Anda di halaman 1dari 12

2502 - PAPUA - KABUPATEN JAYAPURA HAL.

A. Pilihan Ganda
1. Mince melakukan beberapa kegiatan pengukuran dan diperoleh data sebagai berikut:
(1) massa beberapa telur dalam plastik 0,5 kg
(2) volume sebuah telur 40 cm3
(3) suhu kamar Mince 250C
(4) tinggi meja belajar 80 cm
(5) luas kantor ayah 12 m2
(6) kelajuan bersepeda 10 m/s
Hasil pengukuran Mince yang termasuk besaran pokok adalah ...
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (3), dan (4)
C. (3), (4), dan (5)
D. (4), (5), dan (6)

2. Perhatikan gambar berikut ini!

Hasil pengukuran dari mikrometer sekrup di atas adalah … mm.


A. 5,47
B. 6,97
C. 10,47
D. 47,50

3. Sebuah tanaman dalam pot ditutup kertas karton yang diberikan lubang pada salah satu sisinya
seperti yang tampak pada gambar.

Percobaan tersebut membuktikan bahwa makhluk hidup memiliki ciri … .


A. tumbuh, menanggapi rangsang, dan bergerak
B. tumbuh, berkembang, dan berkembang biak
C. bergerak, makan, dan mengeluarkan zat sisa
D. menanggapi rangsang, menyesuaikan diri, dan makan

©
Soal Ujian Sekolah SMP/MTs-IPA -UTAMA-2022/2023 Hak Cipta pada MGMP IPA SMP/MTs Kab. Jayapura
2502 - PAPUA - KABUPATEN JAYAPURA HAL. 2

4. Perhatikan alat ukur di bawah ini !


(1) barometer
(2) hidrometer
(3) termometer
(4) speedometer
Alat yang digunakan untuk mengukur suhu adalah … .
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

5. Perhatikan gambar berikut !

Perhatikan pernyataan berikut!


1. Pada siang hari, daratan lebih cepat dingin daripada lautan sehingga udara di lautan naik dan
digantikan oleh udara dari daratan.
2. Pada malam hari, lautan lebih cepat dingin daripada daratan, sehingga udara di atas daratan
naik dan digantikan oleh udara dari lautan.
3. Pada siang hari, daratan lebih cepat menjadi panas daripada lautan sehingga udara di daratan
naik dan digantikan oleh udara dari lautan.
4. Pada malam hari, daratan lebih cepat menjadi dingin daripada lautan. Dengan demikian,
udara di atas lautan naik dan digantikan oleh udara dari daratan.
Pernyataan yang benar terkait konveksi yang mengakibatkan terjadinya angin darat dan angin
laut adalah …
A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 2 dan 4
D. 3 dan 4

6. Perhatikan gambar berikut!

Sebuah bimetal yang besar koefisien muai panjang A 0,000012/ oC, dan B 0,000019/ oC, maka
yang terjadi pada bimetal adalah … .
A. tidak melengkung jika didinginkan
B. tidak melengkung jika dipanaskan
C. melengkung ke arah A jika dipanaskan
D. melengkung ke arah B jika dipanaskan

©
Soal Ujian Sekolah SMP/MTs-IPA -UTAMA-2022/2023 Hak Cipta pada MGMP IPA SMP/MTs Kab. Jayapura
2502 - PAPUA - KABUPATEN JAYAPURA HAL. 3

7. Perhatikan peristiwa perubahan pada benda berikut!


1). Memasak beras menjadi nasi
2). Kertas yang dibakar menjadi abu
3). Lilin dipanaskan akan meleleh
4). Kayu yang dibuat menjadi meja
Berdasarkan pilihan di atas, yang termasuk contoh perubahan fisika ditunjukkan oleh nomor ….
A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 2 dan 4
D. 3 dan 4

8. Perhatikan gambar berikut ini !

Berdasarkan gambar di atas yang merupakan ciri-ciri dari larutan asam adalah ... .
A. 1, 2, 3 dan 4
B. 1, 2, 4 dan 6
C. 2, 3, 4, dan 5
D. 2, 4, 5, dan 6

9. Perhatikan gambar berikut !

Planet yang memiliki cincin berada pada nomor ...


A. 3
B. 4
C. 5
D. 6

©
Soal Ujian Sekolah SMP/MTs-IPA -UTAMA-2022/2023 Hak Cipta pada MGMP IPA SMP/MTs Kab. Jayapura
2502 - PAPUA - KABUPATEN JAYAPURA HAL. 4

10. Perhatikan tabel hasil uji makanan berikut!


Bahan Reaksi / perubahan warna setelah ditetesi larutan
Makanan Lugol Fehling A dan B Biuret
(1) biru tua kehitaman merah tua tetap
(2) cokelat oranye tetap
(3) cokelat merah tua ungu
(4) biru tua kehitaman tetap tetap
(5) cokelat oranye ungu
(6) merah cokelat merah tua kuning kecokelatan
(7) biru tua kehitaman oranye ungu muda
(8) kuning ungu ungu
Dari data di atas dapat disimpulkan bahwa bahan makanan yang memiliki kandungan amilum
paling tinggi adalah ….
A. (1),(3), dan (6)
B. (1),(4), dan (7)
C. (2),(3), dan (5)
D. (5), (7), dan (8)

11. Beberapa pekan ini Pak Agus keluar masuk Rumah Sakit untuk melakukan cuci darah akibat
ginjalnya tidak mampu menyaring darah dengan normal. Kadar glukosa darah pak Agus sangat
tinggi. Dokter menyarankan Pak Agus untuk diet terhadap makanan dengan kandungan
karbohidrat tinggi. Apa hubungan antara kadar gula darah dan diet makanan berkarbohidrat
tinggi?
A. Karbohidrat tinggi akan meningkatkan kadar gula darah karena karbohidrat akan diubah
menjadi glukosa oleh enzim pencernaan.
B. Kadar gula darah yang tinggi akan menyebabkan gangguan pada sistem ekskresi dan sistem
pencernaan .
C. Karbohidrat yang tinggi akan meningkatkan kerja insulin untuk mengubah zat amilum
menjadi glukosa.
D. Makanan dengan karbohidrat tinggi mempengaruhi sistem ekskresi ginjal dalam menyaring
glukosa dalam darah.

12. Perhatikan pernyataan berikut !


(1) Pada F1 akan dihasilkan 100% tumbuhan berbuah manis dan berbiji bulat.
(2) Pada F1 genotipe 100% MmBb.
(3) Pada F1 genotipenya 100% MMBB.
Tumbuhan mempunyai buah rasa manis (MM) dan berbiji bulat (BB) disilangkan dengan
tumbuhan yang mempunyai buah rasa asam (mm) dan berbiji kisut (bb). Rasa manis dan biji
bulat bersifat dominan. Pernyataan di atas yang tepat ditunjukkan oleh nomor … .
A. (1), (2), dan (3)
B. (1) dan (2)
C. (2) dan (3)
D. (3) saja

©
Soal Ujian Sekolah SMP/MTs-IPA -UTAMA-2022/2023 Hak Cipta pada MGMP IPA SMP/MTs Kab. Jayapura
2502 - PAPUA - KABUPATEN JAYAPURA HAL. 5

13. Perhatikan suatu ekosistem kolam berikut ini !


(1) Ikan karnivora
(2) Bakteri pengurai
(3) Fitoplankton
(4) Ikan herbivora
Berdasarkan komponen di atas, dapat disusun suatu mata rantai makanan dengan urutan …
A. 2, 1, 4, dan 3
B. 2, 3, 4, dan 1
C. 3, 4, 1, dan 2
D. 3, 1, 4, dan 2

14. Dalam ekosistem persawahan terdapat jaring makanan sebagai berikut.

Bila dalam ekosistem tersebut ular habis diburu manusia, maka yang dapat diupayakan manusia
agar hama tikus tidak mengganggu pertanian padi adalah . . .
A. menjaga kelestarian elang
B. menjaga kelestarian katak
C. membasmi hama belalang dengan pestisida
D. mengusir burung pemakan padi

15. Perhatikan gambar di bawah ini!


Dari beberapa daftar produk makanan dan
minuman di samping, ada beberapa yang
mengandung zat pewarna seperti:
(1) Tartazin
(2) Benzil violet
(3) Karoten
(4) Klorofil
Di antara zat pewarna di atas, yang termasuk pewarna alami adalah … .
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (3) dan (4)

©
Soal Ujian Sekolah SMP/MTs-IPA -UTAMA-2022/2023 Hak Cipta pada MGMP IPA SMP/MTs Kab. Jayapura
2502 - PAPUA - KABUPATEN JAYAPURA HAL. 6

16. Sebagai penerus bangsa Indonesia, generasi muda harus menghindarkan diri dari NAPZA. Cara
yang tepat untuk menghindarkan diri dari penggunaan NAPZA, adalah ... .
A. memasukkan pengguna NAPZA ke panti rehabilitasi
B. menghukum pengguna dan pengedar NAPZA seberat-beratnya
C. mengikuti penyuluhan tentang bahaya penggunaan NAPZA
D. menjauhkan diri dari pengguna dan pengedar NAPZA

17. Ibu membuat kopi untuk ayah, satu sendok kopi bubuk dan satu sendok gula pasir dimasukkan
ke dalam cangkir, kemudian dituangkan air panas setengahnya sehingga menjadi air kopi yang
manis dan berbau harum.

Di dalam peristiwa tersebut, disimpulkan zat 1, zat 2, dan zat 3 masing-masing memiliki sifat
zat paling tepat adalah… .
Zat (1) Zat (2) Zat (3)
Pilihan
Bentuk Volume Bentuk Volume Bentuk Volume
A. Tetap Tetap Berubah Tetap Berubah Berubah
B. Berubah Berubah Tetap Berubah Tetap Tetap
C. Berubah Berubah Berubah Tetap Tetap Tetap
D. Tetap Tetap Tetap Berubah Berubah Berubah

18. Perhatikan gambar di bawah ini !

Mekanisme kerja otot pada gambar di atas adalah ….


A. X = otot bisep relaksasi, Y = otot trisep kontraksi
B. X = otot bisep kontraksi, Y = otot trisep relaksasi
C. X = otot trisep relaksasi, Y = otot bisep kontraksi
D. X = otot trisep kontraksi, Y = otot bisep relaksasi

©
Soal Ujian Sekolah SMP/MTs-IPA -UTAMA-2022/2023 Hak Cipta pada MGMP IPA SMP/MTs Kab. Jayapura
2502 - PAPUA - KABUPATEN JAYAPURA HAL. 7

19. Perhatikan gambar berikut !

(https://projectmultatuli.org/)
Aktivitas yang ditunjukkan pada gambar dapat mengakibatkan pencemaran perairan sehingga
mengganggu kehidupan biota di dalamnya. Usaha yang paling tepat untuk mengatasi
permasalahan lingkungan tersebut adalah … .
A. melarang perusahaan mendirikan pabrik
B. menanami perairan dengan eceng gondok
C. melakukan reboisasi di sepanjang pinggir perairan
D. melakukan pengolahan limbah sebelum dibuang ke perairan

20. Perhatikan ciri-ciri makanan produk bioteknologi berikut !


1). berupa cairan
2). berwarna hitam
3). rasanya manis atau asin
4). terbuat dari kedelai terutama kedelai hitam
Pembuatan makanan yang memiliki ciri-ciri tersebut memanfaatkan mikroorganisme berupa
….
A. Aspergillus wentii
B. Neurospora crassa
C. Acetobacter xylinum
D. Saccharomyces ceresivisiae

21. Pohon pinang mendapatkan makanan dari dalam tanah dengan cara sebagai berikut :
(1) Mengangkut air dan mineral dari akar ke daun
(2) Mengedarkan hasil fotosintesis dari daun ke seluruh bagian tubuh tumbuhan
(3) Mempunyai daya kapilaritas
Jaringan yang memiliki ciri-ciri tersebut adalah... .
A. jaringan spons
B. jaringan palisade
C. jaringan pengangkut
D. jaringan epidermis

©
Soal Ujian Sekolah SMP/MTs-IPA -UTAMA-2022/2023 Hak Cipta pada MGMP IPA SMP/MTs Kab. Jayapura
2502 - PAPUA - KABUPATEN JAYAPURA HAL. 8

22. Perhatikan data di bawah ini!


(1) Lambung
(2) Anus
(3) Usus besar
(4) Rongga mulut
(5) Kerongkongan
(6) Usus halus
Sistem pencernaan manusia secara berurutan adalah… .
A. 1, 2, 3, 4, 5, dan 6
B. 2, 3, 4, 5, 1, dan 6
C. 4, 5, 1, 3, 6, dan 2
D. 4, 5, 1, 6, 3, dan 2

23. Hubungan yang benar antara ginjal dan kulit adalah …


A. jika udara dingin ginjal dan kulit banyak mengeluarkan urine
B. jika udara panas ginjal banyak mengeluarkan urine dan kulit sedikit berkeringat.
C. jika udara dingin ginjal dan kulit banyak mengeluarkan keringat
D. jika udara dingin ginjal banyak mengeluarkan urine dan kulit sedikit berkeringat.

24. Perhatikan contoh-contoh aktivitas berikut :


(1) Badan kita akan terdorong ke depan apabila bus berhenti secara tiba-tiba
(2) Bola yang semula diam di lapangan diberikan gaya berupa tendangan oleh pemain, maka
bola akan bergerak kemudian kembali diberi gaya oleh jaring-jaring gawang sehingga
berhenti bergerak.
(3) Roket meluncur ke angkasa.
(4) Saat memindahkan meja yang ringan akan lebih cepat daripada memindahkan lemari yang
berat, saat kita menggunakan besar gaya dorong yang sama.
(5) Peristiwa saat orang berenang
Berdasarkan pernyatan-pernyataan di atas, yang berkaitan dengan Hukum I Newton adalah … .
A. 1 dan 2
B. 2 dan 4
C. 3 dan 4
D. 3 dan 5

©
Soal Ujian Sekolah SMP/MTs-IPA -UTAMA-2022/2023 Hak Cipta pada MGMP IPA SMP/MTs Kab. Jayapura
2502 - PAPUA - KABUPATEN JAYAPURA HAL. 9

25. Perhatikan gambar berikut ini !

Prinsip kerja tangan dari orang yang sedang mencangkul pada gambar di atas sama dengan
prinsip kerja … .
A. roda berporos
B. pengungkit jenis ketiga
C. pengungkit jenis kedua
D. pengungkit jenis pertama

26. Tujuan menjaga jarak (Social distancing/Physical distancing) sebagaimana yang diinstruksikan
oleh pemerintah kepada masyarakat pada tahun 2020 dan 2021 adalah … .
A. agar orang-orang tidak terlalu akrab antara satu sama lain.
B. mengantisipasi penyebaran COVID-19.
C. membudayakan antri dan disiplin.
D. supaya orang-orang tidak berdesakan di tempat umum

27. Suhu tubuh yang bisa diindikasikan sedang terjangkit penyakit termasuk COVID-19 yaitu... .
A. 350C
B. 360C
C. P370C
D. 380C

28. Perhatikan gambar di bawah ini !

Data yang benar tentang percobaan di atas adalah... .


KUTUB SIFAT
P Q KEMAGNETAN
A U S SEMENTARA
B S U SEMENTARA
C U S TETAP
D S U TETAP

©
Soal Ujian Sekolah SMP/MTs-IPA -UTAMA-2022/2023 Hak Cipta pada MGMP IPA SMP/MTs Kab. Jayapura
2502 - PAPUA - KABUPATEN JAYAPURA HAL. 10

29. Empat orang anak bersepeda menuju sekolah dalam waktu 30 menit. Amir menempuh jarak
1500 meter. Ali menempuh jarak 1000 meter. Obet menempuh jarak 2000 meter. John
menempuh jarak 3000 meter. Anak yang bersepeda dengan kecepatan paling besar adalah … .
A. Ali
B. Amir
C. John
D. Obet

30. Perhatikan gambar berikut ini !

(https://radarbromo.jawapos.com/)
Berdasarkan gambar di atas, jika diketahui:
(1) percepatan benda nol
(2) benda bergerak lurus beraturan
(3) benda dalam keadaan diam
(4) benda akan bergerak jika berat benda lebih kecil dari gaya tariknya
Pernyataan yang benar tentang hukum I Newton adalah....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (1) dan (4)
D. (1), (2) dan (3)

31. Seekor kelelawar memprediksi keberadaan mangsanya dengan ekolokasi pancaran gelombang
ultrasonik, kelelawar tersebut menerima pantulan gelombang dari mangsanya. Jawaban yang
tepat pada data tabel di bawah ini adalah ... .
Cepat rambat (m/s) Waktu (s) Jarak (m)
A. 280 0,10 16
B. 300 0,10 16
C. 320 0,10 16
D. 340 0,10 16

©
Soal Ujian Sekolah SMP/MTs-IPA -UTAMA-2022/2023 Hak Cipta pada MGMP IPA SMP/MTs Kab. Jayapura
2502 - PAPUA - KABUPATEN JAYAPURA HAL. 11

32. Rumah Pak Budi menggunakan peralatan listrik yang terdiri dari:
3 lampu masing-masing 20 W, digunakan selama 12 jam per hari
3 lampu masing-masing 40 W, digunakan selama 12 jam per hari
1 pompa air 250 W digunakan 4 jam sehari
1 Setrika 300 W digunakan 2 jam sehari.
Apabila tarif listrik Rp 600,00 /KWh, rekening listrik yang harus dibayar Pak Budi selama 1
bulan (30 hari) adalah …
A. Rp 57.680,00
B. Rp. 59.680,00
C. Rp. 64.820,00
D. Rp. 67.680,00

33. Sebuah lilin terletak di depan dua buah cermin datar yang membentuk sudut siku-siku. Jumlah
bayangan yang terbentuk dari kedua cermin tersebut adalah ... .
A. 4
B. 3
C. 2
D. 1

34. Reaksi yang dihasilkan ketika tumbuhan melakukan fotosintesis dengan bantuan sinar matahari
adalah… .
A. O2 dan C6H12O6
B. CO2 dan H2O
C. O2 dan H2O
D. CO2 dan C6H12O6

35. Perhatikan pernyataan berikut ini!


(1) Berbentuk tidak tetap
(2) Berbentuk bulat dan bikonkaf
(3) Tidak berinti dan bergranula
(4) Memiliki inti sel
(5) Tidak memiliki inti sel
(6) Terdapat Hemoglobin
(7) Berumur singkat (5 – 9 hari)
Seseorang yang mendaki gunung akan beradaptasi terhadap tekanan udara di sekitarnya yang
salah satunya adalah kurangnya oksigen. Sel darah yang berperan dalam hal ini ditunjukkan
oleh pernyataan nomor … .
A. (1), (3), (7)
B. (1), (4), (6)
C. (2), (5), (6)
D. (2), (4), (7)

©
Soal Ujian Sekolah SMP/MTs-IPA -UTAMA-2022/2023 Hak Cipta pada MGMP IPA SMP/MTs Kab. Jayapura
2502 - PAPUA - KABUPATEN JAYAPURA HAL. 12

B. Uraian
36. Urutan yang benar dalam struktur organisasi kehidupan dari yang terkecil sampai yang terbesar
adalah ... .

37. Sebuah kardus yang berisi mangga mempunyai massa 24 kg terletak di atas lantai dan
ukurannya seperti pada gambar (g = 10 m/s2).

Besar tekanan kardus terhadap lantai adalah... .

38. Jelaskan proses ovulasi pada siklus menstruasi … .

39. Perhatikan gambar berikut!

Gambar di atas menunjukkan tiga buah magnet batang. Jika C kutub utara, B dengan C tolak
menolak, serta D dengan E tarik menarik, sehingga jenis kutub magnet pada A dan F adalah ….

40. Seorang guru akan melakukan demonstrasi pemisahan campuran alkohol dengan air. Jika
diketahui titik didih air adalah 1000C pada tekanan 1 atm dan titik didih alkohol adalah 78 0C,
maka metode pemisahan campuran yang paling tepat digunakan adalah … .

©
Soal Ujian Sekolah SMP/MTs-IPA -UTAMA-2022/2023 Hak Cipta pada MGMP IPA SMP/MTs Kab. Jayapura

Anda mungkin juga menyukai