Anda di halaman 1dari 3

FUTSAL

(CASSMEETING TAHUN 2023)


A. PERATURAN PERTANDINGAN

Peraturan pertandingan futsal pada Classmeeting ini adalah peraturan khusus yang dibuat
oleh panitia penyelenggara yang meliputi antara lain :

1. Sistem Pertandingan : Sistem pertandingan futsal pada Turnamen ini adalah


menggunakan sistem gugur (tim yang kalah tidak bisa melanjutkan pertandingan).
2. Waktu Pertandingan: Lama waktu pertandingan 2×10 menit kotor untuk babak
penyisihan, dengan waktu istirahat 3 menit. Untuk final 2x10 menit kotor. Time out
adalah 1x pada setiap babak oleh setiap team dengan waktu 1 menit.
3. Penentuan Pemenang: Pemenang dalam setiap pertandingan adalah team yang
memasukkan bola (goal) lebih banyak ke gawang lawan. Apabila pada waktu normal
hasil pertandingan masih tetap sama/imbang/seri, maka akan langsung dilakukan
tendangan penalty. Tendangan adu penalty dilakukan oleh 3 pemain yang sudah
didaftarkan (tak terkecuali pemain cadangan). Apabila dalam adu penalty hasil masih
berimbang, maka akan dilakukan tendangan sudent death. Jadi pemenang ditentukan oleh
penendang dan penjaga gawang.

B. PEMAIN DAN OFFICIAL

1. Pemain harus siswa aktif SMA Laboratorium Universitas Negeri Malang


2. Pemain yang didaftarkan maksimal 12 orang setiap tim, 5 inti 7 cadangan.
3. Pemain yang didaftarkan dalam line up adalah 14 orang termasuk official.
4. Official Tim terdiri dari 2 orang, 1 pelatih dan 1 manajer.
5. Pemain yang diijinkan bertanding adalah pemain yang namanya telah diserahkan kepada
panitia pertandingan (inspektur pertandingan/Pak Fandy).

C. ATURAN PENGUSIRAN (Rule Of Expulsion)

1. Pemain yang diusir keluar lapangan (dikeluarkan) tidak diperkenankan bermain dalam
sisa waktu pertandingan bahkan tidak diperkenankan duduk dibangku pemain cadangan
(team bench).

D. SANKSI-SANKSI

· Kartu Kuning Dan Merah

1. Akumulasi kartu kuning berlaku pada classmeeting ini.


2. Pemain yang memperoleh kartu merah dari 2 kartu kuning pada saat pertandingan yang
sama, tidak diperbolehkan bermain satu kali pada pertandingan berikutnya.
3. Pemain yang memperoleh kartu merah langsung pada saat pertandingan yang sama, tidak
diperbolehkan bermain dua kali pada pertandingan berikutnya.
4. Setiap Pelanggaran yang diperingati diberikan apabila salah seorang dari tim peserta yang
bertanding melakukan pelanggaran dan akan dikenai sanksi kartu kuning berupa denda
sebesar Rp. 10.000,-/kartu dan kartu merah sebesar Rp. 25.000,- yang diterima oleh
team yang bersangkutan.
5. Peserta yang menyalahi aturan akan didiskualifikasi
E. DASAR PERLENGKAPAN
Dasar perlengkapan yang diwajibkan dari seorang pemain adalah:
1. Seragam atau kostum.
2. Celana pendek – apabila pemain memakai celana dalam stretch pants, warnanya
harus sama dengan celana pendek utama.
3. Kaos kaki.
4. Pengaman kaki (shinguards).
5. Sepatu dengan model yang diperkenankan untuk dipakai terbuat dari kain atau kulit
lunak atau sepatu gimnastik dengan sol karet atau terbuat dari bahan yang sejenisnya.
Penggunaan sepatu adalah wajib.
Seragam Atau Kostum
1. Diberi nomor antara 1 – 99 dan harus tampak pada bagian belakang kostum.
2. Warna nomor harus berbeda dan lebih kontras dengan warna bajunya.
3. Untuk pertandingan Internasional, nomornya juga harus tampak pada bagian depan
kostum dalam ukuran yang lebih kecil.
Pengaman Kaki (Shinguards).
1. Secara keseluruhan pengaman kaki harus ditutup oleh kaos kaki.
2. Terbuat dari bahan yang cocok (karet, plastik atau bahan sejenis).
3. Harus memberikan tingkat perlindungan yang cukup.
Penjaga Gawang
1. Penjaga gawang diperkenankan memakai celana panjang, di bagian luar harus di
tutup dengan kaos kaki.
2. Setiap penjaga gawang memakai warna yang mudah membedakannya dari pemain
lain serta wasit.
3. Jika seorang pemain yang berada diluar lapangan ingin mengganti penjaga gawang,
baju yang dipakai penjaga gawang pengganti, oleh pemain tersebut harus ditandai
pada bagian belakang dengan nomor pemain itu sendiri.
Pelanggaran Dan Sangsi
Untuk setiap pelanggaran dari Peraturan ini :
1. Pemain yang melakukan kesalahan akan diperintahkan oleh wasit untuk
meninggalkan lapangan, membetulkan perlengkapannya atau melengkapi salah satu
perlengkapan yang hilang atau belum dipakai. Pemain tidak boleh kembali ke dalam
lapangan tanpa melapor terlebih dahulu kepada salah seorang wasit, yang kemudian
memeriksa perlengkapan pemain tersebut. Pemain diperkenankan masuk kembali,
ketika bola berada diluar permainan (when the ball is out of play)

F. PERATURAN TAMBAHAN
1. Tim yang akan bertanding diharuskan datang 10 menit sebelum pertandingan dimulai.
2. Apabila tim yang akan bertanding tidak datang sampai jadwal pertandingan sudah tiba,
maka akan diberi toleransi waktu 3 menit 1 goal. Dan apabila tidak datang juga maka
Team tersebut di diskualifikasikan dan lawan dinyatakan menang Walk Out (WO).
3. Pemain tidak diperbolehkan menggunakan perhiasan apapun yang dapat membahayakan
dirinya atau pemain lain pada saat pertandingan berlangsung dan tidak boleh berkuku
panjang.
4. Jika sudah melaksanakan pertandingan, seluruh peserta team tidak diperbolehkan
mengganti pemain yang sudah terdaftar dengan pemain lain
5. Tim yang tidak menjunjung tinggi sportifitas, akan di diskualifikasikan, diantaranya :
 Memainkan pemain yang tidak terdaftar dalam daftar pemain yang sudah diterima oleh
panitia.
 Keributan dan kekacauan yang terjadi (baik antar pemain maupun antar supporter) dari
salah satu team, sehingga menyebabkan terhentinya pertandingan.
 Keributan dan kekacauan yang terjadi antar pemain, suporter dan official secara otomatis
akan menjadi tanggung jawab tim yang bersangkutan.
 Setiap pertandingan, TIM wajib memberikan uang jaminan sebesar Rp 50.000, yang
digunakan untuk pelanggaran yang dilakukan saat bertanding, jika tidak ada pelanggaran
selama pertandingan, maka uang jaminan akan dikembalikan.
DAFTAR NAMA PEMAIN FUTSAL
CLASSMEETING 2023

TIM GABUNGAN KELAS :

OFFICIAL :

PELATIH :

NO NAMA LENGKAP KELAS

10

11

12

Anda mungkin juga menyukai