Anda di halaman 1dari 3

TEKS PEMBUKAAN PKKM

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH LAMONGAN

Assalamualaikum Wr. Wb. Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua.
Yang terhormat, Kepala Desa Karanglangit

Yang kami hormati seluruh Perangakat desa beserta Masyarakat desa Karang Langit.

Yang kami hormati, Bu Inta Susanti, S.Kep., Ns., M.Kep dan Bapak Ibu Dosen Prodi S1
Keperwatan UMLA.

Serta teman-teman mahasiswa yang berbahagia

Puji syukur kita haturkan ke hadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat
Rahmat dan Hidayahnyalah kita dapat berkumpul dengan keadaan sehat walfiat tanpa
kekurangan suatu apapun dalam acara pembukaan Pengadian Masyarakata Tahun 2024

Kedua kalinya Sholawat serta salam semoga tetap tercurahkan kepada Nabi Muhammad
SAW karena telah membawa kita semua ke jalan yang terang benderang yakni adinul Islam.

Sebelumnya memasuki acara inti, Kami ucapkan terima kasih kepada hadirin yang telah
menghadiri undangan dari kami.

Hadirin yang kami hormati, izinkanlah saya memperkenalakan diri, karena pepatah
mengatakan tak tahu maka tak kenal, tak kenal maka tak sayang, oleh karena itu
perkenalakanlah nama saya Miftaqul Bilka yang memandu acara ini, hingga selesai.

Selanjuta saya akan membacakan susunan acara sebagai berikut:

1. (09.00) Pembukaan
2. (09.15) Menyanyikan Lagu Indonesia Raya
3. (09.30) Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an
4. (10.00) Sambutan-Sambutan
 Sambutan Ketua Pelaksana
 Sambutan Ibu Dosen
 Sambutan Kepala Desa
5. (10.30) Pembacaan Do’a
6. (11.00) Penutup dan promosi kesehatan
Acara pertama, yaitu pembukaan, marilah kita bersama-sama membuka acara ini dengan
bacaan basmalah, bismillahirrohmanirrohim.

Acara selanjutnya menyanyikan lagu Indonesia Raya yang akan dipandu oleh saudari Nais
Nur Jannah kami persilahkan,

(Hadirin dimohon berdiri)

(hadirin dipersilahkan duduk kembali)

Hadirin yang berbahagia, sebelum kita lanjut ke sesi selanjutnya, marilah kita dengarakan
lantunanan ayat Suci Al-Qur’an yang akan dilantunkan oleh Fadillah Auliah

(Allahhummarkamna bil Qur’an )

Acara yang ketiga yaitu sambutan-sambutan.

Sambutan pertama akan disampaikan oleh Ketua Pelaksana. Kami persilakan Mas Angga
untuk memberikan sambutan.

(Terima kasih, kami sampaikan kepada Ketua Pelaksana.)

Sambutan yang kedua akan diberikan oleh Dosen Pembimbing Pengabdian Masyarakat
Keperawatan Komunitas UMLA, Kepada Bu Inta Susanti, S.Kep., Ns., M.Kep

(Terima kasih, disampaikan Kepada Ibu Inta Susanti, S.Kep., Ns., M.Kep atas sambutan
yang telah sampaikan.)

Sambutan selanjutnya dari Bapak/Ibu Kepala Desa Karanglangit, Kepada bapak H. Eurika
Indra Dinata kami persilahkan

(Terima kasih, kami sampaikan Bapak H. Eurika Indra Dinata. atas sambutan yang telah
disampaikan.)
Demikian sambutan Bapak H. Eurika Indra Dinata semoga kita mampu melaksanakan pesan
dan arahan yang disampaikan bapak/ibu kepala desa dalam sambutan tadi.

Hadirin yang berbahagia, akhirnya sampailah kita ke penghujung acara Pembukaan


Pengabdian Masyarakat di desa Karanglangit yakni pembacaan do’a yang akan diberikan
oleh ananda
Kami ucapkan terima kasih atas kehadiran dan partisipasi Bapak/Ibu. Untuk menutup
kegiatan pada pagi hari ini marilah kita tutup dengan bacaan Hamdallah.

Syukur alhamdulilah kegiatan hari ini telah selesai, semoga diacara/kegiatan berikutnya kita
dapat berkolaborasi dan saling bekerjasama

Mewakili seluruh panitia penyelenggara, kami memohon maaf bila ada hal-hal dari kami
yang kurang berkenan. Terima kasih.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Anda mungkin juga menyukai