada guna
C. Supaya tidak sesal kemudian
Diperlukan selalu sikap waspada
D. Mari kita jalin silaturahmi
Agar kita hidup berada

38. Inilah gerangan suatu madah


Mengarangkan syair terlalu indah
Membetuli jalan tempat berpindah
Di sanalah iktikat diperbetuli sudah
Makna kata yang dicetak tebal adalah...
A. Wadah atau tempat nasi
B. Adat istiadat
C. Kata puji-pujian
D. Nyanyian adat

39. Jika hendak mengenal orang yang baik perangai


lihat pada ketika bercampur dengan orang ramai.
Makna kata yang dicetak tebal adalah...
A. Nilai moral
B. Tingkah laku/sifat
C. Ciri khas
D. Dalam hati
40. Air surut memungut bayam,
Sayur diisi ke dalam kantung;
Jangan diikuti tabiat ayam,
Bertelur sebiji riuh sekampung.
Makna kata yang dicetak tebal adalah...
A. Kandang
B. Adat istiadat
C. Kotoran ayam
D. Perangai/watak

41. Kancil melompat ramai-ramai


Lari kencang dikejar pemburu
Jika kita rajin dan pandai
Tentu mendapat banyak ilmu
Pesan yang terkandung dalam pantun tersebut adalah....
A. Jangan pernah lelah untuk berdoa.
B. Teruslah belajar untuk mendapatkan ilmu.
C. Gunakanlah waktu sesuai keinginanmu.
D. Orang Indonesia pintar-pintar.

42. Jangan sampai putus asa


karena bahasa Indonesia
Kita ada karena membaca
Suatu saat kita akan mendunia
Larik ketiga syair di atas tersusun atas berapa suku kata?
A. 7
B. 8
C. 9
D. 10
43. Wahai pemuda kenali dirimu
Ialah perahu tamsil tubuhmu
Tiadalah berapa lama hidupmu
Ke akhirat juga kekal dirimu
Tema penggalan syair tersebut ...
A. Para pemuda harus mengenali dirinya sebaik mungkin.
B. Para pemuda harus mengetahui tamsil dirinya.
C. Para pemuda harus menggunakan waktu hidupnya.
D. Para pemuda harus menyadari bahwa hidup ini sementara saja.

44. Enak rasanya bubur yang hangat


Enak dimakan bersama kerupuk
Hidup memang harus semangat
Janganlah mudah kita terpuruk
Puisi lama di atas berisikan tentang pantun ....
A. teka-teki
B. jenaka
C. agama
D. nasihat

45. Susunlah kata-kata di bawah ini sehingga menjadi pantun yang tepat!
1. Ikan nila di atas karang
2. Baik-baik menjaga diri
3. Kalau hujan melompat ke kiri
4. Jika berada di rantau orang
Susunan pantun yang tepat adalah ....
A. 1-3-2-4
B. 2-4-1-3
C. 3-1-4-2
D. 1-3-4-2

46. Berikut yang termasuk ke dalam karmina adalah ....


a. Buah apel buah melon
Seperti mimpi siang hari
b. Gendang gendut tali kecapi
Kenyang perut senanglah hati
c. Senang hati dapat hadiah
Seperti mimpi siang hari
d. Pekerjaan marah jangan dibela
Nanti hilang akal di kepala

47.
Kabarnya orang empunya termasa
Baginda itulah raja perkasa
Tiadalah ia merasa susah
Entahlah kepada esok [ …. ] lusa
Konjungsi yang tepat untuk melengkapi syair tersebut adalah ….
A. dan
B. atau
C. tetapi
D. agar

48. [ ……..]
maka dia itulah orang yang ma’rifat.
Larik yang tepat untuk melengkapi bagian syarat gurindam tersebut adalah …
A. Buanglah barang yang tak berguna
B. Barang siapa mengenal diri
C. Barang siapa tiada beragama
D. Barang siapa mengenal yang empat

49. Cermatilah bagian pantun berikut!


1) Pisau tak akan tajam selalu
2) [……]
3) [……]
4) Di saat engkau kena masalah
Larik yang tepat untuk melengkapi pantun tersebut adalah ….
A. [Kalau jarang dipakai] [Orang tua tak akan marah]
B. [Jika jarang diasah] [Pak guru tak akan marah]
C. [Karena itu harus diasah] [Tuhan tak akan meninggalkanmu]
D. [Jika sering untuk berburu] [Ibu selalu merasa resah]

50.
Aduh-aduh si burung … (1)
Bulunya lebat seperti … (2)
Aku dengar adik … (3)
Punya sahabat yang suka… (4)
Kata yang tepat digunakan untuk melengkapi pantun tersebut adalah ….
a. (1) jalak, (2) hujan, (3) galau, (4) usil.
b. (1) kenari, (2) sapu, (3) suara, (4) pujaan.
c. (1) bangau, (2) jaket, (3) galau, (4) jail.
d. (1) bangau, (2) mantel, (3) galau, (4) bandel.

Anda mungkin juga menyukai