Anda di halaman 1dari 11

KEPUTUSAN DEKAN

FAKULTAS SYARIAH
INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI AMBON
NOMOR : 31 TAHUN 2023
TENTANG
PENETAPAN PENASEHAT AKADEMIK FAKULTAS SYARIAH
INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI AMBON
TAHUN AKADEMIK 2023/2024

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


DEKAN FAKULTAS SYARIAH IAIN AMBON

Menimbang : a. bahwa untuk kelancaran proses perkuliahan dan bimbingan mahasiswa maka
perlu ditunjuk Dosen Penasehat Akademik yang ditetapkan oleh Dekan
Fakultas Syariah Institut Agama Islam Negeri Ambon;
b. bahwa mereka yang namanya tercantum dalam lampiran surat keputusan ini
dipandang mampu dan memenuhi syarat untuk menjadi Dosen Penasehat
Akademik Fakultas Syariah;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a dan
b perlu menetapkan Keputusan Dekan tentang Dosen Penasehat Akademik
Fakultas Syariah tahun 2022.
Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional;
2. Undang-undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen;
3. Undang-undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang Sistem Pendidikan Tinggi;
4. Undang-undang Nomor 05 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara;
5. Peraturan Pemerintah Nomor 37 Tahun 2009 tentang Dosen;
6. Peraturan Pemerintah Nomor 04 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan
Pendidikan Tinggi dan Pengelolaan Pendidikan Tinggi;
7. Peraturan Pemerintah Nomor 13 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua atas
Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional
Pendidikan Tinggi;
8. Peraturan Presiden RI Nomor 111 Tahun 2006, Tanggal 29 Desember 2006
tentang Perubahan Status STAIN Ambon menjadi IAIN Ambon;
9. Peraturan Menteri Agama RI Nomor 21 Tahun 2013 tentang Organisasi dan
Tata Kerja IAIN Ambon;
10. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 49 Tahun 2013
tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi
11. Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi
Birokrasi Nomor 46 Tahun 2013 jo. Nomor 17 Tahun 2013 tentang Jabatan
Fungsional Dosen dan Angka Kreditnya;
12. Peraturan Menteri Agama Nomor 50 Tahun 2015 tentang Statuta Institut
Agama Islam Negeri Ambon;
13. Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 045/U/2002 tentang
Kurikulum inti Perguruan Tinggi;
14. Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor Dj/1765/2011 tentang
Beban Kerja Dosen dan Evaluasi Pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi
bagi Dosen di Lingkungan Perguruan Tinggi Agama Islam (PTAI);

MEMUTUSKAN
Menetapkan
Kesatu : Menetapkan Dosen Penasehat Akademik Fakultas Syariah Institut Agama
Islam Negeri Ambon Tahun 2022 sebagaimana tercantum dalam lampiran
yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari keputusan ini;
Kedua : Tugas Dosen Pensehat Akademik sebagai berikut :
a. Membimbing mahasiswa selama masa studi;
b. Mengarahkan mahasiswa untuk mencapai studi akademik.
Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan dan akan ditinjau serta
diperbaiki kembali sebagaimana mestinya, apabila terdapat kekeliruan dalam
penetapan ini.

Ditetapkan di
: Ambon
Pada Tanggal 31 Agustus 2023

DEKAN

HUSIN ANANG KABALMAY

Anda mungkin juga menyukai