Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL KEGIATAN

“BERBAGI KASIH”

OLEH:
DEPARTEMEN HUMAS-PUBLIKASI DAN SOSIAL

ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS)


SEKOLAH MENENGAH ATAS KATOLIK SANTO PAULUS JEMBER
2024
SMA KATOLIK SANTO PAULUS
ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH ( OSIS )
PANITIA PESTA PELINDUNG SEKOLAH (PPS) 2024
Jalan Trunojoyo 22C Kotak Pos 172 JEMBER, Telp.: (0331) 421727, Fax: (0331) 425364
E-mail: smak.st.paulus@gmail.com || website: www.saintpauljember.sch.id

PROPOSAL KEGIATAN

1. Nama Kegiatan : Berbagi Kasih


2. Tanggal Pengajuan : 21 Maret 2024
3. Tempat Pelaksanaan : SMAK Santo Paulus Jember
4. Pemohon
a. Ketua Panitia : Christophorus Raditya Herliano
b. Nama Kepanitian : Panitia Berbagi Kasih
5. Dana yang dimohon
a. Jumlah dana yang diminta : Rp 14.125.000,00
b. Nomor Pos Anggaran :-
6. Waktu Pelaksanaan : Sabtu, 6 April 2024

Jember, 21 Maret 2024

Mengetahui, Pemohon,
Koordinator Pembina OSIS Ketua Panitia

Gilang Kurniawan S.Pd. Christophorus Raditya Herliano

Mengesahkan, Menyetujui,
Kepala Sekolah Waka Kesiswaan

Yohanes Suparno, S.Pd. Elizabeth Enie R.Y.S., S.Si., S.Pd.


I. LATAR BELAKANG KEGIATAN

SMA Katolik Santo Paulus merupakan sekolah yang menjunjung toleransi


antar umat beragama. Keberagaman agama yang terdapat di Santo Paulus mendorong
terciptanya budaya kebersamaan dalam lingkup sekolah. Di bulan suci bagi umat
Islam yaitu Ramadhan, umat muslim melakukan kegiatan berpuasa dan bersedekah
sesuai ajaran agamanya. Ramadhan berpotensi menjadi sarana pembelajaran dalam
melakukan tindakan kebaikan antar umat beragama.
Dalam hal mewujudkan toleransi dan kemanusiaan dalam masyarakat, SMAK
Santo Paulus berniat mengimplementasikan nilai budaya dalam agama Islam dalam
kegiatan di sekolah. Hal ini juga ditujukan untuk mewujudkan nilai toleransi
keberagaman baik dalam maupun luar lingkup sekolah dengan cara melakukan
kegiatan bakti sosial. OSIS SMAK Santo Paulus menargetkan setiap anggota OSIS
untuk mewujudkan kesetaraan umat beragama dalam kegiatan pembelajaran di
sekolah.

II. DASAR PEMIKIRAN

Proposal ini dibuat untuk melaksanakan salah satu program kerja OSIS SMAK
Santo Paulus dalam bidang sosial. Bertepatan dengan bulan Ramadhan, OSIS SMAK
Santo Paulus membuat program kerja yang dapat mempererat hubungan OSIS SMAK
Santo Paulus dengan orang-orang yang ada di sekitar kita. OSIS SMAK Santo Paulus
Jember mendasarkan kegiatan Bakti Sosial di bulan Ramadhan dari Pancasila sila
pertama “Ketuhanan yang Maha Esa” dan sila kedua “Kemanusiaan yang Adil dan
Beradab”. Dengan kegiatan ini, mengajak seluruh murid SMAK Santo Paulus untuk
meningkatkan rasa ketuhanan dan toleransi sebagai aplikasi nilai-nilai yang dianut
sekolah yaitu ministry atau pelayanan. Kegiatan ini akan mengajarkan murid SMAK
Santo Paulus untuk melayani dan berbagi kasih kepada sesama.

III. SASARAN

Sasaran dari kegiatan Bakti Sosial ini ditujukan untuk masyarakat yang
membutuhkan seperti tukang becak, tukang parkir, pemulung, pedagang kaki lima dan
Ketua RT 002 serta RW 004 Kelurahan Kepatihan.

IV. TUJUAN

Tujuan kegiatan bakti sosial adalah:


4.1 meningkatkan rasa toleransi siswa-siswi SMAK Santo Paulus dengan masyarakat
luar,
4.2 meningkatkan rasa kepedulian siswa-siswi SMAK Santo Paulus dengan sesama,
4.3 membantu masyarakat luar yang membutuhkan.

V. TARGET

5.1 Target kualitatif


5.1.1 Menumbuhkan rasa kepedulian dan empati para siswa-siswi SMAK Santo
Paulus.
5.2 Target kuantitatif
5.2.1 Membagikan sembako sebanyak 102 bungkus dengan partisipan seluruh
pengurus OSIS SMAK Santo Paulus.

5.2.2 Penerima sembako sebanyak 102 orang.

VI. NAMA KEGIATAN

“Berbagi Kasih”

VII. TEMA
“Share to Care”
(Berbagi untuk Peduli)

VIII. WAKTU

8.1 Tempat Pelaksanaan : Parkiran SMA Katolik Santo Paulus


8.2 Waktu Pelaksanaan : Sabtu, 6 April 2024 pukul 07.00 – 13.00 WIB

IX. HASIL YANG DIHARAPKAN

Hasil yang diharapkan dari kegiatan Berbagi di Bulan Ramadhan adalah


meningkatkan rasa toleransi, kepedulian, dan masyarakat sekitar dapat terbantu
dengan adanya kegiatan ini.

X. SUSUNAN PANITIA

10.1 Kepanitiaan
Pelindung : Yohanes Suparno, S.Pd.
Penasehat : Elizabeth Enie R. Y.S., S.Si., S.Pd.
Pembina : Gilang Kurniawan, S.Pd.
Penanggungjawab : Farrel Sebastian Liang
Ketua Panitia : Christophorus Raditya Herliano
Wakil Ketua : Viona Valencia
Bendahara : Gladys Gabriela Tjipto Santoso
Sekretaris : Patricia Danella Damayanti
Koor. Sie Acara : Clarissa Cynthia Josephine Setiadi
Anggota Sie : Carina Tan Muktiawan
: Jocelyn Tiffany Handoyo
: Julian Marvel Louis Adinanto
: Farrel Sebastian Liang
: Gabriela Maria Metta
Koor. Sie Perbelanjaan : Olivia Christy
Anggota Sie : Anantha Vincarosa Khoe
: Rahel Evelyn Kasih Delphia
: Jonathan William
: Albertus Dian Andrianto
: Owen Natanael Putra Yoda
: Jennifer Evelyn
: Michellin Felicia
Koor. Sie Sarpras : Nathaneel Kevin Jerome Diyonel
Anggota Sie : Adrian Rafael Hartono
: Emmanuel Excel Setjiadi
: Cyrilla Levina Kuswanto
Koor Sie Dokumentasi : Gisella Arianti Efendy
Anggota Sie : Zoa Raphael Widjaya
10.2 Uraian Tugas
10.2.1 Panitia Inti
a. Pembina OSIS: Mengawasi persiapan dan pelaksanaan kegiatan OSIS.
b. Ketua Panitia : Bertanggung jawab atas pelaksanaan acara dan
mengawasi kinerja anggota-anggota OSIS.
c. Wakil Ketua : Membantu pelaksanaan tugas ketua.
d. Sekretaris : Membuat proposal, mencatat, dan menyimpan berkas-
berkas penting pelaksanaan kegiatan “Berbagi Kasih”.
e. Bendahara : Mengawasi dan mencatat keluar masuknya dana OSIS.
10.2.2 Sie Acara
a. Menyusun jadwal kegiatan.
b. Memastikan pengisi acara hadir tepat waktu.
c. Mengawasi jalannya acara.
10.2.3 Sie Perbelanjaan
a. Membeli dan mencari barang untuk paket bantuan sosial dengan harga
yang sesuai.
10.2.4 Sie Sarpras
a. Menyiapkan sarana dan prasarana yang digunakan selama acara.
b. Mengembalikan sarana dan prasarana yang telah digunakan.
c. Memastikan sarana dan prasarana yang dibutuhkan telah siap sebelum
hari H.
10.2.5 Sie Dokumentasi
a. Mendokumentasikan kegiatan yang berlangsung pada hari H.
b. Mengunggah hasil dokumentasi di Google Drive.

XI. ALOKASI DANA


Alokasi dana terdapat di lampiran I.

XII. PENUTUP
Demikian proposal Berbagi Kasih ini dibuat. Dengan proposal ini kami harap
semua kalangan yang berkaitan dapat mengikuti rangkaian kegiatan ini dari awal
hingga akhir dengan baik dan lancar.
Diharapkan acara Berbagi Kasih ini dapat berjalan sesuai rencana dan lancar.
Bagi seluruh panitia yang berpartisipasi dalam kegiatan ini, kami mengucapkan
terima kasih.

XIII. PENGESAHAN PROPOSAL KEGIATAN


“ Berbagi Kasih”

Jember, 18 Maret 2024

Mengetahui, Hormat kami,


Koordinator Pembina OSIS Ketua Panitia

Gilang Kurniawan, S.Pd. Christophorus Raditya Herliano

Mengesahkan, Menyetujui,
Kepala Sekolah Waka Kesiswaan

Yohanes Suparno, S.Pd. Elizabeth Enie R.Y.S., S.Si., S.Pd.

Lampiran 1: Anggaran Kegiatan


PEMASUKAN
No. Keterangan Total
1. Dana Sosial OSIS 2024 Rp14.125.000,00
TOTAL PEMASUKAN Rp14.125.000,00

PENGELUARAN
No. Keterangan Jumlah Harga Satuan Total
1. Paket Donasi 100 Rp130.000,00 Rp13.000.000,00
2. Paket untuk RT dan RW 2 Rp150.000,00 Rp300.000,00
3. Konsumsi Panitia 30 Rp18.000,00 Rp540.000,00
4. Plastik Pembungkus 10 pack Rp22.000,00 Rp220.000,00
5. ATK 2 Rp25.000.000 Rp50.000,00
6. BBM 1 Rp15.000,00 Rp15.000,00
TOTAL PENGELUARAN Rp 14.125.000,00

Anda mungkin juga menyukai