Anda di halaman 1dari 17

Nomor 1.

Soal
Pada tahun 1955 merupakan tanggal terjadinya pemilu pertama di Indonesia. Bentuk
kontribusi pada pelaksanaan pemilu tersebut tercermin dalam…

A. Membuat kreasi seni yang kreatif dan inovatif

B. Peningkatan partisipasi pemilih

C. Perubahan presiden

D. Pemberlakuan hukuman mati bagi pelanggar pemilu

E. Penutupan seluruh sistem pemerintahan

Pembahasan Jawaban :B

Pembahasan : Pemilu tahun 1955 adalah pemilu pertama di Indonesia dan


merupakan salah satu tonggak penting dalam sejarah demokrasi
Indonesia. Kontribusi utama terhadap pelaksanaan pemilu ini tercermin
dalam peningkatan partisipasi pemilih, yang menunjukkan keterlibatan
rakyat dalam memilih pemerintahan mereka dan mendukung
perkembangan demokrasi di Indonesia.

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 2.

Soal Partai Nasional Indonesia (PNI) diketuai oleh Ir. Soekarno yang bertujuan untuk…

a. Menjadikan Indonesia sebagai negara yang ideal

b. Mewujudkan negara republik indonesia yang berdaulat,adil dan makmur

c. Menciptakan lapangan-lapangan pekerjaan yang linear

d. Semua masyarakat berdaulat dan bekerjasama

e. Mewujudkan generasi yang majemuk

Pembahasan Jawaban: B

Pembahasan : PNI diketuai oleh Ir.Soekarno. Pembentukan PNI pada


awalnya ditujukan sebagai satu-satunya partai diIndonesia dengan tujuan
yang seperti disebutkan dalam risalah sidang PPKI yaitu mewujudkan
negara Republik Indonesia yang berdaulat, adil, dan makmur berdasarkan
kedaulatan rakyat.

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 3.

Soal Sistem pemerintahan presidensial memiliki beberapa nilai budaya yang mencerminkan
karakteristik dan prinsip-prinsip sistem pemerintahan. Bentuk yang dapat dicerminkan
sesuai dengan nilai sistem pemerintahan presidensial pluralisme adalah...

A. Budaya kebebasan berekspresi, partisipasi, dan perbedaan pendapat

B. Menunjukkan pentingnya integritas, etika, dan tanggung jawab dalam pemerintahan.


C. Kepemimpinan yang kuat dan kemampuan untuk mengambil tindakan tegas dalam
situasi yang mendesak.

D. Budaya yang mendukung pemerintahan yang efisien dan akuntabel.

E. Budaya yang menjunjung nilai modern dan campuran

Pembahasan Jawaban : A

Pembahasan :

Pluralisme politik: Nilai budaya pluralisme politik adalah salah satu


karakteristik penting dalam sistem pemerintahan presidensial. Ini
mengacu pada keberagaman dan keragaman pandangan politik, partai
politik, dan kelompok kepentingan yang diizinkan untuk berkembang dan
berpartisipasi dalam proses politik. Pluralisme politik mencerminkan nilai
budaya kebebasan berekspresi, partisipasi, dan perbedaan pendapat

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 4.

Soal Nasionalisme adalah konsep yang penting dalam memahami jati diri sebuah bangsa.
Indonesia sebagai negara dengan berbagai keragaman harus menjadi negara nasionalisme
yang…

A. mengabaikan keragaman budaya.

B. lemah karena keragaman etnis.

C. dapat memperkuat persatuan dalam keragaman.

D. hanya berlaku untuk satu suku tertentu.

E. selalu mengakibatkan konflik dalam masyarakat multikultural.

Pembahasan Jawaban : C

Pembahasan : Nasionalisme adalah cinta dan kebanggaan terhadap


negara, serta identifikasi dengan nilai-nilai, sejarah, dan budaya negara
tersebut. Dalam konteks Indonesia yang beragam, nasionalisme dapat
menjadi faktor yang memperkuat persatuan dalam keragaman. Hal ini
terjadi ketika warga negara Indonesia, terlepas dari latar belakang etnis,
agama, dan budaya mereka, merasa memiliki identitas bersama sebagai
bangsa Indonesia.

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 5.

Soal Pemilu pertama kali di Indonesia dilakukan pada tahun 1955 untuk memilih anggota DPR
dan konstituante.

Jika DPR sudah dipilih, maka kondisi pemerintahan Indonesia haruslah…

A. Lebih baik karena ada aturan dan struktur yang jelas untuk mengatur negara

B. Biasa saja, pemilihan DPR tidak menjadi indikasi sukses dan tidaknya suatu negara

C. Rakyat mempunyai wadah untuk menampung hak dan suara


D. Menjadikan system pemerintahan otoriter

E. Membuat Makmur dengan anggaran-anggaran yang dikeluarkan demi kepentingan


pribadi

Pembahasan Jawaban : A

Pembahasan : Pemilu pertama di Indonesia yang mencakup pemilihan


anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan anggota Konstituante
dilakukan pada tahun 1955. Ini adalah pemilu pertama yang diadakan
setelah proklamasi kemerdekaan Indonesia pada tahun 1945 dan
merupakan bagian penting dalam perkembangan demokrasi di Indonesia.

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 6.

Soal Penduduk ialah warga negara Indonesia dan orang asing yang bertempat tinggal di
Indonesia yang tercantum dalam UUD 1945 pasal 26 ayat 2.

Bentuk konkrit sesuai dengan UUD 1945 pasal 26 ayat 2 adalah…

A. Warga yang berusia 17 tahun wajib memiliki KTP

B. Bayi yang baru lahir tidak dikenakan wajib memiliki Akta kelahiran

C. Paspor dari negara asing tidak perlu menjadi syarat utama untuk menetap di negara
pemukim

D. Masuk dan keluar negara sesuai kehendak

E. Tidak ada jawaban yang benar

Pembahasan Jawaban : A

Pembahasan : KTP (Kartu Tanda Penduduk): KTP adalah dokumen


identifikasi yang diberikan kepada warga negara Indonesia dan juga
dapat diberikan kepada orang asing yang tinggal di Indonesia dalam
jangka waktu tertentu.

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 7.

Soal Sikap yang menunjukan tindakan budaya korupsi terlihat pada

A. Tidak membuat KTP di Kecamatan

B. Ikut dalam pembuatan SIM massal

C. Memberikan informasi palsu kepada negara

D. Membuang sampah di pinggir jalan

E. Menyerebot antrean ketika memesan tiket kereta

Pembahasan Dalam pembuatan SIM massal banyak terjadi penyalahan aturan dan
wewenang yang ada dalam peraturan pembuatan SIM. Penyalahgunaan
wewenang merupakan tindakan budaya korupsi
Jawaban : B

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 8.

Soal Salah satu strategi jangka Panjang KPK dalam membangun integritas nasional
adalah

A. Menindak segala bentuk tindak pidana korupsi

B. Meningkatkan partisipasi Masyarakat dalam proses kebijakan pemerintah

C. Memberikan dukungan kepada pemimpin untuk bekerja secara efisien

D. Membangun infrastruktur untuk membantu kinerja aparatur secara efisien

E. Mendidik Masyarakat tentang bahaya korupsi

Pembahasan Strategi jangka Panjang KPK dalam membangun integritas adalah untuk
membangun dan mendidik Masyarakat tentang bahaya korupsi

Jawaban : E

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 9.

Soal Pendekatan religius bagi seorang penyelenggara negara sesuai dengan nilai
Pancasila yang diwujudkan dengan

a. Menjalankan kewenangan atas dasar ketuhanan


b. Ikut serta dalam kegiatan keagaaman sesuai dengan agama yang
dianutnya
c. Sumpah jabatan sesuai dengan agama dan keyakinan
d. Menjalankan aktivitas keagamaan disela-sela pekerjaan
e. Meyakini Pancasila sebagai pedoman hidup berbangsa dan bernegara

Pembahasan Bentuk pendekatan religius sebagai seorang aparatur penyelenggara


negara di Indonesia adalah dengan pangambilan sumpah jabatan
berdasarkan agama yang dianut untuk menunjukan integritas diri yang
bermoral sesuai dengan agama dan kepercayaanya

Jawaban : C

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 10.

Soal Seorang atlet yang menjalani latihan dengan tekun, mengikuti program diet yang ketat, dan
menghindari kebiasaan merokok dan minum alkohol menunjukkan komitmen terhadap
kesehatan dan prestasinya. Apa yang dapat disimpulkan dari tindakan seorang atlet yang
menjalani latihan dengan tekun dan menjaga gaya hidup sehat?

a. Tidak peduli terhadap kesehatan dan prestasi

b. Hanya berfokus pada aspek fisik tanpa mempertimbangkan keseimbangan hidup


c. Menunjukkan komitmen terhadap kesehatan dan prestasinya

d. Hanya mencari popularitas di kalangan rekan atlet

e. Menyebabkan ketidakseimbangan antara kehidupan profesional dan pribadi

Pembahasan Atlet yang menjalani latihan dengan tekun dan menjaga gaya hidup sehat
menunjukkan komitmen terhadap kesehatan pribadi dan prestasinya
dalam bidang olahraga.

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 11.

Soal Sikap kejujuran dapat dibangun melalui salah satu elemen dalam masyarakat
contohnya adalah pendidikan yang bermuatan positif. Di bawah ini yang
menunjukan perilaku ketidakjujuran adalah

A. Budaya mengajari teman ketika mengalami kesulitan dalam ujian

B. Budaya membuang sampah di Sungai

C. Budaya membuat kantin kejujuran

D. Budaya saling mempercayai antarsesama warga sekola

E. Budaya mempercayai guru dan kepala sekolah

Pembahasan Budaya mengajari teman ketika mengalami kesulitan dalam ujian


merupakan bentuk ketidakjujuran

Jawaban : A

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 12.

Soal Peran Masyarakat dalam memelihara integritas nasional dapat ditunjukan


melalui perilaku berikut, kecuali

A. Berpartisipasi aktif dalam proses politik dan memastikan nilai integritas nasional
dijunjung tinggi oleh pemimpin dan lembaga pemerintahan

B. melakukan kolaborasi, dukungan, dan gotong royong antarwarga

C. menjaga perdamaian dalam Masyarakat dan melakukan tindakan yang mengganggu


stabilitas dan keutuhan negara

D. sikap toleransi dan menghargai perbedaan

E. melakukan pengawasan terhadap pemerintah

Pembahasan Peran Masyarakat dalam memelihara integritas nasonal tidak ditunjukan


melalui tindakan mengganggu stabilitas dan keutuhan negara

Jawaban : C
Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 13.

Soal Kecelakaan pada kereta api indonesia adalah kejadian yang mencengangkan
masyarakat karena terjadi pada awal tahun 2024. Ahmad selaku warga sekitar
yang melihat langsug tragedi kecelakaan tersebut ikut andil dalam membantu
mengevakuasi korban. Tetapi, istri ahmad melarang ahmad untuk melakukan
apapun karena akan beresiko tinggi. Sikap yang harus ahmad lakukan adalah...

A. Menunggu tim evakuasi datang

B. Menuruti perintah istrinya

C. Memberikan pengertian kepada istrinya serta berhati-hati dalam mengevakuasi


korban

D. Melihat saja dari jarak jauh pada proses evakuasi korban

E. Menyuruh tim penyelamat memeriksa korban yang ada didalam kereta api

Pembahasan Jawaban C

Pembahasan

1. Memberikan pengertian kepada istri: Ahmad dapat


menjelaskan pentingnya keterlibatannya dalam membantu
mengevakuasi korban kecelakaan kereta api. Memberikan
pemahaman kepada istri bisa membantu mengurangi
kekhawatiran dan ketakutan yang mungkin dimilikinya.

2. Berhati-hati dalam mengevakuasi korban: Ahmad tetap


bisa membantu tanpa mengorbankan keselamatan dirinya.
Berhati-hati dan mengikuti prosedur yang benar akan
menjaga Ahmad dari risiko tinggi.

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 14.

Soal Sebagai mahasiswa berprestasi, luki selalu mendapat undangan untuk mengisi
sebuah pidato di acara-acara nasional, bahkan sudah dipercaya untuk menjadi juru
bicara dalam berpidato khusus menyambut kedatangan tamu luar negri. Hal itu luki
lakukan semata-mata...

A. Ingin mendapat pujian dari masyarakat dan menunjukan bahwa ia mampu

B. Memberikan kontribusi dan kemajuan bangsa dan negara indonesia

C. Melaksanakan perintah kampus supaya tetap menjadi mahasiswa terbaik

D. Mendapat penghasilan tambahan sekaligus menambah value

E. Mengambil pelajaran dengan berkomunikasi dengan warga asing

Pembahasan Jawaban B

Pembahasan
1. Memberikan kontribusi: Melalui pidato di acara-acara
nasional dan menjadi juru bicara untuk tamu luar negri, Luki
dapat memberikan kontribusi positif dengan menyampaikan
ide, informasi, atau pandangan yang relevan dan
bermanfaat untuk perkembangan bangsa dan negara
Indonesia.

2. Mengembangkan kemajuan: Dengan menjadi juru bicara,


Luki memiliki kesempatan untuk menyampaikan pesan-
pesan penting yang dapat memajukan pemikiran, hubungan
internasional, atau kerjasama antarnegara.

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 15.

Soal Saat kuliah di amerika, rika mendapat perlakuan yang tidak baik. Banyak warga negara
amerika yang menjelek-jelekan indonesia karena kasus krisis ekonomi yang moneter dan
hutang yang besar terhadap berbagai negara. Melihat hal itu sikap yang bisa rika lakukan
adalah...

A. Menjaga nama baik indonesia dengan memberikan argument yang bisa membuat mereka
mengerti

B. Ikut menjelek-jelekan indonesia, karena sebetulnya rika juga tidak mau menjadi bagian
dari indonesia

C. Melaporkan kasus pencemaran nama baik ke badan pertahanan negara

D. Fokus melanjutkan kuliah sampai selesai dan segera kembali ke indonesia

E. Tidak peduli, dimanapun rika tinggal, rika akan tetap berbuat baik

Pembahasan Jawaban A

Pembahasan

Memberikan argument untuk mengerti: Rika dapat mencoba


memberikan informasi dan argument yang benar terkait dengan
situasi ekonomi dan hutang Indonesia. Ini bisa membantu orang
lain untuk memahami situasi dengan lebih baik dan menghindari
stereotip yang tidak benar. Pilihan A mencerminkan sikap yang
konstruktif dan edukatif dalam mengatasi pandangan negatif
terhadap Indonesia. Dengan memberikan informasi yang akurat,
Rika dapat berkontribusi dalam membentuk persepsi yang lebih
objektif terhadap negara asalnya.

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 16.

Soal Dibawah ini yang bukan Sikap kongkrit bela negara ikut berpartisipasi menjaga
kedaulatan bangsa dan negara adalah...

A. Memasang bendera merah putih di depan rumah.

B. Membantu adik mengerjakan tugas dan pekerjaan rumah.

C. Mengikuti acara dalam setiap kegiatan yang diadakan di sekolah.


D. Mengikuti jadwal ronda malam hari

E. Membeli barang-barang mahal dengan kredit

Pembahasan Jawaban E

Pembahasan

1. Memasang bendera merah putih di depan rumah:


Tindakan ini mencerminkan rasa patriotisme dan identitas
nasional.

2. Membantu adik mengerjakan tugas dan pekerjaan


rumah: Sikap solidaritas dan saling membantu dalam
lingkungan keluarga juga dapat dianggap sebagai bentuk
kontribusi positif pada tingkat kecil.

3. Mengikuti acara dalam setiap kegiatan yang diadakan di


sekolah: Keterlibatan dalam kegiatan sekolah dapat
menjadi bentuk partisipasi dalam pembentukan karakter dan
kepribadian yang baik.

4. Mengikuti jadwal ronda malam hari: Ikut serta dalam


ronda malam hari adalah bentuk partisipasi aktif dalam
menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan tempat
tinggal.

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 17.

Soal Contoh nyata yang bisa diambil sebagai bentuk cinta tanah air adalah...

A. Membeli produk luar negri yang tidak ada di dalam negri

B. Belajar bahasa asing untuk dijadikan sebagai bahasa utama

C. Liburan ke luar negri serta mengganti identitas kewarganegaraan menjadi WNA

D. Mempelajari tarian dan bahasa daerah sebagai bentuk keragaman

E. Memutar musik barat yang enak didengar saat kerja

Pembahasan Jawaban D

Pembahasan

Mempelajari tarian dan bahasa daerah: Ini mencerminkan


kecintaan terhadap warisan budaya Indonesia. Dengan
memahami dan mempelajari tarian serta bahasa daerah,
seseorang dapat merayakan keragaman budaya yang ada di
Indonesia.

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 18.
Soal Kerja keras joni sangat membuahkan hasil. Ia rela begadang, pulang kerumah telat
bahkan sampai tidur dikantor untuk menyelesaikan semua laporan yang akan
dikumpulkan besok kepada pihak manager pusat. Manager pusat memanggil joni
dan mengangkat joni sebagai salah satu dari kandidat yang akan dipromosikan
menjadi manager cabang. Dari kinerja joni bisa dilihat bahwa ia mencerminkan...

A. Bersedia mengorbankan waktu, tenaga dan pikiran untuk kemajuan bangsa dan
negara

B. Siap membela bangsa dan negara dari berbagai macam ancaman

C. Memiliki kepedulian terhadap keselamatan bangsa dan negara

D. Memiliki jiwa patriotisme terhadap bangsa dan negaranya

E. Mendahulukan kepentingan bangsa dan negara di atas kepentingan pribadi


dan/atau golongan

Pembahasan Jawaban A

Pembahasanya

Bersedia mengorbankan waktu, tenaga, dan pikiran: Joni


menunjukkan dedikasi dan komitmen yang tinggi terhadap
pekerjaannya, mengorbankan waktu dan energi untuk
menyelesaikan tugas-tugasnya dengan baik.

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 19.

Soal Keterkaitan antara hubungan pokok pikiran pertama pembukaan UUD 1945
terhadap Pembangunan nasional adalah

a. Pembangunan nasional harus dilakukan oleh segenap rakyat Indonesia


b. Keberhasilan Pembangunan harus didasarkan pada keadilan sosial
c. Pembangunan nasional didasarkan pada kekuatan spiritual yang luhur
d. Adanya kesadaran bahwa keberhasilan Pembangunan nasional
dilakukan oleh seluruh warga negara
e. Mengedepankan musyawarah mufakat dalam perumusan rencana
Pembangunan nasional

Pembahasan Hubungan pokok pikiran pertama pembukaan UUD 1945 terhadap


Pembangunan nasional adalah adanya kesadaran bahwa keberhasilan
Pembangunan nasional dilakukan oleh seluruh warga negara

Jawaban : D

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 20.

Soal Keterbukaan ideologi Pancasila terdapat batas-batas yang tidak boleh


dilanggar, kecuali

A. Penciptaan etika baru yang harus melalui konsensus di Masyarakat


B. mencegah paham liberal

C. larangan terhadap paham atheism

D. larangan terhadap ideologi Marxisme

E. Penciptaan norma-norma baru yang harus melalui konsensus di masyarakat

Pembahasan Dalam konteks keterbukaan, Pancasila menekankan pada


inklusivitas, dialog, dan penerimaan terhadap perubahan yang
tidak bertentangan dengan nilai-nilai luhur yang menjadi
landasannya. Sehingga, meskipun terdapat keterbukaan untuk
menerima ide-ide baru, batas yang tidak boleh dilanggar adalah
menjaga agar ide-ide tersebut tetap sejalan dan tidak
melanggar prinsip-prinsip dasar Pancasila seperti keadilan
sosial, demokrasi, persatuan, kemanusiaan, dan ketuhanan
yang maha esa.

Penciptaan etika baru yang harus melalui konsensus di


masyarakat sebenarnya tidak secara khusus disebutkan
sebagai batasan yang tidak boleh dilanggar dalam konteks
keterbukaan ideologi Pancasila. Konsep keterbukaan ideologi
Pancasila lebih mengacu pada kesediaan untuk menerima dan
membuka diskusi terhadap nilai-nilai baru yang sesuai dengan
prinsip-prinsip Pancasila tanpa melanggar nilai-nilai dasarnya.

Jawaban : A

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 21.

Soal Pengamalan Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara dapat


dilakukan dengan cara pengamalan secara objektif, artinya

A. Melaksanakan peraturan perundang-undangan yang berlandaskan Pancasila

B. Melaksanakan peraturan perundanga-undangan yang berlandaskan UUD 1945

C. Menjalankan nilai-nilai Pancasila secara pribadi dalam bersikap dan bertingkah laku
pada kehidupan berbangsa dan bernegara

D. Menjalankan nilai – nilai moral secara pribadi dalam bersikap dan bertingkah laku pada
kehidupan berbangsa dan bernegara

E. menjalankan nilai – nilai vital secara pribadi dalam bersikap dan bertingkah laku pada
kehidupan berbangsa dan bernegara

Pembahasan Pengamalan secara objektif dalam konteks Pancasila berarti


menerapkan nilai-nilai Pancasila tanpa dipengaruhi oleh
pandangan atau kepentingan pribadi, golongan, atau
kepentingan politik tertentu. Hal ini mencakup kesediaan untuk
menerima dan menerapkan prinsip-prinsip Pancasila dalam
segala aspek kehidupan tanpa distorsi atau interpretasi yang
tidak sesuai dengan nilai-nilai yang sebenarnya terkandung
dalam Pancasila. Ini berarti mengutamakan kepentingan
bersama, kesetaraan, keadilan sosial, persatuan, demokrasi,
dan nilai-nilai luhur lainnya yang terkandung dalam Pancasila
tanpa adanya preferensi atau kepentingan pribadi yang
mengaburkan penerapan nilai-nilai tersebut.

Pengamalan objektif Pancasila dalam kehidupan berbangsa


dan bernegara dapat dilakukan dengan cara Melaksanakan
peraturan perundang-undangan yang berlandaskan Pancasila

Jawaban : A

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 22.

Soal Pengamalan Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara dapat


dilakukan dengan cara pengamalan secara subjektif, artinya

A. Melaksanakan peraturan perundang-undangan yang berlandaskan Pancasila

B. Melaksanakan peraturan perundang-undangan yang berlandaskan UUD 1945

C. Menjalankan nilai-nilai Pancasila secara pribadi dalam bersikap dan bertingkah laku
pada kehidupan berbangsa dan bernegara

D. Menjalankan nilai – nilai moral secara pribadi dalam bersikap dan bertingkah laku pada
kehidupan berbangsa dan bernegara

E. menjalankan nilai – nilai vital secara pribadi dalam bersikap dan bertingkah laku pada
kehidupan berbangsa dan bernegara

Pembahasan Pengamalan secara subjektif dalam konteks Pancasila berarti


penerapan nilai-nilai Pancasila yang dapat dipengaruhi oleh
sudut pandang, kepentingan pribadi, atau interpretasi individual
seseorang terhadap nilai-nilai tersebut. Ini dapat menyebabkan
distorsi atau penafsiran yang tidak sesuai dengan makna
sebenarnya dari nilai-nilai Pancasila.

Pengamalan subjektif Pancasila dalam kehidupan berbangsa


dan bernegara dapat dilakukan dengan cara Menjalankan nilai-
nilai Pancasila secara pribadi dalam bersikap dan bertingkah
laku pada kehidupan berbangsa dan bernegara

Jawaban : C

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 23.

Soal Berikut adalah sikap positif terhadap Pancasila dalam berbagai aspek
kehidupan, kecuali

A. mengemukakan pendapat secara bebas dan bertanggung jawab

B. memanfaatkan sumber daya alam secara baik

C. menghormati dan menghargai sesame manusia

D. menjalankan pemerintahan secara jujur dan konsekuen


E. bersikap adil dan mengambil hak orang lain

Pembahasan Sikap yang tidak sesuai dengan Pancasila adalah mengambil hak orang
lain

Jawaban : E

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 24.

Soal Pancasila mampu menjadi pilar sekaligus filter bagi perkembangan negara.
Pada saat ini, sikap yang sesuai antara Pancasila terhadap arus
perkembangan globalisasi adalah

a. memanfaatkan teknologi untuk membangun martabat bangsa


b. menolak penjaminan HAM karena sering terjadi pelanggaran
c. berkiprah di luar negeri demi memajukan negara Indonesia
d. menjalin komunikasi terbuka terhadap negara asing untuk kepentingan
negara
e. berpartisipasi dalam memengaruhi kebijakan sesuai prinsip humanity

Pembahasan Sikap yang sesuai antara Pancasila terhadap arus perkembangan


globalisasi adalah menggunakan segala perkembangan teknologi,
informasi, dan arus globalisasi untuk membangun martabat bangsa

Jawaban : A

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 25.

Soal Kalimat di bawah ini yang mengandung kata bermakna umum adalah ...

A. Ia memetik gitarnya dengan sangat cepat dan lincah

B. Olahraga secara teratur sangat baik buat kesehatan jantung

C. Pak Karman memiliki hobi bersepeda

D. Peternakan ayam milik Pak Khaerul berkembang sangat pesat

E. Ia menjual seluruh perkebunan sawitnya setelah ayahnya meinggal

Pembahasan Jawaban:
A: Salah
B: Benar
C: Salah
D: Salah
E: Salah
Pembahasan: Indikator pada soal ini berkaitan dengan kalimat bermakna
umum

● Opsi A Salah karena pada opsi A merupakan kalimat yang mengandung


makna khusus

● Opsi B Benar karena kata olahraga merupakan kata yang memiliki


makna umum. Makna khusus dari kata olahraga adalah berenang,
bersepeda ,berlari , dll

● Opsi C Salah karena pada opsi C merupakan kalimat yang mengandung


makna khusus

● Opsi D salah karena pada opsi D merupakan kalimat yang mengandung


makna khusus

● Opsi E Salah karena pada opsi C merupakan kalimat yang mengandung


makna khusus

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 26.

Soal Penggunaan tanda baca seru yang menyatakan perasaan atau emosi terdapat pada kalimat ...

A. Cepat datanglah kemari!

B. Benar,Bu! Saya tidak mengambil uang itu!

C. Ah,aku tidak percaya lagi semua ucapanmu!

D. Wow , indah sekali pemandangan disini!

E. Kerjakan tugasmu dengan baik!

Pembahasan Jawaban:
A: Salah
B: Salah
C: Salah
D: Benar

E: Salah

Pembahasan: Indikator dalam soal ini berkaitan dengan penggunaan


tanda seru

● Opsi A Salah karena kalimat pada opsi A menyatakan perintah

● Opsi B Salah karena kalimat pada opsi B menyatakan kesungguhan

● Opsi C Salah karena kalimat pada opsi C menyatakan ketidakpercayaan

● Opsi D Benar karena kalimat tersebut menyatakan perasaan (kagum)


terhadap suatu pemandangan

● Opsi E Salah karena kalimat pada opsi E menyatakan perintah


Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 27.

Soal Pemenggalan kata yang tepat terdapat pada kata-kata di bawah ini , kecuali...

A. La-ma

B. Kan-tor

C. Li-ur

D. Sin-ar

E. San-tan

Pembahasan Jawaban:
A: Salah
B: Salah
C: Salah
D: Benar
E: Salah

Pembahasan: Indikator dalam soal ini berkaitan dengan pemenggalan


kata

● Opsi A Salah karena pemenggalan kata La-ma sudah tepat

● Opsi B Salah karena karena pemenggalan kata Kan-tor sudah tepat

● Opsi C Salah karena karena pemenggalan kata Li-ur sudah tepat

● Opsi D Benar karena pemenggalan kata dari kata sinar seharusnya si-
nar

● Opsi E Salah karena karena pemenggalan kata San-tan sudah tepat

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 28.

Soal Kalimat di bawah ini yang memiliki makna denotasi, kecuali ...

A. Kiper itu berhasil menangkap bola yang datang sangat kencang dengan sempurna

B. Tanpa sebab jelas, tiba-tiba Amir melempar buku ke arah belakang

C. Ucapan tetangga tersebut telah merobek hati Pak Tarja

D. Pak Herman memburu sapinya yang lepas dari kandang

E. Ia sedang mengerjakan PR saat ibunya pulang


Pembahasan Jawaban:

A: Salah
B: Salah
C: Benar
D: Salah
E: Salah

Pembahasan: Indikator dalam soal ini berkaitan dengan makna denotasi

● Opsi A Salah karena kalimat pada opsi A merupakan makna denotasi


atau makna yang sebenarnya dari sebuah kalimat

● Opsi B salah karena pada opsi B merupakan makna denotasi atau


makna yang sebenarnya dari sebuah kalimat

● Opsi C Benar karena makna denotasi adalah makna yang sebenarnya


dari sebuah kalimat. Pada kalimat pilihan C terdapat kata merobek yang
bukan merupakan makna sebenarnya (memiliki makna konotasi) yang
berarti menyakiti

● Opsi D Salah karena pada opsi D merupakan makna denotasi atau


makna yang sebenarnya dari sebuah kalimat

● Opsi E Salah karena pada opsi E merupakan makna denotasi atau


makna yang sebenarnya dari sebuah kalimat

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 29.

Soal Wanita berbaju merah itu sangat cantik sekali.

Awalan ber-yang memiliki makna sama dengan kalimat di atas adalah...

A. Tanpa diduga, ia berteriak kencang sekali

B. Ia datang menjemputku dengan bersepeda

C. Jangan bersedih hati, ia pasti datang

D. Bersepatu hak tinggi bukan masalah untukku

E. Ia suka sekali berenang bersama kakaknya

Pembahasan Jawaban:
A: Salah
B: Salah
C: Salah
D: Benar
E: Salah

Pembahasan: Indikator dalam masalah ini berkaitan dengan penggunaan


awalan ‘ber’

● Opsi A Salah karena dalam opsi A ber - pada kata berteriak tidak
memiliki makna yang sama dengan berbaju

● Opsi B Salah karena dalam opsi B ber- pada kata bersepeda tidak
memiliki makna yang sama dengan berbaju

● Opsi C Salah karena dalam opsi C ber- pada kata bersedih tidak
memiliki makna yang sama dengan berbaju

● Opsi D benar karena ber- pada kata berbaju bermakna memakai. Kata
berimbuhan ber- yang memiliki makna sama adalah bersepatu

● Opsi E Salah karena dalam opsi E ber- pada kata berenang tidak
memiliki makna yang sama dengan berbaju

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Nomor 30.

Soal Para pemilik tiket dipersilahkan untuk segera menempati kursi masing-masing, karena film
akan segera di mulai. Jenis kalimat di atas adalah...

A. Kalimat ajakan

B. Kalimat anjuran

C. Kalimat permohonan

D. Kalimat harapan

E. Kalimat penjelas

Pembahasan Jawaban:
A: Salah
B: Benar

C: Salah
D: Salah
E: Salah

Pembahasan: Indikator dalam soal ini berkaitan dengan jenis kalimat

● Opsi A Salah karena kalimat pada soal bukan kalimat ajakan

● Opsi B Benar karena kalimat pada soal menganjurkan para pemilik


tiket untuk segera menempati kursi masing-masing, sehingga termasuk
sebagai kalimat anjuran

● Opsi C Salah karena kalimat pada soal bukan kalimat permohonan

● Opsi D Salah karena kalimat pada soal bukan kalimat harapan


● Opsi E Salah karena kalimat pada soal bukan kalimat penjelas

Materi TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)

Anda mungkin juga menyukai