Anda di halaman 1dari 7

NAMA: REFI PRANANING PUTRI HESI

NIM : 180210042
LATIHAN MATERNITAS 2
STIKES BANTEN PRODI KEPERAWATAN SEMESTER 4B
Gambar soal no 1 dan 2

1.Mengacu gambar diatas pendokumentasian pada partograf harus dimulai pada pukul?
Jawaban
= 17.00

2.Mengacu gambar diatas proses persalinan berlangsung normal Atau Tidak Normal?Jelaskan
Alasannya..
Jawaban
= Normal. Karena pembukaan tidak berada di garis waspada dan penurunan kepala sudah 1/5
Persalinan normal karena :

- Pembukaan telah lengkap dan tidak melewati garis waspada

- Penurunan kepala sudah 1/5

Gambar soal no 3 dan 4

3.Bagaimanakah Kemajuan persalinan pada gambar partograf diatas berlangsung ,Jelaskan


Jawaban
= Pasien sudah masuk fase aktif bersalin, pembukaan sudah 4 cm penurunan kepala 3/2 dan
kontraksi 3x/10 menit (20-40x). Setelah dilakukan pemeriksaan kembali pembukaan sudah 8 cm

Keperawatan Maternitas/STIKes Banten1


penurunan kepala masih 3/2 dan kontraksi 2x/10 menit (20-40x). Disimpulkan bahwa pasien
mengalami distosia hipotonik dikarenakan waktu pembukaan yang lama

4. pernyataan yang tepat untuk persalinan berdasarkan gambar partograf diatas


Jawaban
= Persalinan tidak normal karena telah melewati garis waspada
- Pembukaan tidak lengkap
- Penurunan kepala belum lengkap (belum sampai 1/5)
- Kontraksi uteri kurang memadai
Kemajuan persalinan lambat sehungga berada digaris bertindak yang berarti harus segera
dilakukan tindakan, serta presentasi kepala tidak ada kemajuan sama sekali selama 4 jam

Kasus soal no 5

5. Seorang perempuan pada fase aktif persalinan, mengalami kemajuan pembukaan cerviks dari
4 cm menjadi 5 cm dalam 8 jam. Klien tersebut dinyatakan distosia hipotonik diberikan
oksitosin (pitosin) untuk membantu/merangsang kontraksi.
Hal yang paling penting harus diperhatikan oleh perawat saat ini adalah:
Jawaban
= Hal yang harus di perhatikan yaitu : pemberian oksitosin yang tidak berlebihan supaya
tidak terjadi hipertonik

6. Setelah menolong kelahiran bayi,tindakan selanjutnya sebelum melahirkan plasenta perawat


melakukan palpasi pada uterus dan mengkaji kontraksi uterus,kemungkinan bayi kembar dan
distensi kandung kemih. Hasil pemeriksaan kandung kemih teraba penuh.
tindakan yang tepat selanjutnya?jelaskan alasannya
jawaban
= Menyuntikkan oksitosin 10 unit secara intra maskuler pada bagian luar paha kanan ⅓ atas
setelah melakukan aspirasi terlebih dahulu untuk memastikan bahwa ujung jarum tidak
mengenai pembuluh darah.

7. Seorang perempuan usia 20 tahun, masuk ke ruang bersalin sejak 10 jam yang lalu. Data
pada partograf menunjukkan kegagalan kemajuan persalinan, sehingga direncanakan
tindakan persalinan Sectio Cesaria. Ketika pasien dipersiapkan untuk tindakan SC, pasien
menangis dan berkata: ”saya menyerah, saya akan gagal.”
Masalah Keperawatan apa yang mungkin muncul pada pasien?
Jawaban
= Harga diri rendah

Keperawatan Maternitas/STIKes Banten2


8. Seorang perempuan hamil 9 bulan anak yang ketiga, datang ke BPM dengan keluhan mules-
mules akan melahirkan. Dari pemeriksaan Tanda-tanda vital normal, Leopold I di fundus
teraba keras melenting, dari pemeriksaan dalam: pembukaan 6 cm, teraba bagian lunak
Apa kemungkinan diagnosa dari keadaan diatas?
Jawaban
= Diagnosa : Umur kehamilan 9 bln, ttv normal, sdh - + 3/5 PAP, leopold 1 di fundus teraba
melenting berarti kepala persalinan kala 1 fase aktif, dan pemeriksaan dalam sudam
pembukaan 6, teraba lunak berarti bagian pantat

9. Seorang perempuan datang dengan keluhan mules-mules akan melahirkan, dari hasil
pemeriksaan diperoleh TD: 110/70 mmHg, nadi 88x/menit, respirasi 20x/menit. Pemeriksaan
Dalam: portio tipis lunak pembukaan 7 cm, kepala H-III, pinggir orbita, hidung dan mulut.
Dari hasil pemeriksaan diatas, perawat menghadapi persalinan dengan presentasi?
Jawaban

= 3/5 presentasi kepala

10. Seorang perempuan usia 26 tahun melahirkan, 30 menit setelah bayi lahir dan oksitosin
kedua diberikan, plasenta belum lahir. Terlihat banyak darah yang keluar, kandung kemih
kosong, Tekanan darah 120/80mmHg, Nadi 100x/menit.
Apakah tindakan yang paling tepat untuk kasus tersebut ?
Jawaban
= Jika plasenta belum lahir setelah 30 menit sejak bayi dilahirkan maka lakukan konseling
pada suami/keluarganya bahwa mungkin ibu perlu dirujuk karena waktu normal untuk
melahirkan plasenta sudah terlampaui dan kemungkinan ada penyulit lain yang memerlukan
penanganan di rumah sakit rujukan. Jika akibat kondisi tertentu maka fasilitas kesehatan
rujukan sulit dijangkau dan kemudian timbul perdarahan maka sebaiknya dilakukan tindakan
plasenta manual. Untuk melaksanakan hal tersebut, pastikan bahwa petugas kesehatan telah
terlatih dan kompeten untuk melaksanakan tindakan atau prosedur yang diperlukan.
perhatikan : Jika sebelum plasenta lahir dan mendadak terjadi perdarahan maka segera
lakukan tindakan plasenta manual untuk segera mengosongkan kavum uteri,sehingga uterus
segera berkontraksi secara efektif dan perdarahan dapat dihentikan. Jika pasca tindakan
tersebut, masih terjadi perdarahan maka lakukan kompresi bimanual internal/eksternal atau
kompresi aorta, atau pasang tampon kondom katete. Beri oksigen 10 IU dosis tambahan atau
misoprostol 600 – 1000 mcg per rektal. Tunggu hingga uterus dapat berkontraksi kuat dan
perdarahan berhenti, baru hentikan tindakan kompresi atau keluarkan tampon.

11. Persalinan kala satu dimulai sejak inpartu hingga pembukaan serviks mencapi:
Jawaban
= Pembukaan servix mencapai : 3-4

12. Jelaskan tanda utama inpartu adalah :


Jawaban
= Tanda-tanda Inpartu

Keperawatan Maternitas/STIKes Banten3


1. Rasa nyeri oleh adanya his yang datang lebih kuat, sering dan teratur.
2. Keluar lendir bercampur darah yang lebih banyak karena robekan-robekan kecil pada pada
serviks.
3. Kadang-kadang, ketuban pecah dengan sendirinya
4. Pada pemeriksaan dalam, serviks mendatar dan telah ada pembukaan.

13. Berikan contoh yang menggambarkan konsep sayang ibu pada kala 1 dan kala 2 ?
Jawaban
= Kala 1 :

A. Memberikan dukungan emosional.

B. Pendampingan anggota keluarga selama proses persalinan sampai kelahiran bayinya.

C. Mengatur posisi ibu sehingga terasa nyaman.

Memberikan cairan nutrisi dan hidrasi untuk memberikan kecukupan energi dan mencegah
dehidrasi

D. Pencegahan infeksi – Tujuan dari pencegahan infeksi adalah untuk mewujudkan


persalinan yang bersih dan aman bagi ibu dan bayi; menurunkan angka morbiditas dan
mortalitas ibu dan bayi baru lahir.

Kala 2 :

 Keterlibatan anggota keluarga dalam memberikan asuhan antara lain :

(a) Membantu ibu untuk berganti posisi.

(b) Melakukan rangsangan taktil.

(c) Memberikan makanan dan minuman. (d) Menjadi teman bicara/ pendengar yang baik.

(e) Memberikan dukungan dan semangat selama persalinan.

 Menganjurkan ibu meneran bila ada dorongan kuat dan spontan untuk meneran dengan
cara memberikan kesempatan istirahat sewaktu tidak ada his.
 Mencukupi asupan makan dan minum selama kala II
 Pencegahan infeksi pada kala II dengan membersihkan vulva dan perineum ibu.
 Membantu ibu mengosongkan kandung kemih secara spontan.

Keperawatan Maternitas/STIKes Banten4


Untuk soal No 14 sampai dengan 16 lihat lampiran partograf
14. Keadaan denyut jantung janin (DJJ) sejak jam 15.00 perlu dipantau setiap 15 menit karena:
(lihat partograf halaman berikut)
A. DJJ di luar batas normal
B. adanya mekonium kental dalam air ketuban
C. pembukaan serviks menyilang garis waspada
D. penurunan kepala terjadi dengan lambat
E. Pembukaan servik melewati garis waspada

15. Pernyataan mana yang TIDAK BENAR berdasarkan rekaman partograf pada jam 15.00?:
(lihat partograf halaman berikut)
a. pembukaan serviks 6 cm
b. penurunan kepala 3/5
c. pembukaan serviks fase aktif kala I berlangsung normal
d. pembukaan serviks fase aktif kala satu berlangsung  1 cm/jam
e. Ketuban bercampur mekonium
16. Apa kesimpulan rekaman partograf Ny. Sarti? (lihat partograf halaman berikut)
A. pembukaan serviks fase laten kala satu berlangsung tidak normal
B. pembukaan serviks pada fase aktif kala satu berlangsung tidak normal
C. kontraksi uterus fase laten kala satu berlangsung tidak normal
D. kontraksi uterus fase aktif kala satu berlangsung tidak normal
E. Kontraksi uterus fase laen berlangsung normal

Keperawatan Maternitas/STIKes Banten5


Keperawatan Maternitas/STIKes Banten6
Keperawatan Maternitas/STIKes Banten7

Anda mungkin juga menyukai