Anda di halaman 1dari 3

KEPUTUSAN DEKAN FAKULTAS SYARIAH

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI PONTIANAK


NOMOR: 479 TAHUN 2023
TENTANG

DOSEN PEMBIMBING SKRIPSI

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


DEKAN FAKULTAS SYARIAH INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI PONTIANAK
Menimbang : a. Bahwa untuk membimbing serta mengarahkan
mahasiswa dalam menyusun skripsi guna mencapai
gelar Sarjana Hukum, perlu ditunjuk dosen
pembimbing;
b. bahwa dosen yang nama-namanya tercantum dalam
Keputusan ini dinilai mampu dan memenuhi kualifikasi
untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud
pada huruf a;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana
dimaksud pada huruf a dan huruf b, perlu menetapkan
Keputusan Dekan Fakultas Syariah tentang Dosen
Pembimbing Skripsi.

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003


tentang Sistem Pendidikan Nasional (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 78, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4301);
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2005
tentang Guru dan Dosen (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2005 Nomor 157, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 4586);
3. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 37 Tahun
2009 tentang Dosen (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2009 Nomor 76, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 5007);
4. Perka BKN Nomor 1 Tahun 2013 Tentang Ketentuan
Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 46 Tahun 2011
Tentang Penilaian Prestasi Kerja Pegawai Negeri Sipil;
5. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 4 Tahun
2014 tentang Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi dan
Pengelolaan Perguruan Tinggi (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2014 Nomor 16, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5500);
6. Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor
83/PMK.02/2022 Tentang Standar Biaya Masukan Tahun
Anggaran 2023;
7. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 53 Tahun
2013 tentang Perubahan Sekolah Tinggi Agama Islam
Negeri Pontianak menjadi Institut Agama Islam Negeri
Pontianak (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2013 Nomor 123);
8. Keputusan Rektor Institut Agama Islam Negeri Pontianak
Nomor 574 Tahun 2022 tentang Pengangkatan Dr. Firdaus
Achmad, M.Hum sebagai Dekan Fakultas Syariah Masa
Jabatan Tahun 2022-2026;
9. Keputusan Dekan Nomor 453.a Tahun 2021 Tentang
Panduan Penulisan Penelitian Mahasiswa;
10. Buku Pedoman Akademik dan Kalender Akademik IAIN
Pontianak Tahun Akademik 2022/2023;

MEMUTUSKAN:

Menetapkan : KEPUTUSAN DEKAN FAKULTAS SYARIAH INSTITUT


AGAMA ISLAM NEGERI PONTIANAK TENTANG DOSEN
PEMBIMBING SKRIPSI;
KESATU : Menetapkan Dosen Pembimbing Skripsi sebagai berikut:
1. Dosen Pembimbing Utama
Nama : Dr. Muhammad Hasan, M.Ag
NIP : 19770213 2005011002
Pangkat/Gol/Ruang : Pembina Utama Muda/IV/c
Jabatan Fungsional : Lektor Kepala
2. Dosen Pembimbing Pendamping
Nama : Sa'dulloh Muzammil, M.Pd
NIP : 19831030 2014031001
Pangkat/Gol./Ruang : Penata Tk. I/III/d
Jabatan Fungsional : Lektor
Untuk melaksanakan tugas sebagai Dosen Pembimbing
Skripsi Mahasiswa
Nama : HAPIZIN
NIM : 12012005
Program Studi : Hukum Keluarga Islam
Judul Skripsi : Konsep Keadilan dalam Praktik
Penetapan Waris Masyarakat
Desa Sungai Dungun Kabupaten
Mempawah

KEDUA : Dosen Pembimbing bertugas: 1) Membimbing dan/atau


mengarahkan proses penulisan skripsi mahasiswa; 2)
Mendampingi dan menilai mahasiswa pada saat
pelaksanaan ujian skripsi; 3) Pembimbing Utama bertindak
sebagai Ketua sidang, dan Pembimbing Pendamping sebagai
Sekretaris sidang pada saat Ujian Skripsi.
KETIGA : Segala biaya yang muncul sebagai akibat dari diterbitkannya
Keputusan ini dibebankan kepada Dana Daftar Isian
Pelaksanaan Anggaran (DIPA) 2023 dalam POK Fakultas
Syariah IAIN Pontianak.

KELIMA : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Pontianak
Pada tanggal 20 November 2023

DEKAN

FIRDAUS ACHMAD

Tembusan:

1. Wakil Dekan 1 FASYA IAIN Pontianak;


2. Ketua Program Studi HKI FASYA IAIN Pontianak;
3. Kabag. Perencanaan dan Keuangan IAIN Pontianak; dan
4. Koordinator Subbagian Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni FASYA IAIN Pontianak.

Sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku, surat ini telah ditandatangani secara elektronik
tersertifikasi Balai Sertifikat Elektronik (BsrE) sehingga tidak diperlukan tanda tangan manual dan stampel basah

Anda mungkin juga menyukai