Anda di halaman 1dari 6

MISA SYUKUR

Pertemuan Keluarga Besar Wignyosudarmo


Yogyakarta, 2 Juli 2023

NYANYIAN PEMBUKA (Dengan gembira PS 330) -berdiri-

Dengan gembira bersama melangkah


Kita semua menghadap Tuhan
Bertepuk tangan nyanyi sukaria
Sebab besar kasih setiaNya

Angkatlah hati jiwa


Mohon rahmat berlimpah
Agar kita pun pantas
Berkenan kepadaNya

Satukan kami umatMu ya Tuhan


Dalam Kristus jadi satu warga
Hingga kami sehati dan sejiwa
Memuliakan namaMu Tuhan

TANDA SALIB DAN SALAM -berdiri-

I. Dalam nama Bapa dan Putra dan Roh Kudus

U. Amin

I. Semoga rahmat Tuhan kita Yesus Kristus, cinta kasih Allah dan persekutuan Roh Kudus bersamamu

U. Dan bersama rohmu

PENGANTAR

MADAH KEMULIAAN

LITURGI SABDA
BACAAN I

Roma 12:9-21
Nasihat untuk hidup dalam kasih

12:9 Hendaklah kasih itu jangan pura-pura! Jauhilah yang jahat dan lakukanlah yang
baik. 12:10 Hendaklah kamu saling mengasihi sebagai saudara dan saling mendahului dalam
memberi hormat. 12:11 Janganlah hendaknya kerajinanmu kendor, biarlah rohmu menyala-
nyala dan layanilah Tuhan. 12:12 Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan, dan
bertekunlah dalam doa! 12:13 Bantulah dalam kekurangan orang-orang kudus dan usahakanlah
dirimu untuk selalu memberikan tumpangan! 12:14 Berkatilah siapa yang menganiaya
kamu, berkatilah dan jangan mengutuk! 12:15 Bersukacitalah dengan orang yang bersukacita, dan
menangislah dengan orang yang menangis! 12:16 Hendaklah kamu sehati sepikir dalam hidupmu
bersama; janganlah kamu memikirkan perkara-perkara yang tinggi, tetapi arahkanlah dirimu kepada
perkara-perkara yang sederhana. Janganlah menganggap dirimu pandai! 12:17 Janganlah membalas
kejahatan dengan kejahatan; lakukanlah apa yang baik bagi semua orang! 12:18 Sedapat-dapatnya,
kalau hal itu bergantung padamu, hiduplah dalam perdamaian dengan semua orang! 12:19 Saudara-
saudaraku yang kekasih, janganlah kamu sendiri menuntut pembalasan, tetapi berilah tempat
kepada murka Allah, sebab ada tertulis: Pembalasan itu adalah hak-Ku. Akulah yang akan menuntut
pembalasan, firman Tuhan. 12:20 Tetapi, jika seterumu lapar, berilah dia makan; jika ia haus, berilah
dia minum! Dengan berbuat demikian kamu menumpukkan bara api di atas
kepalanya. 12:21 Janganlah kamu kalah terhadap kejahatan, tetapi kalahkanlah kejahatan dengan
kebaikan!

L. Demikianlah sabda Tuhan.

U. Syukur kepada Allah.

MAZMUR TANGGAPAN

Ulangan: Aku hendak menyanyikan kasih setia Tuhan selama-lamanya.

Atau

Mazmur:

1. Aku hendak menyanyikan kasih setia Tuhan selama-lamanya, hendak menuturkan kesetiaan-Mu
turun-menurun. Sebab kasih setia-Mu dibangun untuk selama-lamanya kesetiaan-Mu tegak seperti
langit.

2. Engkau berkata, "Telah Kuikat perjanjian dengan orang pilihan-Ku Aku telah bersumpah kepada
Daud, hamba-Ku: Aku hendak menegakkan anak cucumu untuk selama-lamanya, dan membangun
takhtamu turun-menurun."
3. Dia pun akan berseru kepada-Ku, "Bapa-kulah Engkau, Allahku dan gunung batu keselamatanku."
Untuk selama-lamanya Aku akan memelihara kasih setia-Ku bagi dia, dan perjanjian-Ku dengannya
akan Kupegang teguh.

BACAAN INJIL (Yoh.15: 9 - 11)

15:9 "Seperti Bapa telah mengasihi Aku, h demikianlah juga Aku telah mengasihi kamu; tinggallah di
dalam kasih-Ku 1 itu. 15:10 Jikalau kamu menuruti perintah-Ku, i kamu akan tinggal di dalam kasih-
Ku, seperti Aku menuruti perintah Bapa-Ku dan tinggal di dalam kasih-Nya. 15:11 Semuanya itu
Kukatakan kepadamu, supaya sukacita-Ku ada di dalam kamu dan sukacitamu menjadi penuh. j

HOMILI

SYAHADAT

Aku Percaya …

DOA UMAT

I. Barangsiapa mengikuti Kristus harus meninggalkan banyak hal untuk dapat menemukan segalanya.
Ia harus mengangkat salibnya setiap hari. Tetapi ia tahu bahwa Allah akan mendengarkannya bila ia
berdoa kepadanya:

Doa doa Kami:

L. Untuk Orangtua/Eyang Wignyosudarmo, untuk bapak Bambang Krisnugroho dan ibu Thung Eng
Hua yang telah engkau panggil ke surga. Semoga Engkau memberikan kehidupan kekal di surga
Bersama para kudusMu, kami mohon…

U. Tuhan, dengarkanlah umat-Mu.

L. Untuk Anak dari Eyang Wignyosudarmo, Kami berdoa juga bagi para orangtua kami,

1. Bpk. Bambang Yudiantoro dan Ibu V. Mujiwati

2. Bpk. Bambang Sudarmanto and Ibu M.M Sri Rejeki

3. Bpk. Ag. Subyakto dan Ibu D. Retno Sulistyarti

4. Bpk. Bambang Pujo Istono dan Ibu tatik

5. Bpk. D. Samudra dan Ibu Y. Retno Februhartati

6. Bpk. Sri Muryatno dan Ibu C. Retnaningdyah

7. Bpk. Bambang Sri Hascaryo dan Ibu A. Mimbarwati

9. Bpk. Widadyo dan Ibu M.M. Retnaningrum Hernawati


Kami berdoa agar para orangtua kami selalu mendapatkan Kesehatan, rejeki yang melimpah dan
kebahagiaan dalam mendampingi anak dan cucu. Marilah kita mohon:

U. Tuhan, dengarkanlah umat-Mu.

L. Untuk para cucu eyang Wignyosudarmo, semoga kami diberikan berkat dalam mengasuh anak-
anak, lancar dalam pekerjaan, selalu sehat, tidak lupa untuk selalu memuji namaMu dalam
kehidupan sehari-hari, dan juga berbakti terhadap orangtua. Kami mohon….

U. Tuhan, dengarkanlah umat-Mu.

L. Untuk para cicit Eyang Wignyosudarmo: Semoga para cicit eyang wignyosudarmo selalu diberkati
roh cinta kasih Allah dan meneguhkan hati dalam mencapai cita-cita, menjadi anak yang baik,
berbakti pada Tuhan dan sesama. Marilah kita mohon:

U. Tuhan, dengarkanlah umat-Mu.

L. Bagi Keluarga besar Eyang Wignyosudarmo, semoga Roh kasih Allah mendamping kami sekeluarga
agar selalu menjalin tali kasih persaudaraan. Kami mohon…

U. Tuhan, dengarkanlah umat-Mu.

LITURGI EKARISTI

A. PERSIAPAN PERSEMBAHAN

NYANYIAN PERSIAPAN PERSEMBAHAN (Lagu: Persembahan Hati)

Allah Bapa sungguh besar kasihMu


Engkau selalu hadir dalam setiap langkahku
Sungguh indah ku menjadi anakMu
hidup dalam kasihMu, kasih yang tak ternilai
Tak sanggup aku membalas kasihMu,
Hanya ini Bapa yang ku bisa
Bapa trimalah persembahan hatiku,
Nyanyian pujian kepadaMu
Ini diriku jadikanlah alatMu,
trimalah Bapa persembahan hati.

B. DOA SYUKUR AGUNG


PREFASI (Prefasi V Minggu Biasa - Penciptaan) -berdiri-

KUDUS (Graduale Simplex atau PS 390)

DOA SYUKUR AGUNG III

C. KOMUNI

BAPA KAMI

DOA DAMAI

ANAK DOMBA ALLAH

PERSIAPAN KOMUNI

KOMUNI

NYANYIAN KOMUNI 1

Lagu Komuni: Betapa Hatiku

Betapa hatiku berterima kasih, Tuhan


Kau mengasihiku
Kau memilikiku
Hanya ini Tuhan, persembahanku
Segenap hidupku, jiwa, dan ragaku
Sebab tak ku miliki harta kekayaan
Yang cukup berarti 'tuk kupersembahkan
Hanya ini Tuhan, permohonanku
Terimalah Tuhan persembahanku
Pakailah hidupku sebagai alat-Mu
Seumur hidupku
SAAT HENING

DOA SESUDAH KOMUNI

RITUS PENUTUP

BERKAT

Lagu Penutup Santo Yusuf yang menjaga keluarga Nazaret

Santo Yusuf yang menjaga


Keluarga Nazareth
Kau menjaga Bunda Kudus
Juga Yesus Penebus
Sudilah doakan kami
Pada Yesus, anak-Mu
Dan lindungilah selalu
Kami sekeluarga
****
Di tengah marabahaya
Beri kami harapan
Kuatkanlah iman kami
Agar jangan tersesat
Bapa Yusuf antar kami

Kehadirat Yesus mu
Agar kami berbahagia
Dalam hidup yang kekal
(interlude)

Bapa Yusuf antar kami

Kehadirat Yesus mu
Agar kami berbahagia
Dalam hidup yang kekal
Agar kami berbahagia

Dalam hidup yang kekal

Anda mungkin juga menyukai