Anda di halaman 1dari 3

Assalamu’alaikum Warahmatullahi.

Wabarakatuh

Selamat pagi dan salam sejahtera untuk kita semua.

Alhamdulilahirobbil alamiin wabihinatain waala umuridunia waddin wassolatu asrofil


anbiyai warmusalin waala aliihi wasobhihi ajmain ama ba’du.

Puji syukur kehadirat Allah SWT, yang telah memberikan karunia kenikmatan baik nikmat
sehat dan nikmat segalanya kepada kita semua/ sehingga kita bisa berkumpul dalam kegiatan
Webinar pada hari ini dengan tema/ SEXUALITY EDUCATION atau penddikan seksualitas
pada usia dini// dan tidak lupa kepada junjungan kita Nabi Besar Muhammad SAW., beserta
para keluarganya para tabi’in dan tabi’atnya dan kita selaku umatnya hingga akhir zaman.
Aamiin Yaa Allah Yaa Rabbal’alamin.

Yang kami hormati dekan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Singaperbangsa Karawang
( bpk Dr. Hj.Endang Ruslan Wahyudi, M.Pd
Yang kami hormati dekan Fakultas Kebidanan Deli Husada Deli Tua (ibu penny ariany
SST,M.Keb)
Yang kami hormati kepala prodi d3 kebidanan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas
Singaperbangsa Karawang (ibu Irma Yanti S.SiT,. M.kes)
Yang kami hormati Kapala prodi kebidanan Deli Husada Deli Tua ( ibu putri ayu yessy ariescha
SST,M.Keb)
Yang saya hormati para Dosen Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Singaperbangsa
Karawang dan para dosen Fakultas Kebidanan Deli Husada Deli Tua
Dan seluruh peserta webinar pada hari ini, yang berbahagia.

Berikut, kami akan bacakan susunan acara pada hari ini


1. Pembukaan
2. Menyanyikan lagu indonesia raya
3. Sambutan dari ketua pelaksana
4. Sambutan dari dekan Fakultas Kebidanan Deli Husada Deli Tua
5. Sambutan dari dekan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Singaperbangsa Karawang
6. Pemaparan materi pertama
7. Pemaparan materi kedua
8. Doa dan penutup

Sebelumnya, izinkan kami untuk memperkenalkan diri. Saya Lulu Il Maknun dan rekan saya
Aidah Fitri selaku pemandu acara pada webinar pada hari ini//

Acara pertama, pembukaan. Oleh karena itu, mari kita mulai acara webinar pada hari ini/
dengan mengucap lafadz basamallah bersama-sama (Bismillahirahmanirahim).

Menyanyikan lagu indonesia raya

………………………………………………..

Selanjutnya. Sambutan dari ketua pelaksana webinar, oleh saudari Yuki Nia Nahdia. Kepada
saudari Yuki Nia Nahdia dipersilahkan.

………………………………………………..

Terima kasih, kepada kak Yuki Nia Nahdia selaku ketua pelaksana webinar yang telah
menyampaikan laporannya.

Memasuki acara selanjutnya, pemaparan materi pertama yang akan disampaikan oleh ibu
Irma Yanti,S. SiT, M.Kes dan akan dipandu oleh moderator kita ibu Bd. Andayani Boang
Manalu,S SiT, M.Kes, kepada ibu Bd. Andayani Boang Manalu,S SiT, M.Kes dipersilahkan.
……….

Terimakasih kepada ibu Irma Yanti, S. SiT, M.Kes yang telah memberikan pemaparan materi
mengenai sexuality education dari pandangan kebidanan// Semoga ilmu yang beliau
sampaikan dapat bermanfaat bagi kita semua. Aamiin. dan terimakasih kepada ibu Bd.
Andayani Boang Manalu,S SiT, M.Kes yang telah memandu.

……….
Ice Breaking, oleh panitia.
Selanjutnya, pemaparan materi kedua yang akan disampaikan oleh ibu Monika Nina, M.Psi
dan akan dipandu oleh moderator kita ibu Bd. Andayani Boang Manalu,S SiT, M.Kes
kembali, kepada ibu Bd. Andayani Boang Manalu,S SiT, M.Kes dipersilahkan.
……….

Terimakasih kepada ibu Monika Nina, M.Psi yang telah memberikan pemaparan materi
mengenai sexuality education dari pandangan psikologi// Semoga ilmu yang beliau
sampaikan dapat bermanfaat bagi kita semua. Aamiin. dan terimakasih kepada ibu Bd.
Andayani Boang Manalu,S SiT, M.Kes yang telah memandu.
…………….

Ice Breaking, oleh panitia.

Pengumuman Doorpize, oleh panitia.

Acara selanjutnya yaitu pembacaan doa, yang akan dibacakan oleh saudari Boang Hasibuan,
kepadanya dipersilahkan.

………………

Terimakasih kepada saudari Boang Hasibuan yang telah membacakan doa, semoga kita
semua selalu ada dalam lindungan dan ridho Allah SWT. Aamiin……

Telah sampailah kita dipenghujung acara webinar pada hari ini, semoga apa yang
disampaikan pada hari ini bisa diterima dengan jelas, bermanfaat dan dapat mudah untuk
difahami.
Saya cukupkan kegiatan pada hari ini, mohon maaf apabila ada kesalahan. Kami akhiri

Wassalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Anda mungkin juga menyukai