Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BATANG Nama : ...........

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN No.Absen: ...........

PENILAIAN TENGAH SEMESTER GENAP


SEKOLAH DASAR ...................................
TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Kelas/Tema : V (lima) / 5 Hari/Tanggal: ....................


Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Katolik Waktu : .....................

PETUNJUK UMUM :
1. Tulis terlebih dahulu Nama dan No.Absenmu pada tempat yang disediakan!
2. Bacalah dengan teliti petunjuk atau cara mengerjakan soal!
3. Kerjakan dulu soal yang kamu anggap mudah!
4. Periksa kembali hasil pekerjaanmu sebelum kamu serahkan kepada Bapak/Ibu
Gurumu!

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C atau D pada huruf di depan jawaban
yang paling benar!
1. Aldo pernah berbuat salah kepadamu, sebaiknya kamu … .
a. membenci c. menghina
b. memaafkan d. mengajak berantem
2. Teman kita sedang mengalami masalah, sebaiknya kita … .
a. membantu c. menghina
b. membiarkan d. memaafkan
3. Dalam berteman hendaknya kita … .
a. pilih-pilih c. mencari yang kaya
b. mencari yang cantik d. tidak membeda-bedakan
4. Orang Yahudi mengenal kurban paskah dengan menyembelih anak … .
a. sapi c. domba
b. kambing d. kerbau
5. Abraham diuji imannya dengan mengurbankan putra tunggalnya yang bernama … .
a. Kain c. Iskak
b. Zakheus d. Zakharia
6. Orang- orang yang tidak suka dengan tindakan Yesus adalah ... .
a. Para Rasul c. Orang Samaria
b. Pendeta d. Imam Kepala dan Ahli Taurat
7. Yesus wafat di kayu salib karena … .
a. hasutan orang Farisi
b. ketaatan Yesus kepada Allah dan cintanya pada manusia
c. Ponsius Pilatus tidak bertanggungjawab
d. Cintanya pada Maria dan Yosef
8. Setelah wafat-Nya , Yesus menampakkan diri kepada para murid selama … hari.
a. 40 c. 60
b. 50 d. 70
9. Petrus menyangkal Yesus sebanyak … kali.
a. 1 c. 3
b. 2 d. 4
10. Murid Yesus yang tidak percaya bahwa Yesus telah bangkit . . . .
a. Petrus c. Kleopas
b. Mateus d. Thomas
11. Ketika memanggul salib, Yesus terjatuh. Wanita yang mengusap wajah Yesus
ketika jatuh adalah … .
a. Monica c. Magdalena
b. Veronica d. Maria
12. Masa prapaskah atau masa tobat dimulai pada hari … .
a. Rabu Abu c. Jumat Agung
b. Kamis Putih d. Minggu Palma
13. Setiap orang yang dibaptis akan dianugerahi … .
a. Roh Kudus c. kesesatan
b. kebahagiaan d. kejahatan
14. Roh yang dijanjikan Yesus adalah … yang akan mengingatkan ajaran Yesus.
a. Roh Pembimbing
b. Roh Kekuatan
c. Roh Kasih Sayang
d. Roh Penolong dan Penghibur
15. Pada hari Pentakosta, Roh Kudus turun atas … .
a. Bunda Maria
b. Santo Yosef
c. Para Rasul
d. Ahli-ahli taurat
II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar!
16. Jika kita melihat teman yang jatuh, sebaiknya kita … .
17. Yesus berkunjung ke rumah pemungut cukai yang bernama … .
18. Yesus wafat di bukit yang bernama … .
19. Orang yang membantu memanggul salib Yesus adalah ... .
20. Yesus bangkit pada hari ke ... .
21. Salib adalah lambang … .
22. Roh Kudus turun atas Para Rasul pada hari ... .
23. Roh Kudus turun di kota ... .
24. Roh Kudus akan selalu mendorong para murid untuk berani bersaksi tentang
sengsara, wafat dan … Kristus.
25. Sebuah keuskupan dikepalai oleh seorang … .

III. Jawablah soal di bawah ini dengan tepat dan benar!


26. Bagaimana sikap kita terhadap orang yang dianggap berbuat salah di tengah
masyarakat?
Jawab: ………………………………………………………………………………………
27. Bagaimana caramu meneladani sikap Yesus yang mau tinggal di rumah Zakheus
yang dianggap berdosa?
Jawab: ………………………………………………………………………………………
28. Jelaskan arti berkorban menurut Yesus yang kamu ketahui!
Jawab: ………………………………………………………………………………………
29. Roh Kudus turun dalam berbagai tanda. Sebutkan 2 tanda yang kamu ketahui
tentang turunnya Roh Kudus!
Jawab : ……………………………………………………………………………………..
30. Apakah kamu melakukan kegiatan Gereja dengan tulus dan sukacita sebagaimana
umat pada zaman para rasul?Jelaskan!
Jawab : ……………………………………………………………………………………….

Anda mungkin juga menyukai