Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL ACARA KEGIATAN “IMLEK DAN

PERTUNJUKAN BARONGSAI & LIONG” TAHUN 2024

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN GLOBAL PERSADA MANDIRI

Jl. Mekar sari No.05, Kel. Bekasi jaya, Kec. Bekasi Timur, Kota
Bekasi, Jawa Barat 17111
Kata Pengantar

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah
melimpahkan rahmat,dan kasih sayang-Nya sehingga kita masih diberikan
kesehatan dan kesempatan untuk menjalankan aktivitas kita,sehingga proposal ini
telah selesai kami susun.
Proposal ini kami buat dalam rangka memperingati Imlek pada Jum’at, 16
Februari 2024 serta kegiatan Pertunjukan Barongsai dan Liong, kami bermaksud
untuk mengadakan kegiatan bagi para siswa siswi SMK Global Persada Mandiri.
Karena itu kami mengharapkan agar kiranya acara ini dapat menjadi suatu hal yang
positif dan dapat menyalurkan bakat serta minat Siswa siswi SMK Global Persada
Mandiri.
Atas perhatian yang diberikan kami mengharapkan guru dan pihak SMK GPM
agar dapat memberi kami dukungan dalam acara ini dan Semoga apa yang kami
lakukan dapat menjadi hal yang membawa dampak baik bagi SMK Global Persada
Mandiri.

Terima kasih,
BAB I
LATAR BELAKANG

Imlek merupakan perayaan tahun baru yang disepakati oleh orang-orang


Tionghoa pada etnis masyarakat Cina. Pada umumnya Imlek merupakan peristiwa
alam yang menunjukan perubahan cuaca dari musim dingin berganti menjadi musim
semi.1 Perubahan cuaca tersebut dimanfaatkan oleh petani china untuk bercocok
tanam, sehingga petani dapat memiliki nilai ekonomi dari perubahan cuaca tersebut.
Perayaan Imlek ini dilakukan setiap satu tahun sekali oleh orang-orang Tionghoa,
dalam bentuk rasa syukur kenikmatan yang diberikan oleh Sang Maha Kuasa.

Tujuan utama dari semua ritual Imlek adalah untuk mencapai kesejahteraan,
ketentraman, dan kebahagiaan. Ritual Imlek berlangsung selama 21 hari yang
dimulai dengan doa kepada Dewa Dapur dan diakihri dengan Festival Lampion atau
Cap Go Meh. Perayaan ini diadakan pada malam ke-15 kalender China. Cap Go
Meh sendiri menjadi momentum bagi etnis Tionghoa untuk memanjatkan rasa
syukur sekaligus mengusir kesialan di masa yang akan datang.

Beberapa makanan khas Cap Go Meh adalah lontong Cap Go Meh, jeruk
mandarin, kue keranjang (Nian Gao), hingga wedang ronde. Pawai barongsai identik
dengan perayaan Imlek. Biasanya, iring-iringan dan atraksi barongsai dilakukan di
sepanjang jalan perkotaan untuk memeriahkan perayaan Cap Go Meh.
BAB II
KEGIATAN

2.1 KEGIATAN
Kegiatan yang kami selenggarakan “IMLEK DAN PERTUNJUKAN
BARONGSAI & LIONG” yang bertemakan “Wujud bersyukur menyambut tahun baru
tiba, serta memeriahkan acara kegiatan untuk mencapai kesejahteraan, kebahagiaan,
dan ketentraman.” dan mengadakan makan bersama siswa/i maupun guru.

2.2 WAKTU DAN TEMPAT

Kegiatan ini akan dilaksanakan pada:


Hari/Tanggal :Jum’at, 16 Februari 2024
Pukul : 09.00 WIB s/d Selesai
Tempat : Pelantaran SMK Global Persada Mandiri

2.3 SASARAN KEGIATAN


Sasaran kegiatan ini adalah seluruh siswa/i kelas X – XII SMK Global
Persada Mandiri dan juga Bapak/Ibu guru.

2.4 PIC
SUSUNAN PIC KEGIATAN “IMLEK”
Nama PIC
1 Marshella Dwiristi Irwanda
2 Grace Angelia Young

2.5 ANGGARAN KEGIATAN


Adapun anggaran kegiatan untuk acara ini sebagai berikut :
1. Bahan Dekorasi
Tinta = Rp. 15.000

2. Bahan untuk Makan Bersama Prasmanan


Ayam (3 Ekor x Rp. 45.000) = Rp. 135.000
Telur (4 Kg x Rp. 30.000) = Rp. 120.000
Beras (9 Liter x Rp. 11.000) = Rp. 99.000
Bumbu = Rp. 50.000
Cabai = Rp. 25.000
Kerupuk = Rp. 30.000
Galon Air Isi Ulang (2 Galon x Rp. 5000) = Rp. 10.000

+
Total anggaran = Rp. 484.000

2.6 RUNDOWN KEGIATAN


RUNDOWN ACARA KEGIATAN “IMLEK DAN PERTUNJUKAN
BARONGSAI & LIONG”
JUM’AT, 16 FEBRUARI 2024
SMK GLOBAL PERSADA MANDIRI

WAKTU DURASI URAIAN KETERANGAN


08.00 – 08.30 30’ Prepare

08.30 – 10.00 150’ Makan Bersama (Prasmanan) Peserta dan Guru


& Istirahat
10.00 – 12.00 120’ Pertunjukan Barongsai &
Liong
12.00 – 12.30 30’ ISOMA Peserta dan Guru
12.30 – 13.00 30’ Pulang Peserta dan Guru

BAB III
PENUTUP
3.1 KESIMPULAN
Kegiatan Imlek ini menunjukkan bahwa acara tersebut memperkenalkan dan
merayakan budaya Tionghoa secara inklusif dan menghibur bagi seluruh siswa/i.

3.2 SARAN
Kegiatan ini dibuat untuk meningkatkan rasa toleransi terhadap sesame dan
mengenal budaya lain, juga diharapkan agar murid dapat meningkatkan rasa
solidaritas terhadap sesama juga bagi siswa.

Ketua MPK Ketua OSIS

Shanaya Najla Fitriah David Harlie

Anda mungkin juga menyukai