Anda di halaman 1dari 12

PAKET A

SOAL UJIAN SEKOLAH SMA


Mata Pelajaran : BIOLOGI
Jurusan : IPA

1. Pupuk kandang yaitu kotoran ternak yang digunakan baik sebelum dikomposkan maupun sesudah
dikomposkan. Pupuk kandang dapat berfungsi sebagai sumber hara dan dapat memperbaiki sifat kimia,
fisik, dan biologi tanah. Pupuk kandang memilki kandungan hara N, P, K, Ca, Mg dan bahan organik yang
sangat bermanfaat bagi pertumbuhan tanaman dan kesehatan tanah (Tabel 1).

Dari tabel Kadar Hara Pupuk Kandang dapat disimpulkan bahwa….


A. kandungan N, P, K, Ca, Mg tertinggi terdapat pada pupuk kandang ayam
B. kandungan N, P, K, Ca, Mg tertinggi terdapat pada pupuk kandang sapi
C. kandungan bahan organik tertinggi terdapat pada pupuk kandang sapi
D. kandungan bahan organik tertinggi terdapat pada pupuk kandang ayam
E. kandungan bahan organik tertinggi terdapat pada pupuk kandang kambing

2. Bagi yang suka makan mangga tentu kalian mengenal beberapa ragam jenis mangga. Perhatikan gambar
berbagai jenis mangga berikut!

Berbagai jenis mangga pada gambar menunjukkan adanya keanekaragaman tingkat….


A. gen
B. jenis
C. individu
D. komunitas
E. ekosistem

3. Perhatikan skema replikasi virus berikut!


Tahapan apakah yang terjadi pada nomor 2, 4 dan 6?
A. Absorbsi, sintesis, lisis.
B. Penetrasi, perakitan, lisis.
C. Lisis, penetrasi, absorbsi.
D. Penetrasi, absorbsi, sintesis.
E. Absorbsi, penetrasi, sintesis.

4. Kurva pertumbuhan bakteri ialah suatu informasi mengenai fase hidup suatu bakteri.
Kurva pertumbuhan digunakan untuk mengetahui kecepatan pertumbuhan sel bakteri dan pengaruh
lingkungan terhadap kecepatan pertumbuhan.
Perhatikan kurva pertumbuhan bakteri berikut!

Pada nomor 3 terjadi fase….


A. adaptasi
B. stasioner
C. log
D. kematian
E. istirahat

5. Pengelompokkan Kingdom Fungi atau Jamur berdasarkan ciri-ciri yang dimiliki. Berikut ciri-ciri Fungi
yang ditemukan seorang siswa saat berjalan di kebun kakeknya:
1. Tidak berklorofil
2. Memiliki hifa bersekat
3. Memiliki tubuh buah menyerupai payung
4. Hidup di tempat lembab
Berdasarkan ciri-cirinya Jamur yang dimaksud merupakan anggota divisi….
A. Oomycota
B. Zygomycota
C. Ascomycota
D. Basidiomycota
E. Deuteromycota
6. Berikut ini gambar beberapa hewan invertebrata.

Hewan yang tergolong kelompok aselomata adalah….


A. 1 dan 3
B. 1 dan 5
C. 2 dan 4
D. 3 dan 5
E. 4 dan 5

7. Perhatikan bagan daur karbon dan oksigen di bawah ini!


Berdasarkan bagan, yang berlabel 1, 2, dan 3 secara berurutan adalah peristiwa .…

A. fotosintesis, respirasi, penguraian


B. fotosintesis, penguraian , respirasi
C. fotosintesis, penguraian, transpirasi
D. respirasi, transpirasi, penguraian
E. transpirasi, penguraian, respirasi

8. Tanah longsor adalah bencana yang sering terjadi di lereng pegunungan. Tanah longsor terjadi karena
berbagai sebab seperti gempa bumi, tanah yang tidak stabil, dan juga hutan gundul. Pernyataan di
bawah ini yang paling tepat menggambarkan dampak negatif dari bencana tanah longsor bagi
lingkungan adalah….
A. Terjadinya kerusakan lahan dan hilangnya vegetasi penutup lahan.
B. Menimbulkan korban jiwa karena kejadian tanah longsor yang mendadak.
C. Rumah penduduk akan rusak bahkan hancur tertimpa tanah longsor.
D. Terputusnya jalur transportasi wilayah terdampak tanah longsor.
E. Memunculkan sumber mata air yang baru di wilayah tanah longsor.

9. Sebagai organisme, baik tumbuhan maupun hewan memiliki sel. Perhatikan gambar sel hewan di
bawah ini!

Manakah pernyataan yang tepat mengenai nama organel dan fungsi organel yang ditunjuk?
A. Retikulum endoplasma kasar, berfungsi untuk sintesis protein.
B. Retikulum endoplasma halus, berfungsi untuk menetralkan racun.
C. Mitokondria, berfungsi untuk oksidasi glukosa.
D. Badan golgi, berfungsi untuk sekresi.
E. Peroksisom, berfungsi untuk memecah hidrogen peroksida.

10. Gambar di bawah ini menunjukkan percobaan untuk membuktikan adanya tekanan osmosis pada
kentang. Perhatikan dengan cermat gambar percobaan osmosis pada kentang di bawah ini!
Setelah dua hari terjadi perbedaan permukaan larutan, yaitu ….
A. X naik, Y turun sebab X hipertonis dibanding Y
B. X naik, Y turun sebab X isotonis dengan Y
C. X turun, Y naik sebab X hipertonis dibanding Y
D. X dan turun sebab X isotonis dengan Y
E. Y naik, X turun sebab Y hipertonis dibanding Y

11. Tumbuhan tersusun dari sel-sel yang membentuk jaringan. Jaringan adalah sekelompok sel yang
memiliki struktur dan fungsi yang sama.
Perhatikan gambar jaringan di bawah ini!

Pernyataan yang paling tepat untuk menggambarkan jaringan tersebut adalah…


A. sel-selnya hidup dengan dinding sel yang tipis
B. sel-selnya hidup, dinding sel mengalami penebalan primer
C. sel-selnya hidup, dinding sel mengalami penebalan sekunder
D. sel-selnya mati, dinding sel mengalami penebalan primer
E. sel-selnya mati, dinding sel mengalami penebalan sekunder

12. Perhatikan gambar jaringan epitel di bawah ini!

Gambar A dan E merupakan jaringan….


A. epitel kubus selapis dan epitel pipih selapis
B. epitel silindris dan epitel kubus selapis
C. epitel silindris bersilia dan epitel pipih selapis
D. epitel silindris bersilia dan epitel kubus selapis
E. epitel kubus bersilia dan epitel pipih bersilia

13. Persendian menghubungkan dua tulang, memberikan struktur dan membantu otot untuk dapat
menggerakkan tulang. Perhatikan gambar persendian di bawah ini dengan cermat!
Pernyataan di bawah ini yang paling tepat menggambarkan jenis persendian pada gambar adalah….
A. sendi peluru
B. sendi engsel
C. sendi putar
D. sendi geser
E. sendi pelana

14. Cek darah umumnya dilakukan untuk mendeteksi penyakit, mengetahui fungsi organ, mendeteksi
racun dan zat berbahaya dan memeriksa kondisi kesehatan secara menyeluruh. Perhatikan data hasil
cek darah seseorang di bawah ini dengan cermat.

Berdasarkan data cek darah, dapat disimpulkan bahwa orang tersebut….


A. dalam kondisi sehat
B. menderita leukemia
C. menderita anemia kronis
D. menderita tipus
E. jumlah trombosit kurang dari normal

15. Perhatikan gambar organ pencernaan berikut!


Apakah nama enzim yang dihasilkan organ X dan fungsinya?

A. Renin, mengendapkan protein susu.


B. Pepsin, mengubah protein menjadi pepton.
C. Maltase, mengubah maltosa menjadi glukosa.
D. Tripsin, mengubah protein menjadi asam amino.
E. Lipase, mengubah lemak menjadi asam lemak dan gliserol.

16. Daftar berikut adalah alat pernapasan pada manusia:


1) laring
2) bronkus
3) trakea
4) faring
5) alveolus
6) bronkiolus
Urutan alat pernapasan manusia yang benar yaitu . . . .
A. 1)– 4) – 2) – 6) – 3) – 5)
B. 3) – 4) – 1) – 5) – 2) – 6)
C. 4) – 1) – 3) – 2) – 6) – 5)
D. 4) – 3) – 1) – 2) – 6) – 5)
E. 3) – 4) – 1) – 2) – 6) – 5)

17. Perhatikan gambar nefron di bawah ini!


Uji laboratorium dilakukan dengan sampel urin menggunakan reagen Benedict, Lugol, dan Biuret.
Apabila urin yang diuji dengan reagen Biuret berwarna ungu, maka bagian ginjal yang mengalami
gangguan adalah bagian bernomor....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

18. Perhatikan gambar anatomi bola mata di bawah ini!

Mekanisme melihat mulai dari masuknya stimulus sampai terbentuknya bayangan pada mata yang
dilakukan oleh bagian-bagian yang tampak pada gambar. Bagian manakah yang berfungsi
memfokuskan cahaya sehingga bayangan jatuh tepat di retina?
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

19. Perhatikan gambar organ reproduksi di bawah ini!

Berdasarkan gambar di atas, pertumbuhan embrio terjadi pada bagian bernomor….


A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

20. Grafik di bawah ini menunjukkan kadar antibodi dari seorang anak yang diimunisasi. Vaksin yang
digunakan adalah X dan Y yang mengandung antigen yang berbeda.
Berikut ini pernyataan yang tepat berkaitan dengan grafik tersebut di atas adalah…
A. antigen X tidak mudah dikenali makrofag daripada antigen Y
B. antigen X dan Y merupakan antigen yang berasal dari patogen yang sama
C. anak tersebut tidak pernah terinfeksi oleh patogen yang memiliki antigen X
D. respon terhadap antigen Y membutuhkan waktu lebih cepat
E. respons terhadap antigen X membutuhkan waktu lebih cepat

21. Pada percobaan perkecambahan, biji kacang hijau dikelompokkan menjadi 2 bagian. Masing-masing
kelompok ditanam dalam pot berukuran sama dan setiap hari disiram dengan volume air yang sama.
 Kelompok I diletakkan di tempat terang yang terpapar sinar secara langsung.
 Kelompok II diletakkan di dalam ruangan yang tidak terpapar sinar matahari.
Setelah seminggu, ternyata tumbuhan di kelompok II lebih tinggi daripada di kelompok I.

Dari percobaan di atas, simpulan yang tepat adalah....


A. sinar matahari dapat menghambat pertumbuhan karena mengaktifkan auksin
B. tanaman kelompok II tumbuh lebih panjang untuk mencari sinar matahari
C. sinar matahari mempercepat pertumbuhan karena mengaktifkan auksin
D. tumbuhan lebih baik ditanam di tempat gelap daripada di tempat terang
E. sinar matahari dapat menghambat pertumbuhan kecambah kacang hijau

22. Propinsi Lampung terkenal sebagai daerah penghasil pisang. Salah satu daerah tujuan pengiriman
pisang dari Lampung adalah Jakarta. Pisang dikirim dalam keadaan belum matang dan mengalami
pemeraman untuk mendapatkan buah matang. Secara alami buah pisang mengalami pematangan
karena memiliki hormon yang berfungsi untuk pematangan buah. Hormon apakah yang berfungsi
untuk pematangan buah?
A. Auksin.
B. Gas etilen.
C. Asam traumalin.
D. Giberelin.
E. Sitokinin.

23. Perhatikan bagan siklus Calvin-Benson di bawah ini!

Berdasarkan siklus di atas, fase 1, 2, dan 3 berturut-turut adalah…


A. ribulosa bifosfat, O2 dan difosfogliserat
B. ribulosa bifosfat, CO2 dan difosfogliserat
C. ribulosa bifosfat, CO2 dan fosfogliserat
D. ribulosa bifosfat, CO2 dan fosfogilerat
E. rubisco, CO2 dan difosfogliserat

24. Perhatikan skema respirasi anaerob berikut!


Berdasarkan skema tersebut ATP, CO2 dan etanol berturut-turut adalah… .
A. 1 – 2 – 3
B. 1 – 3 – 5
C. 2 – 3 – 4
D. 3 – 4 – 5
E. 5 – 1 – 2

25. Perhatikan skema respirasi seluler secara aerob di bawah ini!

Bagian bernomor 1 dan 2 merupakan tahap….


A. glikolisis dan siklus Krebs
B. glikolisis dan dekarboksilasi oksidatif
C. glikolisis dan fermentasi
D. glikolisis dan transpor elektron
E. siklus Krebs dan dekarboksilasi oksidatif

26. Perhatikan hasil percobaan uji enzim katalase berikut ini :

Berdasarkan data pada tabel di atas dapat disimpulkan bahwa kerja enzim katalase dipengaruhi
oleh ….
A. pH dan H2O2
B. pH dan suhu
C. suhu dan ekstrak hati
D. suhu dan H2O2
E. asam dan basa

27. Struktur DNA berupa dua rantai polinukleotida yang berbentuk seperti tangga tali berpilin (double
helix). Perhatikan gambar struktur DNA di bawah ini!
Berapakah jumlah nukleotida pada struktur DNA?
A. 3
B. 6
C. 9
D. 12
E. 18

28. Perhatikan skema sintesis protein di bawah ini!

Peristiwa yang terjadi pada proses di nomor 3 adalah ....


A. translasi,pencetakan mRNA oleh DNA
B. transkripsi, duplikasi DNA
C. transkripsi, pencetakan mRNA oleh DNA
D. translasi, penerjemahan mRNA oleh tRNA
E. replikasi, duplikasi DNA

29. Perhatikan gambar pembelahan sel berikut!

Gambar 1 dan 2 adalah fase… .


30. Seorang peneliti menyilangkan galur murni kacang kapri berbiji bulat berwarna kuning (BBKK) dan
biji keriput berwarna hijau (bbkk). F1 yang dihasilkan dikawinkan sesamanya hingga mendapatkan
keturunan F2 yang menghasilkan biji sejumlah 320 buah. Secara berurutan jumlah biji bulat warna
kuning dan biji keriput warna hijau adalah. …
A. 20 dan 60
B. 20 dan 120
C. 20 dan 180
D. 60 dan 20
E. 180 dan 20

31. Kelinci berambut hitam (H) disilangkan dengan kelinci berambut putih (h) menghasilkan keturunan
F1 kelinci berambut hitam heterozigot. Jika F1 disilangkan sesamanya, maka perbandingan fenotip
keturunan F2 antara kelinci berambut hitam dan putih adalah….
A. 1 : 3
B. 2 : 2
C. 3 : 1
D. 1 : 1 : 2
E. 1 : 2 : 1

32. Tanaman bergenotip (BbHh dengan bbhh) disilangkan menghasilkan anakan dengan genotipe sebagai
berikut:
BbHh: 1200
Bbhh: 250
bbHh: 350
bbhh: 1200
Berapa persenkah nilai pindah silangnya?
A. 20 %
B. 33,3 %
C. 50 %
D. 66.6 %
E. 300 %

33. Tanaman gandum berkulit hitam (HhKk) disilangkan dengan yang berkulit kuning (hhKk). Jika gen H
epistasis terhadap gen K, perbandingan fenotip hitam:kuning:putih yang muncul pada keturunannya
adalah…
A. 2:1:1
B. 2:2:1
C. 4:2:2
D. 4:3:1
E. 6:2:2

34. Ziva bergolongan darah A dimana ayahnya bergolongan darah O, menikah dengan Zico yang
bergolongan A dimana ayahnya juga bergolongan darah O. Berapa persen kemungkinan anak mereka
yang bergolongan darah A?
A. 25%
B. 45%
C. 50%
D. 75%
E. 100%

35. Mutasi pada materi genetik dapat terjadi pada kromosom dan gen.
Mutasi kromosom dan mutasi gen disebabkan oleh beberapa faktor. Perhatikan diagram mutasi gen
berikut !

Apakah penyebab mutasi pada gambar?


A. Delesi.
B. Duplikasi.
C. Insersi.
D. Translokasi.
E. Substitusi.

36. Perhatikan gambar di bawah ini!

Kromosom beberapa mutasi :


1) 44A + XO
2) 45A + XX
3) 22AA + XXY
4) 22AA + XO
5) 45A + XY

Apabila kita melihat seseorang yang memiliki ciri ciri seperti pada gambar, manakah kromosom yang
menunjukkan mutasi yang terjadi?
A. 1 dan 3
B. 1 dan 4
C. 2 dan 4
D. 2 dan 5
E. 3 dan 5

37. Pernyataan di bawah ini menyebabkan perubahan leher jerapah.


(1) Jerapah berleher panjang berasal dari induk jerapah berleher pendek
(2) Pada masa lampau terdapat jerapah berleher panjang maupun berleher pendek.
(3) Memanjangnya leher jerapah karena pengaruh lingkungan.
(4) Jerapah berleher pendek mati, sedangkan berleher panjang tetap lestari/hidup.
Teori Darwin yang ada hubungannya dengan evolusi jerapah ditunjukkan oleh nomor....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)

38. Pada suatu populasi manusia terdapat 9 orang albino dari setiap 10.000 orang penduduk, maka
frekuensi gen normalnya adalah…
A. 0,03
B. 0,09
C. 0,81
D. 0,91
E. 0,97

39. Tumpahan minyak mentah dari kapal tanker di laut dapat menyebabkan pencemaran lingkungan yang
mengganggu kehidupan biota laut. Cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi hal tersebut adalah
dengan mengembangkan teknologi bioremediasi yang memanfaatkan bakteri ….
A. Methanobacterium sp.
B. Bacillus thuringiensis
C. Thiobacillus ferrooxidans
D. Clostridium sp.
E. Pseudomonas aeruginosa

40. Kloning merupakan teknologi yang digunakan untuk menghasilkan individu yang secara genetik
identik dengan induknya. Teknologi ini apabila diterapkan pada berbagai jenis hewan dalam jangka
waktu panjang dapat menyebabkan dampak negatif yaitu….
A. akan terjadi isolasi reproduksi antar spesies
B. menghasilkan individu berumur pendek
C. akan terjadi kepunahan secara massal
D. menurunkan keanekaragaman hayati
E. menurunkan jumlah anggota populasi

Anda mungkin juga menyukai