Anda di halaman 1dari 12

PERMOHONAN BANTUAN DANA UNTUK

PEMBANGUNAN SALURAN AIR DAN TAMAN

MASJID DARUL MUTTAQIN

PENGURUS MASJID DARUL MUTTAQIN

DESA KEDUNGWARU KIDUL

KARANGANYAR

DEMAK
Nomor : 001/2023 Demak, 20 Juni 2023

Lampiran : 1 berkas

Perihal : Permohoan Bantuan Dana

Kepada Yth,

Kepala Desa Kedungwaru Kidul

Di tempat

Assalammu’alikum, Wr. Wb

Dengan Hormat,

Teriring do’a kami sampaikan semoga Bapak/Ibu, senantiasa berada dalam


lindungan Allah SWT. Shalawat dan salam semoga tercurah kepada Nabi
Muhamad SAW dan seluruh kaum muslimin yang taat hingga akhir zaman.

Masjid sebagai sarana beribadah umat muslim. Sebagai tempat ibadah, tentunya
masjid harus bisa menciptakan suasana yang nyaman agar umat muslim beribadah
dengan khidmat dan khusu dalam melakukan ibadah kepada Allah SWT.

Sehubungan dengan hal tersebut, Masjid Darul Muttaqin atau sering disebut
masjid Makam yang berada di desa Kedungwaru Kidul Kecamatan Karanganyar
Kabupaten Demak diharapkan agar menjadi masjid yang nyaman untuk
melakukan ibadah. Oleh karena itu pengurus masjid melaksanakan kegiatan
renovasi Masjid demi menciptakan sarana ibadah yang nyaman. Pembangunan
sedang berlangsung dengan menggunakan dana kas masjid, tetapi memerlukan
bantuan dana dari pihak-pihak lain untuk menyelesaikan kegiatan renovasi
tersebut.

Besarnya dana yang diperlukan dalam merenovasi Masjid Darul Muttaqin adalah
kurang lebih sebesar Rp. 22.596.000 (Dua puluh dua juta lima ratus sembilan
puluh enam ribu rupiah), dengan dana yang besar tersebut maka kami ajukan
permohonan bantuan dana kepada pemerintah desa Kedungwaru Kidul guna
merenovasi Masjid.

Sebagai bahan pertimbangan kami sertakan antara lain:

1. Proposal permohonan bantuan


2. Rencana anggran dan biaya

3. Data pendukung lainnya.

Demikian surat permohonan dana rehab Masjid ini kami sampaikan, atas
perhatiaannya kami ucapkan terimakasih, dan semoga Allah SWT membalas atas
bantuan dan kebaikan Bapak/Ibu. Aamin.

Wassalamu’alaikum,Wr. Wb.

Ketua Sekertaris

Abdullah Mujib Hilmi Sutrisno

Mengetahui,

Penasehat Masjid Baitusyakur

H. Muhammad Isa
KATA PENGANTAR

Kami panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala rahmat taufiq dan
hidayah-Nya, dan atas terselesaikannya penulisan proposal ini dengan lancar dan
tanpa kendala yang berarti.

Masjid merupakan sarana yang sangat penting dan startegis dalam pembinaan
spiritual dan intelektual warga masyarakat muslim umumnya, dan khususnya,
warga muslim yang berada di lingkungan masjid tersebut.

Seperti yang kita tahu bahwa pada zaman Rasulullah SAW, Masjid tidak hanya
berfungsi sebagai tempat ibadah shalat saja, namun juga sebagai pusat pendidikan,
bahkan dekat dengan sumber ekonomi. Oleh karena itu sangat penting untuk
meningkatkan fungsi dan kapasitas masjid yang sekarang ini sudah mengalami
penyempitan fungsi. Berbagai upaya dilakukan untuk memperoleh bantuan, guna
merenovasi masjid Darul Muttaqin di desa Kedungwaru Kidul, Kecamatan
Karanganyar Kabupaten Demak.

Dengan tersusunnya proposal yang sangat sederhana ini, mudah-mudahan dapat


dipergunakan sebagai pedoman dalam memberikan bantuan sebagaimana yang
diharapkan. Kepada semua pihak yang telah membantu terlaksanannya
penyusunan proposal ini, tidak lupa kami mengucapkan banyak terima kasih.

Demak, 20 Juni 2023

Ketua Pengurus

Masjid Darul Muttaqin,

Abdullah Mujib
A. LATAR BELAKANG

Masjid selain digunakan sebagai tempat untuk beribadah juga digunakan


sebagai tempat untuk kegiatan-kegiatan keagamaan lainnya. Seiring dengan
perkembangan zaman kebutuhan terhadap kondisi masjid yang kondusif untuk
kepentingan di atas semakin penting.

Di era modern sekarang ini kita harus mampu memerankan dan


memakmurkan masjid. Memakmurkan masjid mempunyai dua pengertian. Hissi
dan maknawi. Hissi berarti membangun masjid secara fisik, membersihkanya,
melengkapi sarana wudlu dan yang lainya. Sedangkan memakmurkan masjid
secara maknawi adalah meramaikan masjid dengan shalat berjama`ah, membaca
al-quran, i`tikaf, dan ibadah lainya. Dan yang tidak kalah penting adalah
menjadikan masjid sebagai pusat kegiatan dan pengembangan masyarakat.
Disamping itu kita harus bisa memposisikan masjid sebagai wadah pemersatu
kaum muslimin. Menghidupkan kembali peranan masjid dengan segala macam
aktivitas yang telah kita paparkan diatas yang telah terbukti membawa kaum
muslim pada puncak peradaban besar.

Allah berfirman : Hanyalah yang memakmurkan masjid-masjid Allah


adalah orang-orang yang beriman kepada Allah, dan Hari Kemudian, serta
tetap mendirikan Shalat, menunaikan Zakat, dan tidak takut (kepada siapa
pun) selain kepada Allah maka merekalah orang-orang yang diharapkan
termasuk golongan orang-orang yang mendapat petunjuk (QS: At-Taubah:
8).

Memakmurkan Masjid mempunyai pengaruh positif bagi pembinaan masyarakat


dalam rangka peningkatan kualitas hidup masyarakat. Oleh karena itu setiap
muslim harus ikut berperan dalam kemakmuran Masjid sebagaimana firman Allah
diatas.

Masjid Darul Muttaqin atau masyarakat menyebutnya Masjid Makam


adalah salah satu Masjid yang berada di Desa Kedungwaru Kidul. Masjid Darul
Muttaqin selain digunakan untung kepentingan beribadah, juga digunakan sebagai
sarana kegiatan keagamaan lainnya. Setiap malam Jumat digunakan untuk rutinan
Tahlil, malam Senin untuk kumpulan Maulid Dhiba’an. Selain kegiatan tersebut
masjid Darul Muttaqin digunakan untuk melaksanakan Sholat Jenazah bagi warga
kedungwaru Kidul yang meninggal. Berbagai kegiatan keagamaan tersebut adalah
sebagai bentuk usaha masyarakat untuk memakmurkan Masjid Darul Muttaqin.

Seiring berjalannya waktu, perlu adanya renovasi sarana dan prasarana


agar Masjid Darul Muttaqin bisa digunakan secara nyaman oleh masyarakat
Kedungwaru Kidul. Untuk itu pengurus melaksanakan kegiatan renovasi guna
mendukung kenyamanan beribadah di Masjid Darul Muttaqin.

Kegiatan renovasi dilaksanakan dengan berbagai pertimbangan misalnya


saat memasuki musim hujan. Air hujan yang deras sudah mulai menggenangi
lantai batas teras masjid. Hal ini menyebabkan lantai masjid menjadi kotor setelah
hujan reda. Oleh karena itu pengurus mengupayakan membangun selokan air di
sekitar teras Masjid guna mengantisipasi meluapnya air hujan.

Masjid secara tidak langsung juga bisa dikatakan wajah dari suatu desa.
Melihat kondisi sekitar masjid yang berlokasi di pinggiran sungai, banyak warga
yang membuang sampah-sampah bekas material pembangunan dan perabot bekas
rumah tangga tidak terpakai di tanggul sekitar masjid. Dari permasalahan tersebut,
pengurus mengupayakan pembangunan taman tanggul yang berada di halaman
Masjid Darul Muttaqin. Pembuatan taman ini diharapkan dapat mencegah dan
membuat warga sekitar masjid Darul Muttaqin sadar akan kebersihan lingkungan.

Nantinya taman yang dibuat akan ditanami tanaman yang bermanfaat bagi
masyarakat desa Kedungwaru Kidul. Misalnya akan ditanam tanaman bunga tujuh
rupa, bunga Gading, dan lainnya yang dapat dimanfaatkan untuk kepentingan
masyarakat. Tanaman-tanaman tersebut dapat dimanfaatkan masyarakat misalnya
jika ada warga yang meninggal tidak perlu bingung mencari bunga-bunga yang
diperlukan untuk memandikan jenazah.

Kegiatan renovasi tersebut sedang berlangsung dan membutuhkan bantuan


dana dari pihak-pihak yang lain guna melancarkan niat baik pengurus untuk
memberikan kenyamanan bagi masyarakat Kedungwaru Kidul dalam
melaksanakan kegiatan keagamaan di Masjid Darul Muttaqin.

Berdasarkan hal yang sudah dijelaskan diatas, pengurus mengajukan


proposal permohonan bantuan dana kepada pemerintah desa Kedungwaru Kidul
agar kegiatan renovasi dapat berjalan dengan lancar dan tepat guna.

B. TEMPAT KEGIATAN

Kegiatan renovasi ini berlokasi di halaman Masjid Darul Muttaqin Desa


Kedungwaru Kidul Kecamatan Karanganyar Kabupaten Demak.
C. Jenis Kegiatan

Adapun jenis kegiatannya antara lain:

1. Pembuatan selokan air


2. Pembuatan taman Masjid

D. MAKSUD DAN TUJUAN

Maksud dan tujuan dari kegiatan renovasi yaitu sebagai berikut :

1. Menjadikan Masjid sebagai tempat untuk melakukan ibadah yang nyaman


dan berkualitas.
2. Menjadikan Masjid sebagai sarana efektif untuk mempererat tali
silaturahmi khususnya antar warga muslim desa Kedungwaru Kidul.
3. Meningkatkan kesadaran masyarakat dan tanggung jawab umat Islam
terhadap kepentingan kemajuan syi’ar agama, sebagai wujud keimanan
dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
4. Meningkatkan kesadaran masyarakat sekitar masjid dalam menjaga
kebersihan lingkungan.

E. SUSUNAN PENGURUS MASJID DARUL MUTTAQIN

Susunan kepengurusan Masjid Darul Muttaqin terlampir

F. WAKTU PELAKSANAAN

Waktu kegiatan renovasi masjid Darul Muttaqin ini bersifat fleksibel.

G. ANGGARAN BIAYA

Biaya yang diperlukan untuk merenovasi Masjid Darul Muttaqin ini


sebesar Rp. 22.596.000 (Dua puluh dua juta lima ratus sembilan puluh enam ribu
rupiah). Dengan rincian sebagaimana terlampir.
H. SUMBER DANA

1. Kas Masjid
2. Swadaya masyarakat setempat
3. Proposal keluar
4. Sumber lain yang halal dan tidak mengikat

I. PENUTUP

Demikian proposal permohonan bantuan dana untuk kegiatan renovasi Masjid


Darul Muttaqin semoga dapat menjadi sarana untuk meningkatkan iman dan
taqwa kepada Allah SWT bagi umat Islam, umumnya masyarakat desa
Kedungwaru Kidul dan khususnya warga jamaah Masjid Darul Muttaqin. Peran
dan partisipasi dari semua pihak sangat diharapkan agar rencana dan pelaksanaan
pembangunan dapat berjalan lancar. Akhirnya, semoga amal ibadah kita dapat
diterima Allah SWT. Amin.

Allah SWT dalam Al-Qur’an berfirman yang artinya:

”Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan


hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan
tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir : seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran)
bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (kurnia-Nya) lagi Maha
Mengetahui”. (Q.S. Al-Baqarah: 261).

Amin Ya Rabbal Alamin

Demak, 20 Juni 2023

Ketua Pengurus Masjid Darul Muttaqin Sekertaris

Abdullah Mujib Hilmi Sutrisno


Lampiran 1

Rencana Anggaran Biaya Renovasi Masjid Darul Muttaqin

1. Rencana anggaran biaya untuk pembuatan taman

No Nama Barang Jumlah Harga satuan Total

1 Besi 8 25 buah Rp Rp
48.000 1.200.000

2 Cicin px12 4 Rp Rp
180.000 720.000

3 Bendrat 4 kg Rp Rp
16.000 64.000

4 Herbel 3 gibik Rp Rp
715.000 2.145.000

5 MU 1 karung Rp Rp
113.000 113.000

6 Pasir 3 kol Rp Rp
420.000 1.260.000

7 Semen 14 karung Rp Rp
58.000 812.000

8 Tanah merah 1 dum Rp Rp


750.000 750.000

9 Selang 40 meter Rp Rp
200.000 400.000

10 Peralon 4 batang Rp Rp
100.000 400.000

11 Papan 10 lembar Rp Rp
90.000 900.000

12 Tanaman 20 Rp Rp
25.000 500.000
13 Kran air dan sok 3 biji Rp Rp
80.000 240.000

14 Tenaga tukang 2 orang 35 hari Rp Rp


150.000 5.250.000

Total kebutuhan dana Rp


14.754.000
2. Rencana anggaran saluran air

No Nama Barang Jumlah Harga satuan Total

1 Bata merah 500 biji Rp Rp


1.000 500.000

2 Pasir 1 kol Rp Rp
210.000 210.000

3 Semen 4 karung Rp Rp
58.000 232.000

4 Penutup saluran air 15 meter Rp Rp


400.000 6.000.000

5 Tenaga tukang 2 orang 6 hari Rp Rp


150.000 900.000

Total kebutuhan dana Rp


7.842.000
Lampiran 2

Adapun susunan kepengurusan Masjid Darul Muttaqin adalah sebagai


berikut:

Penanggung Jawab : Kepala Desa Kedungwaru Kidul

Penasehat : H. Muhammad Isa

Ketua : Abdullah Mujib

Sekretaris : Hilmy sutrisno

Bendahara : Muhammad Ashif Mahdi

Seksi-seksi

Humas :

Logistic :

Konsumsi :

Pengarah tenaga kerja :

Seksi Pencari Dana :

Anda mungkin juga menyukai